Anda di halaman 1dari 1

Pembiayaan adalah suatu proses mulai dari analisis

kelayakan pembiayaan sampai kepada realisasinya.Penyaluran


kelebihan dana, artinya dalam kehidupan masyarakat ada pihak
yang kelebihan dana, sementara ada pihak yang kekurangan dana. Pembiayaan merupakan salah satu
tugas poko bank yaitu sebagai pemberian fasilitas penyediaan dana untuk memenuhi kebutuhan
pihak-pihak yang merupakan deficit unit atau pihak yang
memerlukan dana.Dalam konteks bank syariah pembiayaan
merupakan suatu produk yang ditawarkan oleh bank kepada
masyarakat atau nasabah yang membutuhkan guna menunjang
kegiatan perekonomian atau dalam rangka memenuhi kebutuhan
mereka Analisis pembiayaan merupakan suatu proses analisis yang
dilakukan oleh bank syariah untuk menilai suatu permohonan
pembiayaan yang telah diajukan oleh calon nasabah, sehingga
dengan melakukan analisis permohonan pembiayaan bank syariah
akan memperoleh keyakinan bahwa proyek yang akan dibiayai
layak (feasible).
Pada prinsipnya istilah pembiayaan pada
perbankan syariah memiliki konsep serupa dengan istilah kredit
pada perbankan konvensional. Bank syariah dalam menyalurkan
pembiayaan juga membutuhkan tahap-tahap analisis yang matang
terhadap calon nasabah.Dengan adanya analisis yang baik akan
menghasilkan keputusan yang tepat, sehingga analisis pembiayaan
merupakan salah satu faktor yang sangat penting dalam keputusan
pembiayaan kepada calon nasabah.

Anda mungkin juga menyukai