Anda di halaman 1dari 2

SURAT PERJANJIAN KONTRAK RUMAH

Yang bertanda Tangan di bawah ini :

Nama : Indri
Pekerjaan : Wiraswasta
Alamat : Kavling Pemda Kurnia 2 no 22

Selanjutnya dalam perjanjian ini disebut Pihak I ( pertama )

Nama : Arif Hidayatullah


Pekerjaan : Karyawan Swasta
Alamat : Kp.Cibodas Rt 001/Rw 004

Selanjutnya dalam perjanjian ini disebut Pihak II ( Kedua )

Sesuai hasil keputusan Musyawarah antara kedua belah pihak telah sepakat membuat
perjanjian Kontrak Rumah dengan ketentuan sebagai berfikut :

Pasal I
Pihak Pertama menjamin Pihak Kedua bahwa Pihak Pertamalah satu-satunya pemilik dan
pemegang hak mutlak atas Rumah tersebut, dan menjamin pula Pihak Pertama pada
Pihak Kedua bilamana ada pihak ketiga yang mengaku punya hak atas Rumah tersebut.

Pasal II
Pihak Pertama telah mengontrakkan sebuah Rumah kepada pihak Kedua yang terletak Di
Kavling Pemda Kurnia 2 no 22 , Dengan harga Kontrakan sejumlah Rp
12.000.000,- ( Dua belas juta rupiah ) Selama 1 ( Satu ) Tahun terhitung tanggal 15
July 2021 S/D 15 July 2022

Pasal III
Pihak Pertama telah menerima uang pembayaran Kontrakan Rumah tersebut yang
dibuktikan dengan Kwitansi.

Pasal IV
Pihak Kedua berhak merubah keadaan bentuk rumah tersebut dengan seizin Pihak
Pertama.

Pasal V
Pihak Kedua Tidak bertanggung jawab atas kerusakan bangunan rumah tersebut akibat
karena Hujan, bencana alam / gempa bumi dan huru hara.

Pasal VI

Pihak Kedua diwajibkan membayar rekening listrik, telepon dan air selama masa kontrak
berlangsung
Pasal VII
Pihak Pertama berkewajiban membayar Pajak Kontrak Rumah, serta Pajak Bumi dan
Bangunan selama masa Kontrakan berlangsung.
Pasal VIII
Pihak Pertama tidak dibenarkan mengontrakkan ke Pihak Ketiga selama masih dalam
masa Kontrakan dari Pihak Pertama.

Pasal IX
Pihak Kedua tidak dibenarkan mengalihkan sisa masa Kontrakan kepada Pihak Ketiga
tanpa seizin dari Pihak Pertama

Hal-hal yang belum tercantum didalam perjanjian ini, akan dimusyawarakan dikemudian
hari.
Demikian perjanjian Kontrak Rumah ini kami buat dan kami Tanda Tangani dalam
keadaan sadar, sehat jasmani dan rohani serta tidak ada paksaan dari pihak manapun.

Tangerang, 15 July 2021

PIHAK I ( PERTAMA ) PIHAK II ( KEDUA )

Indri Arif Hidayatullah

Anda mungkin juga menyukai