Anda di halaman 1dari 1

KORPS PROTOKOL PRAMUKA NEWS LETTER

UIN SGD BANDUNG


10 September 2022

________________________________________________________________________________

MEMBANGUN KARAKTER ANGGOTA KPP YANG PEDULI MELALUI


PROGRAM KPP BERBAKTI
Prihatin melihat masih banyaknya orang yang masih belum mengetahui tentang pentingnya p ublic
speaking,Membuat anggota KPP UIN SGD tergerak untuk mengadakan sebuah program pelatihan public
speaking di desa desa yang ada di kota dan kabupaten bandung,

Anggota Korps Protokol Pramuka Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung, pada hari ini
mengadakan kegiatan KPP BERBAKTI Program yang mempunyai tagline “dengan berbagi kita sejahtrakan
negeri ini adalah sebuah program yang pertama kali diadakan oleh KPP sebagai bentuk kepedulian terhadap
Masyarakat luas,dan juga sebagai pengabdian diri untuk kemajuan negeri,Program ini adalah sebuah program
yang mana didalamnya memberikan pelatihan Public speaking secara gratis tanpa dipungut biaya sedikitpun.

Oleh karena itu acara ini disambut dengan hangat oleh Masyarakat luas bahkan kepala desa menyampaikan
pesan tentang acara ini Bapak mamat mengatakan : Program ini akan menjadi penunjang Masyarakat terlebih
kemampuan public speaking adalah skill yang harus dimiliki oleh setiap individu.

Acara yang diadakan di desa Sagaracipta kec.Bandung ini diadakan pada hari minggu 4 September 2022 dan
diikuti oleh 100 orang lebih yang hadir di aula desa.Sagaracipta Acara ini dimulai dengan sambutan dari kepala
Kemensos kepala desa dan perwakilan penyelenggara acara dari Anggota korps protokol Pramuka UIN sunan
gunung Djati bandung,lalu dilanjutkan denga seminar public speaking oleh salah satu pembicara handal dalam
bidang nya yang mana dia adalah salah satu anggota KPP yang yang sudah berkarir di bidang nya,acara ini
sungguh sangat meriah selain menambah wawasan dalam dunia public speaking,para peserta juga diberi
waktu untuk bisa sharing tentang public speaking.

Dan acara di akhiri dengan hiburan nyanyian yang menghadirkan talent penyanyi dari salah satu anggota KPP
sehingga acara berlangsung dengan meriah,salah satu peserta mengatakan bahwasan nya acara ini sungguh
sangat bermanfaat bagi dirinya karena sekian lamanya baru kali ini dia mendapatkan pelatihan public speaking
dan salah satu peserta bahkan mengucapkan terimakasih kepada KPP UIN SGD yang telah mengadakan acara
ini secara gratis.

Rencana nya acara ini akan diadakan di 32 desa yang ada di kota dan kabupaten yang ada dibandung agar
Banyak orang yang bisa merasakan kebermanfaatan berdirinya KPP ini.

Walaupun Program ini baru diadakan pertamakalinya namun para peserta dan para tamu undangan yang hadir
begitu puas dan antusias dalam mengikutu acara ini sehingga semua kekurangan yang ada dalam program
yang pertama kali diadakan ini,akan menjadi evaluasi bersama agar di program selanjutnya di desa yang lain
bisa menjadi lebih baik karena seperti Tagline KORPS PROTOKOL PRAMUKA UNIVERSITAS ISLAM NEGERI
SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG yaitu “Perpect no compromise”.

Humas KPP UIN SGD

Muhamad Alif Ridwan

082240528557 Kppuinsgd@gmail.com Jl A.H Nasution No 105 Cibiru

Anda mungkin juga menyukai