Anda di halaman 1dari 35

EFEKTIVITAS VAKSIN DALAM MENANGKAL VIRUS COVID-19

DI DESA SURYA ADI KECAMATA MESUJI KABUPATEN OKI

Karya Tulis Oleh:

Nabila

NIS: 4701

Kelas: XI IPA 2

DINAS PROVINSI SUMATERA SELATAN

SMAN 3 KAYUAGUNG

TAHUN AJARAN 2021/2022

1
HALAMAN JUDUL

EFEKTIVITAS VAKSIN DALAM MENANGKAL VIRUS COVID-

19 DI DESA SURYA ADI KECAMATAN MESUJI KABUPATEN

OKI

Karya Tulis Ilmiah

Diajukan Sebagai Hasil Literasi

Siswa

SMA NEGERI 3 KAYUAGUNG

Karya Tulis Oleh:

Nabila

NIS: 4701

Kelas: XI IPA 2

DINAS PROVINSI SUMATERA SELATAN

SMAN 3 KAYUAGUNG

ii
TAHUN AJARAN 2021/2022

iii
LEMBAR PENGESAHAN

EFEKTIVITAS VAKSIN DALAM MENANGKAL VIRUS COVID-19 DI DESA


SURYA ADI KECAMATAN MESUJI KABUPATEN OKI

Karya Tulis Oleh:

Nabila

NIS: 4701

Kelas: XI IPA 2

Disahkan di : Kayuagung

Tanggal : November 2021

Mengesahkan Menyetujui
Kepala SMA N 3 Kayuagung Pembimbing

H. Anis Joko Santoso, S.Pd.,M.M Hidayati, S.Pd.I


NIP : 19741208 199903 1 001

iv
PERNYATAAN KEASLIAN KARYA

Yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : Nabila

Kelas : XI IPA 2

NISN 0042400648

Menyatakan bahwa, karya tulis ilmiah ini secara keselurhan adalah karya saya sendiri,
kecuali pada bagian-bagian yang dirujuk sumbernya.

Surya Adi, Oktober 2021

Nabila

v
Abstrak

Penelitian ini berjudul “Efektivitas Vaksin Dalam Menangkal Virus Covid-19”.


Dengan dilatar belakangi karna tingginya angka kematian penyebab virus Covid-19 di
Indonesia, termasuk Desa Surya Adi, Kecamatan Mesuji Kabupaten Ogan Komering Ilir.
Berdasarkan data yang penulis dapatkan dari puskesmas Pematang Panggang , pada tahun
pada tahun 2021 bulan Januari hingga Mei terdapat 150 orang meninggal.

Pada akhir tahun 2021 di desa Surya Adi mengadakan Vaksinasi guna menangkal
virus Covid-19 untuk kekebalan imun tubuh serta mengurangi angka kematian di desa Surya
Adi. Hal ini terbukti setelah dilakukannya Vaksin di KUD Surya adi bahwa vaksinasi di desa
Surya Adi sangat evektif sehingga pada saat ini masyarakat desa Surya Adi kekebalan
tubuhnya meningkat serta turunnya angka kematian di desa Surya Adi, sehingga pada bulan
September sampai Oktober jumlah angka kematian berkurang menjadi 10 orang.

vi
KATA PENGANTAR

Puji syukur atas kehadirat Allah SWT karena telah memberi banyak nikmat kesehatan
kepada saya sehingga dapat menyelesaikan karya ilmiah dan literasi siswa ini dengan baik.
Dan kepada Nabi Muhammad SAW yang telah memberi syafaatnya.

Dengan selesainya karya tulis ilmiah dan literasi siswa ini, saya sebagai penulis
mengucapkan banyak terimakasih kepada pihak yang telah berkenan memberikan bimbingan
dan dukungan baik secara langsung maupun tidak langsung. Diantaranya sebagai berikut:

1. Kepala sekolah SMA N 3 Kayuagung, H. Anis Joko Santoso, S.Pd.,M.M


2. Guru pembimbing beserta dewan guru
3. Kedua orangtua, keluarga dan teman-teman yang senantiasa memberikan dukungan serta
semangat dan do’a nya.
Penulis menyadari, bahwa dalam karya tulis ilmiah ini masih banyak kekurangan,
untuk itu mohon bantuan akan saran dan kritikannya. Semoga karya tulis ini bermanfaat bagi
penulis dan para pembaca.

Surya Adi, Oktober 2021


Penulis

Nabila

vii
DAFTAR ISI
Halaman Judul.....................................................................................................................i
Lembar Pengesahan.............................................................................................................iii
Lembar Pernyataan Keaslian Karya....................................................................................iv
Abstrak.................................................................................................................................v
Kata Pengantar.....................................................................................................................vi
Daftar Isi..............................................................................................................................vii
BAB I PENDAHULUAN..................................................................................................1
1.1 Latar Belakang...........................................................................................................1
1.2 Rumusan Masalah......................................................................................................1
1.3 Tujuan Penelitian........................................................................................................2
1.4 Manfaat Penelitian......................................................................................................2
1.5 Hipotesis.....................................................................................................................2
BAB II KAJIAN PUSTAKA.............................................................................................3
2.1 Pengertian Efektivitas................................................................................................3
2.2 pengertian Vaksin.......................................................................................................3
2.3 Jenis-jenis Vaksin......................................................................................................4
BAB III METODE PENELITIAN...................................................................................6
3.1 Jenis Penelitian...........................................................................................................6
3.2 Waktu dan Tempat Penelitian....................................................................................6
3.3 Teknik Pengumpulan Data.........................................................................................6
3.3.1 Teknik Wawancara............................................................................................6
3.3.2 Teknik Observasi...............................................................................................7
3.3.3 Teknik Dokumentasi.........................................................................................7
3.3.4 Keabsahan Data.................................................................................................8
3.4 Teknik Analisis Data..................................................................................................8
3.4.1 Teknik Analisis Data Observasi........................................................................9
3.4.2 Teknik Analisis Data Wawancara.....................................................................9
3.4.3 Teknik Analisis Data Dokumentasi...................................................................9
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN...........................................................................10
4.1 Gambaran Umum.......................................................................................................10
4.1.1 Desa Surya Adi..................................................................................................10

viii
4.1.2 Hasil Penelitian.................................................................................................11
4.1.3 Data dari Puskesmas..........................................................................................11
4.2 Pembahasan................................................................................................................15
BAB V PENUTUP.............................................................................................................16
5.1 Kesimpulan.................................................................................................................16
5.2 Saran...........................................................................................................................16
DAFTAR PUSTAKA.........................................................................................................17
DAFTAR NARASUMBER...............................................................................................18
LAMPIRAN.......................................................................................................................19

ix
1. Latar BAB I
Belakang
PENDAHULUAN

Kepala Dinas Kesehatan Ogan Komering Ilir (OKI) Iwan Setiawan Di


Kayuagung (Sabtu) mengatakan pemkab tetap meminta masyarakat waspada terhadap
penyebaran Covid-19, meski sudah masuk dalam zona tingkat penularan rendah
(https://m-antaranews-com)
Membahas tentang Covid-19, Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19
Wiku Adisasmito, menyampaikan bahwa sampai sekarang, dunia belum menemukan
“penawar” atau “obat” untuk COVID-19 (https://covid19.go.id/p/berita/satgas-covid-
19-sebut-belum-ada-obat-untuk-covid-19). Oleh karena itu, pemerintah hanya dapat
mencegah bertambahnya angka kematian dengan cara meningkatkan imun tubuh
melalui vaksinasi.
Vaksin sendiri merupakan zat atau substansi yang berfungsi membantu tubuh
melawan penyakit tertentu. Tubuh yang sudah divaksin akan membentuk antibodi
terhadap virus tertentu Karena itu, vaksinasi sangat penting agar tubuh bisa melawan
penyakit tertentu termasuk virus Covid-19 (https://amp.kontan.co.id/news/pengertian-
vaksin-dan-cara-kerjanya-terhadap-tubuh).
Dengan adanya kebijakan pemerintah ini masyarakat sangat mendukung, tidak
hanya dari kalangan kota bahkan dari desa pun ikut berpartisipasi tidak terkecuali
desa Surya Adi, Kecamatan Mesuji, Kabupaten OKI, Sumatera Selatan. Untuk desa
Surya Adi sendiri telah melakukan beberapa kali vaksin untuk masyarakat.
Berdasarkan latar belakang diatas, peneliti tertarik untuk mengangkat judul
“EFEKTIVITAS VAKSIN DALAM MENANGKAL VIRUS COVID-19” guna
mengetahui seefektif apa vaksin tersebut dalam menangkal virus Covid-19.

1.1 Rumusan Masalah


- Apakah Vaksin efektiv dalam menangkal virus Covid-19 di Desa Surya
Adi?
- Bagaimana cara kerja Vaksin di tubuh manusia?
- Berapa lama waktu yang digunakan oleh vaksin terhadap tubuh
manusia?

1
1.2 Tujuan
Tujuan dari penelitian ini adalah
- untuk menjelaskan tentang efektivitas vaksin dalam menangkal virus
Covid-19 di Desa Surya Adi.
- Untuk mengetahui cara kerja vaksin ditubuh manusia
- Untuk mengetahui berapa lama cara kerja vaksin untuk bereaksi ditubuh
manusia

1.3 Manfaat
Manfaat penelitian ini adalah
- untuk menginformasikan tentang efektivitas vaksin dalam menangkal
virus Covid-19 di Desa Surya Adi.
- Untuk menambah wawasan mengenai cara kerja vaksin di tubuh
manusia
- Untuk menambah wawasan mengenai berapa lama waktu yang
dibutuhkan vaksin untuk bereaksi didalam tubuh manusia

1.4 Hipotesis
- Adanya manfaat setelah melakukan vaksin guna menangkal virus Covid-
19.
- Adanya manfaat setelah mengetahui cara kerja vaksin ditubuh manusia
- Cara kerja vaksin didalam tubuh manusia membutukan waktu yang
cukup lama

2
BAB II
KAJIAN PUSTAKA

2.1 Pengertian efektivitas


Secara umum efektivitas adalah suatu keadaan yang menunjukkan
keberhasilan atau pencapaian suatu tujuan yang diukur dengan kualitas, kuantitas, dan
waktu, sesuai yang telah direncanakan sebelumnya.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), efektivitas bersal dari kata
memantau (kbbi.kemdikbud.go.id). Efektivitas adalah daya guna, keaktifan, serta
adanya kesesuaian dalam suatu kegiatan antara seseorang yang melaksanakan tugas
dengan tujuan yang ingin dicapai (https://www.maxmanroe.com)
Berdasarkan penjelasan diatas, dapat penulis simpulkan bahwa efektivitas
adalah suatu keberhasilan yang telah dicapai dalam suatu kegiatan antara seseorang
yang melakukan tugas dengan tujuan tertentu.

2.2 Vaksin adalah zat atau substansi yang berfungsi membantu tubuh melawan
penyakit tertentu. Tubuh yang sudah divaksin akan membentuk antibodi terhadap
virus tertentu Karena itu, vaksinasi sangat penting agar tubuh bisa melawan penyakit
tertentu termasuk virus Covid-19 (https://amp.kontan.co.id/news/pengertian-vaksin-
dan-cara-kerjanya-terhadap-tubuh).
Pengertian vaksin yang dijelaskan dalam peraturan Menteri Kesehatan Nomor
42 Tahun 2013, vaksin adalah antigen berupa mikroorganisme yang sudah mati,
masih hidup tapi dilemahkan, masih utuh bagiannya yang telah diolah, berupa toksin
mikroorganisme yang telah diolah menjadi toksoid, protein rekombinan yang bila
diberikan kepada seseorang akan menimbulkan kekebalan spesifik secara aktif
terhadap penyakit infeksi tertentu.
Vaksin merupakan produk biologi yang berasal dari virus atau bakteri, atau
kombinasi keduanya yang dilemahkan kemudian dimasukkan kedalam tubuh manusia
yang sehat. Vaksin berfungsi untuk meningkatkan kekebalan tubuh, mencegah dari
infeksi atau tertular penyakit. Sifat vaksin sebagai pencegahan
(m.liputan6.com/health)
Dari berbagai pemaparan tentang vaksin diatas dapat penulis simpulkan bahwa
vaksin merupakan antibodi yang sangat penting bagi tubuh manusia guna melawan,

3
melemahkan virus yang masih hidup, termasuk virus covid-19 serta meningkatkan
kekebalan tubuh, dan mencegah dari infeksi atau tertular penyakit.

2.3 Jenis-jenis Vaksin


2.3.1 Vaksin Sinovac, adalah vaksin untuk mencegah infeksi virus SARS-
CoV-2 atau COVID-19. Vaksin Sinovac yang dikenal juga dengan nama CoronaVac
sudah mendapatkan izin penggunaan darurat dari Badan Pengawas Obat dan Makanan
(BPOM) RI. CoronaVac merupakan vaksin yang mengandung virus SARS-CoV-2
yang sudah tidak aktif. Penyuntikan vaksin Sinovac akan memicu sistem kekebalan
tubuh untuk mengenali virus yang sudah tidak aktif ini dan memproduksi antibodi
untuk melawannya sehingga tidak terjadi infeksi COVID-19. (alodokter.com/vaksin
sinovac)
2.3.2 Vaksin AstraZeneca, ini bertipe viral vector, memanfaatkan adenovirus
simpanse yang sudah dilemahkan, untuk mengantarkan protein spike dari covid-19 ke
dalam sel tubuh sehingga memicu pembentukan antibodi. Vaksin ini diberikan dalam
dua kali suntikan, dengan efikasi berada di angka 70 persen secara keseluruhan.
2.3.3 Vaksin Pfizer-BioNTech, merupakan vaksin berbasis messenger RNA
(mRNA) atau vaksin asam nukela. Vaksin ini menggunakan materi genetik, yaitu
protein spike dari covid-19, yang memanfaatkan untuk memberikan intruksi kepada
sel tubuh agar membentuk antibodi.
2.3.4 Vaksin Moderna, vaksin ini dibuat berbasis mRNA , dengan
menggunakan meteri genetik untuk memberikan stimulus kepada sel tubuh agar
membentuk antibodi. Vaksin Moderna diberikan dalam dua kali suntikan dan menurut
penelitian mempunyai efikasi atau kemanjuran sekitar 95 persen.
2.3.5 Vaksin Sinopharm , vaksin ini dapat diberikan untuk kelompok usia 18
tahun hingga lanjut usia, dengan efikasi sebesar 78 persen. Vaksin ini diberikan dalam
dua kali,, dengan selang waktu 21-28 hari.
2.3.6 Vaksin Johnson & Johnson, vaksin ini ditujukan untuk kelompk usia
18 tahun ke atas. Vaksin ini diberikan dalam dosis tunggal atau sekali suntikan
sebanyak 0,5 ml secara intramascular. Efikasi vaksin ini sebesar 67,2 peren untuk
mencegah semua gejala dan 66,1 persen untuk mencegah gejala Covid-19 sedang
hingga berat.

4
2.3.7 Vaksin CanSino, vaksin ini menggunakan platform adenvirus (Ad5)
yang disimpan dalam suhu 2-8 derajat celcius. Untuk efikasinya memberikan
perlindungan pada semua gejala sebesar 65,3 persen dan 90,1 persen terhadap
Kasus berat.
2.3.8 Vaksin Sputnik V, vaksin ini bertipe vaksin viral vector, yang
memanfaatkan adenovirus non-aktif untuk mengntarkan protein spike dari Covid-19
kedalam sel tubuh sehingga memicu pembentukan antibodi. Efikasi dari vaksin ini
mencapai sekitar 96,1 persen.
Dari berbagai jenis vaksin diatas, dapat penulis simpulkan bahwa vaksin
tersebut memberikn manfaat penting bagi manusia guna meningkatkan kekebalan
tubuh manusia sehingga melemahkan segala jenis virus yang ada didalam tubuh
manusia termasuk Covid-19.

5
BAB III
METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian


Jenis penelitian yang saya gunakan adalah jenis penelitian deskriptif kualitatif.
Jenis penelitian ini adalah penelitian yang mendeskripsikan atau menjelaskan suatu
gejala atau peristiwa, kejadian yang saat ini terjadi. Penelitian ini memusatkan
perhatian pada masalah-masalah yang sebagaimana adanya pada saat penelitian
berlangsung.

3.2 Waktu dan Tempat Penelitian


A. Waktu Penelitian
Penelitian dilakukan dari tanggal 21 Oktober-22 Oktober 2021
B. Tempat Penelitian
Penelitian dilakukan di Desa Surya Adi, Kecamatan Mesuji,
Kabupaten OKI

3.3 Teknik Pengumpulan Data


Tahap pengumpulan data sebagai tahap awal yang dimulai dengan teknik
pengumpulan data. Cara ini dilakukan dengan mengambil sumber tertulis dan tidak
tertulis melalui teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi.
3.4.1 Teknik Wawancara

Wawancara atau dikenal juga dengan istilah interview atau interviu adalah
percakapan antara dua orang atau lebih dan berlangsung antara narasumber dan
pewawancara. Tanya jawab antara pewawancara dan narasumber ini bertujuan untuk
mendapatkan sebuah informasi, pendapat, data, dan keterangan.

Pengertian wawancara menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)


adalah tanya jawab dengan seseorang (pejabat dan sebagainya) yang diperlukan untuk
dimintai keterangan atau pendapatnya mengenai suatu hal, untuk dimuat dalam surat
kabar, disiarkan melalui radio, atau ditayangkan pada layar televisi. Sedangkan
menurut Lexy J Moleong, wawancara adalah percakapan dengan maksud-maksud
tertentu. Pada metode ini peneliti dan responden berhadapan langsung (face to face)
untuk mendapatkan informasi secara lisan dengan tujuan mendapatkan data yang

6
dapat menjelaskan permasalahan penelitian.
(https://www.bola.com/ragam/read/4506307/pengertian-bentuk-jenis-tujuan-fungsi-
dan-tips-melakukan-wawancara-yang-baik)

Dari teknik wawancara ini, peneliti akan melakukan wawancara langsung


dengan pihak puskesmas dan masyarakat desa Surya Adi. Wawancara akan dilakukan
dengan pertanyaan yang telah disiapkan. Pertanyaan diajukan untuk mendapatkan
informasi yang sesungguhnya tentang unsur-unsur pokok yang menunjang tentang
efektivitas vaksin dalam menangkal virus Covid-19. Alat yang disiapkan dalam
wawancara adalah :
- Buku
- pena
- Alat perekam
- Kamera

3.4.2 Teknik Observasi


Menurut Arikunto (2006:124) observasi adalah mengumpulkan data atau
keterangan yang harus dijalankan dengan melakukan usaha-usaha pengamatan
secara langsung ke tempat yang akan diselidiki. Sedangkan menurut Kamus Ilmiah
Populer (dalam Suardeyasasri, 2010:9) kata observasi berarti suatu pengamatan yang
teliti dan sistematis, dilakukan secara berulangulang. Metode observasi seperti yang
dikatakan Hadi dan Nurkancana (dalam Suardeyasasri, 2010:9) adalah suatu metode
pengumpulan data yang dilakukan dengan cara mengadakan pengamatan dan
pencatatan secara sistematis baik secara langsung maupun secara tidak langsung
pada tempat yang diamati (file:///C:/Users/Personal/Downloads/2740- Article
%20Text-6775-1-10-20190217.pdf).

3.4.3 Teknik Dokumentasi


Dokumentasi adalah catatan peristiwa yang sudah berlalu. Dokumen bisa
berbentuk tulisan, catatan harian, gambar foto, dan sejarah kehidupan (Sugiyono,
2017:240). Dalam penelitian ini dokumentasi diperoleh dari hasil penelitian berupa
foto, video, rekaman suara, dokumen, buku, jurnal, serta berita yang berhubungan
dengan faktor pembentuk citra perusahaan. Peneliti disini mencari dokumentasi

7
melalui observasi dan juga mencari data-data di praktisi humas setempat, buku, serta
melalui internet.
Teknik data dengan dokumentasi adalah metode yang lebih mudah dilakukan
metode-metode lain karena jika ada kekeliruan, sumber datanya masih tetap. Objek
yang diamati pada metode dokumentasi kesalahan benda hidup melainkan benda
mati.

-Dokumen Pribadi
Dokumen pribadi adalah catatan atau karangan tulisan yang dibuat oleh
seseorang. Contoh dari dokumen pribadi termasuk buku harian, surat pribadi,
otobiografi.
-Dokumen Resmi
Contoh dokumen resmi antara lai adalah memo, pengumuman, aturan
lembaga, surat resmi, laporan rapat dan lain-lain. Itulah beberapa macam teknik data
yang bisa digunakan ketika melakukan penelitian (https://pintek.id/blog/teknik-
pengumpulan-data/)

3.4.4 Keabsahan data


Uji keabsahan data dalam penelitian kualitatif meliputi uji validitas internal,
validitas eksternal, reliabilitas, dan obyektivitas. (Sugiyono, 2017 :270). Pada
penelitian ini peneliti menggunakan uji kredibilitas untuk menguji keabsahan data.
Uji kredibilitas data dilakukan dengan triangulasi. Triangulasi adalah pengecekan
data dari berbagai sumber dengan berbagai cara, dan berbagai waktu. Terdapat tiga
triangulasi dalam keabsahan data, yakni triangulasi sumber, triangulasi pengumpulan
data dan triangulasi waktu (Sugiyono 2017:73).
Pada penelitian ini peneliti menggunakan triangulasi sumber. Menurut
Sugiyono (2017) triangulasi sumber untuk menguji kredibilitas data dapat dilakukan
dengan cara mengecek data yang telah diperoleh melalui beberapa sumber. Dalam
penelitian ini data dari subjek akan saling dicek melalui triangulasi sumber untuk
memperoleh data yang kredibel (http://eprints.umm.ac.id/44622/4/BAB%20III.pdf).
3.5 Teknik Analisis Data
Teknik Analisis Data adalah suatu metode atau cara untuk mengolah sebuah
data menjadi informasi sehingga karakteristik data tersebut menjadi mudah untuk
dipahami dan juga bermanfaat untuk menemukan solusi permasalahan, yang

8
terutama adalah masalah yang tentang sebuah penelitian. Atau analisis data juga bisa
diartikan sebagai kegiatan yang dilakukan untuk merubah data hasil dari sebuah
penelitian menjadi informasi yang nantinya bisa dipergunakan untuk mengambil
sebuah kesimpulan.

3.5.1 Teknik Analisis Data Wawancara


Adapun data-data yang akan dianalisis dari wawancara yang dilakukan adalah
semua pertanyaan yang diberikan kepada narasumber yang telah disiapkan
sebelumnya. Berdasarkan pertanyaan itu akan didapatkan jawaban-jawaban yang
nantinya akan diuraikan menjadi bahan pendukung untuk menjelaskan tentang
efektivitas vaksin dalam menangkal virus Covid-19.

3.5.2 Teknik Analisis Data Observasi


Observasi dilakukan oleh peneliti dengan cara menentukan suatu lokasi dan
mencari tokoh Puskesmas dan tokoh masyarakat yang sudah divaksin di Desa Surya
Adi. Akhirnya peneliti mendapatkan tokoh Puskesmas yang menjadi narasumber
yaitu Bapak Amir selaku Kepala Puskesmas serta 6 masyarakat yaitu Muhamad
Toufik selaku Kepala Desa Surya Adi, Maulidina, Nurhanifah, dan Agus Salim.
Adapun data yang akan dianalisis dari observasi ini adalah semua hasil yang diteliti
untuk menginformasikan kepada seluruh masyarakat akan pentingnya vaksin dalam
menangkal Virus Covid-19.

3.5.3 Teknik Analisis Data Dokumentasi


Dokumentasi merupakan bukti nyata ketika peneliti melakukan penelitian,
baik ketika observasi, wawancara, maupun ikut berperan dalam melakukan vaksin
untuk menangkal virus COVID-19. Dokumen ini bisanya dalam bentuk foto dan
video. Teknik pengumpulan data ini peneliti mencari data mengenai seefektif apa
vaksin dalam menangkal virus Covid-19 pada lokasi yang akan diteliti.
Peneliti mendapatkan data-data melalui teknik bservasi dan wawancara
langsung kepada tokoh masyarakat selaku narasumbernya. Sehingga data-data yang
penulis dapatkan ketika berada dilapangan akan terdokumentasikan dengan baik.

9
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Gambaran Umum Penelitian


4.1.1 Desa Surya Adi
Terbentuknya desa Surya Adi adalah transmigrasi penempatan pada tahun
1975, sebelum dibuka untuk program transmigrasi wilayah Surya Adi adalah hutan
rimba yang ibu kota kecamatan nya ada di Pagar Dewa. Dan telah dihuni penduduk
lokal yang bernama R.Mukmin dan keluarga yang bermata pencaharian sebagai
petani tanaman semusim.
Pembukaan hutan untuk penempatan transmigrasi perkembangan nya di beri
nama Unit I Pematang Panggang I dan pada tahun 1985 diserahkan ke Pemda
Kabupaten Ogan Komering Ilir sehingga menjadi desa definitif dengan nama Desa
Surya Adi, Kecamatan Mesuji Kabupaten Ogan Komering Ilir Provinsi Sumatera
Selatan. Penempatan Transmigrasi di unit I Pematang Panggang I yang pertama
Pada tanggal 20 Juni Tahun 1975 dengan jumlah penempatan Sebagai Berikut :
Jumlah KK Transmigrasi : 500 KK KK yang berasal penduduk lokal : 1 KK Luas
Lahan garapan Transmigrasi : Ha Luas Lahan Fasilitas Umum : 500 Ha Asal KK
penempatan dari jawa tengah dan jawa timur Sejak tahun 1975 sampai sekarang ini
telah mengalami beberapa pereode kepemimpinan desa, yakni :
1. KUPT Bpk. Haerul Saleh : Periode tahun 1975 s/d tahun
2. Kades Bpk. Soewignyo : Periode tahun 1980 s/d tahun
3. Kades Bpk. Karsimen : Periode tahun 1987 s/d tahun
4. PJS. Kades Bpk. Alwi Rais : Periode tahun 2002 s/d tahun
5. Kades Bpk. Satia Astra SP : Periode tahun 2003 s/d tahun
6. PJS. Kades M. Harun : Periode tahun 2007 s/d tahun
7. Kades Bpk. Thomson : Periode tahun 2008 s/d tahun
8. Kades Bpk. Sukartono : Periode tahun 2013 s/d tahun
9. PJS. Bpk. Nurul Fauji : Periode tahun 2014 s/d tahun
10. H.M. Toufik M.Si : Periode tahun 2015 s/d tahun 2020
Dan sekarang pada tahun 2021 di pimpin lagi oleh Bapak H.M. Toufik, M.Si yang
baru saja terpilih pada tanggal 12 Oktober 2021 .
(https://docplayer.info.profildesasuryaadi )

10
4.1.2 Hasil Penelitian
Berdasarkan data yang telah peneliti dapatkan, terdapat tiga tahap
dalam mengadakan Vaksin. Tahapan tersebut yaitu:
4.1.2.1 Tahap Vaksin Pertama, di mulai dari bulan Januari hingga Februari
khusus untuk Tenaga Kesehatan.
4.1.2.2 Tahap Vaksin Kedua dari bulan Maret hingga Mei untuk Pelayan
Publik (PNS).
4.1.2.3 Tahap Vaksin Ketiga dari bulan Juli sampai Oktober untuk
masyarakat umum.

4.1.3 Data dari Puskesmas


Perkembangan Covid-19 di Mesuji Tahun 2020
150
140
130
120
110
100
90
80
70
60
50
40
30
20
10
0

Januari-Mei Juni-Juli Juli-Agustus September-Oktober

Berdasarkan data tahapan Vaksin dan Perkembangan Covid-19 yang telah


didapatkan oleh peneliti dapat simpulkan bahwa setelah dilakukan nya Vaksinasi

11
pada Bulan September sampai Oktober jumlah orang yang terjangkit dan meninggal
lebih sedikit atau dapat dikatakan menurun dari bulan-bulan sebelumnya.

Untuk memperkuat penelitian ini, maka dapat didukung dari hasil wawancara
beberapa narasumber/sampel sebagai berikut:
1. Wawancara kepada Purwi Utami Ningsih, AM.Keb selaku pihak Puskesmas

Jawaban Purwi Utami


Ningsih, AM.Keb
NO Pertanyaan
Ya Tidak
1 Apakah fungsi dari vaksin itu untuk meningkatkan 
kekebalan tubuh?
2 Apakah vaksin pertama dan kedua menggunakan 
jenis vaksin sinovac?
3 Apakah ada efek samping seperti demam nyeri serta 
mual setelah makan vaksin?
4 Apakah petugas yang melakukan vaksin sudah 
terlatih
5 Apakah ada larangan seperti tidak boleh 
meninggalkan ruangan selama 30 menit setelah di
vaksin
6 Apakah masyarakat harus melakukan dua kali vaksin 

7 Apakah semula vaksin angka kematian menurun 

8 Apakah pada awalnya masyarakat sekitar takut untuk 


melakukan vaksin

12
2. wawancara kepada Pelayan Publik (PNS)
Jawaban Purwi Jawaban Putri Jawaban Shodik
H.M. Toufik, Nilam Sari (Staf Ramadhan
NO Pertanyaan M.Si (KaDes Desa) (SekDes)
Surya Adi)
Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak
1 Apakah anda melakukan vaksin
sebanyak minimal dua kali?
  

2 Apakah anda mengalami efek


samping seperti pusing pada
 
vaksin pertama

3 Apakah anda mengalami efek


samping seperti pusing pada
  
vaksin kedua

4 Apakah menurut anda vaksin itu  


diperlukan 

5 Apakah anda tahu apa yang


  
dimaksud dengan vaksin
6 Apakah anda yakin dengan
vaksin bahwa vaksin dapat   
meningkatkan imun tubuh
7 Apakah menurut anda vaksin
dapat menangkal perkembangan   
virus Covid-19
8 Apakah keluarga anda sudah
  
divaksin
9 Apakah ada perasaan lega atau
  
tenang setelah anda divaksin
10 Apakah anda akan mengajak jika
ada salah satu keluarga anda yang
  
belum divaksin untuk mengikuti
program vaksinasi
11 Apakah tujuan anda untuk
melakukan vaksin yaitu untuk
meningkatkan atau menjaga daya   
tahan tubuh agar tidak terjangkit
covid-19
12
Apakah anda memiliki harapan 
 
terhadap program vaksin

13
3. Wawancara Kepada Masyarakat Desa Surya Adi

Agus Salim Nurhanifah Maulidina Krisnawati


NO Pertanyaan Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak
1 Apakah anda
melakukan vaksin
sebanyak minimal dua
   
kali?
2 Apakah anda
mengalami efek
samping seperti pusing
   
pada vaksin pertama
3 Apakah anda 
engalami efek samping
seperti pusing pada
vaksin kedua
4 Apakah menurut anda
vaksin itu
  
iperlukan
5 Apakah anda tahu apa
yang dimaksud dengan
 
vaksin

6 Apakah anda yakin


dengan vaksin
bahwa vaksin
 
dapat
meningkatkan imun
tubuh
7 Apakah menurut anda
vaksin dapat
menangkal
 
perkembangan virus
Covid-19

8 Apakah keluarga anda


sudah divaksin 

9 Apakah ada perasaan


lega atau tenang
setelah anda divaksin 

14
10 Apakah anda akan 
mengajak jika ada salah
satu keluarga anda
yang belum divaksin
untuk mengikuti

program vaksinasi
11 Apakah tujuan anda
untuk melakukan
vaksin yaitu untuk
meningkatkan atau
menjaga daya tahan
tubuh agar tidak

terjangkit covid-19
12 Apakah anda
memiliki harapan
terhadap program
vaksin  

4.2 Pembahasan
Berdasarkan data-data dan hasil peneltian yang peneliti dapatkan di
lapangan, penelitian ini menggunakan penelitin reseach dan jenis penelitian ini
adalah penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang peneliti
gunakan adalah observasi yaitu mengamati keadaan sekitar yang sedang terjadi,
wawancara yaitu wawancara langsung kepada masyarakat yang sudah divaksin
dengan sembilan narasumber desa Surya Adi, dan dokumentasi seperti foto saat
penelitian dilakukan . Dan berdasarkan data yang peneliti dapatkan menggambarkan
bahwa vaksin sangat penting dan vaksin dapat menangkal virus Covid-19. Hal ini
terbukti dari gambar diagram batang, dan tabel 1,2, da 3 yang menjelaskan bahwa
setelah dilakukannya vaksin di Desa Surya Adi, angka kematian menurun. Itu berarti
vaksin sangat efektif dalam menangkal virus Covid-19.

15
BAB V
PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Dari penelitian tersebut dapat diketahui bahwa vaksin yang didapatkan
masyarakat desa Surya Adi adalah vaksin jenis SinoVac atau CoronaVac dimana
jenis vaksin ini untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 atau COVID-19.
CoronaVac merupakan vaksin yang mengandung virus SARS-CoV-2 yang sudah
tidak aktif. Penyuntikan vaksin Sinovac akan memicu sistem kekebalan tubuh untuk
mengenali virus yang sudah tidak aktif ini dan memproduksi antibodi untuk
melawannya sehingga tidak terjadi infeksi COVID-19
Hal ini terbukti dari data yang peneliti dapatkan dari beberapa
masyarakat pelayan publik (PNS) desa Surya Adi langsung yang sudah di vaksin
serta data yang sudah peneliti dapatkan dari Puskesmas. Dengan demikian dapat
disimpulkan bahwa Vaksin sangat efektif dalam menangkal Virus Covid-19
sehingga angka kematian di Desa Surya Adi menurun.

5.2 Saran
Dari penulisan karya tulis ilmiah ini diharapkan para masyarakat dari
kota maupun desa khususnya desa Surya Adi dapat mengetahui mengenai
pentingnya vaksin dalam menangkal virus Covid-19. Serta diharapkan pula seluruh
masyarakat dapat mengikuti vaksin untuk memulihkan Indonesia menuju sehat
kembali.

16
Daftar Pustaka
https://m-antaranews-com

https://covid19.go.id/p/berita/satgas-covid-19-sebut-belum-ada-obat-untuk-covid-19

https://amp.kontan.co.id/news/pengertian-vaksin-dan-cara-kerjanya-terhadap-tubuh

kbbi.kemdikbud.go.id

https://www.maxmanroe.com

https://amp.kontan.co.id/news/pengertian-vaksin-dan-cara-kerjanya-terhadap-tubuh

m.liputan6.com/health

file:///C:/Users/Personal/Downloads/2740-Article%20Text-6775-1-10-20190217.pdf

https://pintek.id/blog/teknik-pengumpulan-data/

http://eprints.umm.ac.id/44622/4/BAB%20III.pdf

https://docplayer.info.profildesasuryaadi

http:// Moleong, Lexy J. 2005. Metode Penelitian kualitatif. Bandung PT. Remaja

Rosda Karya

hhtp://Nor, Juliansyah. 2011. Metodologi Penelitian: Skripsi, Tesis, Disertasi, Dan

Karya Ilmiah. Jakarta: Kencana Prenada Nedia Group

http://Gunawan, Imam. 2013. Metode Penelitian Kualitatif (Teori dan Praktik).

Jakarta:Pt. Bumi Askara

17
Daftar Narasumber

Purwi Utami Ningsih, AM.Keb

H.M. Toufik, M.Si. selaku Kepala Desa Surya Adi

Putri Nilam Sari Staf Desa

Shodik Ramadhan selaku Sekretaris Desa

Nurhanifah, 21 tahun. Masyarakat Desa Surya Adi dan mahasiswa

Agus Salim. 37 tahun. Masyarakat Desa Surya Adi dan anggota Karang Taruna

Maulidina. 24 tahun. Masyarakat Desa Surya Adi

Krisnawati. 35 tahun. Masyarakat Desa Surya Adi

18
LAMPIRAN-LAMPIRAN

19
(wawancara kepada Nurhanifah)

20
(wawancara kepada Agus Salim)

9wawancara kepada H.M. Toufik, M.Si selaku Kepala Desa Surya Adi)

21
(wawancara kepada Maulidina)

22
(dokumentasi pada saat berlangsungnya pengisian frmulir vaksin di Puskesmas)

(dokumentasi keadaan puskesmas saat diadakan nya vaksin)

23
(dokumentasi 1 saat berlangsungnya pemberian suntik vaksin)

24
(dokumentasi 2 saat berlangsungnya pemberian suntik vaksin)

25
(wawancara kepada Purwi Utami Ningsih, AM.Keb)

26

Anda mungkin juga menyukai