Anda di halaman 1dari 2

Jawaban LKPD

1. Pengertian gerak parabola


Gerak parabola merupakan perpaduan gerak lurus beraturan (GLB) pada arah horizontal
dengan gerak lurus berubah beraturan (GLBB) pada arah vertikal. Gerak parabola juga
dikenal dengan gerak peluru.
2. Karakteristik Gerak Parabola
Lintasan benda berupa parabola
Geraknya di udara
Memiliki kecepatan awal
Geraknya berada pada dua dimensi (x-y) dan memiliki besaran-besaran vector
3. Besaran-besaran Fisis pada Gerak parabola
• Kecepatan yang dibedakan menjadi kecepatan pada sumbu Y dan kecepatan pada sumbu X.
• Kecepatan sendiri juga terbagi lagi menjadi kecepatan awal dan juga ada kecepatan yang
sudah dipengaruhi gaya gravitasi.
• Jarak benda terhadap Sumbu Y dan tinggi bendatehadap sumbu X
• Titik tertinggi sebuah benda pada sumbu Y
• Letak titik terjauh benda dari titik 0-nya.
4. Lintsan gerak parabola

5. Komponen vector gerak parabola

6. Penjelasan komponen
-Pada titik A, merupakan titik awal gerak benda. Benda memiliki kecepatan awal (vo).
-Pada titik B dan D, adalah kondisi kecepatan benda pada waktu tertentu.
-Pada titik E, benda berada di akhir lintasannya memiliki besar kecepatan sama dengan besar
kecepatan awal (vo) benda.
-Pada titik C, pada titik ini kecepatan vertikal benda (vy) = 0 dan kecepatan horizontal benda
(vx = vox)
Pembahasan
Diketahui:
Hmax = 2 m
α         = 53°
g         = 10 m/s² (asumsikan gravitasi nya 10 m/s²)
Ditanya:
Vo = ?
Jawaban:
Hmax = Vo² . Sin² θ / 2 . g
2 = Vo² . (4/5)² / 2 . 10
40 / (16/25) = Vo²
Vo² = 62,5 m/s
Vo =√62,5 m/s → 7,9 m/s
kecepatan awal sekitar 7,9 m/s

Anda mungkin juga menyukai