Anda di halaman 1dari 36

PANDUAN

PROGRAM LATIHAN PROFESI (PLP)


STKIP BINA MUTIARA SUKABUMI
TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Menjadi STKIP Unggul, Berdaya Saing, Berbudaya, dan Berjati diri

STKIP BINA MUTIARA SUKABUMI

Jl. Pembangunan (Salakaso) Kotak Pos 001


Desa Pasirhalang Kec. Sukaraja Kabupaten Sukabumi
Tlp./Fax (0266)6243531 Web ://www.stkipbms.ac.id

2021
TIM PENYUSUN

Pedoman Program Latihan Profesi (PLP) Mahasiswa


STKIP Bina Mutiara Sukabumi
Tahun Akademik 2021-2022

1. Drs. H. Sadili Samsudin, M.M., M.Pd


2. Dr. Atot Sugiri, Drs. M.Pd.I.
3. Esmi Tsalsa Shopiawati, M.Pd.I
4. Hilman Hilmawan, M.Pd.
5. Rafdlal Saeful Bakhri, M.Pd.
6. Irpan Abdurahman, M.Pd.
7. Usman Diennur, M.Pd.
8. Chaerul Umam Ramadhan, M.Pd.

1
KEPUTUSAN
KETUA STKIP BINA MUTIARA SUKABUMI
NOMOR : ……… /STKIP-BMS/SK/X/2021

TENTANG
PEDOMAN PROGRAM LATIHAN PROFESI (PLP)
STKIP BINA MUTIARA SUKABUMI
TAHUN AKADEMIK 2021-2022

Ketua Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bina Mutiara Sukabumi,
setalah :

Menimbang :
a. Bahwa sehubungan dengan pelaksanaan kegiatan Program
Latihan Profesi (PLP) Mahasiswa STKIP Bina Mutiara Sukabumi
Tahun Akademik 2021-2022, perlu Pedoman Program Latihan
Profesi (PLP) STKIP Bina Mutiara Sukabumi Tahun 2021.
b. Bahwa untuk Pedoman Program Latihan Profesi (PLP) Mahasiswa
STKIP Bina Mutiara Sukabumi Tahun 2021 perlu ditetapkan
dengan Surat Keputusan Ketua STKIP Bina Mutiara Sukabumi.
Mengingat :
1. UU. No. 20 Tahun 2013 Tentang Sistem Pendidikan Nasional.
2. UU. No. 12 Tahun 2012 Tentang Pendidikan Tinggi.
3. Undang-Undang No. 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen,
khususnya Bab IV Pasal 10 tentang Kompetensi Profesional Guru.
4. Peraturan Pemerintah No. 4 Tahun 2014 Tentang
Penyelenggaraan Pendidikan Tinggi dan Pengelolaan Perguruan
Tinggi;
5. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2012,
Tanggal 17 Januari 2012, Tentang Deskripsi Jenjang Kualifikasi
KKNI;
6. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 73 Tahun
2013, Tentang Implementasi KKNI;
7. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 3 Tahun
2020 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi;
8. Surat Keputusan Ketua STKIP Bina Mutiara No. 274/STKIP-
BMS/VIII/2021 Tentang Pedoman Penyelenggaraan Pendidikan
STKIP Bina Mutiara Sukabumi Tahun Akademik 2021-2022
9. Kalender Akademik Tahun 2021-2022.

2
MEMUTUSKAN
Menetapkan : KEPUTUSAN KETUA TENTANG PEDOMAN PROGRAM
LATIHAN PROFESI (PLP) MAHASISWA STKIP BINA MUTIARA
SUKABUMI TAHUN AKADEMIK 2021 – 2022, sebagaimana pada
lampiran yang merupakan bagian yang tak terpisahkan dari
Keputusan ini.
Surat Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkan dengan ketentuan
akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya apabila dikemudian
hari terdapat kekeliruan.

Ditetapkan : di Sukabumi
PadaTanggal : 21 Oktober 2021
Ketua,

DRS. H. SADILI SAMSUDIN, M.M., M.Pd

3
KATA PENGANTAR
Bersyukur kepada Allah SWT, karena berkat rahmat dan hidayah-Nya, Buku Panduan
Program Latihan Profesi (PLP) STKIP Bina Mutiara Sukabumi Tahun Akademik 2021-2022
dapat diselesaikan. Pedoman ini disusun dan dikembangkan dari kurikulum STKIP Bina
Mutiara Sukabumi. Kehadiran Buku Pedoman ini diharapkan menjadi arah dan rambu-rambu
bagi peserta PLP dan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) dalam melaksanakan kegiatan
PLP di Sekolah-Sekolah Mitra yang telah ditetapkan.
Substansi pedoman ini, berkaitan dengan kebijakan dan teknis pelaksanaan PLP di
STKIP Bina Mutiara Sukabumi, khususnya tentang kompetensi-kompetensi yang harus
dimiliki oleh para mahasiswa STKIP Bina Mutiara yang dipersiapkan menjadi calon-calon Guru
dan Pendidik, sesuai dengan amanat UU Nomor 14 Tahun 2005 Tentang Guru dan Dosen
khususnya Bab IV Pasal 10 tentang Kompetensi Profesional Guru.
Kami menyadari sepenuhnya, bahwa pencapaian standar kompetensi lulusan bagi
mahasiswa STKIP Bina Mutiara Sukabumi, merupakan salah satu prasyarat untuk
mewujudkan guru yang profesional yang mampu mengelola proses pembelajaran yang
bermutu. Hal ini menjadi bagian integral dari upaya mentransformasi visi STKIP Bina Mutiara
Sukabumi “ Menjadi STKIP Unggul, Berdaya Saing, Berbudaya, dan Berjati diri” menjadi
realitas.
Kami yakin bahwa substansi pedoman ini sangat relevan bagi peserta PLP untuk
memahami dan kemudian mengaplikasi-kan di lapangan. Kami mengucapkan terima kasih
kepada semua pihak yang telahberpartisipasi dalam penyusunan pedoman ini. Mudah-
mudahan kehadiran pedoman ini dapat mengoptimasi peserta PLP untuk meningkatkan
kualitas proses dan hasil pembelajaran pada sekolah-sekolah mitra tempat melaksanakan
kegiatan PLP.
Sukabumi, 21 Oktober 2021
Ketua ,

Drs. H. Sadili Samsudin,M.M., M.Pd

4
DAFTAR ISI

Tim Penyusun 1
SK Penetapan Buku Panduan PLP 2
Kata Pengantar 4
Daftar Isi 5
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang 6
B. Landasan Hukum 7
C. Tujuan Program Latihan Profesi (PLP) 7
D. Manfaat Program Latihan Profesi (PLP) 8
BAB II PELAKSANAAN, PENILAIAN, DAN TATA TERTIB
PROGRAM LATIHAN PROFESI (PLP)
A. Persyaratan Peserta PLP 9
B. Kegiatan PLP 9
C. Jadwal Pelaksanaan PLP 12
D. Sistem Penilaian PLP 13
E. Tata Tertib PLP 14
BAB III DESKRIPSI TUGAS PENGELOLA PLP STKIP BINA
MUTIARA SUKABUMI
A. Ketua STKIP Bina Mutiara Sukabumi 15
B. Panitia PLP 15
C. Ketua Program Studi 15
D. Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) 15
E. Mahasiswa Peserta PLP 16
BAB IV SISTEMATIKA DAN KOMPONEN ISI LAPORAN
KEGIATAN PLP
A. Sistematika Pelaporan 17
B. Komponen Isi 17
C. Tata Tulis Laporan 18
BAB V PENUTUP 20
LAMPIRAN - LAMPIRAN

5
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Profesi guru bermakna strategis, karena mengemban tugas sejati bagi proses
kemanusiaan, pemanusiaan, pencerdasan, pembudayaan, dan pembangun karakter
bangsa. Makna strategis guru sekaligus meniscayakan pengakuan guru sebagai profesi.
Lahirnya Undang-undang (UU) No. 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen, merupakan
bentuk nyata pengakuan atas profesi guru dengan segala dimensinya. Di dalam UU No. 14
Tahun 2005 ini disebutkan bahwa guru adalah pendidik profesional dengan tugas utama
mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi
peserta didik pada pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasar, dan
pendidikan menengah.
Amanat Undang-Undang Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional,
Undang Undang No 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen, dan Peraturan Pemerintah
Nomor 32 Tahun 2013 tentang Standar Nasional Pendidikan menuntut guru untuk memiliki
tingkat kompetensi yang lebih tinggi, baik kompetensi pedagogik, kepribadian, profesional,
maupun sosial.
STKIP Bina Mutiara Sukabumi sebagai lembaga pendidikan tinggi yang menyelenggaraan
pendidikan bagi calon guru dan tenaga kependidikan, berupaya menghasilkan calon-calon
guru dan tenaga kependidikan yang memiliki kompetensi-kompetensi yang diamanatkan oleh
undang-undang tersebut.
Program Latihan Profesi (PLP) di STKIP Bina Mutiara Sukabumi, merupakan mata kuliah
wajib berbobot 3 (tiga) SKS. PLP ini, memberikan kesempatan kepada para mahasiswa
untuk berlatih memantapkan kompetensi yang harus dimiliki oleh para calon Guru serta
keterampilan dalam melaksanakan tugas utama sebagai pendidik profesional, bekerjasama
dengan Sekolah mitra.
Program Latihan Profesi (selanjutnya ditulis PLP) pada tahun 2021 ini berbeda dari
program PLP tahun-tahun sebelumnya. Tahun 2020 yang dilanda pandemik Covid-19 di
seluruh dunia mengakibatkan perubahan tatanan masyarakat dunia dalam berbagai
bidang, tak terkecuali pendidikan. Menteri pendidikan sudah mencanangkan merdeka
belajar yang pada akhirnya kondisi pandemik ini memungkinkan penerapan merdeka
belajar tersebut. PLP mahasiwa STKIP Bina Mutiara Sukabumi tahun ini menuntut
perhatian ekstra dari berbagai pihak mulai mahasiswa, dosen pembimbing lapangan (DPL),
dan stakeholders pendidikan di Kabupaten Sukabumi. Semua komponen pendidikan di
atas harus mampu mengimplementasikan medeka belajar di masa pandemik Covid-19 ini.
Pembelajaran dalam jaringan (daring) maupun luar jaringan (luring) dirancang sedemikian
rupa mengatasi kondisi ini.
Mencermati kondisi ini, STKIP Bina Mutiara Sukabumi merancang pelaksanaan PLP
mulai proses sampai luaran hasil PLP yang mengakomodasi kebutuhan masa pandemik
Covid-19. Selama proses PLP, mahasiswa sudah mulai melaporkan semua kegiatannya di
sekolah melalui SIAKAD STKIP Bina Mutiara Sukabumi. Penggunaan optimal media daring
ini memang dipaksakan untuk meminimalkan penggunaan kertas dalam laporan
mahasiswa serta membiasakan penggunaan SIAKAD. Proses ini dinamakan pelaporan
dan penilaian berbasis portofolio kinerja mahasiswa PLP.

6
B. Landasan Hukum
Pelaksanaan Program Latihan Profesi ini, mengacu pada berbagai peraturan berikut.
1. Undang-Undang No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
2. Undang-Undang No. 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen, khususnya Bab IV
Pasal 10 tentang Kompetensi Profesional Guru.
3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2012, Tentang Pendidikan
Tinggi;
4. Peraturan Pemerintah No. 4 Tahun 2014 Tentang Penyelenggaraan Pendidikan
Tinggi dan Pengelolaan Perguruan Tinggi;
5. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2010, Tentang
Pengelolaan Dan Penyelenggaraan Pendidikan;
6. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2012, Tanggal 17 Januari
2012, Tentang Deskripsi Jenjang Kualifikasi KKNI;
7. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 73 Tahun 2013, Tentang
Implementasi KKNI;
8. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 3 Tahun 2020 tentang
Standar Nasional Pendidikan Tinggi;
9. Surat Edaran Mendikbud Nomor 3 Tahun 2020 Tentang Pencegahan Corona Virus
Disease (Covid-L9) Pada Satuan Pendidikan
10. Surat Mendikbud No : 36362/Mpk .A/Hk/2020 Hal : Pembelajaran Secara Daring
Dan Bekerja Dari Rumah Dalam Rangka Pencegahan Penyebaran Corona Virus
Disease (Covid- 19)
11. Instruksi Ketua STKIP Bina Mutiara Sukabumi, Nomor : 0018 Tahun 2020 Tentang
Penyesuaian Sistem Kerja Pegawai Di Lingkungan STKIP Bina Mutiara Sukabumi
Dalam Antisipasi Penyebaran Covid-19
12. Surat Edaran Ketua Nomor 019 Tahun 2020 tentang Pelaksanaan Kegiatan
Akademik di Masa Darurat Covid-19 yang dilaksanakan secara daring.
13. Statuta STKIP Bina Mutiara Sukabumi;
14. Kalender Akademik STKIP Bina Mutiara Sukabumi Tahun 2021-2022.

C. Tujuan Program Latihan Profesi (PLP)


1. Tujuan Umum
Secara umum, PLP ini bertujuan untuk melatih mahasiswa agar memiliki
kemampuan mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan
mengevaluasi peserta didik pada jenjang pendidikan dasar, dan pendidikan
menengah.

2. Tujuan Khusus
Secara khusus, PLP ini bertujuan agar :
a. Mahasiswa mengetahui tugas dan tanggung jawab profesional pengajar dalam
pembelajaran.
b. Mahasiswa dapat mengaitkan dan mempraktikkan antara pengetahuan
kependidikan yang diperoleh dalam perkuliahan dengan konteks nyata.
c. Mahasiswa berlatih mengembangkan kompetensi kependidikan meliputi
kompetensi pedagogik, kepribadian, sosial, dan profesional sehingga mengacu
kepada kompetensi ideal menurut UU Guru dan Dosen.

7
d. Mahasiswa dapat menguasai cara merencanakan, menerapkan berbagai
strategi pembelajaran inovatif, dan mengevaluasi hasilnya.
e. Mahasiswa dapat mempersiapkan diri untuk menjadi pengajar yang profesional.

D. Manfaat Program Latihan Profesi (PLP)


1. Bagi mahasiswa
Membekali mahasiswa dengan seperangkat pengetahuan, sikap, dan
keterampilan yang diperlukan untuk melaksanakan pembelajaran yang
profesional. Diantaranya :
a. Membentuk aspek sikap dan kepribadian sebagai guru dan pendidik.
b. Mendapatkan pengalaman secara langsung di lapangan mengenai
pelaksanaan pembelajaran, sehingga dapat dijadikan modal dasar dalam
mengembangkan profesionalitas keguruan.
c. Mendapatkan pelatihan praktik pembelajaran secara langsung di lapangan,
sehingga memberikan modal keterampilan secara khusus dalam praktik
pengajaran di Sekolah.
2. Bagi sekolah tempat PLP
Memperoleh masukan yang berkaitan dengan pengembangan pendidikan untuk
pengembangan sekolah.
3. Bagi STKIP Bina Mutiara Sukabumi
Memerluas jaringan kerja sama dengan sekolah dan meningkatkan relevansi
antara profesionalitas pendidikan dengan kebutuhan di sekolah.

8
BAB II
PELAKSANAAN, PENILAIAN, DAN TATA TERTIB
PROGRAM LATIHAN PROFESI (PLP)

A. Persyaratan Peserta Program Latihan Profesi (PLP)


Setiap peserta PLP bagi Program Studi PGSD, PBI, dan PJKR STKIP Bina Mutiara
Sukabumi harus memenuhi persyaratan sebagai berikut:
1. Terdaftar sebagai Mahasiswa Program Studi PGSD, PBI, dan PJKR pada semester
diselenggarakannya PLP. (dibuktikan dengan KTM)
2. Telah menempuh matakuliah Program Studi PGSD, PBI, dan PJKR minimal 110 sks
dan sudah menyelesaikan mata kuliah keahlian, termasuk mata kuliah
Perkembangan Peserta Didik, Pengelolalaan Kelas, Strategi Pembelajaran,
Evaluasi Pembelajaran dan Micro Teaching, dengan IP Kumulatif minimal 2,75
(dibuktikan dengan Kartu Hasil Studi).
3. Telah menyelesaikan administrasi keuangan melalui Bank yang ditunjuk STKIP Bina
Mutiara Sukabumi (dibuktikan dengan tanda lunas keuangan).
4. Pada semester tersebut memprogramkan matakuliah PLP dalam rencana
studinya (dibuktikan dengan KRS).

B. Kegiatan Program Latihan Profesi (PLP)


Program Latihan Profesi (PLP) STKIP Bina Mutiara Sukabumi dilaksanakan dalam 3 (tiga)
tahap kegiatan, yaitu :
1. Persiapan
Kegiatan pada periode persiapan mencakup:
a. Sosialisasi program PLP kepada mahasiswa melalui daring.
b. Pendaftaran Calon Peserta PLP
c. Penetapan calon peserta dan tempat PLP bagi peserta.
d. Penunjukan dan pengusulan Dosen Pembimbing Lapangan.
e. Penentuan program serta tempat yang digunakan kegiatan PLP oleh
mahasiswa dengan cara berkonsultasi kepada DPL melalui daring.
f. Penyelesaian administrasi PLP oleh mahasiswa yang dipantau oleh DPL (surat
permohonan dari Ketua dan surat izin diperbolehkan melaksanakan PLP dari
pihak terkait).
g. Koordinasi antara mahasiswa dengan DPL terkait dengan rencana kegiatan
PLP.
h. Menyerahkan rencana kegiatan yang sudah disetujui oleh DPL kepada pihak
terkait.

2. Pembekalan
a. Tujuan Pembekalan
1) Memiliki persepsi yang sama dalam melaksanakan PLP.
2) Memiliki keterampilan dasar pembelajaran dan pembelajaran inovatif.
b. Materi Pembekalan
1) Pemahaman Pedoman Pelaksanaan PLP 2021.
2) Keterampilan dasar mengajar pembelajaran Inovatif
3) Latihan Penyusunan RPP.

9
3. Pelaksanaan
a. Garis besar pelaksanaan kegiatan PLP Tahun Akademik 2021/2022 di Sekolah
Latihan mencakup:
1) Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) melaksanakan tatap muka secara daring
dengan mahasiswa bimbingannya untuk memberikan bimbingan dalam
menyusun rancangan kegiatan baik praktik mengajar maupun praktik
persekolahan dan perangkat pembelajaran.
2) DPL memantau kegiatan PLP minimal satu kali satu minggu melalui kegiatan
daring, video/dokumentasi yang dikirimkan oleh mahasiswa, serta dokumen
lain yang mendukung.
3) DPL berkoordinasi dengan sekolah melalui perantara mahasiswa yang
bersangkutan secara daring.
4) Mahasiswa wajib mengisi catatan harian yang diketahui oleh pihak sekolah.
b. Rancangan kegiatan yang dilaksanakan mahasiswa antara lain:
1) Observasi dan orientasi di Sekolah Latihan.
2) Penyelenggaraan kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan sekolah
(mengajar).
3) Partisipasi dalam kegiatan-kegiatan lain yang diselenggarakan sekolah
(upacara, piket, pengawasan ujian, dll).
4) Pembuatan laporan kegiatan PLP.
5) Pelaksanaan ujian akhir Praktik Mengajar.
c. Observasi dan orientasi pada pokoknya meliputi:
1) Informasi/ pengenalan Sekolah Latihan.
2) Informasi/ pengenalan berbagai macam aktivitas Sekolah Latihan.
3) Penyusunan Laporan kegiatan observasi dan orientasi.
4) Dilaksanakan selama kurang lebih dua minggu sejak awal penerjunan di
Sekolah Latihan.
Kegiatan observasi dan orientasi dengan maksud agar praktikan mempunyai
wawasan, mengenal dan memahami tentang situasi, kondisi dan tata kehidupan
di Sekolah Latihan. Mahasiswa diharapkan dapat memotret pelaksanaan proses
belajar mengajar selama masa pandemik lalu disesuaikan dengan kondisi di
sekolah antara lain tentang:
1) Situasi lokasi/ denah dan alamat Sekolah Latihan.
2) Kondisi pembelajaran di masa pandemi Covid-19
3) Keadaan siswa.
4) Pengaturan tata ruang kelas.
5) Penggunaan alat-alat pelajaran.
6) Pemanfaatan perpustakaan dan laboratorium.
7) Personalia Sekolah.
8) Pengaturan dan pelaksanaan kegiatan sekolah.
9) Hubungan antar personal sekolah.
10) Hubungan sekolah dengan instansi/ organisasi terkait.
11) Administrasi kantor.
12) Persiapan program pengajaran dan pelaksanaannya.
13) Disiplin dan iklim kerja.
14) Dan lain-lain.

10
d. Partisipasi dalam kegiatan lain di sekolah latihan mencakup :
1) Mengikuti penyelenggaraan kegiatan di sekolah
2) Pengelolaan sekolah/piket guru
3) Mengahadiri rapat-rapat, ekstrakurikuler/ tugas-tugas lain.
e. Penutup kegiatan PLP di Sekolah Latihan ditandai dengan dilaksanakannya ujian
akhir Praktik Mengajar. Bagi praktikan yang akan menempuh ujian akhir berlaku
ketentuan sebagai berikut:
1) Mengunggah laporan hasil observasi dan orientasi, perangkat pembelajaran,
media, yang disahkan oleh DPL yang bersangkutan ke SIAKAD STKIP Bina
Mutiara Sukabumi.
2) Bahan/tugas ujian dapat diminta 7 hari sebelum pelaksanaan ujian.

4. Skema Pelaksanaan PLP


Tabel 1.
Skema Pelaksanaan PLP

No Aspek Skema Pelaksanaan


1 Tempat Sekolah
2 Sifat Mandiri Kelompok
3 Jumlah Mahasiswa 1 (satu) orang Maksimal 5 (lima) orang
4 Jumlah Siswa Menyesuaikan Menyesuaikan
5 Banyaknya Latihan 5 (lima) kali secara 5 (lima) kali secara terstruktur
mengajar terstruktur
6 Ujian Praktek 1 (satu) kali setelah 5 kali 1 (satu) kali setelah 5 kali
latihan mengajar latihan mengajar
7 Bukti/Syarat yang harus 1. Surat Keterangan dari 1. Surat Keterangan dari
dipenuhi kepala sekolah kepala sekolah
2. Catatan harian yang 2. Catatan harian yang
diketahui pihak sekolah diketahui pihak sekolah
8 Out-Put 1. Laporan PLP selama 1. Laporan PLP selama
pandemi Covid 19 yang pandemi Covid 19 yang
telah dikonsultasikan telah dikonsultasikan
kepada DPL. kepada DPL.
2. Video praktik 2. Video praktik pembelajaran
pembelajaran meliputi meliputi kegiatan
kegiatan pembuka, inti pembuka, inti dan penutup
dan penutup yang yang dikirimkan kepada
dikirimkan kepada DPL. DPL.
3. Video kegiatan Secara 3. Video kegiatan Secara
keseluruhan PLP keseluruhan PLP selama 5
selama 5 – 7 menit yang – 7 menit yang telah
telah dikonsultasikan dikonsultasikan kepada
kepada DPL. DPL.

11
C. Jadwal Pelaksanaan Program Latihan Profesi (PLP)
Jadwal pelaksanaan PLP STKIP Bina Mutiara Sukabumi Tahun Akademik 2021/2022
terlihat pada tabel berikut.
No Kegiatan Periode Waktu Pelaksana
A PERSIAPAN
1 Koordinasi Panitia PLP 4 Oktober Waket I
2 Data awal dari tiap prodi 4-16 Oktober Prodi
3 Analisa Peserta dan Lokasi 4-16 Oktober Prodi
4 Pendaftaran Peserta PLP 18 –23 Oktober BAAK/TU
5 Unggah Buku Pedoman PLP dan 25 Oktober Prodi
Pemberian Surat Pengantar
6 Pembekalan PLP Bagi DPL 25 Oktober Prodi
7 Pembekalan PLP Bagi Mahasiswa 25 Oktober Prodi

8 Penyusunan Program Kegiatan PLP 25 – 30 Oktober DPL dan Mhs


Peserta PLP
9 Penerjunan/penerimaan 1 Nopember Prodi
mahasiswa PLP di Sekolah
B PELAKSANAAN
10 Pelaksanaan PLP 1 Nopember – 29 januari Mhs Peserta
2022 PLP
11 Penarikan Peserta PLP 1 - 5 Pebruari 2022 Koord. DPL,
Peserta PLP
C EVALUASI DAN PELAPORAN
12 Penyusunan dan penyerahan 7 – 12 Pebruari 2022 Mhs Peserta
Laporan Akhir PLP PLP, DPL
13 Penyerahan Nilai PLP 14 – 19 Pebruari 2022 DPL
14 Penyerahan Sertifikat PLP 14 – 19 Pebruari 2022 Prodi
15 Evaluasi PLP 19 Pebruari 2022 Prodi

D. Sistem Penilaian PLP


1. Teknis penilaian PLP
Penilaian PLP dilaksanakan oleh DPL dengan memperhatikan rekomendasi dari
pihak sekolah.
2. Sasaran penilaian dan persentasenya:
Tabel 2.
Sasaran Penilaian PLP
No Sasaran Penilaian Bobot
1 Perangkat pembelajaran 30%
2 Praktik pembelajaran 35%
3 Praktik persekolahan 20%
4 Laporan tertulis hasil PLP beserta videonya 10%
Video rangkaian kegiatan hasil PLP beserta
5 10%
videonya

12
3. Sifat Penilaian
Penilaian PLP dilaksanakan secara terbuka, objektif, menyeluruh,
berkesinambungan, dan membimbing.
a. Terbuka, maksudnya prosedur penilaian, kriteria penilaian, dan dasar
pengambilan keputusan jelas, serta terbuka bagi semua pihak.
b. Objektif, maksudnya penilaian dilakukan sesuai dengan keadaan sebenarnya.
c. Menyeluruh, maksudnya penilaian meliputi aspek pengetahuan, keterampilan,
dan sikap mahasiswa.
d. Berkesinambungan, maksudnya penilaian dilakukan terus-menerus dari awal
sampai akhir kegiatan PLP.
e. Membimbing, maksudnya penilaian diarahkan untuk dapat mendorong
mahasiswa memperbaiki kekurangannya dan meningkatkan hasil yang telah
dicapai.

4. Konversi Nilai
Mahasiswa dinyatakan lulus PLP jika yang bersangkutan mencapai nilai minimal B
(68). Rata-rata nilai angka yang diperoleh dikonversi kedalam nilai huruf dengan
pedoman sebagai berikut:

Tabel 3
Konversi Nilai
Nilai Dalam Nilai Dalam
Nilai Skor (NS)
Huruf Mutu Angka Mutu
90-100 A 4
80-89 A- 3,83
75-79 B+ 3,3
68-74 B 3
64-67 B- 2,8
60-63 C+ 2,3
56-59 C 2
40-55 D 1
0-39 E 0

5. Penyerahan Nilai Program Latihan Profesi (PLP)


Selambat-lambatnya 2 (dua) pekan setelah kegiatan PLP praktikan berakhir, DPL
memberikan nilai PLP dari setiap praktikan asuhannya kepada Prodinya masing-
masing.

13
E. Tata Tertib PLP
Selama pelaksanaan PLP pada masa pandemi covid-19 mahasiswa wajib menaati tata
tertib sebagai berikut.
1. Mahasiswa mematuhi protokoler kesehatan seperti: memakai masker saat
melaksanakan kegiatan, cuci tangan, dan jaga jarak.
2. Berperilaku sopan dalam segala kegiatan PLP.
3. Mempersiapkan diri dengan baik.
4. Melaksanakan semua tugas-tugas dengan tertib.
5. Mentaati peraturan-peraturan dan tata tertib yang berlaku di tempat melaksanakan
PLP (pada masa pandemi Covid-19).
6. Melaksanakan tugas yang diberikan dosen pembimbing dengan penuh tanggung
jawab.
7. Menjaga nama baik almamater.
8. Bergaul dengan teman-teman praktik dalam batas-batas sopan-santun yang
berlaku.
9. Saling mengingatkan jika mengetahui kekurangan dan kesalahan teman.
10. Saling membantu dan menghargai orang lain.

14
BAB III
DESKRIPSI TUGAS PENGELOLA PLP
STKIP BINA MUTIARA SUKABUMI

1. Ketua STKIP Bina Mutiara Sukabumi


a. Melakukan pembinaan, memberikan arahan, dan melakukan evaluasi pelaksanaan
PLP.
b. Menetapkan panduan pelaksanaan PLP beserta instrument penilaiannya.
c. Menerbitkan surat tugas bagi dosen pembimbing PLP.
d. Menerbitkan surat pengantar/ izin kepada pihak sekolah untuk pelaksanaan PLP.
e. Memberikan ucapan terimakasih kepada pihak sekolah untuk pelaksanaan.

2. Pimpinan Prodi
a. Melaksanakan pendataan peserta PLP dan melakukan pengelompokan peserta PLP.
b. Menginformasikan ketentuan dan kebijakan yang dipergunakan dalam
penyelenggaraan PLP kepada semua unsur yang terlibat.
c. Mengusulkan calon dosen pembimbing lapangan (DPL) yang sesuai dengan
persyaratan.
d. Menyiapkan perangkat PLP.
e. Melaksanakan pembekalan PLP.
f. Menangani masalah-masalah akademik yang berkaitan dengan PLP.
g. Melakukan koordinasi dengan dosen pembimbing, sekolah mitra, dan mahasiswa.
h. Memantau pelaksanaan PLP.
i. Melaporkan keseluruhan pelaksanaan kegiatan PLP kepada Ketua.

3. Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) bertugas


a. Membimbing dan mengarahkan rencana kegiatan PLP secara daring serta segala
adminitrasi yang dibutuhkan.
b. Membimbing mahasiswa dalam mengembangkan/menyusun perangkat pembelajaran
yang terstruktur secara daring.
c. Menyerahkan mahasiswa secara daring kepada pihak sekolah.
d. Mengevaluasi hasil video pembelajaran terbimbing yang dilaksanakan oleh mahasiswa
secara daring/luring.
e. Memantau kegiatan mahasiswa selama melaksanakan kegiatan PLP melalui luring
atau daring.
f. Membimbing mahasiswa dalam membuat laporan maupun video terkait dengan
kegiatan PLP secara daring/luring.
g. Memonev kegiatan mahasiswa melalui daring.
h. Memberikan penilaian kepada mahasiswa selama praktik PLP.
i. Melaporkan nilai akhir PLP dan menginputnya di SIAKAD STKIP Bina Mutiara
Sukabumi sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.

4. Mahasiswa peserta PLP/ Praktikan


a. Mempersiapkan diri baik fisik maupun mental dengan sebaik-baiknya.
b. Mentaati semua tata tertib yang telah ditetapkan.
c. Wajib mengikuti pembekalan PLP secara daring.

15
d. Melaksanakan semua tugas yang telah direncanakan dan jika belum tercapai ada
baiknya segera berkonsultasi kepada DPL (perubahan kegiatan selama melaksanakan
PLP pada masa Pandemi Covid-19 wajib disampaikan kepada DPL).
e. Mahasiswa wajib mengisi catatan harian dan wajib melaporkan secara daring kepada
DPL sesuai dengan jadwal yang telah disepakati bersama.
f. Menyusun rencana kegiatan dengan berkonsultasi kepada DPL serta
mempresentasikannya kepada DPL.
g. Menyelesaikan segala adminitrasi yang dibutuhkan.
h. Mengembangkan/menyusun RPP pembelajaran yang terstruktur.
i. Menyusun dan menyerahkan video pembelajaran terbimbing yang dilaksanakan
kepada DPL.
j. Berkomunikasi secara intensif selama melaksanakan kegiatan PLP.
k. Menyusun laporan maupun video terkait dengan kegiatan PLP.
l. Membantu DPL dalam melaksanakan monev PLP secara daring.

16
BAB IV
SISTEMATIKA LAPORAN KEGIATAN PLP

Laporan PLP, mencakupi penjelasan dan rekam kegiatan PLP mulai awal hingga akhir.
Laporan ini mencerminkan latar belakang, pertimbangan, dan persiapan yang dilakukan
sebelum mahasiswa melakukan praktik proses pembelajaran, sekaligus mencerminkan
kejadian di lapangan saat mahasiswa melaksanakan kegiatan pembelajaran.
A. Sistematika Pelaporan
HALAMAN SAMPUL
HALAMAN JUDUL
HALAMAN PENGESAHAN
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
DAFTAR LAMPIRAN
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
B. Tujuan
C. Manfaat
BAB II PELAKSANAAN PROGRAM LATIHAN PROFESI
A. Gambaran Umum Sekolah Tempat Praktik
B. Praktek Pelaksanaan Pembelajaran
C. Praktek Persekolahan
BAB III PENUTUP
A. Simpulan
B. Saran
LAMPIRAN-LAMPIRAN

B. Komponen Isi
Komponen isi laporan PLP berdasarkan sitematika di atas dijabarkan sebagai berikut.
1. Halaman Sampul
Halaman sampul berisi judul laporan, tujuan penulisan laporan, nama dan NIM
penulis laporan, logo institusi, nama institusi, dan tahun penulisan laporan (contoh
halaman sampul dapat dilihat pada Lampiran 4)
2. Halaman Judul
Halaman judul berisi judul laporan, tujuan penulisan laporan, nama dan NIM penulis
laporan, nama institusi dan tahun penulisan laporan (contoh halaman judul dapat
dilihat pada lampiran 3)
3. Lembar Pengesahan
Lembar pengesahan berisi pernyataan pengesahan oleh DPL, Ketua Prodi, dan
Ketua STKIP Bina Mutiara Sukabumi bahwa mahasiswa telah melaksanakan tugas
dan telah menulis laporan (contoh lembar pengesahan dapat dilihat pada lampiran
5)
4. Kata Pengantar
Bagian ini berisi gambaran isi laporan dan ucapan terimakasih mahasiswa sebagai
penulis laporan yang ditujukan kepada orang-orang, lembaga, dan atau pihak-pihak
lain yang telah membantu dalam rangkaian kegiatan PLP yang dilaksanakan.

17
Tulisan KATA PENGANTAR diketik dengan huruf kapital simetris diatas bidang
pengetikan, tanpa tanda titik, dan berada di tengah atas. Teks dalam kata pengantar
diketik dengan spasi 1,5. Panjang teks tidak lebih dari dua halaman kertas ukuran
A4. Pada bagian akhir dicantumkan kata Penulis (di pojok kanan bawah) tanpa
menyebut nama terang.
5. Daftar Isi
Daftar isi memuat judul bab, judul subbab, dan judul anak subbab yang disertai
dengan nomor halaman pemuatannya. Semua judul bab diketik dengan huruf
kapital, sedangkan judul subbab dan judul anak subbab hanya huruf awal pada
setiap kata saja yang diketik dengan huruf kapital (lihat Sistematika). Teks dalam
daftar isi diketik dengan spasi tunggal.
6. Daftar Lampiran
Daftar lampiran memuat nomor lampiran, judul lampiran, serta halaman tempat
lampiran itu berada. Judul lampiran yang memerlukan lebih dari satu baris diketik
dengan spasi tunggal. Antara judul lampiran yang satu dengan yang lainnya diberi
jarak spasi 1,5.
7. Bab I Pendahuluan
Bab Pendahuluan berisi latar belakang, tujuan, dan manfaat pelaksanaan PLP.
8. Bab II Pelaksanaan Program Latihan Profesi
Bab II ini merupakan inti dari laporan Pelaksanaan PLP. Secara rinci, bab 2 ini berisi:
a. Gambaran Umum Sekolah Tempat Praktik
Bagian ini berisi hasil observasi dan orientasi di sekolah latihan meliputi :
Sejarah berdirinya sekolah; visi, misi, dan tujuan sekolah; struktur organisasi
sekolah; Kondisi Guru dan Siswa; Sarana dan Prasarana Sekolah; Kegiatan
Intra kurikuler; Kegiatan Ekstra Kurikuler; Prestasi Sekolah; Budaya Sekolah;
dll.
b. Praktek Pelaksanaan Pembelajaran
Bagian ini berisi penyelenggaraan kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan
sekolah (mengajar).
c. Praktek Persekolahan
Bagian ini berisi kegiatan-kegiatan partisipasi dalam kegiatan-kegiatan lain yang
diselenggarakan sekolah (upacara, piket, pengawasan ujian, dll).
9. Bab III Penutup
Bab penutup merupakan bab yang paling akhir dalam laporan Pelaksanaan PLP.
Bab penutup berisi:
a. Simpulan
Bagian ini berisi simpulan mahasiswa atas PLP yang telah dilaksanakannya
berdasarkan hasil observasi dan oreientasi, pelaksanaan pembelajaran, dan
praktek persekolahan.
b. Saran
Bagian ini berisi saran yang diajukan mahasiswa kepada instansi atau lembaga
terkait, atau pihak-pihak yang dianggap layak. Saran yang diajukan hendaknya
mengacu pada simpulan serta bersumber pada pengalaman dan atau temuan
selama PLP berlangsung.
10. Lampiran

18
Memuat : Profil Sekolah, Jadwal Kegiatan PLP, Perangkat pelaksanaan
pembelajaran yang telah diimplementasikan di kelas, dll.

C. Tata Tulis Laporan


Penulisan laporan PLP mengikuti aturan tata tulis sebagai berikut.
1. Menggunakan kertas jenis HVS berukuran A4.
2. Huruf menggunakan Times New Roman dengan ukuran 12.
3. Jarak margin tepi kiri 4 cm, kanan 3 cm, atas 4 cm, bawah 3 cm.
4. Jarak antar baris 1,5 spasi.

19
BAB V
PENUTUP

Kualitas pelaksanaan Program Latihan Profesi (PLP) merupakan salah satu


unsur utama dari kualitas Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan, khususnya STKIP
Bina Mutiara Sukabumi sebagai penghasil calon guru dan tenaga pendidik. Diharapkan
dengan pelaksanaan PLP yang berkualitas tinggi akan menghasilkan calon-calon guru
yang profesional. Namun hal tersebut masih sangat tergantung pada komitmen dari para
pelakunya dalam melaksanakan PLP.
Kualitas pelaksanaan PLP sangat bergantung dari komitmen praktikan, di
samping lembaga pelaksana, Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) dan Sekolah tempat
praktik. Mengingat praktikan diyakini mempunyai motivasi tinggi dalam meningkatkan
kemampuannya, maka dengan komitmen yang tinggi dari para praktikan akan benar-benar
meningkatkan kualitas pembelajaran yang pada gilirannya akan meningkatkan kualitas
pendidikan pada umumnya.

20
LAMPIRAN-LAMPIRAN

Lampiran 1.
Tabel Rencana Kegiatan PLP

RENCANA KEGIATAN PLP


Nama : …………………………………………………
NIM : …………………………………………………
Program Studi : …………………………………………………
Tempat PLP : ………………………………………………….

Bentuk Waktu
No Administrasi Output Keterangan
Kegiatan Pelaksanaan
1 Observasi Lembar 2 sd. 30 Laporan Hasil
dan Orientasi Observasi Nopember Observasi
2021
2 Praktik RPP Video
pembelajaran pembelajaran
3 Praktik Surat Video praktek
persekolahan: keterangan non mengajar
membimbing dari sekolah atau photo
pramuka dokumentasi
4 dst

Sukabumi,………………….
DPL, Mahasiswa,

_____________________ _________________

21
Lampiran 2.
Tabel Catatan Harian Kegiatan PLP

CATATAN HARIAN
KEGIATAN PLP
Nama :
NIM :
Program Studi :
Tempat PLP :

Waktu Paraf Pihak


No Hari/Tanggal Kegiatan
Mulai Selesai yang terlibat

Sukabumi,………………….
Mahasiswa,

____________________

22
Lampiran 3.

LEMBARAN OBSERVASI
PENGENALAN LAPANGAN

Nama :
NIM :
Program Studi :
Sekolah yang diamati :
Tanggal Pengamatan :

Amati keadaan sekolah yang anda kunjungi dengan cermat. Untuk mendapatkan informasi
yang akurat, Anda dapat melakukan wawancara dengan guru, pegawai dan para siswa.
Catat hasil pengamatan anda dengan melengkapi format berikut ini, atau menulisnya di
tempat lain bila tempat yang tersedia tidak mencukupi.

Hasil Pengamatan :
A. Visi, Misi, dan Tujuan Sekolah :………………………………………………………………

B. Struktur Organisasi Sekolah : ………………………………………………………………..

C. Sejarah Singkat Sekolah ……………………………………………………………………..

D. Prestasi Sekolah ………………………………………………………………………………


E. Kegiatan Intra Kurikuler, Ko-Kurikuler, dan Ekstra Kurikuler Sekolah ……………………

F. Keadaan Fisik Sekolah

1. Luas tanah : ............


2. Jumlah ruang kelas : ............
3. Ukuran ruang kelas : ............
4. Bangunan lain yang ada : ............
a. ………………………………… Luasnya …………m2
b. ………………………………… Luasnya …………m2
c. ………………………………… Luasnya …………m2
d. ………………………………… Luasnya …………m2
5. Lapangan Olah Raga (Jenis dan ukuran) :

…………………………………... Luasnya …………m2


…………………………………... Luasnya …………m2
…………………………………... Luasnya …………m2
…………………………………... Luasnya …………m2
B. Keadaan Lingkungan yang Mengelilingi Sekolah
1. Jenis bangunan yang mengelilingi sekolah :……………………………....................
2. Kondisi lingkungan sekolah : ……………………………………………....................

C. Fasilitas Sekolah (tulis jenis, kuantitas, dan kualitasnya)

23
1. Perpustakaan :
2. Laboratorium :
3. Ruang BP :
4. Ruang Serbaguna :
5. Ruang tata usaha :
D. Penggunaan Sekolah

1. Jumlah sekolah yang menggunakan bangunan ini : …………………………………….

2. Jumlah ’Shift’ tiap hari : ……………………………………………………………………

E. Guru dan Siswa


1. Jumlah guru : ……… Orang
2. Jumlah siswa : ……… Orang
3. Jumlah siswa per kelas : ……… Orang
4. Jumlah siswa seluruhnya : ……… Orang
F. Interaksi Sosial
(tuliskan dengan singkat kesan anda tentang hubungan antara guru-guru, guru-siswa,
siswa-siswa, dan hubungan antara semua personil di sekolah tersebut).
1. Hubungan guru-guru : ………………
2. Hubungan guru-siwa : ………………
3. Hubungan siswa-siswa : ………………
4. Hubungan guru-pegawai
tata usaha : ………………
5. Hubungan sosial secara
Keseluruhan : ………………

G. Tata Tertib
1. Untuk siswa : ………………
2. Untuk Guru : ………………
3. Untuk Pegawai : ………………

H. Kesan Umum

Tuliskan kesan umum anda terhadap sekolah yang anda amati :


………………………………………………………………………………………….
…………....………………………………………………………………...................

Mengetahui : ...............................................
Dosen Pembimbing, Mahasiswa Praktikan,

_______________________ ____________________
NIDN. NIM.

24
Lampiran 4.

LEMBARAN OBSERVASI
KEGIATAN BELAJAR MENGAJAR

Nama :
NIM :
Jurusan :
Sekolah yang diamati :
Tanggal Pengamatan :

Amati kegiatan belajar mengajar yang sedang berlangsung di kelas sekolah yang Anda
kunjungi. Pusatkan perhatian pada perilaku guru dan siswa di dalam kelas. Catatlah hasil
pengamatan Anda dengan menuliskannya di tempat yang telah tersedia, atau menjawab
pertanyaan yang tersedia.

A. 1. Ketika guru masuk kelas, yang dikerjakan guru adalah :


……………………………………………………………………………………...........................
2. Guru membuka pelajaran dengan :
..................................................................................................................................
3. Apakah cara membuka pelajaran tersebut sesuai dengan materi yang akan
disajikan, berikan alasan :
……………………………………………………………………………………................
B. 1. Bagaimana cara guru menyajikan materi pokok pelajaran ?
…………………………………………………………………………………….........................
3. Selama pelajaran berlangsung, berapa kali guru bertanya pada siswa
……………………………………………………………………………………................
4. Berapa orang siswa yang dapat kesempatan menjawab pertanyaan guru ?
……………………………………………………………………………………...............

C. Selama pelajaran berlangsung, apakah ada :


1. Siswa yang mengajukan pertanyaan............
2. Siswa yang mendapat kesulitan belajar, jika ya bagaimana cara guru membantunya.
…………………………………………………………………………………….................
3. Siswa yang mengganggu kelas, Jika ya bagaimana cara guru mengatasinya.
……………………………………………………………………………………................

25
4. Secara umum, bagaimana perhatian siswa terhadap pelajaran yang disajikan guru
?
……………………………………………………………………………………................
5. Berapa lama pelajaran ini berlangsung ?
……………………………………………………………………………………................

D. Penutup :
1. Apa yang dilakukan guru untuk mengakhiri pelajaran ?
……………………………………………………………………………………...............
2. Bagaimana cara guru menilai hasil belajar siswa ?
……………………………………………………………………………………...............
3. Apa yang dilakukan guru sebelum mengakhiri pelajaran atau untuk pindah ke
pelajaran berikutnya ?
……………………………………………………………………………………..............
4. Berapa menit bagian penutup ini berlangsung ?
……………………………………………………………………………………..............

Tuliskan kesan umum terhadap sekolah yang anda amati :

Mengetahui : ...............................................
Dosen Pembimbing, Mahasiswa Praktikan,

_______________________ ____________________
NIDN. NIM.

26
Lampiran 5.
Lembar Penilaian
Perangkat Pembelajaran di Kelas (N1)

Nama Mahasiswa :
NIM :
Prodi :
Petunjuk Penskoran :
1. Isilah format ini setiap kali mahasiswa membuat rencana pelaksanaan pembelajaran
(RPP) dengan memberi skor (4) sangat baik (3) baik (2) cukup baik (1) kurang baik dan
(0) semua kriteria penulisan tidak muncul !
2. Jumlahkan angka-angka tersebut ke bawah untuk mendapatkan jumlah skor total.
Perangkat
No Fokus Penilaian Butir Penilaian Pembelajaran Ke
1 2 3 4 5
1 Perumusan tujuan Keseuaian tujuan pembelajaran
pembelajaran dengan kompetensi dasar, materi dan
aspek
2 Pengintegrasian Kecakapan Kecakapan mengenal diri, kecakapan
Hidup berpikir, kecakapan sosial, kecakapan
akademik dan kecakapan kejuruan
3 Pengalaman Belajar Kesesuaian metode dan media dengan
kompetensi dasar
4 Alokasi Waktu Kesesuaian tingkat kesulitan materi
dan cakupan materi dengan alokasi
waktu
5 Sumber Bahan / Referensi Kesesuaian sumber bahan/referensi
dengan kompetensi dasar variasi
sumber bahan, kekinian sumber bahan
6 Bahan/Alat/Media Kesesuaian bahan/alat/media dengan
kompetensi dasar dan variasi
bahan/alat/media
7 Penilaian Telah mencakup tiga ranah
kompetensi yang diharapkan
Jumlah (butir 1 s.d. 7)
N1 = Jumlah (butir 1 s.d. 7) x 100
28
Nilai Akhir ( rerata ) =

Penilai
DPL ,

27
Lampiran 6.
Lembar Penilaian
Proses Pembelajaran di Kelas (N2)

Nama Mahasiswa :
NIM :
Prodi :
Petunjuk Penskoran :
1. Isilah format ini setiap kali mahasiswa membuat rencana pembelajaran (RP) dengan
memberi skor (4) sangat baik (3) baik (2) cukup baik (1) kurang baik dan (0) semua
kriteria penulisan tidak muncul !
Perangkat
No Fokus Penilaian Butir Penilaian Pembelajaran Ke
1 2 3 4 5
1 Membuka Pelajaran Penyampaian tujuan pembelajaran,
apersepsi dan motivasi
2 Penguasaan Materi Penyampaian materi sesuai dengan
pengetahuan/ilmu serta tidak ada
miskonsepsi
3 Langkah pembelajaran Sesuai dengan pendekatan saintifik
serta model pembelajaran yang
digunakan.
4 Interaksi Pembelajaran Respon siswa terhadap pembelajaran
yang dilaknsakan.
5 Penggunaan Bahasa Volume suara memadai, intonasi
bervariasi, vokal jelas, bahasa baik dan
benar
6 Alokasi Waktu Penggunaan waktu selang dan
penetapan alokasi waktu telah
proporsional
7 Penampilan Gerak Efektif, luwes dan percaya diri
8 Menutup Pelajaran Membuat kesimpulan, refleksi, dan
tindak lanjut
9 Mengavaluasi Kegiatan evaluasi yang dilaksanakan
Jumlah (butir 1 s.d. 9)
N2 = Jumlah (butir 1 s.d. 9) x 100
36
Nilai Akhir ( rerata ) =
Sukabumi,……………….2021
Penilai
DPL ,

____________________

28
Lampiran 7.

Lembar Penilaian
Praktek Persekolahan (N3)

Nama Mahasiswa :
NIM :
Prodi :

No Aspek Penilaian Skor


1 Melakukan 4 kegiatan yang berbeda 100
2 Melakukan 3 kegiatan yang berbeda 75
3 Melakukan 2 kegiatan yang berbeda 50
4 Melakukan 1 kegiatan yang berbeda 25

Sukabumi, ………………………2021
DPL,

_________________________________

29
Lampiran 8.
Lembar Penilaian
Laporan PLP (N4)

Nama Mahasiswa :
NIM :
Prodi :

Skor Skor yang


No Aspek yang Dinilai
Maksimal Dicapai
1 Sitematika dan format tampilan 25
2 Isi laporan: materi dan bahasa 50
3 Kebermaknaan simpulan dan saran 25
Jumlah

Sukabumi, …………………………2021
DPL,

_________________________________

30
Lampiran 9.

Lembar Penilaian
Video Pembelajaran (N5)

Nama Mahasiswa :
NIM :
Prodi :

Skor Skor yang


No Aspek yang Dinilai
Maksimal Dicapai
1 Kelengkapan materi 50
2 Kejelasan gambar dan suara 25
3 Keruntutan 25
Jumlah

Sukabumi, ………………………2022
DPL,

_________________________________

31
Lampiran 10.

NILAI AKHIR PLP

Nama Mahasiswa : …………………………………………….


NIM : …………………………………………….
Prodi : …………………………………………….
Tempat PLP : …………………………………………….

Skor Bobot Nilai Nilai


No Aspek yang Dinilai SxB
(S) (B) Akhir Huruf
1 Nilai Perangkat Pembelajaran 30%
(N1)
2 Nilai Proses Pembelajaran (N2) 35%
3 Nilai Praktek Persekolahan (N3) 20%
4 Nilai Pelaporan PLP (N4) 10%
5 Nilai Video Pembelajaran (N5) 10%
Jumlah 100%

Sukabumi, ………………………2022
DPL,

_________________________________

Keterangan :
1. Rumus Nilai Akhir :
NA = 30N1 + 35N2 + 20N3 + 10N4 + 10N5
100
2. Rentang Skor (S) = 0 – 100
3. Nilai huruf dapat dilihat pada tabel konversi nilai di batang tubuh pedoman.

32
Lampiran 11.
Contoh Halaman Sampul Laporan PLP

LAPORAN
PROGRAM LATIHAN PROFESI (PLP)
DI SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) NEGERI 1 SUKARAJA
TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Disusun Untuk Melengkapi Tugas dan Memenuhi Syarat


Matakuliah Program Latihan Profesi (PLP)

Oleh :
Agastya Fajar Nugraha
NIM : 8820313177

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS


SEKOLAH TINGGI KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
(STKIP)
BINA MUTIARA SUKABUMI
2022

33
Lampiran 12.
Contoh Halaman Judul Laporan PLP

LAPORAN PROGRAM LATIHAN PROFESI


DI SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) NEGERI 1 SUKARAJA
TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Disusun Untuk Melengkapi Tugas dan Memenuhi Syarat


Matakuliah Program Latihan Profesi (PLP)

Oleh :
Agastya Fajar Nugraha
NIM : 8820313177

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS


SEKOLAH TINGGI KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
(STKIP)
BINA MUTIARA SUKABUMI
2022

34
Lampiran 13.
Contoh Lembar Pengesahan

LEMBAR PENGESAHAN

Dengan ini menyatakan bahwa :

Nama : Agastya Fajar Nugraha

NIM : 8820313177

Program Studi : S1- Pendidikan Bahasa Inggris

Telah melaksanakan Program Latihan Profesi (PLP) di SMAN 1 Sukaraja dan laporan yang

ditulis oleh mahasiswa tersebut telah mendapat persetujuan dari Dosen Pembimbing

Lapangan dan Ketua Program Studi.

Sukabumi, …………………. 2022

Ketua Program Studi, DPL,

Hj. Ria Saparianingsih, M.Hum Usman Diennur, M.Pd

Mengetahui,
Ketua STKIP Bina Mutiara Sukabumi

Drs. H. Sadili Samsudin, MM., M.Pd.

35

Anda mungkin juga menyukai