Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN PIDIE

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS UJONG RIMBA
Alamat : Jalan Blang Malu.Didoh No 3 Ujong Rimba Kode Pos: 24173

KERANGKA ACUAN RUANG PENDAFTARAN

I. PENDAHULUAN
Di era globalisasi, banyak masyarakat yangg mengerti tentang hak dan kewajiban sebagai
masyarakat pengguna pelayanan publik di bidang kesehatan. Salah satunya adalah
puskesmas, sebagai pelayanan tingkat pertama, tentunya puskesmas adalah pelayanan
kesehatan yang dekat dengan masyarakat. Sehingga masyarakat dengan mudah menilai
pelayanan yang diberikan oleh puskesma.
Di pelayanan pertama yang diterima oleh pasien di puskesmas adalah di tempat
pendaftaran, pasien tentunya menuntut supaya pelayanan di pendaftaran harus berkualitas
dan dapat memberikan kepuasan bagi pasien.

II. LATAR BELAKANG


a. Dasar hukum
1. UU No.36 Tahun 2009 Tentang Kesehatan
2. Permenkes No.75 Tahun 2004 Tentang Puskesmas
3. Permenkes No 46 Tahun 2005 Tentang Akreditasi puskesmas
4. Kepmenkes 269 Menkes Per/III/2008 Tentang Rekam Medis atau Pendaftaran

b. Gambaran Umum
Tempat pendaftaran pasien di puskesmas merupakan pelayanan pertama yang di terima
oleh masyarakat atau pasien yang akan berobat. Pasien tentunya menuntut supaya
pelayanan pendaftaran berkualitas dan dapat memberikan kepuasan. Mengingat
pentingnya peningkatan kepuasan pasien, maka perlu adanya peningkatan kualitas
pelayanan pendaftaran sehingga di dapatkan pelayanan yang bermutu sesuai dengan
harapan pasien. Kebutuhan pasien perlu di perhatikan diupayakan dan dipenuhi sesuai
misi dan sumber daya yang tersedia di puskesmas, pasien membutuhkan infirmasi yang
di butuhkan oleh pasien, proses pendaftaran harus mencerminkan penerapan upaya
keselamatan pasien terutama dalam identifikasi pasien.

III. TUJUAN
1. Tujuan umum:
Memberikan pelayanan pendaftaran yang efektif dan efisiensi dengan memberikan
kebutuhan pasien di ruang pendaftaran.
2. Tujuan khusus:
- Meningkatkan mutu pelayanan pendaftaran .
- Menerapkan upaya keselamatan pasien di ruang pendaftaran terutama dalam
identifikasi pasien
- Melaksanakan pendaftaran sesuai prosedur pendaftaran
- Mengetahui bahwa pasien paham tentang prosedur alur pendaftaran dan puas terhadap
pelayanan pendaftaran.

IV. TATA NILAI PUSKESMAS UJONG RIMBA ADALAH URIM


U : Ulet Dalam Bekerja
R : Rahmah Dan Bersahabat
I : Ikhlas Dalam Melayani
M : Menarik Dalam Penampilan

V. KEGIATAN
1. Kegiatan pokok
Peningkatan kualitas pelayanan pendaftaran puskesmas ujong rimba

2. Rincian kegiatan
- Penilaian terhadap kinerja masing-masing petugas pendaftaran terkait dengan
pendaftaran pasien
- Membuat prosedur dan bagan alur pendaftaran
- Membuat dan memasang informasi di pendaftaran
- Mensosialisasikan hak dan kewajban pasien
- Memberikan pelayanan sesuai prosedur pendaftaran

VI. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


Kegiatan di laksanakan oleh petugas yang sedang melaksanakan pendaftaran

VII. SASARAN
Semua pasien yang berobat di puskesmas ujong rimba

VIII. JADWAL PELAKSANA KEGIATAN


pelayanan kesehatan di puskesmas ujong rimba buka setiap hari kerja mulai dari senin s/d
jum’at dengan jadwal sbb:

Senin – Kamis
Pagi : pukul 08:00 wib -12.30 wib
Siang : pukul 14.00 wib - 16.45 wib

Jum’at
Pagi : pukul 08:00 wib -11.30 wib
Siang : pukul 14.00 wib - 16.45 wib
IX. PENCATATAN DAN PELAPORAN.
Pencatatan dan pelaporan dilakukan oleh petugas ruang pendaftaran untuk dilaporkan
kebagian tata usaha (TU)

X. EVALUASI DAN MONITORING


Melakukan pelayanan sesuai dengan sop dan daftar tilik. Dilaporkan kepada penanggung
jawab UKP setiap 6 bulan sekali

N Bulan
Kegiatan
o 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12
Membuat daftar tilik
penilaian staf
1. √ √
pendaftaran dan RM
setahun dua kali

Mengetahui Ujong Rimba, 05 Januari 2022


Kepala Puskesmas Ujong Rimba Penanggung Jawab UKM

dr. Siti Husna dr Sri Thursina


Nip: 19831003 201412 2 001 Nrpk: 01 7 011 382

Anda mungkin juga menyukai