Anda di halaman 1dari 3

UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI

JENIS UJIAN : UJIAN TENGAH SEMESTER Kode : Soal


Dokumen
TH. AKADEMIK : 2022/2023 Tgl. Berlaku :
UNIT KERJA : Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Rev. / Tgl. : /
Politik Rev
PROGRAM : Ilmu Hubungan Internasional – S1 Halaman : dari
STUDI

Mata Kuliah : HI 611032 ANALISIS POLITIK LUAR NEGERI


Semester/ Kelas : V / RPL
Hari / Tanggal : Iing Nurdin, Drs., M.Si., Ph.D.
Waktu :
Dosen Pembina :
Sifat Ujian : Closed Book (Tertutup)

Petunjuk mengerjakan soal :


a. Baca setiap soal sehingga Saudara mengerti benar apa yang ditanyakan
b. Kerjakan semua soal yang tersedia secara berurutan
c. Jawaban difoto dan dikirimkan juga ke Google Class Room masing-masing Kelas sesuai jadwal
d. Apabila terbukti melakukan kecurangan, dinyatakan tidak lulus.

Soal-soal :

1. Menurut William D. Choplin, tipe analisis dapat dibedakan menjadi 4 (empat) tipe yang dikaitkan
dengan 4 (empat) macam Tujuan yang hendak dicapai dalam usaha untuk menganalisa suatu
subyek tertentu.
Pertanyaan :
a. Sebutkan dan jelaskan 4 (empat) tipe analisis tersebut !
b. Sebutkan dan jelaskan 3 jenis pertanyaan dalam upaya melakukan analisa politik luar negeri?

2. Rosenau mengemukakan tiga konsep untuk menjelaskan dan menganalisa hubungan suatu
negara dengan kejadian dan situasi di luar negaranya, yaitu foreign policy as a cluster of
orientation, foreign policy as a set of commitments to and plan for action, foreign policy as a form
of behavior.
Pertanyaan :
a. Sebutkan dan jelaskan tiga tipe hubungan yang terjadi antara unit kesatuan politik (negara)
dengan lingkungannya menurut Sprout & Sprout ?
b. Jelaskan apa yang dimaksud dengan foreign policy as a cluster of orientation, foreign policy as
a set of commitment to and plan for action, foreign policy as a form of behavior?
c. Sebutkan dan jelaskan sumber-sumber utama yang menjadi input dalam proses perumusan
politik luar negeri menurut Rosenau!

3. Dalam menjelaskan fenomena hubungan internasional atau politik luar negeri dapat dianalisis
melalui tingkat analisis yang menekankan pada pentingnya peranan individu atau variable
ideosinkratik .
Pertanyaan :
a. Sebutkan dan jelaskan apa saja dampak variabel ideosyncratic terhadap pembuatan kebijakan
luar negeri !
b. Gambarkan Skema dan jelaskan Teori tentang Hubungan antara Sistem Keyakinan Individu
dengan Proses Pembuatan Kebijakan Luar Negeri menurut Ole R. Holsti !
c. Buat analisa berdasarkan tingkat analisa individu atau variable ideosinkratik dengan
menggunakan Teori Tentang Persepsi mengenai politik luar negeri Indonesia pada masa
Presiden Joko Widodo (case study: Peranan Indonesia dalam Penyelesaian Konflik di Laut Cina
Selatan)

4. Pilih dan kerjakan 2 kasus dari 3 kasus yang ada.

Kasus 1:
Agresivitas RRT di Laut China Selatan yang ditandai dengan dikeluarkannya kebijakan nine dash line
serta berbagai manuver di sekitar Kepulauan Paracel dan Spratly, berpotensi menimbulkan konflik
tidak hanya antara claimant states namun juga bagi Indonesia. Ada dua pendekatan dan tindakan
kebijakan luar negeri yang berbeda yang dilakukan oleh Presiden SBY dan Presiden Jokowi dalam
mensikapi kebijakan dan tindakan RRT di Laut China Selatan tersebut.
Berikan analisa saudara mengenai kebijakan luar negeri Indonesia yang diimplementasikan oleh
Presiden SBY dan Presiden Jokowi terkait kebijakan luar negeri RRT di Laut China Selatan, dengan
menggunakan tingkat analisa Individual.

Kasus 2:
Sejak terjadinya konflik antara Palestina dengan Israel, Pemerintah Indonesia, selalu memberikan
dukungan kepada kemerdekaan Palestina. Dukungan terhadap kemerdekaan Palestina juga diberikan
oleh kalangan masyarakat Indonesia.
Berikan analisis saudara mengenai peran Indonesia dalam mendukung kemerdekaan Palestina dengan
menggunakan Societal Determinant dan Individual Determinant !
Kasus 3:
Konflik Rusia dengan Ukraina yang sampai saat ini (2022) masih terus berlanjut, membuat negara-
negara seluruh dunia mengalami dampak yang cukup signifikan dalam berbagai bidang kehidupan,
dan dapat mengancam keberlangsungan hidup umat manusia, karena ada potensi penggunaan
senjata nuklir oleh Rusia.
Berikan Analisa saudara mengenai kemungkinan-kemungkinan penyelesaian perang tersebut atau
terciptanya perdamaian dengan menggunakan kerangka Analisa pendekatan, teori dan konsep yang
saudara ketahui.

Cimahi, 14 November 2022,

Telah diverifikasi oleh :


Dosen Pembina MK Ketua KBK Ketua Jurusan

Iing Nurdin, Drs., M.Si., Ph.D. _ Yuswari O. Djemat, Drs., MA


NID. 412143767 NID. 412179360

Anda mungkin juga menyukai