Anda di halaman 1dari 2

Pertanyaan untuk Bu Rini

1) From PPI_dr. Winda Wahyu Ikaputri Sulistyaningrum to Everyone 09:06 AM


 Di FKTP ada mesin cuci tetapi hanya satu bu.. apakah boleh di gunakan untuk
mencuci linen Kotor dan linen infeksius secara terpisah bu? Terimakasih
Jawab : lebih baik terpisah. Jika tidak terpisah lakukan waktu pencucian yang berbeda
2) From PPI_dr. Fitri Hifhza Mulkillah to Everyone 09:08 AM
 untuk fktp yang belum ada mesin cuci apakah boleh dengan manual cuci dengan
tangan
Jawab : Resiko paparan utk petugas loundrynya sangat beresiko tinggi di
rekomendasikan menggunakan mesin cuci.
3) From PPI_ Laelani Siti Khaeriyyah, S.Kep.Ns to Everyone 09:15 AM
 ijin bertanya bu, siapakah yg bertanggungjawab memisahkan linen yg terkontaminasi
ataupun tdk? perawat ruang atau petugas linen?
Jawab : PJ pemisah linen infeksius di ruang rawat adalah petugas penjamah linen.
Pemisahan saat pencucian PJ adalah petugas loundrynya.
4) From PPI_Krisna Adi Pamungkas A.Md.Kes to Everyone 09:18 AM
 ijin bertnya buu, apakah di perbolehkn setiap proses pengelolaan linen di lakukn pada
ruangn yg berbeda, karna fktp belum terdapat ruang khusus pngelolaan linen ?
Jawab : setting satu lokasi lebih baik sesuai sapras yang di rekomendasikan
5) From PPI_dr.Mirna to Everyone 09:18 AM
 Mohon ijin bertanya, bagaimana FKTP rawat jalan saja, dan linen hanya minimal
bagaimana pengelolaannya ya bu, apakah tetap perlu troli dan timbangan dan apakah
harus ada penyediaan heater atau pemanas?
Jawab : Trolly : bisa di ganti dengan tas/wadah /box tertutup prinsip harus tertutup
Timbangan : utk memastikan tidak melebihi kapasitas mesin cuci
Jika tdk ada pemanas bisa menggunakan chemical disenfektan
6) From PPI_ Laelani Siti Khaeriyyah, S.Kep.Ns to Everyone 09:20 AM
 ijin tanya bu, tadi jenengan bilang pengeringan tdk boleh di ruangan terbuka/ di Udara
terbuka? jadi harus di ruang tertutup? kl ruang loundrynya tdk luas bgm solusinya bu?
Jawab : setting area pengeringan yang tdk terbuka…bs di lihat di gambar PPT.
perhatikan kebersihan lingkungan proses pencucian.
 bahan alkali utk perendaman linen kontaminasi contohnya apa ya bu?
Jawab : contoh kinezchemical atau dg merek lainnya yang berbahan alkali
 Bleaching/ dilakukan desinfektan dg menggunakan apa ya u?
Jawab : berbahan hipocloride seperti bayclean.
 apakah boleh di angin2 kan?
Jawab : utk pengeringan silahkan dlm area tertutup bersirkulasi
 saat pengeringan dari mesin cuci, apakah linen boleh diangin2kan dg kipas angin?
mengingat tdk boleh dikeringkan di luar/Udara bebas
 linen yg baimana saja yg harus dilakukan cuci ulang?
Jawab : setelah 3 bulan tidak di gunakan

Kewaspadaan berbasis transmisi


1. From PPI_dr.Mirna to Everyone 09:41 AM
 dimna peletakan exhaust yang benar ya bu diruang periksa umum,gigi,apotek dan
ruang Tindakan, saaat ini ada di dinding bagian atas(bukan di plafon) apakah sudah
benar? Terimakasih
Jawab : 10 – 15 Cm dari atas lantai
2. From PPI_dr. Siti Rahayu to Everyone 09:56 AM
 Apakah boleh ruangan poli infeksi(batuk) berjejer dengan poli TB?
Jawab : transmisi droplet dan airborne di pisahkan dan bersirkulasi
3. From PPI_dr. Fitri Hifhza Mulkillah to Everyone 09:57 AM
 bila ruangan y tertutup karena ada AC bagaimana
atau jendela nya tertutup hanya ada udata Dari pintu
Jawab : lengkapi dengan exhause dg kapasitas kecil yang bs mensirkulasikan udara dg
memperhatikan fungsi pendingin yang tdk terganggu.
4. From PPI_nisa mutia_pkm batuceper to Everyone 09:57 AM
 ijin tanya bu, kami sdh mengukur ACH r. tunggu kami adalah = 0, krn hanya
bergantung pada AC. apakah bisa menggunakan exhaust tp diletakkan di plafon?
bukan di dekat lantai ?
Jawab : mudah pengukuran di letakkan di atas lantai dg jarak 10-15 cm dari lantai.
5. From Mira Kurniawati to Everyone 09:58 AM
 ijin bertanya, jika di RS belum ada poli TB dan ruang tunggu batuk, bagaimana untuk
penempatan pasiennya?
Jawab : lakukan skrening keluhan, atur sirkulasi, terapkan etika batuk
6. From PPI_dr. Arviani Herman to Everyone 09:58 AM
 kalau menggunakan air purifier, cara hitung ACH nya bagaimana ?
Jawab : menghitung ACH manual bisa di lakukan jika dalam ventilasi alami dan
hybrid. Sdgkan air purifier tdk termasuk di atas
7. From Alvintari Amalia Safitri to Everyone 09:59 AM
 izin bertanya bu, kalau poli infeksius kami susunan meja dokter & perawatnya tdk
teratur. ada yg berhadapan. dan di ruangan mau ditambahkan kipas. standarnya
diletakkan dimana ya dok?
Jawab : meja di letakkan bersilangan dengan aliran udara.
8. From PPI_RIZAL YUDHA to Everyone 10:00 AM
 ijin bu bertanya bu, di klinik kita sbntr lgi akan ada poli tb...yang dimaksud tekanan
negative itu seperti apa \nggih??
Jawab : tekanan negative : tekanan udara dalam suatu ruang lebih rendah dari koridor
di luar ruang.
9. From PPI_ Laelani Siti Khaeriyyah, S.Kep.Ns to Everyone 10:07 AM
 Peletakkan exhaust 10 mtr dr bwh atau 10 cm dr Bawah bu? kl 10 mtr kok ketinggian
ya? td jenengan bilang 10 mtr
Jawab : 10 cm
 jika kita tdk memisahkan psn dg gejala batuk, panas tp psn hanya di anjurkan dg
menggunakan masker bisa tdk bu?
Jawab : lakukan skrening keluhan, atur sirkulasi, terapkan etika batuk

Anda mungkin juga menyukai