Anda di halaman 1dari 2

SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI INDONESIA Prodi: Ak/Mj

STIESIA SURABAYA

UJIAN SEMESTER ANTARA TAHUN AKADEMIK 2020/2021


STATISTIKA
Hari/Tanggal: Rabu, 1 September 2021
Sifat Ujian: Open Book
Waktu: 90 Menit

PERHATIAN:
SEGALA BENTUK KECURANGAN AKAN DIKENAKAN SANKSI SESUAI
DENGAN PERATURAN YANG BERLAKU

Petunjuk mengerjakan :
Saudara wajib mengerjakan 3 soal saja dari 4 soal yang tersedia. Pilih soal yang
menurut Saudara paling mudah.

1. Dari pabrik lampu pijar X, diketahui bahwa hasil produksinya mempunyai daya nyala
rata-rata (mean) 3000 jam dengan standard deviasi 350 jam. Dengan anggapan bahwa
distribusi daya nyala yang dihitung dengan bulatan jam mendekati bentuk kurva
normal, berapa :
a. persen jumlah lampu yang daya nyalanya lebih dari 3200 jam
b. daya nyala terendah (jam) untuk 20% lampu yang terbaik
c. probabilitas lampu yang daya nyalanya antara 2600 jam – 3800 jam.

2. Pimpinan suatu perusahaan merancang suatu program insentif untuk staf bagian
penjualan. Untuk mengkaji program insentif tersebut, 12 orang staf bagian penjualan
dipilih secara acak, dan pendapatan per minggu mereka sebelum dan sesudah program
insentif adalah sebagai berikut :

Nama A B C D E F G H I J K L
Sebelum 32 29 42 53 23 48 62 56 34 40 50 50
Sesudah 34 28 47 51 21 50 63 58 36 43 52 64

Apakah ada kenaikan berarti dalam rata-rata pendapatan per minggu staf bagian
penjualan yang desebabkan karena program insentif. Gunakan harga alpha 0,05.

3. Delivey Order Pizza menyatakan bahwa 90% dari pesanannya diantar dalam waktu 15
menit sejak waktu pemesanan. Hasil penelitian dari sampel sebanyak 100 pesanan
mengungkapkan bahwa 85 pesanan diantar pada waktu yang dijanjikan.
Dengan α =2% uji apakah pernyataan Delivery Order Pizza dapat diterima
4. Pemimpin suatu perusahaan agen mobil menyatakan bahwa rata-rata keuntungan per
mobil pada tahun ini tidak berbeda dibandingkan dengan tahun lalu. Dari daftar
pembukuan penjualan tahun ini dipilih 12 mobil yang terjual secara acak, setelah
dihitung diperoleh rata-rata keuntungan per mobil $750 dengan standar deviasi $50.
Sedangkan dari daftar pembukuan penjualan tahun lalu dipilih 15 mobil yang terjual
secara acak, rata-rata keuntungan per mobilnya $680 dengan standar deviasi $60.
Apakah pernyataan pemimpin perusahaan agen mobil tersebut bisa diterima. Uji
dengan taraf nyata 5%.

Petunjuk Pengerjaan:

▪ Jawaban DITULIS TANGAN YANG JELAS DAN RAPI menggunakan kertas Folio
Bergaris.
▪ Kertas jawaban di-scan/difoto (proses scan dapat dilakukan melalui aplikasi di HP).
▪ Mengirim hasil scan/foto Jawaban UAS sesuai jadwal yang telah ditentukan ke
(budiyanto_elearning@stiesia.ac.id) dengan subjek: UAS_STAT_SAMJ_NPM_Nama
▪ Paling lambat hari Rabu, 1 September 2021 Jam 17.30 WIB

======== SELAMAT MENGERJAKAN =======

Anda mungkin juga menyukai