Anda di halaman 1dari 5

Fundamental Business

“Case Study”

Nama Kelompok :

1. Christopher William Jonatan (00000073344)

2. Jeslyn Gracia (00000073844)

3. Nabiila Rizky Kurniawan (00000073385)

4. Najua Putri Vahira (00000074754)

5. Aisyah Damayanti Arief (00000074901)

6. Muhammad Dzaki Ridwansyah (00000075413)

7. Cindy Avandel (00000074834)

PROGRAM STUDI MANAGEMENT

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS MULTIMEDIA NUSANTARA

TANGERANG

2022
A. Apakah visi dan misi UMN tersebut telah ideal? Analisa jawaban anda berdasarkan
elemen visi dan misi yang telah anda pelajari sebelumnya (10 Poin)

Jawab :
Visi dan Misi Universitas Multimedia Nusantara tersebut telah sesuai dengan elemen-
elemen yang telah dipelajari. Disebutkan bahwa Visi menggambarkan rencana masa
depan suatu organisasi dan yang bernilai positif, sehingga dapat menjadi inspirasi bagi
para karyawan dan bagian dari sebuah organisasi untuk mencapai visi tersebut, hal ini
terkait dengan Visi UMN yakni untuk "menghasilkan lulusan berwawasan internasional
dan berkompetensi tinggi di bidangnya (berkeahlian) yang disertai jiwa wirausaha serta
berbudi pekerti luhur". Visi UMN merupakan bentuk dari cita-cita tinggi/ambisi yang
dimiliki UMN dan telah sesuai dengan penerapannya di masa sekarang, karena seperti
yang dapat dilihat, UMN telah berhasil dalam menciptakan seseorang yang
berpengetahuan luas dan memiliki budi pekerti luhur.

Selain itu, Visi ini telah menunjukkan tujuan dan arahan UMN kedepannya untuk
mendidik setiap mahasiswa demi menghasilkan lulusan terbaik. Visi ini juga sangat
mudah untuk dimengerti dan dapat menginspirasi para pembacanya, karena Visi tersebut
ditulis dengan kalimat yang singkat dan dengan menggunakan bahasa yang tidak rumit.
Pada visi tersebut, penulis telah menjabarkan bahwa UMN merupakan singkatan dari
Universitas Multimedia Nusantara, yakni sebuah organisasi perguruan tinggi yang
memiliki pencapaian di bidang ICT, baik pada tingkat nasional maupun internasional.

Sementara, misi mencantumkan tujuan dan alasan terbangunnya sebuah organisasi. Hal
ini terkait dengan Misi dari Universitas Multimedia Nusantara untuk "Turut serta dalam
mencerdaskan kehidupan bangsa dan memajukan kesejahteraan bangsa.." dengan
melakukan pelaksanaan Tridarma Perguruan Tinggi yakni, Pendidikan, Penelitian, serta
Pengabdian Masyarakat, demi menciptakan SDM yang berkualitas. Pada Misi tersebut
seorang penulis telah menunjuk mahasiswa sebagai pelanggan dan UMN bertugas untuk
melayani mereka dengan memberikan pendidikan tinggi. UMN bersaing di wilayah
geografis Indonesia dan bertanggung jawab dalam melaksanakan tridharma (Penelitian,
Pendidikan, dan Pengabdian Masyarakat) demi menciptakan HR yang berkualitas tinggi.
B. Buatlah analisa Porter’s Five Competitive Forces untuk UMN (10 Poin). Gunakan
minimal 3 artikel (artikel berita atau jurnal. Tidak boleh blog atau tokopedia) untuk
menjawab point ini. Link URL artikel wajib dilampirkan pada jawaban (10 Poin)

Jawab :
1. Threat of new entrants
● Definisi (Porter, 1980) Ancaman pendatang baru yang menjual produk yang
menyerupai.
● Threat of new entrants di UMN.
● Berdirinya universitas baru dengan harga yang relatif murah seperti Universitas
Pembangunan Jaya yang didirikan tahun 2011 dengan biaya kuliah yang murah
jika dibandingkan dengan UMN untuk program studi Manajemen di UPJ total
biaya SPP dikenakan Rp11.860.000 dengan kurikulum Kota dan akreditasi “A”.

2. Bargaining power of suppliers


● Definisi (porter, 1980) = Kekuatan penawaran dari pembeli/konsumen.
- Calon mahasiswa S1/S2.
UMN sendiri memiliki beberapa keunggulan dan keunikannya tersendiri. Untuk
calon mahasiswa S1/S2 UMN memiliki beberapa jurusan kekinian. Terdapat 13
jurusan, diantaranya Big Data (Sistem Informasi), Intelligent and Secure
Application (Informatika), Internet of Things Technology (Teknik Komputer),
Industrial Automation (Teknik Elektro), Energy Management (Teknik Fisika),
Manajemen, Akuntansi, Perhotelan, Strategic Communication, Multimedia
Journalism, Desain Komunikasi Visual, Film, dan Arsitektur. Dengan
menerapkan metode pembelajaran yang kolaboratif. Metode tersebut cenderung
memiliki peran bagus terhadap pendidikan. Dengan metode ini, mahasiswa tidak
akan ngantuk dan bosan, karena mereka aktif berinteraksi berbagi pengalaman
dan pengetahuan, serta berdiskusi melalui komputer (forum online, chat rooms
dan lainnya).
- Peserta Training
- Perusahaan yang mengikuti training

3. Threat of substitute products or service


● Definisi (Porter, 1980) Ancaman apabila pembeli mendapatkan produk
pengganti dengan harga yang lebih murah dan dengan kualitas yang lebih baik
● Threat of substitute products or service
● UMN merupakan kampus yang menyediakan jasa pendidikan dalam bidang
bisnis, multimedia, bahasa, dan teknologi. Ancaman terhadap UMN dapat
berupa lembaga atau kampus yang memiliki kualitas yang sama dengan UMN
atau lebih tinggi, dengan harga yang lebih murah. Ancaman selanjutnya dapat
berupa pelayanan atau kursus atau sekolah online yang manfaatnya sama atau
lebih banyak dan harganya lebih murah dari UMN. Contoh dari layanan serupa
adalah ruang guru, binar academy, dan sebagainya.

4. Bargaining power of Suppliers


● Definisi (Porter, 1980) = Daya tahan yang kuat untuk menjual bahan baku
dengan bahan baku dengan harga yang tinggi/rendah.

Untuk mengatasi daya saing antara pemasok, UMN menawarkan beberapa


beasiswa untuk para calon mahasiswanya. Beasiswa yang ditawarkan berupa
jalur tes beasiswa dan jalur beasiswa. Jalur beasiswa terbagi lagi menjadi lima
yaitu jalur beasiswa prestasi akademik, Jalur beasiswa bidang olahraga dan
kesenian, Jalur beasiswa olimpiade sains, Jalur beasiswa anak guru/kepala
sekolah/karyawan/staf sekolah, Beasiswa saudara kandung. Semua jenis
beasiswa ini dapat diklaim oleh mahasiswa dan dapat memberikan potongan
uang pangkal mulai dari 30-100% + 8 semester untuk jurusan Informatika,
Sistem Informasi, Teknik Komputer, Teknik Elektro, Teknik Fisika, Akuntansi,
Manajemen, Strategic Communication, dan Jurnalistik dan potongan uang
pangkal mulai dari 30-100% + semester 1 khusus jurusan Arsitektur, DKV,
Film, dan D3 Perhotelan.

5. Rivalry among existing competitors


● Definisi (Porter, 1980) = Tingkat persaingan dengan kompetitor secara agresif
untuk mendapatkan pangsa pasar.
● Rivalry among existing competitors di UMN.
➢ Untuk dapat bertahan dalam persaingan yang sangat ketat, kegiatan
pemasaran yang dilakukan oleh UMN, meliputi pembuatan iklan dan
informasi untuk brosur, spanduk, flyer, postingan media sosial yang berisi
informasi tentang universitas. Ini biasanya dilakukan sebelum tahun ajaran
baru. Bagian pemasaran UMN membuat presentasi yang semenarik
mungkin untuk menarik minat mahasiswa, sehingga mereka tidak ragu
untuk kuliah di UMN.

Link terkait :
1. https://kc.umn.ac.id/15195/4/BAB_II.pdf
2. https://kc.umn.ac.id/15195/4/BAB_II.pdf
3. https://kc.umn.ac.id/15195/4/BAB_II.pdf
4. https://www.umn.ac.id/dedikasi-bagi-negeri-umn-sediakan-beasiswa-s1-full-hingga-
lulus/
5. http://kc.umn.ac.id/15558/3/BAB_I.pdf

Anda mungkin juga menyukai