Anda di halaman 1dari 1

PROGRAM PROTEKSI DAN Nomor 089/KDU/PPKR/Rontg/VII/2022

KESELAMATAN RADIASI
Klinik Utama “Dr. UENG”
Jl. Terusan Ibrahim Singadilaga No 207 Purwakarta Tanggal 06 Oktober 2022
No.Telp (0264) 201995
Fax (0264) 2006963 Revisi
Halaman
13 dari 23

III.3. Deskripsi Pembagian Daerah Kerja.

Pembagian daerah kerja pada KLINIK DR UENG terbagi atas Daerah Pengendalian dan/atau
Daerah Supervisi. Manajemen KLINIK DR UENG berupaya melindungi masyarakat dengan mencegah
akses masyarakat ke Daerah Pengendalian. Proteksi radiasi di Daerah Pengendalian dilakukan dengan cara
menempelkan tanda peringatan bahaya radiasi yang jelas, mudah terlihat, dan mencolok di setiap pintu akses
ke Daerah Pengendalian. Ruang radiologi juga dilengkapi dengan lampu tanda radiasi di luar pintu masuk
yang menyala saat ruang radiologi digunakan. Manajemen KLINIK DR UENG memastikan bahwa seluruh
tanda bahaya radiasi ini berfungsi.

III.3.1. Daerah Pengendalian, di daerah pengendalian ini KLINIK DR UENG melakukan tindakan
proteksi dan keselamatan radiasi dengan:
a. menandai dan membatasi Daerah Pengendalian yang ditetapkan dengan tanda fisik yang jelas
atau tanda lainnya;
b. memasang atau menempatkan tanda peringatan atau petunjuk pada titik akses dan lokasi lain
yang dianggap perlu di dalam Daerah Pengendalian;
c. memastikan akses ke Daerah Pengendalian:
 Hanya untuk Pekerja Radiasi; dan
 pengunjung yang masuk ke Daerah Pengendalian didampingi oleh Petugas Proteksi
Radiasi;
d. menyediakan peralatan pemantauan dan peralatan protektif radiasi.

III.3.1. Daerah Supervisi, di daerah ini Klinik Dr Ueng menetapkan daerah supervisi dengan
mempertimbangkan kriteria potensi penerimaan paparan radiasi individu sebesar 6 mSv/tahun, selain
itu Klinik Dr Ueng:
a. menandai dan membatasi Daerah Supervisi yang ditetapkan dengan tanda yang jelas; dan
b. memasang tanda di titik akses masuk Daerah Supervisi.

Anda mungkin juga menyukai