Anda di halaman 1dari 2

Bismillahirrahmanirrahim…

Assalamu’alaikum wr.wb

Alhamdulillahirabbil Alamin…Wabihi Nasta’in Ala umuriddunia wad-ddin Wa’ala Alihi


Washohbihi Ajma’in. Ammaa Ba’du

As Your Excellency, Mr Dodo Ali Murtado as the director of Al-Hikmah Junior High School,
The Honorable Junior High School Principal Mr. Sisan Nursisan, S.Pd, the Supervisors, and all
of my beloved students in Al-Hikmah

First of all, let’s pray and thanks to Allah SWT who has given us his mercies and blessing us
until we can attend this ceremony without any obstacles happy place and time.

Secondly, my Sholawat and Salam be With our Prophet Muhammad SAW who has guided us
from darkness to the lightness, in this world as well as in the next world.

Today,

Pertama yang ingin bapak sampaikan, terimakasih buat anak-anakku yang hari ini menjadi
petugas apel. Ini adalah bagian dari melatih keberanian diri sebab tidak semua orang bisa tampil
di depan orang banyak, maka hari ini kepada petugas apel yang sudah melaksanakan tugasnya
dengan baik saya mengapresiasi dan mengucapkan kalian luar biasa. Ini mungkin juga dapat
menjadi motivasi untuk seluruh santri yaitu harus berani tampil di depan orang banyak.

Seperti tema yang bapak berikan untuk hari ini, belajar itu harus dengan HATI. Kenapa HATI ?

HATI itu terdiri dari 4 Huruf, H-A-T-I.

H = Humble (rendah hati, tinggi cita-cita) ini menandakan bahwa kalau kalian belajar dengan
Humble itu menunjukkan karakter yang baik, mencerminkan santri Al-Hikmah putra yang
memiliki karakter baik. Jadi pengetahuan itu harus disertai karakter yang baik. Karena karakter
itu akan sangat menentukan masa depan kalian nanti nya yang disertai dengan pengetahuan.
Kalau karakter kalian baik, digabungkan dengan pengetahuan yang baik pula, insyaAllah masa
depan kalian akan lebih baik pula. Anak-anakku sekalian, kalian memperoleh ilmu disini itu
bukan untuk dapat diterapkan saat ini juga, melainkan akan berguna kelak di masa yang akan
datang.

Innallaha la Yughoyiru ma fi qoumin hatta yughoyiru ma fi Angfusihim

“Allah tidak akan merubah nasib suatu kaum kecuali kalian merubahnya sendiri”

Jadi, belajar itu ialah bekal hidup masa depan, jadi yang masih malas belajarnya itu belum
mempunyai bekal masa depan, maka mulai dari sekarang….tanamkan dalam hati masing-
masing, saya harus memperoleh masa depan yang lebih baik dengan belajar yang baik pula.
Ini harus jadi perhatian ya, sekolah itu media/ tempat belajar nya saja… masa depannya untuk
kalian semua, bapak ibu guru yang mengajar disini itu supaya anak didiknya bisa memperoleh
masa depan yang lebih baik.

A = Adaptive (Selalu menerima perubahan) perubahan itu contohnya teknologi yang semakin
maju…dari situlah bagaimana cara kita menggunakannya dengan bijak. Adaptive maksudnya
bagaimana santri-santri disini mau menerima perubahan. Disini sudah disediakan lab computer,
maka gunakanlah dengan bijak, jangan malah digunakan untuk mengakses hal-hal yang tidak
perlu bahkan dapat membuat dosa pada diri sendiri dan orang lain yang melihatnya.
Naudzubillah.

T = Travelable (Bisa bepergian) maksudnya ialah selalu berpikiran jauh dan diharapkan bisa
menguasai bidang pelajaran di sekolah supaya dapat bersaing dengan sekolah lain diluar sana
dengan mengikuti lomba-lomba yang disediakan oleh sekolah tentunya. Atau minimalnya, jika
tidak bisa mewakili sekolah, kalian itu selalu mengunjungi perpustakaan untuk bisa mendapatkan
ilmu pengetahuan yang lebih jauh.

I = Investable (Investasi Ilmu Pengetahuan) investasikan ilmu pengetahuan kalian. Jangan


sampai ilmu pengetahuan yang diberikan bapak ibu disini itu masuk telinga kiri keluar telinga
kanan. Jangan. Tapi investasikan nilai pengetahuan itu untuk niat masa depan. Kita harus berfikir
bagaimana masa depan kita, maka hari ini adalah bagian dari upaya kalian membekali diri. Ilmu
Pengetahuannya, keterampilan, dan yang paling penting ialah “sikap”

So, jika ada yang masih berpikiran belajar di SMP tidaklah terlalu perlu dan pasti mendapat nilai
pada akhirnya. It’s primitive perception bro?. Itu pemikiran yang kuno yang harus dihilangkan.
Buang itu jauh-jauh dari pikiran kita dan mulailah belajar dengan menggunakan HATI.

Oke That’s All from me, thank you very much for your attention and the last I say….

Wabillahitaufik Walhidayah

Wassalamu’alaikum wr.wb

Anda mungkin juga menyukai