Anda di halaman 1dari 3

FISIO ANATOMI

KELOMPOK 2
1.ARDI JULIANSA (2213351032)

2.ADE TRIVANA AULIA (2213351001)

3.NISA NURUL HASANAH (2213351015)

FUNGSI BAGIAN BAGIAN PERNAFASAN DAN CARA KERJANYA

>> Fungsi hidung

• sebagai organ respirasi atau pernapasan

• indera penciuman

• penyaring udara (literasi)

Hidung memiliki banyak rambut kecil di dalam lubang hidung. Rambut-rambut ini bertindak sebagai
filter, menghilangkan kotoran dan partikel sebelum udara memasuki paru-paru.

• penghangatan dan pelembapan

Udara masuk ke tubuh melalui hidung, dihangatkan, dilembapkan, serta disaring. Ketika bernapas,
udara memasuki lubang hidung, bergerak ke tenggorokan, dan turun ke paru-paru.

• Pengantiran suara

>> Mekanisme Hidung

- Udara yang masuk disaring bulu hidung

- kemudian zat kimia yang terbawa udara akan melebur bersama dengan lendir di dalam rongga
hidung

- Zat kimia kemudian diterima sel olfoktorius yang peka terhadap rangsangan bau berbentuk uap
atau gas.

- Informasi rangsangan dibawa oleh saraf olfaktorius menuju otak.

>> Fungsi Pharynk

• mengambil udara dari saluran hidung serta makanan dan minuman dari mulut.

• Faring juga membantu berbicara karena otot-otot di tenggorokan bergetar untuk membantu
menghasilkan suara.
>> Mekanisme Pharynk

- dengan menyalurkan aliran udara dari hidung dan mulut untuk diteruskan ke trakea (batang
tenggorokan).

>> Fungsi Larynk

• memproduksi suara

• membantu kelancaran aliran udara dari rongga hidung ke paru-paru.

• menyalurkan makanan ke dalam sistem pencernaan dan mencegah tersedak.

>> Mekanisme Larynk

Laring memiliki dua pita suara yang membuka saat kita bernapas dan menutup untuk memproduksi
suara. Saat kita bernapas, udara akan mengalir melewati dua pita suara yang berimpitan sehingga
menghasilkan getaran. Getaran inilah yang menghasilkan suara

>> Fungsi Trachea

Fungsi trakea sebagai jalur napas yang mengalirkan udara dari dan menuju paru-paru agar dapat
bernapas.

>> Mekanisme Trachea

Pada trakea ini, ada katup yang berfungsi untuk membuka dan menutup saluran pernafasan. Berikut
ini adalah sistem kerja trakea:

• Ketika sedang berbicara, katup menutup, saluran makanan tertutup dan saluran pernapasan
terbuka.

• Ketika sedang menelan, katup membuka, saluran makanan terbuka dan saluran pernapasan
tertutup.

>> Fungsi Bronchus Primer

menyediakan tempat laluan bagi pengagihan udara yang dibawa masuk ke dalam paru-paru dan
untuk mengeluarkan udara.

>> Fungsi Bronchus sekunder

sebagai saluran yang berasal dari percabangan bronchus primer. Bronkus sekunder menjadi cabang
utama pada tiap – tiap lobus paru – paru. Bronkus ini memiliki ukuran yang lebih kecil dibanding
dengan bronkus primer dan lebih tipis lapisan selnya.
>> Fungsi Bronchus Tersier

sebagai cabang terakhir untuk mengeluarkan udara ukuranya paling kecil setelah brochus Primer
dan sekunder

>> Mekanisme Bronchus

Bronkus mengalami kontrksi dan mengembang karena tekanan kapasitas total paru sehingga
tekanan dalam bronkus turun dan volume naik udara masuk dan bronkus membagi dua jalur
pernapasan yang akan masuk paru kanan atau kiri serta menghangatkan udara dan menyaringnya
dengan lendir mukosa dalam bronkus,bronkus bekerja dengan refleks atau tanpa sadar

>> Fungsi Bronchiolus

• berfungsi untuk menyalurkan udara dari bronkus ke alveoli. berfungsi untuk mengontrol jumlah
udara yang masuk dan keluar saat proses bernapas berlangsung. Tanpa adanya bronkiolus maka
paru-paru baik hewan maupun manusia akan mengalami gangguan dan juga kerusakan.l

>> Mekanisme Bronchiolus

Udara yang masuk ke bronkus, akan diteruskan ke bronkiolus, untuk bisa menuju ke alveolus.
Alveolus adalah kantung udara yang menjadi tempat pengolahan udara. Di organ ini, udara kotor
atau karbondioksida sisa proses pernapasan, akan ditukar dengan oksigen bersih yang baru dihirup.

Udara yang lewat di bronkiolus, akan diatur intensitasnya oleh mekanisme dilatasi dan kontraksi
atau sistem buka-tutup. Bronkiolus memiliki jaringan otot halus yang akan membuka dan menutup
saluran bronkiolus, kapanpun dibutuhkan.

>> Fungsi Alveoli

sebagai tempat pertukaran oksigen dan karbon dioksida.

>> Mekanisme Alveoli

Alveoli menyerap oksigen dari udara yang dibawa oleh bronkiolus dan mengalirkannya ke dalam
darah. Setelah itu, karbon dioksida yang merupakan produk limbah dari sel-sel tubuh mengalir dari
darah ke alveoli untuk dihembuskan keluar. Pertukaran gas ini terjadi melalui dinding alveoli dan
kapiler yang sangat tipis.

Anda mungkin juga menyukai