Anda di halaman 1dari 8

PEMERINTAH KABUPATEN SIDOARJO

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS TROSOBO
JL. RAYA TROSOBO KEC. TAMAN
Telepon. 03199781533
Email : pkmtrosobo2@gmail.com Website : puskesmastrosobo.sidoarjokab.go.id

KERANGKA ACUAN PROGRAM


LANSIA
PUSKESMAS TROSOBO
TAHUN 2022

I. PENDAHULUAN
Semakin majunya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam bidan
kesehatan memberikan dampak terhadap peningkatan usia harapan hidup. Peningkatan
usia harapan hidup terutama kualitas usia lanjut tidak diikuti oleh peningkatan kualitas
kehidupannya. Hal ni dapat mengakibatkan tingkat produktivitas dan kemandiriannya
secara nyata semakin berkurang. Karena kemunduran ini mungkin akan menimbulkan
ketergantungan pada orang lain. Namun harus disadari bahwa manusia menjadi tua bukan
suatu hal yang luar biasa. Karena proses ini adalah peristiwa yang alami yang sudah pasti
datang pada orang-orang yang berumur panjang.
Visi Puskesmas Trosobo :
Terwujudnya kabupaten Sidoarjo yang sejahtera maju, berkarakter dan berkelajutan
Misi Puskesmas Trosobo :
1. Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih, transparan dan tangkas melalui
digitalisasi untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik dan kemudahan berusaha
2. Membangkitkan perutmbuhan ekonomi dengan fokus pada kemandirian lokal berbasis
usaha mikro, koperasi, pertanian, perikakan, sektor jasa dan industri untuk membuka
lapangan pekerjaan dan mengurangi kemiskinan
3. Membangun insfrastruktur ekonomi dan sosial yang moders dan berkeadilan dengan
memperhatikan keberlanjutan lingkungan
4. Membangun sumber daya manusia unggul dan berkarakter melalui peningkatan akses
pelayanan bidang pendidikan, kesehatan serta kebutuhan dasar lainnya
5. Mewujudkan masyarakat religius yang berpegang teguh pada nilai-nilai keagamaan
serta mampu menjaga kerukunan sosial antar warga
Tata nilai Puskesmas 3M
1. Mudah
2. Murah
3. Memuaskan

II. LATAR BELAKANG


Pembinaan kesehatan keluarga ditujukan kepada upaya menumbuhkan sikap dan
prilaku yang akan menumbuhkan kemampuan keluarga itu sendiri untuk mengatasi masalah
kesehatan dengan dukungan dan bimbingan tenaga profesional, menuju terwujudnya
kehidupan keluarga yang sehat. Juga kesehatan keluarga diselenggarakan untuk
mewujudkan keluarga sehat kecil, bahagia dan sejahtera. Dalam keluarga , usia lanjut
merupakan figur tersendiri dalam kaitannya dengan sosial budaya bangsa sedangkan dalam
kehidupan Nasional, usia lanjut merupakan sumber daya yang bernilai sesuai dengan
pengetahuan dan pengalaman kehidupan yang dimilikinya yang dapat dimanfaatkan untuk
meningkatkan mutu kehidupan masyarakat keseluruhannya. Sebagai hasil pembangunan
terlihat adanya peningkatan umur harapan hidup waktu lahir yang membawa dampak peningkatan
jumlah usia lanjut dengan berbagai kebutuhan khusus di bidang kesehatan

III. TUJUAN
a. TUJUAN UMUM
Meningkatkan derajat kesehatan dan mutu kehidupan untuk mencapai masa tua yang
bahagia dan berdaya guna dalam kehidupan keluarga dan masyarakat sesuai dengan
keberadaannya dalam strata kemasyarakatan.

b. TUJUAN KHUSUS
1. Meningkatkan kesadaran pada usia lanjut untuk membina sendiri kesehatannya.
2. Meningkatkan kemampuan dan peran serta masyarakat termasuk keluarganya
dalam menghayati dan mengatasi kesehatan usia lanjut.
3. Meningkatkan jenis dan jangkauan kesehatan usia lanjut.
4. Meningkatkan mutu pelayanan kesehatan usia lanjut.

IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


No Kegiatan Pokok Rincian Kegiatan (Langkah-langkah)

1. Posyandu lansia 1) Petugas menyusun jadwal rencana kegiatan


posyandu bersama dengan kader

2) Kader posyandu lansia menyampaikan jadwal


yang telah disusun kepada sasaran

3) Menyiapkan tempat dan kebutuhan alat untuk


prlaksanaan posyandu lansia

4) Kader posyandu melakukan pendaftaran sasaran


pada meja satu

5) Kader posyandu melakukan pengukuran berat


badan dan tinggi badan pada meja dua

6) Petugas kesehatan memeriksa tekanan darah


dan status mental lansia di meja tiga

7) Petugas kesehatan melakukan pemeriksaan


laboratorium sederhana yang meliputi gula darah,
asam urat, dan kolesterol pada meja empat

8) Petugas kesehatan melakukan penyuluhan dan


konseling pada meja lima

2. Senam Lansia 1) Petugas kesehatan menyusun jadwal rencana


kegiatan posyandu bersama dengan kader

2) Kader lansia menyampaikan jadwal yang telah


disusun kepada sasaran

3) Menyiapkan tempat dan kebutuhan alat untuk


prlaksanaan posyandu lansia

4) Petugas kesehatan memberi informasi kepada


sasaran terkait dengan cara menghitung nada
sebelum dan sesudah senam

5) Para lansia melakukan penghitungan nadi


sebelum senam dilakukan

6) Lansia melakukan senam yang terdiri dari


pemanasan, inti, dan pendinginan dipandu oleh
instruktur senam

7) Sasaran/ lansia menghitung nadi setelah senam

8) Kader lansia merekap hasil penghitungan nadi


sebelum dan sesudah senam dilakukan

9) Petugas kesehatan melakukan konseling bagi


para lansia yang hasil perhitungan nadi diatas
normal
V. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN

No Kegiatan Pokok Pelaksana Program Lintas Program Terkait Lintas Sektor Terkait Keterangan
1. Posyandu 1) Pelaksana program 1) Program Gizi 1. Kader kesehatan : Sumber pembiayaan
Lansia berperan dalam Petugas gizi melakukan mendukung pelaksanaan BOK P2
konseling terkait dengan program Lansia dalam hal
menyusun jadwal rencana
materi gizi pada sasaran menyampaikan data
kegiatan posyandu posyandu lansia lansia dan berperan aktif
bersama dengan kader pelaksanaan kegiatan
2) Program Indera lansia
menyusun jadwal rencana
Petugas melakukan 2. Kecamatan : mendukung
kegiatan posyandu pemeriksaan mata kepada pelaksanaan program
bersama dengan kader sasaran posyadu lansia lansia melalui pertemuan
lintas sektor dalam
2) Pelaksana kegiatan 3) Program PTM rangka meningkatkan
berperan dalam Petugas melakukan kesehatan lansia
pemeriksaan lingkar 3. Kepala desa :
memeriksa tekanan darah
perut, tinggi badan, berat mendukung pelaksanaan
dan status mental lansia di badan, dan gula darah program lansia melalui
meja tiga pertemuan lintas sektor
serta pendaan kegiatan
3) Pelaksana kegiatan dalam rangka
berperan dalam meningkatkan kesehatan
melakukan pemeriksaan lansia

laboratorium sederhana
yang meliputi gula darah,
asam urat, dan kolesterol
pada meja empat

4) Pemegang program
berperan dalam
melakukan penyuluhan
dan konseling pada meja
lima

2. Senam Lansia 1) Pemegarng program 1. Program kesehatan Sumber Pembiayaan


berperan dalam olahraga BOK GERMAS

menyusun jadwal rencana


kegiatan posyandu
bersama dengan kader

2) Pemegang program
memberi informasi kepada
sasaran terkait dengan
cara menghitung nadi
sebelum dan sesudah
senam

3) Pemegang program
melakukan konseling bagi
para lansia yang hasil
perhitungan nadi diatas
normal
VI. SASARAN
Sasaran dari pelaksanaan program Lansia adalah :
a. Sasaran posyandu Lansia : 9411 orang (lansia)
b. Sasaran Senam Lansia : 9411 orang (lansia)

VII. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


(Merupakanperencanaanwakturinciankegiatan)

2022
N
Kegiatan Jan Feb Mar Apr Mei Juni Ju Ags Sep Okt Nov Des
o
l t
1 Trosobo 3 √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
Posyandu
2 Kramat Jegu √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
2 Posyandu
3 Pertapan 2 √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
Posyandu
4 Sidodadi 6 √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
Posyandu
5 Tanjungsari 5 √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
Posyandu
6 Gilang 4 √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
Posyandu
7 Bringinbendo √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
4 Posyandu
8 Sambibulu 4 √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
Posyandu
9 Krembangan √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
3 Posyandu
10 Senam √
Lansia

VIII. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


1. Evaluasi pelaksanaan program lansia dilaksanakan setiap akhir pelaksanaan
kegiatan dalam bentuk laporan
2. Pelaksana evaluasi program lansia merupakan penanggung jawab UKM
3. Pelaporan evaluasi capaian program lansia dilaksanakan oleh pelaksana program,
penanggungjawab UKM kepada kepala puskesmas setiap bulan disampaikan saat
praminilog dan minilog bulanan
4. Pelaporan evalusai capaian program lansia dilaksanakan oleh pelaksana program
penggung jawab UKM kepada Dinas Kesehatan Sidoarjo setiap tribulan
IX. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN
Pelaksana kegiatan lansia melakukan pencatatan melalui form kegiatan dan
notulen. Pelaporan kegiatan lansia dilaksanakan oleh pelaksana lansia dan
penanggungjawab UKM puskesmas dan dilaporkan kepada kepala puskesmas dan Dinas
Kesehatan Kab. Sidoarjo.

Evaluasi kegiatan lansia dilaksanakan menggunakan form pelaporan evaluasi dan


dilaksanakan setiap setelah selesai kegiatan dan ditindaklanjuti perbaikan pelaksanaan
kegiatan berikutnya.

Mengetahui, Trosobo, 15 April 2022


Kepala Puskesmas Trosobo Penanggung Jawab Program Lansia

dr. Inensa Khoirul Harap Sukiyah AMd.keb.


NIP. 19860829 201402 1 002 NIP.19670306 200801 2 010

Anda mungkin juga menyukai