Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN EVALUASI DAN TINDAK LANJUT

PEMERIKSAAN KUALITAS AIR BERSIH


RSUD KABUPATEN BEKASI
TAHUN 2022

I. PENDAHULUAN
Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Bekasi merupakan fasilitas
umum yang setiap hari membutuhkan air bersiih pada setiap pelayanan
Kesehatan, air bersih yang digunakan mengacu pada Peraturan Menteri
Kesehatan Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2017 Tentang Standar Baku
Mutu Kesehatan lingkungan dan Persyaratan Kesehatan Air Untuk Keperluan
Higiene Sanitasi, Kolam Renang, Solus Per Aqua dan Pemandian Umum.
Untuk menjaga mutu air bersih, maka diperlukan adanya pemeliharaan
terhadap instalasi air bersih serta dilakukan pemantauan kualitas air bersih
setiap bulan.

II. EVALUASI

Jenis
Pelaksanaan Evaluasi Tindak Lanjut
Kegiatan

Pemeriksaan Pemeriksaan kualitas air Hasil pemeriksaan Pemeliharaan


kualitas air bersih dilaksanakan parameter Total mesin, filter dan
bersih pada tanggal : coliform, zat instalasi
23 Juli 2022 organik bulan Juli perpipaan serta
10 Agustus 2022 dan Total coliform pengurasan
7 September 2022 bulan Agustus graundtank
melebihi baku
mutu.
III. HASIL KEGIATAN
Kegiatan Pemeriksaan kualitas air bersih tanggal 23 Juli 2022, 10 Agustus
2022, 7 September 2022 dengan parameter Total coliform, zat organik bulan
Juli dan Total coliform bulan Agustus melebihi baku mutu, sedangkan hasil
pemeriksaan bulan September semua parameter memenuhi baku mutu air
bersih .

IV. REKOMENDASI DAN TINDAK LANJUT


Kegiatan Pemeriksaan kualitas air bersih dilakukan setiap bulan sekali dan
diadakan pengecekan setiap hari serta pemeliharaan mesin dan pompa serta
pengurasan graundtank secara rutin dan berkala.

V. PENUTUP
Demikian laporan evaluasi dan tindak lanjut pemeriksaan kualitas air bersih
Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Bekasi dengan harapan dapat
menjadi bahan pertimbangan agar baku mutu air bersih sesuai dengan
Peraturan yang berlaku.

KEPALA BIDANG PENUNJANG NON MEDIK


RSUD KABUPATEN BEKASI

dr. H. Irfan Maulana, M.KK


NIP. 19740327 200604 1 003

Anda mungkin juga menyukai