Anda di halaman 1dari 4

TEKS PROSEDUR CARA MEMESAN

GOFOOD,GORIDE,DAN GOCAR
Nama Kelompok:
1. Alessandro Pratama (4)
2. Anindya Ayu Pradaningrum (6)
3. Farrel Fatih Bhimawan (15)
4. Fazilla Hidayah Putri Ashar (16)
5. Muhammad Verdyan Vega (23)
6. Nazwa Azzahra (26)
7. Tasya Alayda Aprilia (33)

KELAS XI MIPA 5

A. Cara memesan makanan lewat Aplikasi Gojek :

1. Pastikan sudah download dan instal aplikasi Gojek.

2. Pilih layanan GoFood pada aplikasi Gojek.

3. Temukan berbagai merchant GoFood melalui kolom pencarian, banner, shuffle card,
atau kategori lainnya yang dapat kamu temukan di halaman utama GoFood.
4. PIlih merchant yang kamu inginkan.

5. Klik tombol “tambah” untuk menambahkan menu makanan yang ingin kamu beli.

6. Jika sudah selesai memilih makanan, klik tombol hijau di bagian bawah halaman
untuk melanjutkan ke halaman checkout.

7. Pastikan pesanan kamu sudah sesuai ya. Klik tombol “pesan” untuk memesan.

8. Driver Gojek akan dicarikan untuk mengantarkan pesanan GoFood kamu.

9. Jika sudah dapat driver, jangan lupa untuk konfirmasi kembali ke driver yaa supaya
lebih aman. Makanan kamu akan segera diantarkan. Selamat makan!

B. Cara memesan ojek online (motor) lewat Aplikasi Gojek :

1. Pertama cara memesan GoRide adalah download aplikasi Gojek dan install di hp
kamu. Setelah itu buka aplikasi Gojek dan pilih menu GoRide.

2. Langkah selanjutnya adalah masukan lokasi atau alamat yang menjadi tujuan
kamu.
3. Lokasi penjemputan akan otomatis terdeteksi, namun pastikan kembali lokasi
yang terdeteksi sesuai dengan lokasi kamu.

4. Setelah selesai memasukan lokasi penjemputan dan pengantaran, akan muncul


halaman harga. Kamu bisa memilih untuk menggunakan GoPay atau uang tunai.

5. Tampilan pemesanan driver akan muncul dan tunggu hingga kamu mendapatkan
driver. Setelah mendapatkan driver kamu bisa mulai menghubungi driver kamu
dengan in-app chat atau pun langsung telepon driver.
C. Cara memesan ojek online (mobil) lewat Aplikasi Gojek :

1. Buka aplikasi Gojek. Pilih layanan GoCar.

2. Masukkan lokasi tujuan. Ada dua cara untuk memasukkan lokasi tujuan: dengan
memilih salah satu rekomendasi lokasi tujuan atau mencari alamat pada menu
pencarian.

3. Jika lokasi tujuan sudah tepat, kamu bisa memilih “konfirmasi tujuan” untuk
melanjutkan

4. Selanjutnya tentukan lokasi penjemputan. Kamu bisa mencari lokasi


penjemputan atau memilih dari rekomendasi yang diberikan. Kamu juga bisa
membantu driver dalam menemukan lokasi penjemputan kamu dengan
menambahkan catatan lokasi.

5. Kalau kamu dijemput di tempat umum seperti mall, stasiun, atau bandara, kamu
bisa memilih lokasi jemput yang telah direkomendasikan.

6. Nah sekarang sampai pada cara membayar GoCar. Pilih metode pembayaran
yang kamu inginkan dengan tunai atau GoPay. Kalau kamu punya voucher GoCar,
biaya akan terpotong secara otomatis sesuai dengan voucher yang kamu miliki.

7. Tekan “pesan GoCar” jika lokasi penjemputan dan tujuan sudah benar untuk
pencarian driver.

8. Saat kamu mendapatkan driver, kamu bisa melihat lokasi driver dan bisa
menghubungi driver melalui in app chat, sms, atau telpon.

Anda mungkin juga menyukai