Anda di halaman 1dari 96

LAPORAN

PRAKTIKUM FISIKA DASAR

DISUSUN OLEH :
HIS GIVENDO SILALAHI
218130046

KELAS PAGI / A1
FAKULTAS TEKNIK
PRODI MESIN

UNIVERSITAS MEDAN AREA


2021
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah Yang Maha Esa karena dengan limpahan rahmat
dan berkat-Nya, Laporan Tetap Praktikum Fisika Dasar I ini dapat terselesaikan tepat
padawaktunya. Laporan Akhir Fisika Dasar I ini disusun sebagai bukti telah mengikuti
praktikumFisika Dasar I. Laporan ini disusun sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan
mata kuliah Fisika Dasar I. Laporan akhir ini berisi kumpulan laporan praktikum sesuai
dengan urutan acara masing-masing dan diberi beberapa perbaikan
didalamnya.Bagaimanapun, penulis bukan manusia yang sempurna, yang tak pernah luput
dari kesalahan. Penulis sadar bahwa dalam laporan ini masih terdapat banyak kesalahan, baik
dalam hal isi maupun penyusunannya. Oleh karena itu, kritik dan saran yang membangun,
sangat penulis harapkan.Demikian laporan akhir ini penulis susun agar dapat diterima dan
digunakan sebagai acuan untuk laporan-laporan selanjutnya.

Pariksabungan, 01 Februari 2022

His Givendo Silalahi

i
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR...............................................................................................................i

DAFTAR ISI.............................................................................................................................ii
PRACTICAL TEST................................................................................................................iv
A. Praktikum Pertama.............................................................................................................1
1. Judul Hukum Archimedes..................................................................................................1
2. Tujuan.................................................................................................................................1
3. Teori...................................................................................................................................1
4. Metode Pratikum................................................................................................................4
5. Hasil dan Pembahasan........................................................................................................5
6. Penutup...............................................................................................................................8
7. Lampiran.............................................................................................................................9

B. Praktikum Kedua..............................................................................................................10
1. Judul Koefisien Kekentalan Zat Cair...............................................................................10
2. Tujuan...............................................................................................................................10
3. Teori.................................................................................................................................10
4. Metode Pratikum..............................................................................................................24
5. Hasil dan pembahasan......................................................................................................25
6. Penutup.............................................................................................................................28
7. Lampiran...........................................................................................................................28

C. Praktikum Ketiga..............................................................................................................30
1. Judul Nilai kalor spesifikasi air dengan metode Joule.....................................................30
2. Tujuan...............................................................................................................................30
3. Teori.................................................................................................................................30
4. Metode pratikum..............................................................................................................35
5. Hasil dan pembahasan......................................................................................................36
6. Penutup.............................................................................................................................37
7. Lampiran...........................................................................................................................37

D. Praktikum Keempat..........................................................................................................39
1. Judul Koefisien Gesekan..................................................................................................39
2. Tujuan...............................................................................................................................39
3. Teori.................................................................................................................................39
4. Metode Pratikum..............................................................................................................41
5. Hasil dan Pembahasan......................................................................................................42
6. Penutup.............................................................................................................................44
7. Lampiran...........................................................................................................................45

E. Praktikum Kelima.............................................................................................................47
1. Judul Hukum ohm, kirchoff 1 dan kirchoff 2...................................................................47
2. Tujuan...............................................................................................................................47
3. Teori.................................................................................................................................47

ii
4. Metode Pratikum..............................................................................................................50
5. Hasil dan Pemabahasan....................................................................................................52
6. Penutup.............................................................................................................................58
7. Lampiran...........................................................................................................................59

F. Praktikum Keenam...........................................................................................................61
1. Pesawat ATWOOD..........................................................................................................61
2. Tujuan...............................................................................................................................61
3. Teori.................................................................................................................................61
4. Metode Pratikum..............................................................................................................63
5. Hasil dan Pembahasan......................................................................................................66
6. Penutup.............................................................................................................................68
7. Lampiran...........................................................................................................................68

G. Praktikum Ketujuh...........................................................................................................70
1. Judul Ayunan Bandul Sederhana......................................................................................70
2. Tujuan...............................................................................................................................70
3. Teori.................................................................................................................................70
4. Metode Pratikum..............................................................................................................71
5. Hasil dan Pembahasan......................................................................................................72
6. Penutup.............................................................................................................................73
7. Lampiran...........................................................................................................................73

H. Praktikum Kedelapan.......................................................................................................75
1. Judul Konstanta Pegas......................................................................................................75
2. Tujuan...............................................................................................................................75
3. Teori.................................................................................................................................75
4. Metode Pratikum..............................................................................................................77
5. Hasil dan Pembahasan......................................................................................................78
6. Penutup.............................................................................................................................81
7. Lampiran...........................................................................................................................82

DAFTAR PUSTAKA.............................................................................................................83

iii
( PRACTICAL TEST )
FISIKA DASAR

Pendalaman Materi Praktek :


1. Hitunglah nilai koefisien kekentalan cairan berikut ini jika data hasil percobaannya
diketahui seperti berikut :

DATA :
Jenis cairan = Minyak Goreng
Rapat cairan= 845 kg/m3
Diameter = 0,00684 m
Jari-jari = 0,00342 m
Massa bola = 0,001 kg
Suhu awal = 31 oC
Suhu akhir = 31 oC

TABEL DATA:
x (m) t1 (s) t2 (s) t3 (s) t rata-rata (s)
0,8 2,10 2,15 2,24 2,16
0,6 1,10 1,13 1,10 1,11
0,4 0,70 0,72 0,87 0,76
0,2 0,30 0,35 0,39 0,35

Jawab:
4 3
v= π . r
3
4 3
v= 3,14. 0,00342
3
v= 1,6747 x 10-7 m3

m 2 r2
ρbola= η= ( ρ −ρ )
v 9 v a bola cairan
0,001 2 0,00342
2
ρbola = −7 = . (5.971,218−845)
1,6747 x 10 9 1,6747 x 10−7
1 x 10−3 2 116,964 x 10−7
ρbola = = . (5.971,218−845)
1,6747 x 10−7 9 1,6747 x 10−7
1 x 10−3 2 116,964 x 10
−7 −( −7 )
ρbola = = . (5.126,218)
1,6747 x 10−7 9 1,6747

iv
1 x 10−3−(−7 ) = 69,84176(5.126,218)
ρbola =
1,6747 = 358.024,101 N . s /m2
4
1 x 10
ρbola =
1,6747
kg
ρbola = 5.971,218 3
m

2. Hitunglah percepatan seluruh sistem (a) untuk setiap masing-masing penambahan


massa beban (m.3.a), (m.3.b), (m.3.c ) dan tegangan tali (T1 dan T2) pada (m1) dan
(m2) dimana massa katrol diabaikan pada sebuah percobaan pesawat ATWOOD
(Sistem Katrol)!
Jika diketahui Data Hasil percobaannya adalah sebagai berikut:

DATA :
Massa silinder 1 (m1) = 60 gram
Massa silinder 2 (m2) = 60 gram
Massa beban 1 (m.3.a) = 5 gram
Massa beban 2 (m.3.b) = 10 gram
Massa beban 3 (m.3.c) = 15 gram

Jawab:

massa beban (m ¿ ¿ 3. a+m2−m1) g


No.
(gr)
m1 (gr) m2 (gr) a= ¿
m3.a +m2 +m1
60 60
1. 5 60 60 0,392 m/s2
60 60
massa beban (m ¿ ¿ 3. b+m2−m1) g
No.
(gr)
m1 (gr) m2 (gr) a= ¿
m 3.b +m2 +m1
60 60
2. 10 60 60 0,753 m/s2
60 60
massa beban (m ¿ ¿ 3. c+ m2−m1 )g
No.
(gr)
m1 (gr) m2 (gr) a= ¿
m 3.c +m2+ m1
60 60
3. 15 60 60 1,089 m/s2
60 60

v
A. Praktikum Pertama

1
1. Judul Hukum Archimedes
2. Tujuan a. Mengetahui teori Hukum Archimedes
b. Menentukan massa jenis benda di dalam air
c. Menentukan keadaan benda tenggelam melayang atau
terapung
3. Teori Hukum Archimedes merupakan salah satu hukum dalam fisika
dasar yang sangat penting dan diterapkan di berbagai bidang
kehidupan. Hukum ini dirumuskan oleh seorang ahli filsafat dan
juga ilmuwan Yunani kuno bernama Archimedes yang
menemukan hukum ini secara tidak sengaja ketika sedang
berendam.

Hukum Archimedes berbicara mengenai prinsip pengapungan


sebuah benda padat pada benda cair. Secara umum, benda padat
yang dimasukkan ke dalam benda cair akan berada dalam tiga
posisi, yaitu mengapung, tenggelam dan melayang. Posisi benda
padat dalam air dipengaruhi oleh massa jenis benda padat
tersebut dibandingkan oleh massa jenis zat cair. Setiap benda
padat yang masuk ke dalam air akan memperoleh gaya apung
sesuai dengan massa jenis zat cair tempat benda padat tersebut
berada.

Hukum Archimedes berbicara terkait hubungan antara gaya ke


atas suatu benda atau gaya berat yang berada di dalam zat cair.
Berdasarkan hukum Archimedes, benda padat yang dimasukkan
ke dalam zat cair akan menjadi lebih ringan dibandingkan saat
berada di udara. Sehingga pada praktikum kali ini akan
dilakukan pengujian mengenai perbedaan berat benda padat
yang berada di udara dan di dalam zat cair.

Benda padat seperti batu yang ditimbang dalam air


menggunakan timbangan pegas akan menunjukkan berat
pengukuran yang lebih kecil ketimbang batu yang ditimbang di
udara terbuka. Anda juga bisa merasakan perbedaannya ketika
mengangkat benda padat dari dalam air. Benda padat yang Anda
angkat dari dalam air akan terasa lebih ringan ketimbang saat
benda tersebut di udara. Arah gaya apung dari zat cair selalu
mengarah ke atas sehingga searah dengan gaya angkat yang
diberikan terhadap batu tersebut yang menyebabkan batu
menjadi lebih ringan (Tipler, 2001).

2
A. Persamaan Archimedes

Besar gaya apung yang diterima benda dalam zat cair


dilambangkan dengan huruf F. Untuk memperoleh nilai F dapat
menggunakan rumus berikut ini:

F = Rhocair x g x Vcair

Keterangan:

F = gaya apung dari fluida atau zat cair (N)

Rhocair = massa jenis fluida 

g = percepatan gravitasi (10 m/s²)

Vcair = volume fluida yang dipindahkan benda padat (m³)

Perkalian antara massa jenis fluida terhadap volume fluida yang


dipindahkan oleh benda sama dengan massa air yang
dipindahkan oleh benda padat. Sehingga persamaan Archimedes
di atas bisa diubah menjadi:

F = Rhocair x g x Vcair

F = mcair x g 

F = wcair

Keterangan:

mcair = massa zat cair yang dipindahkan

wcair = berat zat cair yang dipindahkan

3
B. Hubungan antara Massa Jenis Benda dengan Massa Jenis
Fluida

Dalam hukum Archimedes, kita juga dapat menyelidiki


hubungan antara massa jenis benda padat yang dicelupkan dalam
zat cair terhadap zat cair tersebut. Berikut adalah persamaan
hubungan keduanya yang merupakan salah satu rumus utama
dalam persamaan Archimedes:

C. Hubungan Kedalaman Fluida Terhadap Gaya Apung

Dalam hukum Archimedes diketahui bahwa ada hubungan


antara kedalaman fluida terhadap gaya apung yang diterima oleh
benda padat. Hubungan antara kedalaman fluida terhadap gaya
apung berbanding lurus. Semakin besar kedalaman fluida, maka
tekanan yang diterima benda akan semakin besar.

Saat benda padat dicelupkan ke dalam zat cair, maka terjadi


perbedaan tekanan terhadap zat cair fluida di sisi atas benda
dengan tekanan fluida yang diberikan di sisi bawah benda padat.
Tekanan zat cair akan semakin besar di sisi bawah ketimbang di
bagian atas benda padat. 

1. Posisi Benda Tenggelam

Pada benda tenggelam, maka gaya angkat yang diterima oleh


benda (F) akan lebih kecil dibandingkan oleh berat benda yang
tercelup (W).

F<W

2. Posisi Benda Melayang

Benda melayang adalah posisi dimana seluruh bagian benda


padat tercelup seutuhnya ke dalam zat cair namun tidak sampai
menyentuh dasar fluida. Pada posisi ini, maka gaya apung yang
diterima benda sama denga berat benda tersebut.

F=W

4
3. Posisi Benda Terapung

Pada benda yang terapung, maka berat benda lebih kecil


ketimbang gaya apung yang diterima benda.

F>W

5
4. Metode Pratikum A. Waktu dan Tempat

Praktikum Hukum Archimedes ini kami laksanakan pada:

Hari: Sabtu / 31 Oktober 2020


Tempat: Laboratorium Fisika

B. Alat dan Bahan

Adapun alat dan bahan yang kami gunakan, antara lain sebagai
berikut:

Alat

 Set statif: satu buah


 Tuas: satu buah
 Dinamometer: satu buah
 Tabung berpancuran: satu buah
 Silinder ukur: satu buah
 Gelas ukur: satu buah
 Neraca empat lengan: satu buah
Bahan

 Fluida berupa air murni


 Beban, dalam praktikum ini digunakan batu

C. Prosedur Kerja atau Cara Kerja

Prosedur kerja dalam Praktikum Hukum Archimedes dibagi


menjadi dua bagian. Berikut adalah prosedur kerja yang
pertama:

a. Pertama-tama dilakukan pengukuran berat beban


di udara terbuka menggunakan dynamometer
b. Air dituangkan ke dalam gelas breaker hingga
penuh mencapai bibir atas gelas breaker.
Selanjutnya dilakukan penimbangan massa
silinder ukur beserta air di dalamnya
c. Beban kemudian dimasukkan ke dalam silinder
ukur hingga seluruh beban terpendam ke dalam
fluida. Biarkan air tumpah dari silinder ukur
d. Amati skala yang ditunjukkan oleh dynamometer
mengenai berat benda saat tercelup seutuhnya ke
dalam fluida air. Kemudian ukur pula massa dari
silinder ukur ditambah air tumpahan.
e. Langkah di atas diulangi untuk beban yang
berbeda

6
Berikut merupakan prosedur kerja yang kedua:

a. Pertama-tama dibuat rangkaian percobaan


praktikum Archimedes dengan menghubungkan
antara wadah 1, wadah 2 dengan timbangan
b. Wadah 1 diisi air hingga penuh. Selanjutnya
wadah 2 diseimbangkan berat timbangannya
dengan wadah 1 menggunakan beban
c. Catat massa benda yang dimasukkan pada wadah
2 hingga terjadi keseimbangan
d. Pada wadah 1 kemudian dimasukkan balok kayu.
Perhatikan kondisi timbangan saat balok kayu
dicelupkkan ke dalam zat cair.
e. Timbang berat tumpahan air di wadah. Ukur
apakah massa fluida yang tumpah sama dengan
massa balok kayu yang diukur.

7
5. Hasil dan A. Hasil Percobaan
Pembahasan
Satu Dua
Jumlah Beban Tiga Buah
Buah Buah

Berat benda di
1N 2N 3N
udara terbuka

Berat benda
ketika di dalam 0,8 N 1,6 N 2,4 N
fluida

Massa mula-mula
(fluida + silinder 77,6 kg 79,6 kg 81,2 kg
ukur)

Massa akhir
(fluida + silinder 67,6 kg 60,6 kg 65,7 kg
ukur)

B. Menghitung Gaya ke Atas yang Diberikan Air

1. Untuk beban sebanyak 1 buah

Berat beban di udara terbuka= 1 N

Berat beban di dalam fluida= 0,8 N

Gaya apung ke atas= Berat beban di udara terbuka – berat beban


di dalam fluida

= 1 N – 0,8 N = 0,2 N

2. Untuk beban sebanyak 2 buah

Berat beban di udara terbuka= 2 N

8
Berat beban di dalam fluida= 1,6 N

Gaya apung ke atas= Berat beban di udara terbuka – berat beban


di dalam fluida

= 2 N – 1,6 N = 0,4 N

3. Untuk beban sebanyak 3 buah

Berat beban di udara terbuka= 3 N

Berat beban di dalam fluida= 2,4 N

Gaya apung ke atas= Berat beban di udara terbuka – berat beban


di dalam fluida

= 3 N – 2,4 N = 0,6 N

C. Besar Massa Air yang Dipindahkan

1. Untuk beban sebanyak 1 buah

Massa fluida mula-mula=  77,6 kg

Massa fluida akhir= 67,6 kg

Massa air yang dipindahkan= Massa fluida mula-mula – Massa


fluida akhir

= 77,6 kg – 67,6 kg = 10 kg

2. Untuk beban sebanyak 2 buah

Massa fluida mula-mula= 79,6 kg

Massa fluida akhir= 60,6 kg

9
Massa air yang dipindahkan= Massa fluida mula-mula – Massa
fluida akhir

= 79,6 kg – 60,6 kg = 19 kg

3. Untuk beban sebanyak 3 buah

Massa fluida mula-mula= 81,2 kg

Massa fluida akhir= 65,7 kg

Massa air yang dipindahkan= Massa fluida mula-mula – Massa


fluida akhir

= 81,2 kg – 65,7 kg = 15,5 kg

D. Pembahasan

Berdasarkan percobaan terlihat bahwa selalu ada selisih antara


berat beban yang ditimbang di udara terbuka dibandingkan
dengan beban yang ditimbang di dalam air. Misalnya beban
ditimbang di udara seberat 1 N sementara yang ditimbang di
dalam air sebesar 0,8 N. 

Perbedaan berat beban yang diukur pada udara terbuka


dibandingkan pada zat cair disebabkan oleh adanya gaya apung.
Gaya apung di dalam zat cair akan mendorong beban ke arah
atas sehingga berat yang terukur menjadi lebih ringan
dibandingkan saat beban ditimbang di udara terbuka.

Saat beban ditimbang di udara terbuka maka beban tidak


mendapatkan gaya apung ke atas. Selanjutnya juga dihitung
besar gaya apung yang diterima setiap beban. Diperoleh gaya
apung yang diterima satu beban, dua beban dan tiga beban
berturut-turut adalah 0,2 N; 0,4 N dan 0,6 N. 

10
6. Penutup Kesimpulan

Adapun Kesimpulan dalam Praktikum Hukum Archimedes ini


antara lain:

1. Berdasarkan praktikum terlihat bahwa berat beban


yang ditimbang di udara terbuka lebih besar
dibandingkan yang diukur di dalam air. Hal ini terjadi
dikarenakan benda padat mendapatkan gaya angkat
ke atas oleh zat cair. Sementara saat berada di udara,
benda padat tidak memperoleh gaya angkat atau gaya
angkat udara dapat diabaikan sehingga memiliki berat
yang sebenarnya.
2. Gaya ke atas yang diperoleh oleh benda padat dalam
fluida sama dengan berat zat fluida yang dipindahkan
oleh benda padat tersebut.

7. Lampiran 1. Perbedaan apakah yang nampak dalam pengukuran berat


benda sebelum dan sesudah dicelupkan?

Jawab: Sebuah benda yang dicelupkan seluruhnya atau


sebagian dalam zat cair, akan mengalami gaya ke atas yang
besarnya sama dengan berat zat cair yang dipindahkan oleh
benda tersebut.

2. Apakah massa benda yang tumpah sama dengan volume


benda yang dicelupkan?

Jawab: iya, karna massa benda yang tumpah = volume benda

3. Apakah eksperimen ini dapat digunakan untuk mengukur


massa jenis masing-masing benda?

Jawab: Iya, karena dengan percobaan ini mendapatkan ukuran


massa jenis benda.

4. Jelaskan secara rumus hasil percobaan yang dilakukan


terhadap masing-masing benda, sehingga terbukti bahwa benda
tersebut mengapung, melayang atau tenggelam!

Jawab:

Benda mengapung = ρ  < ρ


benda air

11
Benda melayang = ρbenda = ρair
Benda tenggelam = ρbenda > ρair
5. Tuliskanlah jenis aplikasi apa saja yang tercipta dari
penerapan hukum Archimedes dalam kehidupan sehari-hari?

Jawab: balon udara, kapal pesiar, rakit.

B. Praktikum Kedua
1. Judul Koefisien Kekentalan Zat Cair
2. Tujuan 1) Memahami bahwa gaya gesekan yang dialami benda
yang bergerak dalam Fluida berkaitan dengan kekentalan
Fluida tersebut.
2) Menentukan koefisien kekentalan zat cair dengan
menggunakan Hukum Stokes.

3. Teori A. A.  Latar Belakang


Koefisien kekentalan zat cair adalah sifat daya tahan zat
cair terhadap aliran cairan. Koefisien kekentalan zat cair dihitung
dengan membandingkan waktu yang digunakan zat cair tersebut
untuk mengalir dan massa jenis (kerapatan) zat cair tersebut dengan
nilai koefisien kekentalan zat cair lain yang telah diketahui.
Kekentalan adalah sifat dari suatu zat cair (fluida) disebabkan
adanya gesekan antara molekul-molekul zat cair dengan gaya kohesi
pada zat cair tersebut. Gesekan-gesekan inilah yang menghambat
aliran zat cair. Besarnya kekentalan zat cair (viskositas) dinyatakan
dengan suatu bilangan yang menentukan kekentalan suatu zat cair.
Hukum viskositas Newton menyatakan bahwa untuk laju perubahan
bentuk sudut fluida yang tertentu maka tegangan geser berbanding
lurus dengan viskositas.
Viskositas memiliki alat ukur yang disebut viskometer yang

12
berfungsi untuk mengukur koefisien gliserin, oli atau minyak.
Viskositas banyak terdapat dalam kehidupan sehari-hari seperti sirup,
minyak goreng dan oli. Viskositas berguna untuk kehidupan seperti
sirup yang dikentalkan agar tetap awet.
Suatu zat memiliki kemampuan tertentu sehingga suatu
padatan yang dimasukkan kedalamnya mendapat gaya tekanan yang
diakibatkan peristiwa gesekan antara permukaan padatan tersebut
dengan zat cair. Sebagai contoh, apabila kita memasukkan sebuah
bola kecil kedalam zat cair, terlihatlah batu tersebut mula-mula turun
dengan cepat kemudian melambat hingga akhirnya sampai didasar zat
cair. Bola kecil tersebut pada saat tertentu mengalami sejumlah
perlambatan hingga mencapai gerak lurus beraturan. Gerakan bola
kecil menjelaskan bahwa adanya suatu kemampuan yang dimiliki
suatu zat cair sehingga kecepatan bola berubah. Mula-mula akan
mengalami percepatan yang dikarenakan gaya beratnya tetapi dengan
sifat kekentalan cairan maka besarnya percepatannya akan semakin
berkurang dan akhirnya nol. Pada saat tersebut kecepatan bola tetap
dan disebut kecepatan terminal. Hambatan-hambatan dinamakan
sebagai kekentalan (viskositas). Akibaat viskositas  zat cair itulah
yang menyebabkan terjadinya perubahan yang cukup drastic terhadap
kecepatan batu. Hubungan antara kecepatan terminal dengan angka
kekentalan dapat diperoleh dari Hukum Stokes
Aliran viskos, dalam berbagai masalah keteknikan pengaruh
viskositas pada aliran adalah kecil, dan dengan demikian diabaikan.
Cairan kemudian dinyatakan sebagai tidak kental (invicid) atau
seringkali ideal dan diambil sebesar nol. Tetapi jika istilah aliran
viskos dipakai, ini berarti bahwa viskositas tidak diabaikan.
Untuk benda homogen yang dicelupkan kedalam zat cair ada
tiga kemungkinan yaitu, tenggelam, melayang, dan terapung.

A. B.  Viskositas
Viskositas (kekentalan) berasal dari kata Viscous. Suatu bahan
apabila dipanaskan sebelum menjadi cair terlebih dulu menjadi
viscous yaitu menjadi lunak dan dapat mengalir pelan-pelan.
Viskositas dapat dianggap sebagai gerakan di bagian dalam (internal)
suatu fluida. 
Viskositas merupakan pengukuran dari ketahanan fluida yang
diubah baik dengan tegangan. Pada masalah sehari-hari (dan hanya
untuk fluida), viskositas adalah ketebalan atau pergesekan internal.
Oleh karena itu, air yang tipis memiliki viskositas lebih rendah,
sedangkan madu yang tebal memiliki viskositas yang lebih tinggi.

13
Sederhananya, semakin rendah viskositas suatu fluida, semakin besar
juga pergerakan dari fluida tersebut.
Setiap zat cair mempunyai karakteristik yang khas, berbeda
satu zat cair dengan zat cair yang lain. Oli mobil sebagai salah satu
contoh zat cair dapat kita lihat lebih kental daripada minyak kelapa.
Apa sebenarnya yang membedakan cairan itu kental atau tidak.
Kekentalan atau viskositas dapat dibayangkan sebagai peristiwa
gesekan antara satu bagian dan bagian yang lain dalam fluida. Dalam
fluida yang kental kita perlu gaya untuk menggeser satu bagian fluida
terhadap yang lain.
Di dalam aliran kental kita dapat memandang persoalan
tersebut seperti tegangan dan regangan pada benda padat.
Kenyataannya setiap fluida baik gas maupun zat cair mempunyai sifat
kekentalan karena partikel di dalamnya saling menumbuk. Bagaimana
kita menyatakan sifat kekentalan tersebut secara kuantitatif atau
dengan angka, sebelum membahas hal itu kita perlu mengetahui
bagaimana cara membedakan zat yang kental dan kurang kental
dengan cara kuantitatif. Salah satu alat yang digunakan untuk
mengukur kekentalan suatu zat cair adalah viskosimeter.
Jika sebuah bola dengan rapat massa dan dilepaskan dari
permukaan zat cair tanpa kecepatan awal, maka bola tersebut mula-
mula akan bergerak di percepat. Dengan bertambahnya kecepatan
bola, maka bertambah besar pula gaya gesekan pada bola tersebut.
Pada akhirnya bola bergerak dengan kecepatan tetap, yaitu setelah
terjadi keseimbangan antara gaya berat, gaya apung (Archimides) dan
gaya stokes.
Semakin besar koefisien kekentalan suatu fluida maka
semakin besar gaya gesek yang ditimbulkan oleh fluida.  Viskositas
juga dipengaruhi oleh perubahan suhu. Apabila suhu naik maka
viskositas menjadi turun atau sebaliknya.
Terdapat hubungan antara lama waktu alir suatu fluida cair
dan besar viskositasnya. Hal itu dirumuskan sebagai berikut:

h1 . t1 = h2 . t2
h1   = viskositas zat cair 1
h2   = viskositas zat cair 2
t1    = waktu alir zat cair 1
t2    = waktu alir zat cair 2

Satuan viskositas fluida dalam sistem cgs adalah dyne det cm-
2, yang biasa disebut dengan istilah poise di mana 1 poise sama

14
dengan 1 dyne det cm-2.

             Setiap benda yang bergerak relatif terhadap benda lain selalu
mengalami gesekan (gaya gesek). Sebuah benda yang bergerak di
dalam fluida juga mengalami gesekan. Hal ini disebabkan oleh sifat
kekentalan (viskositas) fluida tersebut. Koefisien kekentalan suatu
fluida (cairan) dapat diperoleh dengan menggunakan percobaaan bola
jatuh di dalam fluida tersebut.
Viskositas Gaya gesek yang bekerja pada suatu benda yang
bergerak relatif terhadap suatu fluida akan sebanding dengan
kecepatan relatif benda terhadap fluida :
F=–b.v

dimana :
F = gaya gesek yang dialami benda.
b = konstanta gesekan.
v = kecepatan benda. 

Fluida adalah zat alir yang dapat mengalir (zalir), yang dapat
berupa gas ataupun zat cair. Salah satu sifat yang dimiliki oleh setiap
zalir (fluida) adalah viskositas. Viskositas merupakan sifat fluida
yang menghambat fluida tersebut saat mengalir. Nilai koefisien
viskositas suatu fluida sangat bergantung pada suhu.
Faktor-faktor yang mempengaruhi viskositas :
1.      Suhu
Viskositas berbanding terbalik dengan suhu. Jika suhu naik maka
viskositas akan turun, dan begitu sebaliknya. Hal ini disebabkan
karena adanya gerakan partikel-partikel cairan yang semakin cepat
apabila suhu ditingkatkan dan menurun kekentalannya.
2.      Konsentrasi larutan

15
Viskositas berbanding lurus dengan konsentrasi larutan. Suatu larutan
dengan konsentrasi tinggi akan memiliki viskositas yang tinggi pula,
karena konsentrasi larutan menyatakan banyaknya partikel zat yang
terlarut tiap satuan volume. Semakin banyak partikel yang terlarut,
gesekan antar partikrl semakin tinggi dan viskositasnya semakin
tinggi pula.
3.       Berat molekul solute
Viskositas berbanding lurus dengan berat molekul solute. Karena
dengan adanya solute yang berat akan menghambat atau member
beban yang berat pada cairan sehingga manaikkan viskositas.
4.       Tekanan
Semakin tinggi tekanan maka semakin besar viskositas suatu cairan.

            Jika ada jarak antara fluida (cairan atau gas) dengan benda lain
selalu terjadi kakas yang melawan gerak tersebut yang di sebut kakas
kekentalan. Bila sebuah benda yang berbentuk bola, bergerak dengan
kecepatan rendah di dalam suatu medium (cairan atau gas) yang tetap
sifat-sifatnya besar kakas kekentalan. gaya gesekan yang dialmi benda
dapat dirumuskan sebagai berikut :

Fv = -6πὴr.v

Keterangan :
Fv         = gaya gesekan yang bekerja pada bola
ὴ          = koefisien kekentalan fluida
r           = jari-jari bola
v          = kecepatan bola relative terhadap fluida
Rumus di atas dikenal sebagai hukum stokes. Tanda minus
menunjukkan arah gaya Fv yang berlawanan dengan arah kecepatan
(v). pemakaian hukum stokes memerlukan beberapa syarat, yaitu:
1.      Ruang tempat medium tidak terbatas (ukurannya cukup luas
dibandingkan dengan ukuran benda)
2.      Tidak ada turbulensi didalam fluida
3.      Kecepatan v tidak besar, sehingga aliran masih
laminar                    
Satuan SI untuk Fv adalah newton meter -2 detik atau N.M-2s.
Nilai ὴ tergantung pada jenis cairan dan terpengaruh suhu. Dalam
metode bola jatuh, sebuah bola kecil di jatuhkan dalam tabung yang
tinggi berisi cairan. Mula-mula kecepatannya rendah, tetapi
percepatan gravitasi menyebabkan kecepatan bertambah, sehingga

16
kakas Fv bertambah besar. Kakas yang di alami bola kakas gravitasi
Fg (kebawah), kakas apung Fb (ke atas) dan kakas gesekan Fv (ke
atas). Pada suatu niali tertentu, akan terjadi keseimbangan :  
Fg + Fb + Fv = 0
Dimana kakas ke bawah dianggap positif sehingga gaya
resultan menjadi nol. Maka kecepatan bola tidak berubah lagi
melainkan tetap pada nilai maksimum atau nilai akhir yang ditulis
dengan Va (terminal velocity). Kakas Fg dan Fb dapat ditulis sebagai
fungsi uji bola R, rapat bola ρ dan cairan ρo.
            Fg = 4/3 π R3 ρ g
            Fg = 4/3 π R3 ρo g

B. C. Konsep Viskositas


            Fluida, baik zat cair maupun zat gas yang jenisnya berbeda
memiliki tingkat kekentalan yang berbeda. Viskositas alias kekentalan
sebenarnya merupakan gaya gesekan antara molekul-molekul yang
menyusun suatu fluida. Jadi molekul-molekul yang membentuk suatu
fluida saling gesek-menggesek ketika fluida tersebut mengalir. Pada
zat cair, viskositas disebabkan karena adanya gaya kohesi (gaya tarik
menarik antara molekul sejenis). Sedangkan dalam zat gas, viskositas
disebabkan oleh tumbukan antara molekul.
Fluida yang lebih cair biasanya lebih mudah mengalir,
contohnya air. Sebaliknya, fluida yang lebih kental lebih sulit
mengalir, contohnya minyak goreng, oli, madu dkk. Hal ini bisa
dibuktikan dengan menuangkan air dan minyak goreng di atas lantai
yang permukaannya miring. Pasti air ngalir lebih cepat daripada
minyak goreng atau oli. Tingkat kekentalan suatu fluida juga
bergantung pada suhu. Semakin tinggi suhu zat cair, semakin kurang
kental zat cair tersebut. Misalnya ketika ibu menggoreng paha ikan di
dapur, minyak goreng yang awalnya kental menjadi lebih cair ketika
dipanaskan. Sebaliknya, semakin tinggi suhu suatu zat gas, semakin
kental zat gas tersebut.
Perlu diketahui bahwa viskositas alias kekentalan cuma ada
pada fluida riil (rill = nyata). Fluida riil/nyata tuh fluida yang kita
temui dalam kehidupan sehari-hari, seperti air, sirup, oli, asap
knalpot, dan lainnya. Fluida riil berbeda dengan fluida ideal. Fluida
ideal sebenarnya tidak ada dalam kehidupan sehari-hari. Fluida ideal
hanya model yang digunakan untuk membantu kita dalam
menganalisis aliran fluida (fluida ideal ini yang kita pakai dalam
pokok bahasan Fluida Dinamis). Mirip seperti kita menganggap benda
sebagai benda tegar, padahal dalam kehidupan sehari-hari sebenarnya

17
tidak ada benda yang benar-benar tegar/kaku. Tujuannya sama, biar
analisis kita menjadi lebih sederhana.
Satuan Sistem Internasional (SI) untuk koofisien viskositas
adalah Ns/m2 = Pa.s (pascal sekon). Satuan CGS (centimeter gram
sekon) untuk si koofisien viskositas adalah dyn.s/cm2 = poise (P).
Viskositas juga sering dinyatakan dalam sentipoise (cP). 1 cP = 1/100
P. Satuan poise digunakan untuk mengenang seorang Ilmuwan
Perancis, almahrum Jean Louis Marie Poiseuille (baca : pwa-zoo-
yuh).
1 poise = 1 dyn . s/cm2 = 10-1 N.s/m2 Pada tabel didaftar koefisien
viskositas beberapa  fluida. Untuk suhu yang lebih rendah umumnya
zat cair menjadi lebih kental (koefisien viskositasnya lebih besar).
Seperti yang diamati pada oli mesin, madu, dan fluida-fluida kental
lainnya. Berlawanan dengan itu, gas biasanya berkurang
kekentalannya  jika suhu turun. Makin kecil η fluida, makin
mendekati fluida ideal; untuk fluida ideal η = 0.
Teori Dasar Viskositas merupakan suatu sifat fluida yang
mendasari diberikannya tahanan terhadap tegangan geser oleh fluida
tersebut. Viskositas sering diartikan sebagai kekentalan. Viskositas
sebenarnya disebabkan oleh kohesi dan pertukaran momentum
molekuler di antara lapisan-lapisan fluida dan pada waktu
berlangsungnya aliran, efek ini terlihat sebagai tegangan tangensial
atau tegangan geser di antara lapisan yang bergerak. Akibat adanya
gradien kecepatan, akan menyebabkan lapisan fluida yang lebih dekat
pada plat yang bergerak, dan akan diperoleh kecepatan yang lebih
besar dari lapisan yang lebih jauh. Cairan yang mempunyai viskositas
lebih tinggi akan lebih lambat mengalir didalam pipa dibandingkan
cairan yang viskositasnya lebih rendah.
Sebuah benda yang bergerak dalam fluida yang punya
viskositas lebih tinggi mengalami gaya gesek viskositas yang lebih
besar daripada jika benda tersebut bergerak didalam fluida yang
viskositasnya lebih rendah. Tujuan mempelajari viskositas ini adalah
memahami bahwa benda yang bergerak di dalam fluida akan
mendapatkan gesekan yang disebabkan oleh kekentalan fluida
tersebut. Selain itu, dapat menentukan koefisien kekentalan dari
fluida. Faktor-faktor yang mempengaruhi viskositas antara lain adalah
koefisien kekentalan zat cair itu sendiri, massa jenis dari fluida
tersebut, bentuk atau besar dari partikel fluida tersebut, karena cairan
yang partikelnya besar dan berbentuk tak teratur lebih tinggi dari pada
yang partikelnya kecil dan bentuknya teratur. Selain itu juga suhu,
semakin tinggi suhu cairan semakin kecil viskositasnya, semakin

18
rendah suhunya maka semakin besar viskositasnya.  
Aplikasi Teori Aplikasi dari viskositas adalah pelumas mesin.
Pelumas mesin ini biasanya kita kenal dengan nama oli. Oli
merupakan bahan penting bagi kendaraan bermotor. Oli yang
dibutuhkan tiap-tiap tipe mesin kendaraan berbeda-beda karena setiap
tipe mesin kendaraan membutuhkan kekentalan yang berbeda-beda.
Kekentalan ini adalah bagian yang sangat penting sekali karena
berkaitan dengan ketebalan oli atau seberapa besar resistensinya untuk
mengalir. Sehingga sebelum menggunakan oli merek tertentu harus
diperhatikan terlebih dahulu koefisien kekentalan oli sesuai atau tidak
dengan tipe mesin. Memilih dan menggunakan oli yang baik dan
benar untuk kendaraan bermotor merupakan langkah tepat untuk
merawat mesin dan peralatan kendaraan agar tidak cepat rusak dan
mencegah pemborosan.
Masyarakat umum beranggapan bahwa fungsi utama oli
hanyalah sebagai pelumas mesin. Padahal oli memiliki fungsi lain,
yakni sebagai pendingin, pelindung karat, pembersih dan penutup
celah pada dinding mesin. Sebagai pelumas mesin oli akan membuat
gesekan antar komponen didalam mesin bergerak lebih halus dengan
cara masuk kedalam celah-celah mesin, sehingga memudahkan mesin
untuk mencapai suhu kerja yang ideal.
Viskositas dari oli sangat diperhitungkan untuk meminimalisir gaya
gesek yang ditimbulkan oleh mesin yang bergerak dan terkontak satu
terhadap yang lain sehingga mencegah terjadinya keausan. Pada
permesinan bagian yang paling sering bergesekan adalah piston, ada
banyak bagian lain namun gesekannya tak sebesar yang dialami
piston. Disinilah kegunaan oli. Oli memisahkan kedua permukaan
yang berhubungan sehingga gesekan pada piston diperkecil. Selain
itu, oli juga bertindak sebagai fluida yang memindahkan panas ruang
bakar yang mencapai 1000-1600 derajat celcius ke bagian lain mesin
yang lebih dingin, sehingga mesin tidak over heat (sebagai
pendingin).
Pembersih mesin dari sisa pembakaran dan deposit senyawa
karbon yang masuk dalam ruang bakar supaya tidak muncul endapan
lumpur. Teknologi mesin yang terus berkembang menuntut kerja
pelumas semakin lengkap, seperti penambahan anti karat dan anti
foam.  Semakin kental oli, maka lapisan yang ditimbulkan menjadi
lebih kental. Lapisan halus pada oli kental memberi kemampuan
ekstra menyapu atau membersihkan permukaan logam yang
terlumasi. Sebaliknya oli yang terlalu tebal akan memberi resitensi
berlebih mengalirkan oli pada temperatur rendah sehingga

19
mengganggu jalannya pelumasan ke komponen yang dibutuhkan.
Untuk itu, oli harus memiliki kekentalan lebih tepat pada temperatur
tertinggi atau temperatur terendah ketika mesin dioperasikan karena
nilai viskositas masing-masing oli akan berkurang jika suhu cairan
dinaikkan. Suhu semakin tinggi diikuti makin rendahnya viskositas oli
atau sebaliknya.

Beberapa kriteria yang penting yang harus dipenuhi oleh oli antara
lain :
1.   Viskositas harus cukup kental untuk menahan agar bagian
peralatan yang  bergerak relatif terpisah, tetapi juga harus
mencegah kebocoran dari segel.
2.   Fluida harus cukup pada saat awal yaitu pada saat peralatan masih
dingin.
3.   Dapat membentuk film yang cukup kuat untuk pelumasan
perbatasan.
4.   Tahan terhadap oksidasi suhu tinggi.
5.   Mengandung deterjen dan dispersan cukup untuk menyerap
endapan atau lumpur yanga terbentuk.
6.   Tidak membentuk emulsi dengan air yang masuk dari segel yang
bocor.

Tingkat kekentalan oli disebut Viscosity Grade, yaitu ukuran


kekentalan dan kemampuan oli untuk mengalir pada temperatur
tertentu menjadi prioritas terpenting dalam memilih oli. Kode
pengenal oli adalah berupa huruf SAE yang merupakan singkatan dari
Society of Automotive Engineers. Selanjutnya angka yang mengikuti
dibelakangnya, menunjukkan tingkat kekentalan oli tersebut.
Misalnya oli yang bertuliskan SAE 15W-50, berarti oli tersebut
memiliki tingkat kekentalan SAE 10 untuk kondisi suhu dingin dan
SAE 50 pada kondisi suhu panas.
Semakin besar angka yang mengikuti kode oli menandakan semakin
kentalnya oli tersebut. Sedangkan huruf W yang terdapat dibelakang
angka awal, merupakan singkatan dari Winter. Dengan kondisi seperti
ini, oli akan memberikan perlindungan optimal saat mesin start pada
kondisi ekstrim sekalipun. Sementara itu dalam kondisi panas normal,
idealnya oli akan bekerja pada kisaran angka kekentalan 40-50
menurut standar SAE.
Aliran cairan viskositas dapat dikelompokkan menjadi dua
tipe, yaitu :
1.      Aliran laminer  atau aliran kental.

20
Menggambarkan laju aliran kecil melalui sebuah pipa dengan garis
tengah kecil.
2.      Aliran turbulen
Menggambarkan laju aliran yang besar melalui pipa dengan diameter
yang lebih besar.

Dengan kata lain pembagian ini ialah pertama bagian air yang
mengalir seakan-akan mengikuti suatu garis tak putus, bik lurus
maupun melengkung. Ada bagian-bagian yang alirannya berputar-
putar dengan putaran yang tidak jelas ujung dan pangkalnya.
Aliran yang mengikuti suatu garis (lurus ataupun melengkung)
yang jelas ujung dan pangkalnya disebut aliran garis arus atau dalam
bahasa Inggris disebut aliran Streamline. Secara lebih cermat
dikatakan bahwa aliran garis arus adalah aliran yang tiap partikel
yang melalui suatu titik mengikuti suatu garis yang sama seperti
partikel-partikel lain melalui titik itu. Selain itu, pada aliran garis arus
arah gerak partikel-partikel itu sama dengan arah aliran secara
keseluruhan. Garis yang dilalui oleh partikel-partikel itu pada aliran
seperti ini disebut garis arus.
Berbeda dengan  aliran  garis  arus, ada  aliran yang  disebut
aliran  turbulent. Aliran turbulent ditandai oleh adanya aliran berputar.
Ada partikel-partikel yang arah geraknya berbeda, bahkan berlawanan
dengan arah gerak keseluruhan fluida. Jika aliran turbulent maka akan
terdapat pusaran-pusaran dalam gerakannya dan lintasan partikel-
partikelnya senantiasa berubah. Aliran turbulent menggambarkan laju
aliran yang beasar melqlui pipa dengan diameter yang lebih besar.
Sifat dari fluida sejati adalah kompersibel, artinya volume dan massa
jenisnya akan berubah bila diberikan tekanan. Selain itu juga fluida
sejati mempunyai viskositas yaitu gesekan di dalam fluida sedangkan
dalam anggapan fluida ideal semua sifat-sifat ini diabaikan.
Viskositas di dalam zat cair disebabkan oleh gaya kohesi antar
molekul dan di dalam gas disebabkan oleh pelanggaran-pelanggaran
antar molekul yang bergerak dengan cepat. Terutama dalam arus
turbulent, viskositas ini naik dengan cepat sekali hamper berbanding
lurus dengan pangkat tiga kecepatannya. Makin besar kecepatannya,
makin besar viskositasnya.
Viskositas zat cair lebih besar daripada gas. Viskositas gas
sedemikian kecilnya sehingga sering diabaikan. Viskositas fluida
bergantung kepada suhunya. Viskositas ini pada umumnya yaitu zat
cair, yang umumnya berkurang jika suhunya naik. Tetapi sebaliknya
viskositas gas lebih besar jika suhunya naik. Lapisan-lapisan gas atau

21
zat cair yang mengalir saling berdesakan. Karena itu terdapat gaya
gesek yang bersifat menahan aliran yang besarnya tergantung dari
kekentalan zat cair tersebut.
Viskositas menentukan kemudahan suatu molekul bergerak
karena adanya gesekan antar lapisan material. Karenanya viskositas
menunjukkan tingkat ketahanan suatu cairan untuk mengalir. Semakin
besar viskositas maka aliran akan semakin lambat. Besarnya
viskositas dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti temperatur, gaya
tarik antar molekul dan ukuran serta jumlah molekul terlarut. Fluida,
baik zat cair maupun zat gas yang jenisnya berbeda memiliki tingkat
kekentalan yang berbeda. Pada zat cair, viskositas disebabkan karena
adanya gaya kohesi (gaya tarik menarik antara molekul sejenis).
Sedangkan dalam zat gas, viskositas disebabkan oleh tumbukan antara
molekul.
Fluida yang lebih cair biasanya lebih mudah mengalir,
contohnya air. Sebaliknya, fluida yang lebih kental lebih sulit
mengalir, contohnya minyak goreng, oli, madu dll. Tingkat
kekentalan fluida dinyatakan dengan koefisien viskositas (h).
Kebalikan dari Koefisien viskositas disebut fluiditas, , yang
merupakan ukuran kemudahan mengalir suatu fluida.
Viskositas cairan adalah fungsi dari ukuran dan permukaan
molekul, gaya tarik menarik antar molekul dan struktur cairan. Tiap
molekul dalam cairan dianggap dalam kedudukan setimbang, maka
sebelum sesuatu lapisan melewati lapisan lainnya diperlukan energy
tertentu. Sesuai hokum distribusi Maxwell-Boltzmann, jumlah
molekul yang memiliki energy yang diperlukan untuk mengalir,
dihubungkan oleh factor e-E/RT dan viskositas sebanding dengan e-E/RT.
Secara kuantitatif pengaruh suhu terhadap viskositas dinyatakan
dengan persamaan empirik,
h = A e-E/RT
A merupakan tetapan yang sangat tergantung pada massa molekul
relative dan volume molar cairan dan E adalah energi ambang per mol
yang diperlukan untuk proses awal aliran.

C. D. Tekanan  di Dalam Zat Cair


Archimedes ( 287 – 212 SM ) adalah seorang keturunan
Yunani. Ia menerima pendidikan di Alexandris yang merupkan
tempat pengajaran kebudayaan Yunani. Ia menciptakan sekrup
Archimedes untuk memompa air, menyatakan sifat – sifat katrol dan
pengungkit, membangun sebuah model mekanis yang menirukan gaya
bulan dan planet – planet, serta untuk memuaskan Raja Syaracure. Ia

22
juga menemukan suatu cara untuk menentukan apakah mahkota raja
terbuat dari emas asli atau bukan tanpa meleburkan mahkota tersebut
yang selanjutnya sampai sekarang berkembang menjadi prinsip daya
apung Arhimedes.
Penemuan – penemuan Archimedess banyak bermanfaat bagi
kehidupan manusia. Salah satunya untuk  mempelajari fluida tidak
bergerak (tidak mengalir). Pada fluida yang tidak mengalir, seperti zat
cair yang berada dalam bejana yang tidak berlubang, terlihat secara
langsung atau pun tidak langsung, tidak adanya perpindahan bagian –
bagian zat itu. Dalam keadaan seperti ini fluida memiliki sifat – sifat
tertentu.

D. E. Tegangan Permukaan Pada Zat Cair


Molekul cairan yang terletak dipermukaan ditarik oleh
molekul cairan yang berada di samping dan bawahnya. Akibatnya,
pada permukaan cairan terdapat gaya total yang berarah ke bawah.
Karena adanya gaya total yang arahnya ke bawah, maka cairan yang
terletak di permukaan cenderung memperkecil luas permukaannya,
dengan menyusut sekuat mungkin. Hal ini yang menyebabkan lapisan
cairan pada permukaan seolah-olah tertutup oleh selaput elastis yang
tipis. Fenomena ini kita kenal dengan istilah Tegangan Permukaan.

E. F. Hukum Stokes


Dalam fisika, ada dua macam. Pertama mengenai gesekan zat-
alir terhadap benda yang bergerak di dalamnya, dan kedua mengenai
pendaran cahaya. Apabila bola jatuh karena gaya berat, mula-mula v
akan membesar dan akibatnya R juga membesar, sampai pada suatu
saat gaya gesek ini sama besar dan berlawanan arah dengan gaya
berat Mg (M ialah massa bola). Maka kedua gaya akan saling
mematikan dan tidak ada gaya neto yang bekerja pada bola itu,
sehingga bola akan turun dengan kecepatan maksimum yang konstan.
Hukum Stokes sebenarnya diperuntukkan bagi zat alir yang cukup
kental (berbagai minyak) dan gerakan benda yang bersifat laminar
(tidak turbulen), namun secara kualitatif hukum ini menjelaskan juga
gerakan pada terjun payung, maupun gesekan yang diderita mobil
yang melaju. Makin lebar payungnya akan makin besar gesekannya,
sehingga penerjun dapat makin lama berayun-ayun di angkasa.
Turunnya seorang penerjun tidak benar-benar vertikal, di samping
akibat adanya angin, juga akibat diubahnya bentuk payung (ada
batasnya) oleh penerjun. Manuver terbatas ini memungkinkan

23
penerjun jatuh pada sasaran yang diinginkan.
Dalam peristiwa pendaran (fluoresens), panjang gelombang
cahaya yang dipancarkan oleh penyerap umumnya lebih besar
daripada panjang gelombang cahaya yang diserap (cahaya
pengeksitasi). Hukum Stokes ini mengenal kekecualian. Uap
merkurium, misalnya, memancarkan cahaya pendaran yang tepat
sama dengan cahaya yang diserap. Fluoresens ini disebut radiasi
resonans. Beberapa garam uranil malahan memancarkan cahaya yang
lebih pendek gelombangnya daripada cahaya yang diserapnya.
Pertambahan energi yang diperlukan diambil dari energi termal
larutan.
Hukum Stokes adalah berbunyi bila sebuah bola bergerak
dalam suatu fluida yang diam maka terhadap bola itu akan bekerja
gaya geser dalam bentuk gaya gesekan yang arahnya berlawanan
dengan arah gerak bola tersebut.
Pada dasarnya fluida dapat dikelompokkan menjadi dua, yaitu
fluida ideal dan fluida sejati. Fluida ideal akan dibicarakan tersendiri
dalam mekanika fluida. Fluida sejati adalah fluida yang kompressibel,
mempunyai kekentalan atau viskositas tertentu sehingga terjadi
gesekan apabila bersinggungan dengan zat lain. Dengan
memperhatikan sifat-sifat dari fluida sejati akan kita pelajari gejala-
gejala yang terjadi.

Percobaan Stokes:
Stokes melakukan percobaan dengan cara melepaskan sebuah bola ke
dalam fluida. Dari hasil percobaan, Stokes memberikan suatu hukum
tentang besarnya gaya penahan/gaya penghambat fluida terhadap
gerak bola akibat adanya gesekan antara permukaan bola dengan
fluida. Besar gaya gesek fluida/gaya Stokes itu adalah:

F = 6π.η.r.v

F = gaya stokes (newton)


r = jari-jari bola (m)
η = koefisien kekentalan/kekentalan fluida (N.det/m2)
v = kecepatan relatif bola terhadap fluida (m/s)

Di antara salah satu sifat zat cair adalah kental (viscous) di


mana zat cair memiliki koefisien kekentalan yang berbeda-beda,

24
misalnya kekentalan minyak goreng berbeda dengan kekentalan oli.
Dengan sifat ini zat cair banyak digunakan dalam dunia otomotif
yaitu sebagai pelumas mesin. Telah diketahui bahwa pelumas yang
dibutuhkan tiap-tiap tipe mesin membutuhkan kekentalan yang
berbeda-beda. Sehingga sebelum menggunakan pelumas merek
tertentu harus diperhatikan terlebih dahulu koefisien kekentalan
pelumas sesuai atau tidak dengan tipe mesin.  Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui berapa koefisien kekentalan suatu fluida yang
diukur dengan menggunakan regresi linear hukum Stokes. Sehingga
data tersebut dapat digunakan sebagai bahan perbandingan untuk
menentukan koefisien kekentalan zat cair yang dibutuhkan oleh tiap-
tiap tipe mesin. Fluida yang digunakan adalah air, minyak goreng dan
oli.
Jika sebuah benda berbentuk bola dijatuhkan ke dalam fluida
kental, misalnya kelereng dijatuhkan ke dalam kolam renang yang
airnya cukup dalam, tampak mula-mula kelereng bergerak dipercepat.
Tetapi beberapa saat setelah menempuh jarak cukup jauh, tampak
kelereng bergerak dengan kecepatan konstan (bergerak lurus
beraturan). Ini berarti bahwa di samping gaya berat dan gaya apung
zat cair masih ada gaya lain yang bekerja pada kelereng tersebut, ini
adalah gaya gesekan yang disebabkan oleh kekentalan fluida.
Pada keadaan ini berlaku persamaan:
Jika saat kecepatan terminal telah tercapai, maka berlaku prinsip
Newton tentang GLB (gerak lurus beraturan).
FA + FS = W
Jika ρb menyatakan rapat massa bola, ρf menyatakan volume bola,
serta g gravitasi bumi, maka berlaku Persamaan:
W = ρb.Vb.g
V =  (ρ – ρo)
ρ    = rapat massa bola
ρo  = rapat massa fluida   

25
4. Metode Alat dan Bahan
Pratikum 1. Alat
   a. Tabung Stokes : 1 buah
   b. Jangka Sorong : 1 buah
   c. Neraca Ohauss 311 gram : 1 buah
   d. Stopwatch         : 1 buah
   e. Aerometer Baume   : 1 buah

2. Bahan
   a. Gliserin
   b. Bola pejal tiga buah (dengan bahan yang sama dengan jari-jari
yang berbeda)

Identifikasi Variabel
   1. Variabel manipulasi : Jarak (cm)
   2. Variabel control : Massa Jenis (kg/m3)
   3. Variabel respon : Waktu (s)

Definisi Operasional Variabel


1. Variabel manipulasi :  Jarak (cm)
Jarak yang dimaksud adalah jarak antar dua tali yang diikat pada
tabung stokes, dimana merupakan jarak yang harus ditempuh bola
dengan satuan cm. Jarak merupakan  variabel bebas karena pada
percobaan ini jarak anatar dua tali akan diubah- ubah sebanyak enam
kali. Mulai dari jarak 20 cm, 25 cm, 30 cm, 35 cm, 40 cm, dan 45 cm.
Jika jarak antar dua tali ini diubah, maka akan mempengaruhi variabel
lain yaitu waktu tempuh.

2. Variabel kontrol : Massa jenis zat cair (kg/m3)


Massa jenis zat cair (gliserin) diperoleh dengan mengukurnya
menggunakan Aerometer Baume dengan satuan kg/m3. Massa jenis
gliserin menjadi variabel kontrol karena dalam percobaan ini zat cair
yang digunakan tetap yaitu gliserin. Jika gliserin yang digunakan
tetap, maka massa jenisnya akan tetap pula. Variabel ini tidak
mempengaruhi dan tidak dipengaruhi oleh variabel lain.

3. Variabel respon : Waktu tempuh (s)


Waktu adalah selang waktu yang diperlukan bola dalam menempuh
jarak dari tali pertama ke tali kedua dengan satuan sekon. Waktu
menjadi variabel terikat karena dalam percobaan ini waktu tempuh
menjadi variabel yang dipengaruhi variabel lain. Jika jarak yang harus
ditempuh bola berubah maka waktu tempuh pun akan ikut berubah.

Prosedur Kerja
Sebelum melakukan pengukuran dan mengambil data, memastikan
bahwa alat-alat yang akan digunakan dalam keadaan baik dan sudah
lengkap.
1. Mengukur diameter masing – maisng bola dengan

26
menggunakan jangka sorong, dan menimbang bola dengan
menggunakan neraca Ohauss 310 gram.
2. Menyiapkan tabung gelas dan menempatkan sendok saringan
pada tabung, kemudian mengisi tabung fluida (gliserin )
hingga hampir penuh
3. Mengukur massa jenis gliserin dengan menggunakan
Aerometer Baume. Melilitkan tali pertama sekitar 10 cm
dibawah permukaan tabung. Kemudian tali kedua yang dapat
diatur – atur dibawah tali pertama. 
4. Mengatur tali kedua sehingga jaraknya dengan tali pertama
sejauh 20 cm.
5. Mengambil satu bola, dan menempatkan bola tepat diatas
permukaan gliserin, kemudian lepaskan. Selanjutnya
mengukur waktu yang ditempuh bola pejal tersebut dari tali
kedua ke tali pertama. Masing – masing sebanyak tiga kali
untuk satu jarak.
6. Mencatat hasil pengamatan pada tabel pengamatan yang telah
tersedia. Kemudian mengulangi percobaan dari kegiatan 1
sampai 5 untuk jarak kedua tali sejauh 25 cm, 30 cm, 35 cm,
40 cm, dan 45 cm.
Mengulangi kegiatan dengan menggunakan bola yang lain.
5. Hasil dan Hasil Pengamatan
pembahasan Bola 1
Massa jenis Gliserin   : | 1,26 0,005 | 10-3  kg/m3
Massa Bola 1             : | 19,800 ± 0,005 | 10-3 kg
Diameter Bola 1         : | 2,575 ± 0,005 | 10-3m
Table 1. Hubungan jarak dan waktu tempuh untuk bola 1

Bola 2
Massa jenis Gliserin : | 1,260 ± 0,005 |10-3  kg/cm3
Massa Bola 2            : | 5,670 ± 0,005 | 10-3 kg
Diameter Bola 2         : | 1,700 ± 0,05 | 10-3m

27
Table 2. Hubungan jarak dan waktu tempuh untuk bola 2

Bola 3
Massa jenis Gliserin : | 1,260 ± 0,005 |10-3  kg/cm3
Massa Bola 3         : | 1,880 ± 0,005 | 10-3 kg 
Diameter Bola 3         : | 1,205 ± 0,05 | 10-3m

Table 3. Hubungan jarak dan waktu tempuh untuk bola 3

Pembahasan
Pada praktikum koefisien kekentalan zat cair ini, dilakukan tiga
kegiatan untuk untuk  mendapatkan hubungan antara jarak tempuh
dengan waktu tempuh menggunakan bola pejal yang berbeda dengan
diameter masing-masing bola yaitu 2,575 cm , 1,700 cm , dan 1,209
cm diukur menggunakan jangka sorong. Proses pengambilan data dari
masing-masing kegiatan ini dilakukan sebanyak 6 kali dengan
menggunakan jarak tempuh yaitu 10 cm, 20 cm, 30 cm, 40 cm, 50
cm, 60 cm.  Setiap jarak tempuh diulangi sebanyak tiga kali. 

28
Pada kegiatan pertama diperoleh massa jenis gliserin = 1,26 gr/cm^3,
massa bola 1 = 19,80 gram, dan diameternya = 2,575 cm. Setelah
melakukan pengamatan secara berulang yaitu 3 kali pada masing-
masing jarak tempuh yang diujikan, melalui hasil analisis grafik
diperoleh kecepatan bola pejal pertama sebesar 0,22 m/s.
Dibandingkan  dengan besar kecepatan bola melalui grafik (nilai m)
yakni sebesar 0,225. Massa jenis bola pejal sebesar 2,583 gram/cm3,
dan diperoleh nilai η sebesar 0,457 N/m^2s. 

Pada kegiatan kedua menggunakan massa jenis gliserin = 1,25


gr/cm^3, massa bola = 3,85 gram, dan diameter bola = 1,638 cm.
Setelah melakukan pengamatan secara berulang yakni 3 kali pada
masing-masing jarak tempuh yang diujikan, melalui hasil analisis
grafik diperoleh kecepatan bola pejal kedua sebesar 0,265 m/s.
Dibandingkan  dengan besar kecepatan bola melalui grafik (nilai m)
yakni sebesar 0,262 dan mendekati nilai kecepatan hasil perhitungan
manual. Massa jenis bola pejal sebesar 1,674 gram/cm3. Dan di
peroleh nilai η sebesar 0,234 N/m^2s .

Pada kegiatan ketiga menggunakan massa jenis gliserin = 1,27


gr/cm^3, massa bola = 2,158 gram, dan diameter bola = 2,550 cm.
Setelah melakukan pengamatan secara berulang yakni 3 kali pada
masing-masing jarak tempuh yang diujikan, melalui analisis grafik
diperoleh kecepatan bola pejal ketiga sebesar 0,310 m/s.
Dibandingkan  dengan besar kecepatan bola melalui grafik (nilai m)
yakni sebesar 0,314 dan mendekati nilai kecepatan hasil perhitungan
manual. Massa jenis bola pejal sebesar 2,487 gram/cm3. Dan di
peroleh nilai η sebesar 1,413 N/m^2s.

Dari praktikum yang dilakukan, dapat diamati bahwa setiap bola


memiliki kecepatan yang berbeda-beda. Perbedaan kecepatan bola
tersebut membuktikan bahwa kecepatan bola untuk melewati lintasan
bergantung pada diameter dan massa bola pejal. Semakin besar
diameter bola pejal maka kecepatannya pun semakin berkurang
(lambat) hal ini dikarenakan luas penampangnya (bidang tekan)
terhadap zat cair besar sehingga gaya gesek dan gaya angkat ke
atasnya (archimedes) semakin besar pula sehingga menghambat
pergerakan bola turun ke dasar tabung (bergerak dalam zat cair).
Koefisien kekentalan zat cair berpengaruh terhadap pergerakan bola
didalam zat cair. Dari hasil analisis grafik diperoleh bahwa jarak
tempuh berbanding lurus dengan waktu tempuh. Semakin besar jarak
yang ditempuh maka semakin besar pula waktu tempunhya. 

Dari data koefisien kekentalan zat cair, dapat dikatakan bahwa pada


praktikum kali ini terdapat kesalahan karena hasil nilai η yang didapat
pada setiap bola tidak sama, meskipun selisihnya tidak jauh berbeda.
Sedangkan menurut teori seharusnya sama setiap bola karena η
merupakan koefisien zat cair itu sendiri. Seharusnya, karena zat cair
yang digunakan sama, nilai η yang diperoleh dari ketiga kegiatan juga
harusnya sama.

29
6. Penutup KESIMPULAN
Gaya gesekan yang dialami benda yang bergerak dalam Fluida
berkaitan dengan kekentalan fluida tersebut, selain itu pergerakan
benda dalam fluida dipengaruhi juga oleh Gaya Archimedes dan Gaya
Berat. Dari hasil percobaan diketahui bahwa jarak yang ditempuh
oleh bola pejal berbanding lurus dengan waktu yang diperlukan untuk
menempuh jarak tersebut. Namun, yang mempengaruhi waktu
tempuhnya juga adalah diameter bola pejal, dimana semakin besar
diameter bola pejal, semakin besar juga kecepatannya, jan waktu
tempuhnya semakin kecil.

7. Lampiran 1. Buatlah grafik x -vs- ̅untuk setiap bola.


Jawab:

x (m) x -vs

0,8 0,6

0,6 0,8

0,4 1

0,2 1,2

2. Hitunglah kecepatan akhir Va dan perbandingan R2 /va untuk


setiap bola.
Jawab:

Vs
1,10
0,75
0,49
0,28

3. Hitunglah rapat (massa jenis) bola ρo dan berdasarkan persamaan

30
(5) dengan memakai nilai pukul rata R2 /va dari ketiga bola.
Jawab:

m
1,16
0,79
0,48
0,33

31
C. Praktikum Ketiga

32
1. Judul Nilai kalor spesifikasi air dengan metode Joule
2. Tujuan a.  Mengetahui fungsi dari kalorimeter
    b. Mengetahui hubungan asas Black terhadap percobaan
c.  Mengetahui nilai Cp dari kalorimeter

3. Teori Latar belakang


Secara umum untuk mendeteksi adanya kalor yang
dimiliki oleh suatu benda yaitu dengan mengukur suhu benda
tersebut. Jika suhunya tinggi, maka kalor yang dikandung oleh
benda sangat besar, begitu juga sebaliknya jika suhunya rendah
maka kalor yang dikandung sedikit.
Kalorimeter adalah alat yang digunakan untuk mengukur
kalor atau energi panas. Pertukaran energi kalor merupakan
dasar teknik yang dikenal dengan nama kalorimetri, yang
merupakan pengukuran kuantitatif dari pertukaran kalor.
Kalorimetri adalah pengukuran kalor yang menggunakan
alat kalorimeter. Kalorimeter ada dua jenis yaitu kalorimeter
bom dan kalorimeter sederhana. Yang mendasari percobaan
kalorimeter ini adalah teori asas Black.
Oleh karena itu dilakukan percobaan tentang tetapan
kalorimetri agar dapat mempelajari tentang kalor atau
pengukuran energi panas serta mengetahui sifat-sifat dari
kalorimeter
Energi mekanik akibat gerakan partikel materi dan dapat
dipindah dari satu tempat ke tempat lain disebut kalor.
Pengukuran jumlah kalor reaksi yang diserap atau
dilepaskan pada suatu reaksi kimia dengan eksperimen disebut
kalorimetri. Dengan menggunakan hukum Hess, kalor reaksi
suatu reaksi kimia dapat ditentukan berdasarkan data perubahan
entalpi pembentukan standar, energi ikatan dan secara
eksperimen. Proses dalam kalorimetri berlangsung secara
adiabatik, yaitu tidak ada energi yang lepas atau masuk dari luar
ke dalam kalorimeter.
            Kalor yag dibutuhkan untuk menaikan suhu kalorimeter
sebesar 10oC pada air dengan massa 1 gram disebut tetapan
kalorimetri.
Dalam proses ini berlaku azas Black, yaitu:
Qlepas=Qterima
        Qair panas= Qair dingin+ Qkalorimetri
                                  m1 c (Tp-Tc)= m2 c (Tc-Td)+ C (Tc-Td)
Keterangan:
            m1= massa air panas
            m2= massa air dingin
            c   = kalor jenis air
            C  = kapasitas kalorimeter
            Tp = suhu air panas
            Tc = suhu air campuran
            Td = suhu air dingin

            Sedang hubungan kuantitatif antara kalor dan bentuk lain

33
energi disebut termodinamika. Termodinamika dapat
didefinisikan sebagai cabang kimia yang menangani hubungan
kalor, kerja, dan bentuk lain energi dengan kesetimbangan dalam
reaksi kimia dan dalam perubahan keadaan.
            Hukum pertama termodinamika menghubungkan
perubahan energi dalam suatu proses termodinamika dengan
jumlah kerja yang dilakukan pada sistem dan jumlah kalor yang
dipindahkan ke sistem (Keenan, 1980).
            Hukum kedua termodinamika yaitu membahas tentang
reaksi spontan dan tidak spontan. Proses spontan yaitu reaksi
yang berlangsung tanpa pengaruh luar. Sedangkan reaksi tidak
spontan tidak terjadi tanpa bantuan luar.
            Hukum ketiga termodinamika menyatakan bahwa entropi
dari Kristal sempurna murni pada suhu nol mutlak ialah nol.
Kristal sempurna murni pada suhu nol mutlak menunjukan
keteraturan tertinggi yang dimungkinkan dalam sistem
termodinamika. Jika suhu ditingkatkan sedikit di atas 0 K,
entropi meningkat. Entropi mutlak selalu mempunyai nilai
positif.
            Kalor reaksi dapat diperoleh dari hubungan maka zat
(m), kalor jenis zat (c) dan perubahan suhu (ΔT), yang
dinyatakan dengan persamaan berikut:
q = m.c.ΔT
Keterangan:
q= jumlah kalor (Joule)
           m= massa zat (gram)
         ΔT= perubahan suhu (takhir-tawal)
C= kalor jenis

            Kalorimeter adalah jenis zat dalam pengukuran panas


dari reaksi kimia atau perubahan fisik. Kalorimetri termasuk
penggunaan kalorimeter. Kata kalormetri berasal dari bahasa
latin yaitu calor, yang berarti panas. Kalorimetri tidak langsung
(indirect calorimetry) menghitung panas pada makhluk hidup
yang memproduksi karbon dioksida dan buangan nitrogen
(ammonia, untuk organisme perairan, urea, untuk organisme
darat) atau konsumsi oksigen. Lavoisier (1780) menyatakan
bahwa produksi panas dapat diperkirakan dari konsumsi oksigen
dengan menggunakan regresi acak. Hal ini membenarkan teori
energi dinamik. Pengeluaran panas oleh makhluk hidup
ditempatkan di dalam kalorimeter untuk dilakukan langsung, di
mana makhluk hidup ditempatkan di dalam kalorimeter untuk
dilakukan pengukuran. Jika benda atau sistem diisolasi dari
alam, maka temperatur harus tetap konstan. Jika energi masuk
atau keluar, temperatur akan berubah. Energi akan berpindah
dari satu tempat ke tempat yang disebut dengan panas dan
kalorimetri mengukur perubahan suatu tersebut. Bersamaan
dengan kapasitas dengan kapasitas  panasnya, untuk menghitung
perpindahan panas.
            Kalor adalah berbentuk energi yang menyebabkan suatu

34
zat memiliki suhu. Jika zat menerima kalor, maka zat itu akan
mengalami suhu hingga tingkat tertentu sehingga zat tersebut
akan mengalami perubahan wujud, seperti perubahan wujud dari
padat menjadi cair. Sebaliknya jika suatu zat mengalami
perubahan wujud dari cair menjadi padat maka zat tersebut akan
melepaskan sejumlah kalor. Dalam Sistem Internasional (SI)
satuan untuk kalor dinyatakan dalam satuan kalori (kal),
kilokalori (kkal), atau joule (J) dan kilojoule (kj).
1 kilokalori= 1000 kalori
1 kilojoule= 1000 joule
1 kalori   = 4,18 joule
1 kalori adalah banyaknya kalor yang diperlukan untuk
memanaskan 1 gram air sehingga suhunya naik sebesar 1oC atau
1K. jumlah kalor yang diperlukan untuk menaikkan suhu 1oC
atau 1K dari 1 gram zat disebut kalor jenis Q=m.c. ΔT, satuan
untuk kalor jenis adalah joule pergram perderajat Celcius (Jg-1oC-
1
) atau joule pergram per Kelvin (Jg-1oK-1) (Petrucci, 1987).
            Pengukuran kalorimetri suatu reaksi dilakukan dengan
menggunakan alat yang disebut kalorimeter. Ada beberapa jenis
kalorimeter seperti: kalorimeter termos, kalorimeter bom,
kalorimeter thienman, dan lain-lain. Kalorimeter yang lebih
sederhana dapat dibuat dari sebuah bejana plastik yang ditutup
rapat sehingga bejana ini merupakan sistim yang terisolasi.

Cara kerjanya adalah sebagai berikut:


Sebelum zat-zat pereaksi direaksikan di dalam
kalorimeter, terlebih dahulu suhunya diukur, dan usahakan agar
masing-masing pereaksi ini memiliki suhu yang sama. Setelah
suhunya diukur kedua larutan tersebut dimasukkan ke dalam
kalorimeter sambil diaduk agar zat-zat bereaksi dengan baik,
kemudian suhu akhir diukur.
Jika reaksi dalam kalorimeter berlangsung secara
eksoterm maka kalor yang timbul akan dibebaskan ke dalam
larutan itu sehingga suhu larutan akan naik, dan jika reaksi
dalam kalorimeter berlangsung secara endoterm maka reaksi itu
akan menyerap kalor dari larutan itu sendiri, sehingga suhu
larutan akan turun. Besarnya kalor yang diserap atau dibebaskan
reaksi itu adalah sebanding dengan perubahan suhu dan massa
larutan jadi,

Qreaksi= mlarutan. Clarutan. ΔT


           
Kalorimetri yang lebih teliti adalah yang lebih terisolasi
serta memperhitungkan kalor yang diserap oleh perangkat
kalorimeter (wadah, pengaduk, termometer). Jumlah kalor yang
diserap/dibebaskan kalorimeter dapat ditentukan jika kapasiatas
kalor dari kalorimeter diketahui. Dalam hal ini jumlah kalor
yang dibebaskan /diserap oleh reaksi sama dengan jumlah kalor
yang diserap/dibebaskan oleh kalorimeter ditambah dengan
jumlah kalor yang diserap/dibebaskan oleh larutan di dalam

35
kalorimeter. Oleh karena energi tidak dapat dimusnahkan atau
diciptakan, maka
Qreaksi= (-Qkalorimeter- Qlarutan)
Kalorimeter sederhana
            Pengukuran kalor reaksi, setara kalor reaksi pembakaran
dapat dilakukan dengan menggunakan kalorimeter pada tekanan
tetap yaitu dengan kalorimeter sederhana yang dibuat dan gelas
stirofoam. Kalorimeter ini biasanya dipakai untuk mengukur
kalor reaksi yang reaksinya berlangsung dalam fase larutan
(misalnya reaksi netralisasi asam-basa/netralisasi, pelarutan dan
pengendapan) (Syukri, 1999).

Pengertian Kalor/ Bahang


Kalor didefinisikan sebagai energi panas yang dimiliki oleh
suatu zat. Secara umum untuk mendeteksi adanya kalor yang
dimiliki oleh suatu benda yaitu dengan mengukur suhu benda
tersebut. Jika suhunya tinggi maka kalor yang dikandung oleh
benda sangat besar, begitu juga sebaliknya jika suhunya rendah
maka kalor yang dikandung sedikit.
Dari hasil percobaan yang sering dilakukan besar kecilnya kalor
yang dibutuhkan suatu benda(zat) bergantung pada 3 faktor
1.     massa zat
2.     jenis zat (kalor jenis)
3.     perubahan suhu
Sehingga secara matematis dapat dirumuskan :
Q = m.c.(t2 – t1)
Dimana :
Q adalah kalor yang dibutuhkan (J)
m adalah massa benda (kg)
c adalah kalor jenis (J/kgC)
(t2-t1) adalah perubahan suhu (C)

Kalor dapat dibagi menjadi 2 jenis


 Kalor yang digunakan untuk menaikkan suhu
 Kalor yang digunakan untuk mengubah wujud (kalor laten),
persamaan yang digunakan dalam kalor laten ada dua macam Q
= m.U dan Q = m.L. Dengan U adalah kalor uap (J/kg) dan L
adalah kalor lebur (J/kg)
Dalam pembahasan kalor ada dua kosep yang hampir sama
tetapi berbeda yaitu kapasitas kalor (H) dan kalor jenis (c)
Kapasitas kalor adalah banyaknya kalor yang diperlukan untuk
menaikkan suhu benda sebesar 1 derajat celcius.
H = Q/(t2-t1)
Kalor jenis adalah banyaknya kalor yang dibutuhkan untuk
menaikkan suhu 1 kg zat sebesar 1 derajat celcius. Alat yang
digunakan untuk menentukan besar kalor jenis
adalah kalorimeter.
c = Q/m.(t2-t1)
Bila kedua persamaan tersebut dihubungkan maka terbentuk
persamaan baru

36
H = m.c
Analisis grafik perubahan wujud pada es yang dipanaskan
sampai menjadi uap. Dalam grafik ini dapat dilihat semua
persamaan kalor digunakan.

Keterangan :
Pada Q1 es mendapat kalor dan digunakan menaikkan suhu es,
setelah suhu sampai pada 0 C kalor yang diterima digunakan
untuk melebur (Q2), setelah semua menjadi air barulah terjadi
kenaikan suhu air (Q3), setelah suhunya mencapai suhu 100 C
maka kalor yang diterima digunakan untuk berubah wujud
menjadi uap (Q4), kemudian setelah berubah menjadi uap semua
maka akan kembali terjadi kenaikan suhu kembali (Q5)

Hubungan antara kalor dengan energi listrik


Kalor merupakan bentuk energi maka dapat berubah dari satu
bentuk kebentuk yang lain. Berdasarkan Hukum Kekekalan
Energi maka energi listrik dapat berubah menjadi energi kalor
dan juga sebaliknya energi kalor dapat berubah menjadi energi
listrik. Dalam pembahasan ini hanya akan diulas tentang
hubungan energi listrik dengan energi kalor. Alat yang
digunakan mengubah energi listrik menjadi energi kalor adalah
ketel listrik, pemanas listrik, dll.
Besarnya energi listrik yang diubah atau diserap sama dengan
besar kalor yang dihasilkan. Sehingga secara matematis dapat
dirumuskan.
W=Q
Untuk menghitung energi listrik digunakan persamaan sebagai
berikut :
W = P.t
Keterangan :
W adalah energi listrik (J)
P adalah daya listrik (W)
t adalah waktu yang diperlukan (s)

Bila rumus kalor yang digunakan adalah Q = m.c.(t2 – t1) maka


diperoleh persamaan ;
P.t = m.c.(t2 – t1)

Kapasitas kalor adalah banyaknya kalor yang diperlukan untuk


menaikkan suhu 1 kg zat sebesar 1 derajat celcius.
Kalor jenis adalah banyaknya kalor yang dibutuhkan untuk
menaikkan suhu 1 kg zat sebesar 1 derajat celcius.
Yang perlu diperhatikan adalah rumus Q disini dapat berubah-
ubah sesuai dengan soal

Asas Black
Menurut asas Black apabila ada dua benda yang suhunya
berbeda kemudian disatukan atau dicampur maka akan terjadi

37
aliran kalor dari benda yang bersuhu tinggi menuju benda yang
bersuhu rendah. Aliran ini akan berhenti sampai terjadi
keseimbangan termal (suhu kedua benda sama). Secara
matematis dapat dirumuskan :

Q lepas = Q terima

Yang melepas kalor adalah benda yang suhunya tinggi dan yang
menerima kalor adalah benda yang bersuhu rendah. Bila
persamaan tersebut dijabarkan maka akan diperoleh :

Q lepas = Q terima
m1.c1.(t1 – ta) = m2.c2.(ta-t2)

Catatan yang harus selalu diingat jika menggunakan asasa Black


adalah pada benda yang bersuhu tinggi digunakan (t1 – ta) dan
untuk benda yang bersuhu rendah digunakan (ta-t2). Dan rumus
kalor yang digunakan tidak selalu yang ada diatas bergantung
pada soal yang dikerjakan.

38
4. Metode Alat Dan Bahan
pratikum 1. Pemanas Air (Kalori meter)
2. Termometer
3. Stopwatch
4. Air
5. Multimeter

Prosedur Percobaan
1. Siapkan alat dan bahan
2. Ukurlah kuat arus dan tegangan listrik dari sumber energi
listrik yang digunakan. Berhati-hati dalam penggunaan
sumber listrik
3. Ukuran massa air sebanyak 1 liter.
4. Panaskan air dengan cara menghubungkan rangkaian
pada sumber arus. Tunggu beberapa saat sampai suhu air
mulai naik 
5. Nyalakan stopwatch bersamaan dengan penentuan suhu
awal perhitungan, kemudian catat waktu yang
dibutuhkan untuk setiap kenaikan 2 °C.
6. Catat hasil pengamatan anda dengan pada table
pengamatan

5. Hasil dan Tabel Data Hasil Pengamatan


pembahasan Tabel hubungan anatar lama pemanasan terhadap kenaikan suhu.

∆T(◦C) T (s)

2 13,1

4 18,6

6 28,6

8 42,9

10 60,0

Grafik
Grafik Hubungan Antara Lama Pemanasan terhadap kenaikan
suhu

39
Berdasarkan analisis grafik yang menggunakan software
Excel didapatkan kalor jenis dari persamaan maka gradient dari
grafik akan mengandung variabel tegangan, kuat arus, massa dan
kalor jenis. Jadi :

c = \frac{mvi}{0.4 m_{air}}c=0.4mairmvi
Dari persamaan diatas maka didapatkan kalor jenis air sebesar
4250.10 J/KgoC.

Analisis Data Dan Pembahasan


Percobaan pengukuran kalor jenis air dengan menggunakan
bantuan energi listrik sebagai sumber pemanas dipilih karena
tersedianya alat untuk mengukur sumber panas dari energi listrik
dibandingkan dengan menggunakan energi lain. Pada percobaan
energi panas yang digunakan berasal dari energi listrik dengan
tingkat efisiensi alat merubah energi listrik ke energi panas
sebesar 40%. 

Berdasarkan data hasil percobaan maka digunakan rumus untuk


analisis data sebagai berikut:

c = \frac{mvi}{0.4 m_{air}}c=0.4mairmvi
Dari rumus yang digunakan maka didapatkan kalor jenis zat cair
sebesar 3935.4 J/KgoC. yang didapatkan dari lima kali
pengukuruan yakni berturut sebesar 4716.0 J/KgoC, 3348.0
J/KgoC, 3432.0 J/KgoC, 3861.0 J/KgoC dan 3420.0 J/KgoC.

Data dari lima percobaan menunjukkan perbedaan yang cukup


signifikan dengan nilai kalor jenis secara teoritis yakni sebesar
0.69 % dari angka 4180 J/KgoC. Perbedaan ini kemungkinan
muncul dari kurang presisinya alat dalam mengukur seperti
termometer dan pengukuran sumber tegangan yang diukur
dengan menggunakan angka pendekatan.Namun dari percobaan
sangat jelas terlihat bahwa hipotesis percobaan dapat diterima.

40
6. Penutup Kesimpulan
1. Terdapat hubungan yang berbanding lurus antara suhu air
terhadap lama pemanasan air. 
2. Kalor jenis zat cair yang digunakan dalam percobaan
berdasarkan hasil percobaan adalah 3935.4 J/KgoC 

7. Lampiran 1. Buatlah grafik (T -vs- t). Tandai suhu kamar.


Jawab:
∆T(◦C) T (s)

2 13,1

4 18,6

6 28,6

8 42,9

10 60,0

2. Tentukanlah slope dari kemiringan grafik tersebut.


Jawab:

3. Hitunglah nilai kalor spesifik air (ca). Jika pengamatan


dilakukan 2 kali bandingkanlah kedua hasil tersebut.

Jawab: c = \frac{mvi}{0.4 m_{air}}c=0.4mairmvi


Dari rumus yang digunakan maka didapatkan kalor jenis zat cair
sebesar 3935.4 J/KgoC. yang didapatkan dari lima kali
pengukuruan yakni berturut sebesar 4716.0 J/KgoC, 3348.0

41
J/KgoC, 3432.0 J/KgoC, 3861.0 J/KgoC dan 3420.0 J/KgoC.

42
D. Praktikum Keempat

43
1. Judul Koefisien Gesekan
2. Tujuan 1. Mampu mengetahui pengaruh massa benda pada koefisien
gesek statisnya.
2. Mampu mengetahui pengaruh landasan pada koefisien gesek
statis bahan.
3. Mampu mengetahui hasil perhitungan yang diperoleh
dengan referensi.
4. Mampu mengetahui pengaruh massa beban pada koefisien
gesek

3. Teori Permukaan benda yang meluncur diatas permukaan benda yang


lain keduanya akan saling melakukan gaya gesekan yang sejajar
dengan permukaan. Arah gaya gesek suatu benda berlawanan
dengan arah gerak benda padarelatifnya.
Misalkan sebuah balok meluncur dari kanan ke kiri diatas
permukaan bidang, maka gaya gesek yang timbul akan memiliki a
rah ke kanan. Gayahorizontal sebuah benda yang beratnya terletak
pada permukaan bidang tidak cukup untuk menggerakkan benda
tersebut bila gaya yang diberikan tidak sesuai.Gaya yang
diberikan juga dipengaruhi oleh gaya gesek yang besarnya sama
danarahnya berlawanan (Francis, 1998).
Gesekan dalam bahasa ilmiahnya yaitu frittion pertama kali
dibahas oleh menteri pendidikan di Inggris pada tahun 1966 yaitu
H. P. Jost. H. P. Jost saat itu memberikan laporan mengenai
besarnya energi yang terbuang karena gesekan.The Jost Report
nama laporannya, didalamnya disebutkan bahwa energi
yanghilang di Inggris akibat gesekan setara dengan 1,3 NP atau
sekitar 500 juga poundsterling.
Laporan Jost memunculkan istilah baru untuk ilmu tentang
gesekan dan cara menguranginya yaitu Tribology. Tribology
berasal dari bahasa Yunani(tribo : gesekan) yang berarti ilmu
yang mempelajari gesekan (Frittion), pelumasan (lubrication) dan
aus (wear).
Tribology adalah ilmu tentang interaksi permukaan benda padat 
yang bergerak dan implikasi yang muncul dari interaksitersebut.
Tribology bermula pada gesekan dari dua permukaan yang
bersentuhan,sehingga muncul ide untuk melakukan pelumasan
agar suatu benda bergerak lebih mudah (Dowson, 1979). Gaya
gesekan adalah daya yang timbul akibat sentuhan antara
permukaandua benda dengan arah gaya berlawanan terhadap
kecenderungan arah gerak benda. Balok yang
mempunyai berat W diletakkan diatas bidang datar dan baloktidak
diberi gaya lurus, gaya normal (N) yang bekerja pada balok
besarnya samadengan gaya berat (W) balok sesuai dengan
persamaan :
N=W
(5.1)Gaya normal adalah gaya yang ditimbulkan oleh alas bidang
tempat bendaterletak yang arahnya tegak lurus terhadap bidang. 

N = m g Cos ϴ

44
(5.2)Persamaan (5.2) merupakan persamaan dari sebuah benda
dengan massa (m) yangterletak pada bidang miring dengan sudut
ϴ dan N sama dengan m g cos ϴ. (Zaelani, 2006).

Gaya gesek dibedakan menjadi dua jenis, yaitu:


1. Gaya gesek statis (fs) yaitu gaya gesekan yang bekerja pada
benda dalamkeadaan diam.
2. Gaya gesek kinetis (fk) yaitu gaya gesekan yang bekerja
pada benda yang bergerak.(Sutrisno, 1997)

Gambar 5.1 Jenis Gaya Gesek; a. Gaya Gesek Statis ;b. Gaya


Gesek Kinetik (Sumber: Giancoli, 2001).

Perbedaan antara gaya gesek statis dan gaya gesek kinetik yaitu
titik-titiksentuhan antara benda kedua permukaannya yang tetap
atau saling berganti (Giancoli, 2001).

Gaya gesek yang bekerja pada permukaan benda yang


bersentuhan dalamkeadaa belum bergerak disebut gaya gesek
statis (fs). Gaya gesek statismaksimum sama dengan gaya terkecil
yang diperlukan untuk benda bergerak.Gaya gesek yang terjadi
pada benda yang telah bergerak, gesekannya terjadiantara
permukaan 2 benda tersebut adalah gaya gesek kinetik (fk). Benda
yang bergerak pada permukaan benda lain dan arah gayanya
berlawanan arah terhadapgerakan benda (Halliday dan Resrick,
2001).
Besar gaya kinetik meningkat apabila gaya gaya normal
meningkat, gayagesek kintek (fk) berbanding lurus dengan besar
gaya kinetik normal.

Fk = μk N

μk adalah konstanta koefisien gesek kinetik. Besar gaya gesek


statis fs adalah
 
Fc = μs N

μs adalah konstanta koefisien gesek statis.

45
4. Metode  Alat dan bahan
Pratikum
·  Papan luncur 1 buah
·  Balok kayu 1 buah
·  Mistar ukur
·  Stopwatch

Prosedur kerja

· Menentukan koefisien gesek statis

a. Meletakkan balok kayu diatas papan luncur.


b. Perlahan-lahan mengangkat papan luncur sampai balok
mencapai posisi dimana balok mencapai posisi dimana
balok tepat akan bergerak. Dihentian pengankatan balok
dan menahan papan luncur pada posisi tersebut.
c. Mengukur harga x dan h lalu memasukkannya kedalam
tabel data.
d. Mengulangi langkah a,b,c dengan harga x yang berbeda-
beda.
e. Kemudian dhitung koefisien gesek statisnya.
f. Setelah itu melaporkan haasil pengamatan  yang diperoleh
beserta ketidakpastian mutlak dan ketidakpastian
relatifnya.
g. Menyimpulkan hasil percobaan yand dilakukan.

·   Menentukan koefisien gesek kinetis

a. Meletakkan balok kayu diatas papan luncur.


b.  Perlahan-lahan mengangkat papan luncur
menghentikannya ketika balok kayu mulai bergerak
meluncur kebawah pada saat itu hidupkan stopwatch dan
hentkan stopwatch saat balok tepat mencapai ujung papan
luncur, catat waktu yang diperoleh didalam kolom data.
c. Ukur jarak x,h,dan s pada posisi itu dan mencatat nya pada
kolom data.
d. Mengulangi langkah a,b,c dengan harga x yang berbeda-
beda.
e. Kemudian dihitung koefisien gesek kinetisnya.
f. Setelah itu melaporkan haasil pengamatan  yang diperoleh
beserta ketidakpastian mutlak dan ketidakpastian
relatifnya.
g. Menyimpulkan hasil percobaan yand dilakukan.

 Analisis Data
1. Menentukan koefisien gesekan statis
a) Koefisien gesekan statis masing-masing percobaan
µsn = tan Ѳ  = hn/Xn
b) Rata rata koefisien gesekan statis
µs = Σ µsn/n
c) Ketidakpastian gesekan statis

46
∆ µsn = ǀ µs - µsn ǀ
d) Rata rata ketidakpastian gesekan statis
∆ µs = ∆ µsn / n
e) Ketidakpastian mutlak
KM = ∆ µs / µs
f) Ketidakpastian relative
KM = ∆ µs / µs x 100 %
g) Hasil koefisien gesekan statis
H = ǀ µs ± ∆ µs ǀ

2. Menentukan koefisien gesekan kinetis


a. Koefisien gesekan kinetis masing-masing percobaan
µkn = hn / Xn – 2 sn2 / tn2 – g Xn
b. Rata rata koefisien gesekan kinetis
µk = Σ µkn / n
c. Ketidakpastian gesekan statis
∆ µkn = ǀ µk - µkn ǀ
d. Rata rata ketidakpastian gesekan statis
∆ µk = ∆ µkn / n
e. Ketidakpastian mutlak
KM = ∆ µk / µk
f. Ketidakpastian relative
KM = ∆ µk / µk x 100 %
g. Hasil koefisien gesekan statis
H = ǀ µk ± ∆ µk ǀ

47
5. Hasil dan a)  Menentukan koefisien gesekan statis
Pembahasan
N X H
o
1 83 cm = 0,83 m 40 cm = 0,40 m
2 83 cm = 0,83 m 40 cm = 0,40 m
3 83 cm = 0,83 m 40 cm = 0,40 m

b)   Menentukan koefisien gesekan kinetis

No X H s t
1 85 cm = 0,85 40 cm = 0,40 90 cm = 0,90 0,96 s
m m m
2 85 cm = 0,85 40 cm = 0,40 90 cm = 0,90 0,96 s
m m m
3 85 cm = 0,85 40 cm = 0,40 90 cm = 0,90 0,96 s
m m m

Pembahasan
            Pada percobaan atau praktikum kali ini yaitu tentang
gesekan. Adapun media yang digunakan adalah papan luncur,
balok kayu, mistar ukur dan stopwatch. Praktikum kali ini
bertujuan untuk menentukan koefisien gesekan statis dan
koefisien gesekan kinetis dari dua permukaan dan juga untuk
menentukan kecepatan dan percepatan gerak benda pada bidang
miring. Jadi jelas bahwa pada praktikum kali ini menggunakan
bidang miring. Pada praktikum kali ini dibedakan menjadi dua
kali percobaan yaitu : yang pertama menentukan koefisien
gesekan statis dan yang kedua menentukan koefisien gesekan
kinetis. Yang mana setiap percobaan terdiri dari tiga kali uji coba.
            Pada percobaan yang pertama yaitu menentukan koefisien
gesekan statis. Pada percobaan yang pertama ini
hanya  menentukan posisi saat benda akan bergerak. Jadi, pada
percobaan yang pertama ini hanya menentukan X dan h nya saja.
Dari percobaan yang pertama ini yang dilakukan tiga kali
percobaan maka di dapatlah data sebagai berikut : 
-          Rata rata koefisien gesekan statis
-          Rata rata ketidakpastian gesekan statis
-          Ketidakpastian mutlak
-          Ketidakpastian relative
-          Hasil koefisien gesekan statis
Dari data diatas dapat dikatakan bahwa data tersebut tidak valid
atau tidak akurat ini bisa dilihat dari x atau panjang bidang miring
yang di gunakan pada bidang itu seharusnya berbeda sesuai
dengan prosedur kerja di dalam buku panduan praktikum fisika

48
dasar tapi kami sewaktu praktikum kemarin menggunakan x atau
panjang bidang miring yang sama, yamh kedua adalah h atau
ketinggian bidang miring itu seharusnya tidak sama semua karena
sulit bisa mendapatkan hasil yang sama ini karena kita menghtung
ketinggian bidang miring saat benda akan mulai bergerak, jadi itu
bisa dikatakan mustahil mendapatkan hasil yang sama. Yang
ketiga adalah pada saat praktikum kami menggunakan papan
luncur yang manual jadi pada saat mengangkat bidang miring
tersebut pasti ada kesalahan baik itu disengaja maupun tidak
disengaja. Yang terakhir adalah ketidaktelitian pada saat
mengukur baik itu pada saat mengukur panjang (x), maupun
mengukur tinggi (h). jadi dapat kikatakan bahwa data yang
dihasilkan itu tidak akurat.
            Pada percobaan kedua yaitu menentukan koefisien
gesekan kinetis. Pada percobaan kedua ini baru ditentukan semua
yaitu : x, h, s dan t karena kita mengukur benda dari mulai akan
bergerak sampai ia menuju titik akhir bidang miring. Dari
percobaan yang kedua ini dilakukan 3x percobaan maka
didapatkan hasil berikut :
-          Rata rata koefisien gesekan kinetis
-          Rata rata ketidakpastian gesekan kinetis
-          Ketidakpastian mutlak
-          Ketidakpastian relative
-          Hasil koefisien gesekan kinetis

Dari data diatas bisa dikatakan bahwa data tersebut lebih sedikit
akurat dari pada data percobaan pertama karena (h) itu sudah
bervariasi atau berbeda beda tidak seperti pertama yang h nya
sama. Ini berarti keakuratan data sedikit lebih baik tetapi masih
terdapat kealahan yang membuat data tersebut yang membuat data
tersebut kurang akurat. Yang pertama adalah sama seperti
percobaan yang pertama yaitu kesalahan pada x. pada percobaan
yang kedua ini kami tetap menggunakan x yang sama, jadi ini
merupakan salah satu factor yang membuat kurang akuratnya data
tersebut. Yang kedua adalah sama dengan percobaan pertama
yaitu pada saat mengangkat bidang miring yang digunakan, pada
saat mengangkat bidang miring itu pasti ada kesalahan seperti saat
menahan bidang miring tersebut pasti ada kesalahan seperti saat
menahan bidang miring pada saat mengukur itu terdapat gerakan
gesaekan jadi ketinggiannya tidak tidak seperti yang seharusnya.
Jadi dapat disimpulkan bahwa pada praktikum kali ini tentang
gesekan itu ketidakakuratan atau ketidak validan data yang di
dapat itu di sebabkan oleh factor-faktor berikut :
-          Tidak membaca buku panduan praktikum saat melakukan
praktikum
-          Keadaan alat yang digunakan pada saat praktikum
-          Ketidaktelitian pengamat pada saat membaca hasil
pengukuran.
-          Ketidaktepatan pengamat saat menekan stopwatch saat
benda mulai bergerak sampai menuju akhir lintasan atau bidang

49
miring

50
6. Penutup Kesimpulan
a. bidang miring merupakan salah satu contoh dari pesawat
sederhana.
b. permukaan benda yang meluncur diatas benda lain masing
masing akan saling melakukan gaya gesekan, sejajar
dengan permukaan.
c. gaya gesek adalah gaya yang berarah melawan gerak
benda atau arah kecenderungan benda akan bergerak.
d. koefisien gesekan di bedakan menjadi dua jenis yaitu
koefisien gesekan statis dan koefiien gesekan kinetis.
e. koefisien gesekan statis dapat di cari dengan
menggunakan rumus :
µsn = tan Ѳ  = hn/Xn

f. koefisien gesekan kinetis dapat di cari dengan


menggunakan rumus :
µkn = hn / Xn – 2 sn2 / tn2 – g Xn

g. harga koefisien statis adalah  


µs ≤  µk

Saran
      Saran untuk praktikum selanjutnya agar lebih teliti saat
melakukan percobaan yaitu saat mengukur tinggi, panjang bidang
miring, saat menggunakan bidang miring, saat menggunakan
stopwatch. Karena kita menggunakan bidang miring dan
stopwatch dengan cara manual.

7. Lampiran 1. Jelaskan dengan singkat hukum Newton II


Jawab: Hukum Newton 2 menyatakan, percepatan sebuah benda
akan berbanding lurus dengan gaya total yang bekerja padanya
serta berbanding terbalik dengan massanya. Arah percepatan akan
sama dengan arah gaya total yang bekerja padanya.

2. Apa yang dimaksud dengan koefisien gesekan.


Jawab:
koefisien gesekan : Rasio gaya gesekan dan gaya normal antara
dua kekuatan.

3. Apa perbedaan koefisien gesekan statis dan koefisien gesekan


kinetis? Jelaskan dengan singkat.
Jawab:
-Koefisien statis adalah pemicu gesekan saat keadaan
diam,dan gaya gesek statis akan mencapai maksum jika
koefisien gesekan dikali gaya normal

51
fs=μs.N

-Koefisien kinetis adalah pemicu gesekan saat keadaan


gerak ,dan gaya gesek kinetis akan mencapai maksimum jika
koefisien gesekan dikali gaya normal pula.
fk=μk.N

4. Bagaimana cara untuk mengurangi gaya gesekan pada benda


yang bergerak? Jelaskan dan berikan contohnya.
Jawab: Untuk mengurangi kerugian akibat gaya gesekan, dapat
dilakukan upaya untuk memperkecil gaya gesekan tersebut
dengan berbagai cara yang antara lain adalah sebagai berikut.
1. Memasang roda
2. Memasang bantalan peluru.
3. Menghaluskan permukaan benda.

5. Apakah koefisien gesekan bergantung pada berat benda?


Jelaskan.

Jawab: besarnya koefisien gesekan bergantung pada sifat


alamiah kedua benda yang bergesekan, diantaranya kering atau
basahnya dan kasar atau halusnya

6. Tentukanlah koefisien gesekan kinetis dari hasil percobaan


yang saudara lakukan.

Jawab:
No X H s t
1 85 cm = 0,85 40 cm = 0,40 90 cm = 0,90 0,96 s
m m m
2 85 cm = 0,85 40 cm = 0,40 90 cm = 0,90 0,96 s
m m m
3 85 cm = 0,85 40 cm = 0,40 90 cm = 0,90 0,96 s
m m m

52
53
E. Praktikum Kelima

54
1. Judul Hukum ohm, kirchoff 1 dan kirchoff 2
2. Tujuan 1. Mampu mengenali bentuk dan jenis resistor.
2. Mampu menghitung nilai resistansi resistor melalui urutan
cincin warnanya.
3. Mampu merangkai resistor secara seri maupun paralel.
4. Memahami penggunaan hukum Ohm pada rangkaian resistor.
5. Mengetahui hubungan antara tegangan dan arus (Hukum Ohm).
1. Mampu mengenali bentuk dan jenis resistor.
2. Mampu menghitung nilai resistansi resistor melalui urutan
cincin warnanya.
3. Mampu merangkai resistor secara seri maupun paralel.
4. Memahami penggunaan hukum Ohm pada rangkaian resistor.
5. Mengetahui hubungan antara tegangan dan arus (Hukum Ohm).
1. Mampu mengenali bentuk dan jenis resistor.
2. Mampu menghitung nilai resistansi resistor melalui urutan
cincin warnanya.
3. Mampu merangkai resistor secara seri maupun paralel.
4. Memahami penggunaan hukum Ohm pada rangkaian resistor.
5. Mengetahui hubungan antara tegangan dan arus (Hukum Ohm).
Setelah malakukan percobaan diharapkan peserta praktikum
dapat:
1. Mengerti konsep hukum ohm.
2. Menentukan besarnya arus dan tegangan yang belum
diketahui dalam suatu rangkaian.
3. Mengukur dan menguji besarnya tahanan yang belum
diketahui nilainya dengan menerapkan hukum ohm.
4. Untuk mengetahui apa itu hukum kirchof,siapa penemunya
dan apa saja bunyinya!
5. Untuk memeahami aplikasi dari hukum kirchoff supaya lebih
dimengerti!
3. Teori Pada tahun (1787-1854) seorang ahli fisika jerman yang bernama
George Simon Ohm menyatakan sebuah hubungan antara arus
listrik (I) yang mengalir melalui suatu rangkaian dengan tegangan
yang dipasang dalam rangkaian ( V ). Hubungan tegangan dan
arus listrik tersebut diperoleh dari eksperimennya yang sering
dikenal dengan sebutan Hukum Ohm (Sutrisno, 2009 : 146-147).

Hukum Ohm menyatakan “untuk suatu konduktor logam pada


suhu konstan, perbandingan antara perbedaan potensial ∆V antara
dua titik dari konduktor dengan arus listrik I yang melalui
konduktor tersebut adalah konstan” (Alonso, 1994 : 77), atau
“Arus yang mengalir pada kawat sebanding dengan tegangan dan
berbanding terbalik dengan tegangan pada rangkaian tersebut”
(Tipler, 2001 : 142).
V = I.R
V = Tegangan Listrik (volt)
I = Arus Listrik (Ampere)
R = Hambatan (Resistansi) pada rangkaian (Ω)

55
Seperti yang diketahui bahwa Hukum Ohm bukanlah merupakan
sebuah hukum fundamental dari keelektromagnetan karena
hukum tersebut bergantung pada sifat-sifat medium pengantarnya.
Bentuk hukum tersebut sangat sederhana, dan adalah merupakan
hal yang aneh bahwa banyak penghantar yang menuruti hukum
tersebut dengan baik, sedangkan penghantar lainnya tidak
menuruti hukum tersebut sama sekali, seperti bunyi pernyataan
hukum ohm diatas “untuk suatu konduktor logam pada suhu
konstan” (Halliday, 1984 :196).

Material konduktor-konduktor logam yang temperaturnya tidak


banyak berubah atau mengikuti Hukum Ohm disebut Ohmik,
sedangkan material konduktor-konduktor logam yang tidak
mengikuti Hukum Ohm disebut non-ohmik (Giancoli, 2014 :75).
Namun terdapat beberapa faktor-faktor juga yang dapat
mempengaruhi hambatan pada suatu rangkaian, yaitu dirumuskan
dengan:
R = ρℓ / A
R = Hambatan (Resistansi) pada rangkaian (Ω)
ρ = Resistivitas (Ω.m)
ℓ = Panjang kawat (m)
A = Luas Penampang (m2)
Resistansi atau hambatan kawat penghantar homogen berbanding
lurus dengan panjang ℓ dan konstanta resistivitas material yang
digunakan ?, serta berbanding terbailik dengan luas penampang ?.
Artinya semakin panjang kawat penghantar, maka semakin besar
hambatannya. dan semakin kecil luas penampangnya, maka
semakin besar juga hambatannya. (Giancoli, 2014 :77).

Dalam pembuktian Hukum Ohm, suatu rangkaian yang terdiri


dari voltmeter dirangkai paralel dan amperemeter dirangkai seri
agar didapatkan hasil yang sesuai dengan pengukuran. Seperti
gambar rangkaian dibawah ini:

1. PENGERTIAN HUKUM KICHOFF DAN BUNYINYA.


  Hukum Kirchhoff merupakan salah satu hukum dalam ilmu
Elektronika yang berfungsi untuk menganalisis arus dan tegangan

56
dalam rangkaian. Hukum Kirchoff pertama kali diperkenalkan
oleh seorang ahli fisika Jerman yang bernama Gustav Robert
Kirchhoff (1824-1887) pada tahun 1845. Hukum Kirchhoff terdiri
dari 2 bagian yaitu Hukum Kirchhoff 1 dan Hukum Kirchhoft 2.

1. Pengertian dan Bunyi Hukum Kirchhoff 1


Hukum Kirchhoff 1 merupakan Hukum Kirchhoff yang berkaitan
dengan dengan arah arus dalam menghadapi titik percabangan.
Hukum Kirchhoff 1 ini sering disebut juga dengan Hukum Arus
Kirchhoff atau Kirchhoff’s Current Law (KCL).

Bunyi Hukum Kirchhoff 1 adalah sebagai berikut :


“Arus Total yang masuk melalui suatu titik percabangan dalam
suatu rangkaian listrik sama dengan arus total yang keluar dari
titik percabangan tersebut.”
 Untuk lebih jelas mengenai Bunyi Hukum Kicrhhoff 1, silakan
lihat rumus dan rangkaian sederhana dibawah ini :

Berdasarkan gambar diatas didapatkan rumus:

I1 + I2 + I3 = I4 + I5 + I6

2. Pengertian dan Bunyi Hukum Kirchhoff 2


Hukum Kirchhoff 2 merupakan Hukum Kirchhoff yang
digunakan untuk menganalisis tegangan (beda potensial)
komponen-komponen elektronika pada suatu rangkaian tertutup.
Hukum Kirchhoff 2 ini juga dikenal dengan sebutan Hukum
Tegangan Kirchhoff atau Kirchhoff’s Voltage Law (KVL).
Bunyi Hukum Kirchhoff 2 adalah sebagai berikut :
“Total Tegangan (beda potensial) pada suatu rangkaian tertutup
adalah nol”
 Untuk lebih jelas mengenai Bunyi Hukum Kirchhoff 2 , silakan
lihat rumus dan rangkaian sederhana dibawah ini :

57
Berdasarkan gambar diatas didapatkan rumus:

Vab + Vbc + Vcd + Vda = 0

58
4. Metode A. ALAT DAN BAHAN
Pratikum

59
B. LANGKAH PERCOBAAN

60
5. Hasil dan A. DATA PERCOBAAN
Pemabahasan

61
B. PENGOLAHAN DATA

62
C. TUGAS PASCAPRAKTIKUM
Soal :
1. Buatlah grafik hubungan antara V dan I untuk resisitor
50Ω sesuai dengan data yang diperoleh pada tabel 1!
Kemukakanlah komentar atau tanggapanmu terhadap
grafik tersebut!
2. Buatlah grafik hubungan antara V dan I untuk resisitor
100Ω sesuai dengan data yang diperoleh pada tabel 2!
Kemukakanlah komentar atau tanggapanmu terhadap
grafik tersebut!
3. Apakah terdapat kecocokan antara nilai hambatan dari
kedua resisitor yang sebenarnya dengan hasil perhitungan?
4. Berapakah presentase nilai yang anda peroleh dalam
percobaan dengan nilai hambatan yang sebenarnya (untuk
kedua resisitor yang digunakan)!
5. Apa perbedaan yang anda peroleh tersebut sesuai dengan
teori yang berlaku (Hukum Ohm)? Kemukakan pendapat
anda tersebut!

63
Jawaban :

No. 1. Grafik hubungan antara V dan I untuk resisitor 50Ω → 3


volt

No. 2. Grafik hubungan antara V dan I untuk resisitor 100Ω

No. 3. Pada praktikum hukum ohm bagian 1 ini, terdapat nilai

64
hambatan yang mendekati kecocokan dengan nilai hambatan yang
sebenarnya, dan terdapat juga nilai hambatan yang jauh dari
kecocokan hambatan sebenarnya, hal tersebut dapat dilihat dari
rata-rata nilai hambatan yang dihasilkan. Pada resistor 100 Ω
tegangan 3 volt hambatannya 126,5 Ω , sedangkan saat tegangan
6 volt hambatannya 60 Ω, sangat kecil dibanding hambatan
sebenarnya. Kemudian pada resistor 50Ω tegangan 3 volt
hambatannya 60,91 Ω, dan pada saat tegangan 6 volt
menghasilkan hambatan 57,54 Ω, yang artinya pada percobaan
dengan resisitor 50 Ω memiliki kecocokan yang sangat mendekati
hambatan sebenarnya.
No. 4. Persentase Nilai hambatan

No. 5. Berdasarkan nilai rata-rata hambatan yang diperoleh, pada


percobaan pertama, ketiga, dan keempat memiliki nilai hambatan
yang berbeda namun tetap sesuai dengan teori hukum ohm.
Sedangkan pada percobaan kedua sangat berbeda nilai
hambatannya, hal itu kemungkinan terjadi karena kesalahan
pengukuran pada arus listrik menggunakan amperemeter. Nilai
hambatan pada percobaan kedua sangat berbanding terbalik
dengan percobaan lain, pada percobaan yang lain memiliki nilai
hambatan yang lebih besar dari hambatan sebenarnya, sedangkan
pada percobaan kedua memiliki hambatan yang sangat kecil dari
hambatan sebenarnya.

65
D. PEMBAHASAN
Pada praktikum hukum ohm ini adalah praktikum yang membahas
hubungan antara tegangan, hambatan dan arus litrik yang
mengalir disuatu kawat penghantar. Hambatan yang didapat
berdasarkan hasil perhitungan dari pengukuran arus listrik dan
tegangan tersebut dibandingkan dengan nilai hambatan
sebenarnya pada sebuah resistor yang terpasang di rangkaian.
Pada praktikum hukum ohm ini terdapat empat kali percobaan,
disetiap dua kali percobaan digunakan resistor yang berbeda, dan
praktikan menggunakan dua buah resistor, yaitu resistor dengan
resistansi 50 Ω dan dengan resistansi 100 Ω, serta menggunakan
tegangan yang berbeda pula, pada tegangan 3 volt dan 6 volt.
Percobaan pertama dan kedua menggunakan resistor 100 Ω tetapi
tegangan yang berbeda, serta disetiap percobaannya dilakukan
lima kali pengulangan. Berdasarkan hasil pengukuran langsung
pada percobaan pertama nilai hambatannya memiliki kecocokan
dengan hambatan sebenarnya, namun nilainya sedikit lebih besar,
faktor-faktor yang menyebabkan nilai hambatan lebih besar dari
pada hambatan sebenarnya adalah karena faktor panjang kawat,
resistivitas kawat, dan luas penampang kawat yang apabila
semakin panjang kawat penghantar, maka semakin besar
hambatannya. dan semakin kecil luas penampangnya, maka
semakin besar juga hambatannya.
Dipercobaan kedua terdapat nilai hambatan yang sangat kecil dan
sangat berbeda dari nilai hambatan sebenarnya. Hal ini
kemungkinan terjadi karena adanya kesalahan dari praktikan
ketika pengukuran arus listrik menggunakan multimeter
(amperemeter). Pengukuran arus litrik tersebut pada display
multimeter menunjukan angka arus listrik yang berubah-ubah,
sehingga mengharuskan praktikan menekan tombol HOLD agar
nilai arus listrik menjadi tetap, namun pada saat ditekan,
multimeter menunjukan nilai arus yang besar, sehingga nilai
hambatan menjadi lebih kecil.
Pada percobaan ketiga dan keempat nilai hambatan yang
dihasilkan dari pengukuran memiliki nilai kecocokan yang
mendekati nilai hambatan sebenarnya, yaitu nilai hambatannya
lebih besar, namun masih dalam batas antara 50 Ω yang artinya
memiliki nilai kecocokan yang mendekati.
Dari keempat percobaan pengukuran arus listrik dan tegangan,
arus listrik dan tegangan tersebut dirata-ratakan dan didapatkan
hambatan ratarata dari keempat percobaan. Pada percobaan
pertama nilai hambatannya sebesar 126,5 Ω, pada percobaan
kedua nilainya 60 Ω, pada percobaan ketiga 60,91 Ω, dan
percobaan keempat senilai 57,54 Ω. Berdasarkan hasil tersebut
percobaan pertama, ketiga, dan keempat memiliki nilai kecocokan
yang mendekati, sedangkan percobaan kedua memiliki nilai
kecocokan yang jauh, karena nilai hambatannya kecil jika
dibanding dengan hambatan sebenarnya.
Pada saat tegangan yang diberikan sama yaitu 3 volt namun
dengan resistor yang berbeda, menghasilkan niali126,5 Ω untuk
66
resistansi 100Ω dan nilai 60,91 Ω untuk resistansi 50Ω, dan nilai
arus listrik yang didapatkan dari hasil pengukuran amperemeter
untuk resistor 100Ω memiliki arus yang lebih kecil dibanding
resistor 50Ω, karena hal ini sesuai dengan teori hukum ohm yang
berbunyi Arus yang mengalir pada kawat sebanding dengan
tegangan dan berbanding terbalik dengan tegangan pada
rangkaian tersebut. Begitu juga sebaliknya ketika resistornya
sama 50Ω namun dengan tegangan yang berbeda, tentu nilai arus
memiliki perbedaan juga karena tegangan yang diberikan berbeda,
tegangan dengan nilai yang lebih besar akan menghasilkan nilai
arus yang besar juga sesuai teori hukum ohm.
Pengukuran tegangan dan arus listrik pada praktikum ini
menggunaka multimeter haruslah sangat diperhatikan, karena
apabila terjadi kesalahan pengukuran atau nilai yang tidak sesuai,
hal itu akan mengakibatkan nilai hambatan yang tidak sesuai juga
seperti pada percobaan kedua hukum ohm bagian satu ini.
Kesalahan rangkaian akan sangat mempengaruhi hasil bahkan
akan merusak alat praktikum juga, voltmeter dirangkai paralel
pada rangkaian dan amperemeter disusun seri pada rangkaian,
karena untuk mengukur sebuah tegangan atau beda potensial
disetiap bagiannya diperlukan cabang atau bagiannya oleh sebab
itu dirangkai paralel, sedangkan amperemeter disusun seri karena
untuk mengukur arus listrik, apabila disusun paralel maka akan
terjadi pembagian arus yang mengakibatkan pengukuran tidak
sesuai, oleh sebab itu untuk amperemeter disusun seri.

67
6. Penutup Kesimpulan
1. Tegangan dan arus listrik memiliki hubungan yang
dinyatakan secara sistematis dengan rumus V = I.R, yaitu
arus listrik yang mengalir pada kawat penghantar berbanding
lurus dengan tegangan dan berbanding terbalik dengan
hambatan pada kawat penghantar tersebut.
2. Pada praktikum hukum voltmeter dirangkai secara paralel
dan amperemeter di rangkai secara seri, rangkaian juga
dihubungkan pada catudaya, resistor, dan pada saklar.
3. Persamaan Hambatan R = ρℓ/A . Dari persamaan matematis
tentang hambatan, artinya semakin panjang kawat
penghantar, maka semakin besar hambatannya. dan semakin
kecil luas penampangnya, maka semakin besar juga
hambatannya.
4. Voltmeter adalah alat yang digunakan untuk mengukur beda
potensial atau voltase diantara dua titik dan kedua ujung
kawatnya (kawat penghubung) dihubungkan ke dua titik
tersebut.
5. Amperemeter atau sering disebut juga ammeter adalah alat
ukur listrik yang berfungsi untuk mengukur besarnya nilai
arus listrik yang ada pada rangkaian elektronika.

Saran
Praktikum pada acara ini telah berjalan dengan lancar walaupun
terdapat kendala pada awalnya di mana Amperemeter tidak
menunjukan jarum yang benar. Tetapi akhirnya alat tersebut dapat
digunakan kembali. Saran terhadap praktikan untuk bisa lebih
mempelajari apa yang akan dipraktikumkan.

7. Lampiran 1. Tentukan besarnya:

a. A4 – (A1 + A2 + A3) dari percobaan A

b. (V3 + V4 + V5) dari percobaan B

Jawab:

68
3. Bandingkanlah hasil yang diperoleh dari hasil percobaan
dengan teori (hasil perhitungan dari data rangkaian) yang
saudara ketahui. Bila ternyata berbeda buatlah alasan saudara.
Jawab:

3. Dari percobaan Hukum Ohm, gambarkan grafik arus (I)


sebagai fungsi tegangan (V)

Jawab:

69
4. Sebutkan contoh aplikasi hukum Ohm, hukum Kirchoff I dan II
dalam keadaan sehari-hari
Jawab:
a. Kipas Angin Rumah Tangga Konvensional
b. Pemanas Listrik
c. Ketel dan Setrika Listrik
d. Desain Sekring
e. Pengisi Daya Ponsel atau Laptop

70
F. Praktikum Keenam

71
1. Judul Pesawat ATWOOD
2. Tujuan 1. Mahasiswa mampu memahami konsep kinematika untuk
memperlihatkan berlakunya Hukum Newton.
2. Menghitung momen kelembaman (inersia) katrol

3. Teori TEORI SINGKAT


Pesawat Atwood merupakan alat eksperimen yang digunakan
untuk mengamati hukum mekanika gerak yang berubah beraturan.
Alat ini mulai dikembangkan sekitar abad ke delapan belas untuk
mengukur percepatan gravitasi g. Dalam kehiduapan sehari-hari
kita biasa menemui penerapan pesawat Atwood pada cara kerja
lift. Sederhananya alat ini tersusun atas seutas tali yang
dihubungkan dengan sebuah katrol, dimana pada ujung tali
dikaitkan massa beban m1 dan m2. Jika massa benda m1 dan m2
sama (m1 = m2), maka keduanya akan diam. Akan tetapi jika
massa benda m2 lebih besar dari pada massa benda m1 (m2 > m1),
maka massa m1 akan tertarik oleh massa benda m2.

Jika sebuah katrol hanya dapat berotasi murni pada porosnya yang
diam, maka gerakannya dapat dianalisis dengan menggunakan
gambar 1 berikut:

dengan a merupakan percepatan tangensial tepi katrol, percepatan


ini sama dengan percepatan tali penggantung yang dililitkan pada
katrol tanpa slip. Bila suatu benda digantungkan pada tali seperti
gambar berikut, maka percepatan benda adalah

72
Perhatikan gambar 3.3, jika massa beban tidak sama maka sistem
akan bergerak lurus dipercepat beraturan. Dengan mengukur jarak
yang ditempuh serta mengukur waktu yang diperlukan kita dapat
G. Praktikum Ketujuh
1. Judul Ayunan Bandul Sederhana
2. Tujuan 1. Menghitung periode pada ayunan bandul sederhana berdasarkan
percobaan.
2. Menunjukan pengaruh massa, panjang, dan simpangan pada
ayunan bandul sederhana terhadap periode getaran.
3. Teori 1. Gerak Harmonik Sederhana
Gerak harmonik sederhana adalah gerak bolak – balik benda
melalui suatu titik keseimbangan tertentu dengan banyaknya
getaran benda dalam setiap sekon yang selalu konstan. Gerak
Harmonik Sederhana dapat dibedakan menjadi 2 bagian, yaitu (1)
Gerak Harmonik Sederhana (GHS) Linier, misalnya penghisap
dalam silinder gas, gerak osilasi air raksa/ air dalam pipa U, gerak
horizontal / vertikal dari pegas, dan sebagainya; (2) Gerak
Harmonik Sederhana (GHS) Angular, misalnya gerak bandul/
bandul fisis, osilasi ayunan torsi, dan sebagainya.

2. Gerak Harmonik pada Bandul


Sebuah bandul adalah massa (m) yang digantungkan pada salah
satu ujung tali dengan panjang l dan membuat simpangan dengan
sudut kecil. Gaya yang menyebabkan bandul ke posisi
kesetimbangan dinamakan gaya pemulih yaitu dan panjang busur
adalah Kesetimbangan gayanya. Bila amplitudo getaran tidak kecil
namun tidak harmonik sederhana sehingga periode mengalami
ketergantungan pada amplitudo dan dinyatakan dalam amplitudo
sudut.

3. Besaran Fisika pada Ayunan Bandul


a. Periode (T)
Periode ayunan (T) adalah waktu yang diperlukan benda untuk
melakukan satu getaran. Benda dikatakan melakukan satu getaran
jika benda bergerak dari titik di mana benda tersebut mulai
bergerak dan kembali lagi ke titik tersebut. Satuan periode adalah
sekon atau detik.
b. Frekuensi (f)
Frekuensi adalah banyaknya getaran yang dilakukan oleh benda
selama satu detik, yang dimaksudkan dengan getaran di sini adalah
getaran lengkap. Satuan frekuensi adalah hertz.
c. Amplitudo
Amplitudo dapat didefinisikan sebagai jarak terjatuh dari garis
kesetimbangan dalam gelombang sinusoide yang kita pelajari pada

73
mata pelajaran fisika dan matematika.

d. Hipotesis
1. Periode bandul hanya dipengaruhi oleh panjangnya tali pada
bandul
2. Periode bandul tidak dipengaruhi oleh besarnya amplitudo dan
massa beban yang tergantung pada tali

74
4. Metode A. Waktu dan Tempat
Pratikum Praktikum ayunan sederhana ini kami lakukan pada:
Hari: Minggu / 07 November 2020
Tempat: Laboratorium Fisika

B. Peralatan Dan Bahan


 Dasar statif
 Kaki statif
 Batang statif pendek
 Batang statif panjang
 Balok penahan
 Beban 50 gram
 Benang/tali
 Jepitan penahan
 Stopwatch

C. Prosedur Kerja atau Cara Kerja


Adapun langkah-langkah dalam praktikum ayunan sederhana
antara lain:
1. Rakit statif dan letakkan di atas meja.
2. Pasang balok penahan tepat di atas batang statif, dan
kemudian pasang sumbat poros pada balok penahan.
3. Ikat beban dengan tali, buatlah10 tanda pada tali
dengan jarak 10 cm.
4. Kencangkan beban pada sumbat poros (panjang tali
100 cm dari ujung beban).
5. Siapkan stopwatch.
6. Siapkan dengan jarak 6 cm (simpangan 1).
7. Tekan tombol stopwatch dan lepaskan beban pada
saat yang sama, hitung 10 ayunan 2x pada beban
dan panjang berbeda. Jangan lupa catat waktunya
pada tabel yang sudah disediakan.
8. Ulangi langkah 6 dan 7 sampai tabel hasil
percobaan terisi penuh.

5. Hasil dan A. Hasil percobaan

75
Pembahasan Berikut ini adalah hasil pengamatan pada praktikum ayunan
sederhana yang telah dilakukan:

Simpang
I II I II I I I I
an

Beban
50 50 100 100 50 50 100 100
(gr)

Panjang
1 1 1 1 0.8 0.8 0.8 0.8
tali

Waktu 10 18.7 19.1 19.8 19.7 16.6 16.6 17.1 17.3


ayunan 1 0 0 2 7 1 5 6

Periode 1.87 1,91 1,98 1,97 1,66 1,66 1,71 1,73


(T) 1 0 0 2 7 1 5 6

B. Pembahasan
Hubungan antara periode (T) dan frekuensi (f):
Dari hasil analisa diatas dapat diketahui bahwa waktu yang
dibutuhkan untuk melakukan ayunan tergantung dari panjang tali
dan beban pada ayunan.
Jika panjang tali 100 cm dan beban 50 gram maka waktu yang
dibutuhkan untuk satu kali getaran pada percobaan I dan II hampir
sama yaitu 0,053 dan 0,052.
Ketika beban dinaikkan menjadi 100 gr maka periodenya menjadi
0,050 dan 0,051 dengan kata lain waktu yang dibutuhkan untuk
satu getaran lebih cepat karena beban juga bertambah.
Jika panjang tali dikurangi menjadi 80 cm, waktu mengayun akan
lebih cepat, tetapi siklusnya akan lebih lambat.

76
6. Penutup Kesimpulan
Dari hasil analisis di atas, dapat ditarik kesimpulan:
1. Pengaruh kualitas, panjang dan simpangan tali adalah
semakin besar massa benda maka semakin cepat siklus
ayun.
2. Semakin pendek talinya, semakin besar periode ayunannya.
3. Waktu 10 kali ayunan sangat berpengaruh pada siklus
mengayun. Semakin cepat 10 kali ayunan, semakin pendek
siklusnya. Sebaliknya, semakin lama 10 kali ayunan,
semakin panjang siklus ayunan.

7. Lampiran 1. Hitunglah nilai periode dari setiap percobaan dengan panjang


tali yang berbeda!

Jawab:
Panjang Tali Periode (T)
No. Waktu (t)
(L) T=t/n
10 detik
9 detik T=t/n
10 detik 9,6
1. 20 cm = 10
=

Rata-rata: 0,96
9,6 detik
2. 40 cm 13 detik
13 detik
T=t/n
13 detik
13
= 10 = 1,3
Rata-rata:
13 detik
3. 60 cm 16 detik
17 detik
T=t/n
15 detik
16
= 10 = 1,6
Rata-rata:
16 detik
4. 80 cm 18 detik
18 detik
T=t/n
18 detik
18
= 10 = 1,8
Rata-rata:
18 detik

77
2. Hitunglah masing-masing percepatan gravitasi dari setiap
panjang tali yang berbeda!

Jawab: Percepatan gravitasi di ketinggian h=Rh=R dapat


ditentukan dengan menggunakan persamaan (5).

g′=GM(R+h)2=GM(2R)2=14g=2,45 m/s2

3. Hitunglah rata-rata nilai gravitasi!

Jawab:
Gravitasi (g)=
2
4π L
T2
g= 8,57 m/s2
g= 9,33 m/s2
g= 9,24 m/s2
g= 9,73 m/s2

4. Jelaskan dengan singkat hubungan antara panjang tali dengan


periode!

Jawab: semakin besar panjang tali, semakin besar periode dan


semakin kecil frekuensi.

78
79
H. Praktikum Kedelapan

80
1. Judul Konstanta Pegas
2. Tujuan Dari rumusan masalah yang diuraikan diatas, maka tujuan dari
penelitian dengan alat peraga sederhana gaya pegas dan konstanta
pegas ini adalah :
1. Menambil data yang diperlukan untuk penelitian gaya pegas dan
konstanta pegas (hukum Hooke).
2. Mendapatkan hubungan antara gaya berat(F)dengan pertambahan
panjang pegas(x).
3. Mengganbarkan grafik antara gaya berat (F) dengan pertambahan
panjang pegas (x).
4. Mencari konstanta pegas.
3. Teori A. Elastisitas
Elastisitas dapat didefinisikan sebagai sifat suatu benda atau
bahan yang dapat kembali kebentuk semula.
Bola yang terbuat dari karet, bila diberi gaya tekan maka bentuknya
tidak bulat lagi. Namun jika gaya tersebut dihilalangkan, bentuk bola
tersebut juga akan kembali pada bentuk semula. Akan tetapi jika bola
yang terbuat dari tanah liat diberi gaya yang sama dan gayanya
dihilangkan, maka bentuk bola tersebut tidak dapat kembali pada
bentuk semula.
Dari kejadian tersebut maka dapat disimpulkan bahwa ada 2 golongan
bahan, yaitu bahan elastis dan bahan tidak elastis. Bahan elastis adalah
bahan yang dapat kembali pada bentuk semula jika diberi suatu
gaya,contohnya adalah karet,baja dan kayu. Sedangkan bahan tidak
elastis adalah bahan yang tidak dapat kembali lagi pada bentuk semula
jika diberi gaya meski gaya tersebut telah dihilangkan, contohnya
adalah tanah liat dan plastisin.

B. Hukum Hooke
Jika sebuah pegas ditarik dengan gaya tertentu, maka
panjangnya akan berubah. Semakin besar gaya tarik yang bekerja,
semakin besar pertambahan panjang pegas tersebut. Ketika gaya tarik
dihilangkan, pegas akan kembali ke keadaan semula. Jika beberapa
pegas ditarik dengan gaya yang sama, pertambahan panjang setiap
pegas akan berbeda. Perbedaan ini disebabkan oleh karakteristik setiap
pegas. Karateristik suatu pegas dinyatakan dengan konstanta pegas (k).
Hukum Hook menyatakan bahwa jika pada sebuah pegas
bekerja sebuah gaya, maka pegas tersebut akan bertambah panjang
sebanding dengan besar gaya yang bekerja padanya. Secara matematis,
hubungan antara besar gaya yang bekerja dengan pertambahan panjang
pegas dapat dituliskan sebagai berikut:

F=kx
Keterangan :
F = gaya yang bekerja (N)
k = konstanta pegas (N/m)
x = perubahan panjang pegas
Pegas ada yang disusun secara tunggal, ada juga yang disusun seri
atau paralel. Untuk pegas yang disusun seri, pertambahan panjang total
sama dengan jumlah masing-masing pertambahan panjang pegas .

81
Sehingga pertambahan total x adalah: x = x1 + x2.

Sedangkan untuk pegas yang disusun paralel, pertambahan panjang


masing-masing pegas sama. Yaitu: x1 = x2 = x3. dengan demikian: Kp
= k1 + k2

Perlu selalu di ingat bahwa hukum Hook hanya berlaku untuk


daerah elastik, tidak berlaku untuk daerah plastik maupun benda-
benda plastik. Menurut Hooke, regangan sebanding dengan
tegangannya, dimana yang dimaksud dengan regangan adalah
persentase perubahan dimensi. Tegangan adalah gaya yang
menegangkan per satuan luas penampang yang dikenainya.
Sebelum diregangkan dengan gaya F, energi potensial sebuah
pegas adalah nol, setelah diregangkan energi potensialnya berubah
menjadi: E = kx2
Jika sebuah benda diberikan gaya maka hukum Hooke hanya
berlaku sepanjang daerah elastis sampai pada titik yang menunjukkan
batas hukum Hooke. Jika benda diberikan gaya hingga melewati batas
hukum Hooke dan mencapai batas elastisitas, maka panjang benda
akan kembali seperti semula. Jika gaya yang diberikan tidak melewati
batas elastisitas. Tapi hukum Hooke tidak berlaku pada daerah antara
batas hukum Hooke dan batas elastisitas. Jika benda diberikan gaya
yang sangat besar hingga melewati batas elastisitas, maka benda
tersebut akan memasuki daerah plastis dan ketika gaya dihilangkan,
panjang benda tidak akan kembali seperti semula, benda tersebut akan
berubah bentuk secara tetap. Jika pertambahan panjang benda
mencapai titik patah, maka benda tersebut akan patah.
Berdasarkan persamaan hukum Hooke di atas, pertambahan
panjang (L) suatu benda bergantung pada besarnya gaya yang
diberikan (F) dan materi penyusun dan dimensi benda (dinyatakan
dalam konstanta k). Benda yang dibentuk oleh materi yang berbeda
akan memiliki pertambahan panjang yang berbeda walaupun diberikan
gaya yang sama, misalnya tulang dan besi.
Demikian juga, walaupun sebuah benda terbuat dari materi
yang sama (misalnya besi), tetapi memiliki panjang dan luas
penampang yang berbeda maka benda tersebut akan mengalami
pertambahan panjang yang berbeda sekalipun diberikan gaya yang
sama. Jika kita membandingkan batang yang terbuat dari materi yang
sama tetapi memiliki panjang dan luas penampang yang berbeda,
ketika diberikan gaya yang sama, besar pertambahan panjang
sebanding dengan panjang benda mula-mula dan berbanding terbalik
dengan luas penampang. Makin panjang suatu benda, makin besar
pertambahan panjangnya, sebaliknya semakin tebal benda, semakin
kecil pertambahan panjangnya.

82
4. Metode A. Waktu dan Tempat Praktikum
Pratikum Adapun waktu dan tempat pelaksanaan kegiatan praktikum ini adalah :
Hari / tanggal : Selasa / 16 Oktober 2012
Waktu : Pukul 08.30 s.d. 10.00 WIB
Tempat : Laboratorium Fisika, SMAN 1 CIKIJING

B. Metode Penelitian
Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan
metode kuantitatif. Dan teknik pengambilan data dilakukan dengan
eksperimen.

C. Alat dan Bahan


Alat dan bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai
berikut :
1. Statif
2. Pegas
3. Mistar / Penggaris
4. Beban denga masa yang berbeda-beda

D. Langkah Percobaan
Langkah-langkah percobaan yang dilakukan adalah sebagai berikut :
1. Menimbang semua beban dan mencatat massanya.
2. Mengaitkan ujung atas pegas pada statip dan mengukur panjang
pegas sebagai panjang mula-mula (Io).
3. Mengaitkan ujung bawah pegas dengan beban yang paling kecil
kemudian mengukur panjang pegas sebagai I1 alat percobaan diatas.
4. Mengukur pertambahan panjang sebagai :

x = ∆I = l1 – Io.

5. Melepaskan beban.Dan mengganti beban yang berbeda massanya


(m2), kemudian mengukur panjang pegas sebagai I2 .
6. Mencatat hasil percobaan dalam tabel percobaan.
7. Menghitung pertambahan panjang pegas (x atau ∆I).
8. Mengulangi langi langkah 1 sampai 6 untuk massa beban yang
berbeda- beda,sehingga diperoleh data tentang beban dan pertambahan
panjang yang berbeda-beda pula.

5. Hasil dan I.      PEGAS BESAR


Pembahasan
A. Data Hasil Percobaan

83
NO Mass Panjang Panjang Perubah Gaya / Konstan
a/m Awal Akhir an F ta/k
( kg ) Pegas / lο ( Pegas / panjang (m.g)
m) l1( m ) /
x (l1-lo)
1. 0,05 0,07 0,11 0,04 0,5 12,5
2. 0,1 0,07 0,16 0,09 1 11,11
3. 0,15 0,07 0,21 0,14 1,5 10,7
4. 0,2 0,07 0,26 0.19 2 10,5

Nilai rata-rata Konstanta pegasnya yaitu :


krata-rata = (k1+k2+k3+k4)/n
          =  (12,5+11,11+10,7+10,5)/4
            = 11,2
Kesalahan mutlak konstanta pegasnya yaitu :

∆k        = ∑ ( k −k )2 n .(n−1)
            =0,203175

Jadi konstanta pegas tersebut adalah k = (kr ± ∆k )


= ( 11,2 ± 0,203175)
Kesalahan relatif konstanta pegasnya yaitu :
∆k
=   x 100%
k

0,203175
=  x 100%
11,2

= 1,8140625 %

B. Pembahasan Hasil Analisis Data


            Dari hasil analisis data percobaan diatas, didapatkan hasil yang
berbeda-beda tergantung dari besarnya gaya yang diberikan pada pegas
tersebut. Yaitu :
1.  Panjang awal pegas (lο(1)) adalah 0,07m setelah diberi massa
0,05kg, panjang pegas akhir(l1(1)) menjadi 0,11m sehingga
pertambahan pajang pegas(x1) adalah 0,04m.
2.  Panjang awal pegas (lο(2)) adalah 0,07m setelah diberi massa
0,1kg, panjang pegas akhir(l1(2)) menjadi 0,16m sehingga
pertambahan pajang pegas(x2) adalah 0,09m.
3.  Panjang awal pegas (lο(3)) adalah 0,07m setelah diberi massa
0,15kg, panjang pegas akhir(l1(3)) menjadi 0,21m sehingga
pertambahan pajang pegas(x3) adalah 0,14m.
4.   Panjang awal pegas (lο(4)) adalah 0,07m setelah diberi massa
0,2kg, panjang pegas akhir(l1(4))menjadi 0,26m sehingga
pertambahan pajang pegas(x4)adalah 0,19m.

84
            Dari data tersebut maka dapat dicari besarnya gaya ( F ) yang
diberikan pada pegas dengan menggunakan rumus F = w = m . g dan
besarnya konstanta pegas dengan menggunakan persamaan (F=m.g),
yaitu :
1.   Besar gaya ( F1 ) yang diberikan adalah 0,5N,sehingga konstanta
pegasnya (k1) adalah 12,5
2.   Besar gaya ( F2 ) yang diberikan adalah 1N,sehingga konstanta
pegasnya (k2) adalah11,11.
3.   Besar gaya ( F3 ) yang diberikan adalah 1,5N,sehingga konstanta
pegasnya (k3) adalah 10,7
4.   Besar gaya ( F4 ) yang diberikan adalah 2N,sehingga konstanta
pegasnya (k4) adalah 10,5.
            Dari data tersebut,maka dapat dicari hubungan antara besarnya
gaya(F) yang diberikan terhadap pertambahan panjang pegas(x),yaitu
semakin besar gaya yang diberikan maka pertambahan panjang
pegasnya juga akan semakin besar pula.
            Setelah semua nilai konstanta pegas dijumlahkan, didapatkan
nilai rata-rata konstantanya adalah  = 11,599. Dan dengan rumus ∆k = 

Maka besarnya kesalahan mutlak konstantanya adalah 0,203175.


Untuk kesalahan relatif konstantanya dicari dengan persamaan
0,203175
=   x 100%, sehinga didapat kesalahan relatifnya sebesar
11,2
1,8140625 %

II. PEGAS KECIL


    A. Data Hasil Percobaan
NO
Massa / m Panjang Panjang Perubaha Gaya / F Konstanta
( kg ) Awal Akhir n (m.g) /k
Pegas / lο ( Pegas / panjang /x
m) l1( m ) (l1-lo)

1. 0,05 0,07 0,09 0,02 0,5 25

2. 0,1 0,07 0,11 0,04 1 25

3. 0,15 0,07 0,13 0,06 1,5 25

4. 0,2 0,07 0,15 0.08 2 25

Nilai rata-rata Konstanta pegasnya yaitu :


krata-rata = (k1+k2+k3+k4)/n
           =  (25+25+25+25)/4
            = 25
Kesalahan mutlak konstanta pegasnya yaitu :

∆k        = ∑ ( k −k )2 n . ( n−1 )
            =0

85
Jadi konstanta pegas tersebut adalah k = ( kr ± ∆k ) = ( 25 ± 0)
Kesalahan relatif konstanta pegasnya yaitu :
∆k
=   x 100%
k

0
=  x 100%
25

=0%

B. Pembahasan Hasil Analisis Data


            Dari hasil analisis data percobaan diatas, didapatkan hasil yang
berbeda-beda tergantung dari besarnya gaya yang diberikan pada pegas
tersebut. Yaitu :
1.   Panjang awal pegas (lο(1)) adalah 0,07m setelah diberi massa
0,05kg, panjang pegas akhir(l1(1)) menjadi 0,09m sehingga
pertambahan pajang pegas(x1) adalah 0,02m.
2.   Panjang awal pegas (lο(2)) adalah 0,07m setelah diberi massa 0,1kg,
panjang pegas akhir(l1(2)) menjadi 0,11m sehingga pertambahan
pajang pegas(x2) adalah 0,04m.
3.   Panjang awal pegas (lο(3)) adalah 0,07m setelah diberi massa
0,15kg, panjang pegas akhir(l1(3)) menjadi 0,13m sehingga
pertambahan pajang pegas(x3) adalah 0,06m.
4.   Panjang awal pegas (lο(4)) adalah 0,07m setelah diberi massa 0,2kg,
panjang pegas akhir(l1(4))menjadi 0,15m sehingga pertambahan
pajang pegas(x4)adalah 0,08m.
            Dari data tersebut maka dapat dicari besarnya gaya ( F ) yang
diberikan pada pegas dengan menggunakan rumus F = w = m . g dan
besarnya konstanta pegas dengan menggunakan persamaan (F=m.g),
yaitu :
1.   Besar gaya ( F1 ) yang diberikan adalah 0,5N,sehingga konstanta
pegasnya (k1) adalah 25
2.   Besar gaya ( F2 ) yang diberikan adalah 1N,sehingga konstanta
pegasnya (k2) adalah25
3.   Besar gaya ( F3 ) yang diberikan adalah 1,5N,sehingga konstanta
pegasnya (k3) adalah 25
4.   Besar gaya ( F4 ) yang diberikan adalah 2N,sehingga konstanta
pegasnya (k4) adalah 25
            Dari data tersebut,maka dapat dicari hubungan antara besarnya
gaya(F) yang diberikan terhadap pertambahan panjang pegas(x),yaitu
semakin besar gaya yang diberikan maka pertambahan panjang
pegasnya juga akan semakin besar pula.
            Setelah semua nilai konstanta pegas dijumlahkan, didapatkan
nilai rata-rata konstantanya adalah  kr= 25. Dan dengan rumus ∆k =
√ ∑ ( k −k )2 n . ( n−1 ) maka besarnya kesalahan mutlak konstantanya
adalah 0. Untuk kesalahan relatif konstantanya dicari dengan
0
persamaan =   x 100%, sehinga didapat kesalahan relatifnya sebesar
25
0%

86
6. Penutup A.   Kesimpulan
Berdasarkan uraian diatas maka dapat disimpulkan bahwa :

PEGAS BESAR
1.      Dari data percobaan didapat data sebagai berikut.
Hasil perhitungan
N0 Gaya / F Konstanta/
(m.g) k

1. 0,5 12,5
2. 1 11,11
3. 1,5 10,7
4. 2 10,5

Dan besar rata-rata konstan pegasnya adalah 11,2.

2.   Dalam penelitian gaya pegas dan konstanta pegas terbukti bahwa


Hukum Hooke adalah benar. Yaitu hubungan antara gaya yang
diberikan pada pegas serbanding dengan pertambahan panjang
pegas ( F = k . x ).
3.   Alat percobaan sederhana gaya pegas dan konstanta pegas dapat
digunakan dengan baik untuk proses pembelajaran fisika. Hal
tesebut dibuktikan dengan nilai kesalahan mutlak konstantanya
hanya sebesaar 0,203175dan kesalahan relatifnya adalah
1,8140625%
4.   Metode pembelajaran dengan eksperimen merupakan salah satu
metode yang tepat digunakan dan perlu dikembangkan dalam
pembelajaran konsep fisika dari pada metode konvensional.

        PEGAS KECIL
1.   Dari data percobaan didapat data sebagai berikut.
Hasil perhitungan
N0 Gaya / F Konstanta/
. (m.g) k

1. 0,5 25
2. 1 25
3. 1,5 25
4. 2 25

Dan besar rata-rata konstan pegasnya adalah 25.


2.   Dalam penelitian gaya pegas dan konstanta pegas terbukti bahwa
Hukum Hooke adalah benar. Yaitu hubungan antara gaya yang
diberikan pada pegas serbanding dengan pertambahan panjang
87
pegas ( F = k . x ).
3.  Alat percobaan sederhana gaya pegas dan konstanta pegas dapat
digunakan dengan baik untuk proses pembelajaran fisika. Hal
tesebut dibuktikan dengan nilai kesalahan mutlak konstantanya
hanya sebesaar 0, dan kesalahan relatifnya adalah 0 %
4.   Metode pembelajaran dengan eksperimen merupakan salah satu
metode yang tepat digunakan dan perlu dikembangkan dalam
pembelajaran konsep fisika dari pada metode konvensional.

            Dari data tersebut,maka dapat dicari hubungan antara besarnya


gaya(F) yang diberikan terhadap pertambahan panjang pegas(x),yaitu
semakin besar gaya yang diberikan maka pertambahan panjang
pegasnya juga akan semakin besar pula. Dan dapat digambarkan
grafiknya seperti berikut :

B. Saran
1.   Untuk meningkatkan pemahaman siswa dalam kegiatan
pembelajaran khususnya fisika, salah satu upaya yaitu melalui
metode pembelajaran yang tepat dan menyenangkan, salah satu
metode tersebut yaitu metode eksperimen.
2.   Pada percobaan gaya pegas dan konstanta pegas dengan alat peraga
sederhana, ada baiknya mencoba dengan menggunakan massa
beban yang lebih bervariasi lagi dan menggunakan beberapa pegas
yang berbeda.
3.   Dalam pembelajaran fisika pada bab lain, dapat dimungkinkan
untuk menggunaan alat peraga sederhana juga.

7. Lampiran 1. Hitunglah masing-masing nilai konstanta pegas untuk beban sebesar


0,02 kg s.d 0,09 kg!
Jawab:
Kp= k1+k2
Kp= 0,09+0,02
Kp=0,011

2. Buatlah grafik hubungan antara gaya tarik pegas (F) terhadap


pertambahan panjang (∆x)!
Jawab:

88
DAFTAR PUSTAKA

Tipler. 2001. Fisika untuk Sains dan Teknik. Jakarta: Erlangga.


Halliday, Resnick, Walker. 2010. Fisika Dasar Jilid 1. Ciracas: Erlangga
Herman, asisten LFD. 2014. Penuntun Praktikum Fisika Dasar 1. Makassar: Unit
Laboratorium Fisika Dasar Jurusan Fisika FMIPA UNM
Serway, Jewett. 2009. Fisika untuk Sains dan Teknik. Jagakarsa, Jakarta : Salemba
Teknika
https://arifinhutasoit-nilai-bahang-jenis-air.blogspot.com/2013/04/v-
behaviorurldefaultvmlo.html
Campbell. J,W. 2003. Biologi Edisi 5. Jilid 1. Erlangga: Jakarta.
Dahlan, A (2015). Eureka Pendidikan. Diakses melalui www.eurekapendidikan.com pada
tanggal 3 Januari 2016.
Giancoli, D.C. (2005). Fisika. Erlangga: Jakarta.
Anonim. 2008. Teori-teori gesekan. Diakses pada 05 november 2015
(http://basichysich.blogspot.com)
Astuti, Asri. 1997. Diktat Fisika Dasar 1. Jember : universitas jember
Faradah, Inang. 1987. Fisika jilid 1 edisi ke-3. Jakarta : erlangga
Francis. 1998. Fisika jilid 2. Jakarta : erlangga
Giancoli. 1998. Fisika edisi kelima jilid 2. Jakarta : erlangga
Silaba dan Sucipto. 1985. Fisika dasar jilid 1. Jakarta : erlangga
Tim fisika dasar. 2015. Panduan praktikum fisika dasar 1. Jambi : universitas jambi
Zaelani, ahmad, dkk. 2006. 1700 bank soal bimbingan belajar itu berbeda. Bandung : yrama
widya
https://www.hajarfisika.com/2017/09/laporan-praktikum-hukum-ohm.html
https://www.academia.edu/25095621/laporan_praktikum_hukum_kirchoff
Alonso Marcelo, Edward J. Finn. 1994. FUNDAMENTAL UNIVERSITY PHYSICS, 2nd
Edition. Penerbit Erlangga. Jakarta.
David Halliday and Robert Resnick., 1984. Fisika Edisi ke-3, Jilid 2. Penerbit Erlangga,
Jakarta.
Drs. Sutrisno, M.Si., Arif Tjahjono, ST, M.Si, 2009, Fisika Dasar II (Untuk Sains dan
Kedokteran). Lembaga Penelitian UIN Jakarta.
Giancoli, Douglas C., 2014, Fisika Prinsip dan Aplikasi Jilid 2 Edisi ke Tujuh. Penerbit
Erlangga, Jakarta.
Tipler, Paul A. 2001, Physics for Scientists and Engineers, Penerbit Erlangga, Jakarta.
https://rumus.co.id/hukum-kirchoff/

89
Buku Penuntun Praktikum Fisika Dasar 1 Unit Laboratorium Fisika Dasar Jurusan Fisika
FMIPA Universitas Negeri Makassar
Mikrajuddin. 2016. Fisika Dasar 1. Penerbit: Institut Teknologi Bandung
D. Halliday, R. Resnick, J. Walker. 2011. Fundamental of Physics. 9th Edition. Penerbit:
John Wiley & Sons
https://academia.co.id/laporan-praktikum-ayunan-sederhana/
Crowell, Bejamin. 2006. Konsep Fisika. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Keenan, Charles W. 1980. Fisika untuk Universitas Jilid I. Jakarta: Erlangga
Giancoli. 2001. Fisika Edisi 5 Jilid 1.Jakarta: Erlangga.
Mikarajuddin. 2008. IPA FISIKA : Jilid 1. Jakarta: Esis.
Tippler, A Paul. 1998.Fisika untuk Sains dan Teknik Jilid I  . Jakarta : Erlangga

90

Anda mungkin juga menyukai