Anda di halaman 1dari 2

Narator: Hally

Para Pihak:
1. Penjual (Ibu dan Anak):
- Ibu: Kania
- Anak: Josephine
2. Pembeli (1 orang): Gaby
3. Perantara Penjual Rumah (Ray White): Haura

Harga jual tanah: 2 milyar


Skenario 1: Lokasi tanah di BSD, luas tanah 200m2, penjual minta 2 milyar, datang perantara
penjual rumah dengan harga 2 milyar, pembeli bilang nawar 1,5 milyar.
Batna penjual: 1,7 milyar
Batna pembeli: 1,8 milyar + Vespa

Naskah Drama:
1. Pembeli: “Halo perkenalkan nama saya gaby, sebelumnya saya mau nanya. Apakah ada tanah
yang dijual seluas 250m2? Yang berlokasi di BSD. Kira-kira untuk keperluan bisnis.”
2. Perantara penjual rumah (ray white): “Sebentar akan saya cek terlebih dahulu ya. Ohiya
ternyata tanahnya yang seluas 250m2 tidak ada, adanya tanah yang seluas 200m2.”
3. Pembeli: “Oh adanya yang 200m2 ya, boleh sih tertarik juga. Tetapi, kalau bisa kita langsung
cek ke lokasinya aja kali ya.”
4. Perantara penjual rumah (ray white): “Baik, akan saya kabari kepada penjualnya.”
5. Perantara penjual rumah (ray white): “Siang bu, ini ada yang ingin melihat tanah ibu. Hari ini,
kira-kira ibu bisa tidak ya?,”
6. Ibu: “Bisa, nanti langsung dateng aja ya sekitar jam 1 ya.”
7. Perantara penjual rumah (ray white): “Baik bu.”
8. Pembeli: “Wah dari segi tanah kayaknya udah cocok untuk saya melakukan kegiatan bisnis,
ditinjau dari lokasi juga sangat strategis. Kira-kira kalau dengan tanah seluas 200m2, harga
tanahnya berapa ya?”
9. Ibu: “Untuk harga tanah seluas 200m2 itu 2 milyar bu.”
10. Pembeli: “Wah lumayan mahal juga ya bu, apa tidak bisa kurang?”
11. Ibu: “Mohon maaf, untuk kisaran harga tanah apalagi di daerah BSD memang rata-rata
segini. Emang kira-kira ibu mau nawar dengan harga berapa?”
12. Pembeli: “Kira-kira kalau 1,5 milyar bagaimana ya bu?”
13. Ibu: “Waduh, kalau 1,5 milyar belum bisa karena jauh dari kisaran harga tanah di lokasi BSD
ini.”
14. Anak: “Iya bu, malahan pernah ada orang yang udah tertarik banget dengan tanah kita karena
lokasinya yang strategis dan dia juga sudah menawar di harga 1,5 milyar tetapi belum bisa dapat
dengan harga segitu.”
15. Ibu: “Kalau seharga 1,9 milyar bagaimana bu?”
16. Pembeli: “Aduh bu masih bisa kurang tidak ya?”
17. Anak: “Udah sepakat 1,85 milyar.”
18. Pembeli: “Baik bu, tetapi uang saya hanya ada 1,8 milyar dan saya tambah melalui vespa ini
untuk anak ibu ya, harga jual pasarannya masih 48 juta.”
19. Ibu: “Wah kebetulan banget anak saya sedang membutuhkan motor. Jadi yaudah boleh.
Tetapi, untuk sisa 2jutanya bagaimana ya bu?”
20. Pembeli: “Untuk sisa 2 jutanya akan saya cicil sebanyak 2 kali selama 2 bulan.”
21. Anak: “Oke sepakat.”
22. Ibu: “Untuk kelanjutannya, ibu bisa berkomunikasi dengan haura sebagai perantara penjual
rumah.”
23. Perantara penjual rumah (ray white): “Iya nanti komunikasiin dengan saya saja terkait ingin
bertemunya kapan.”
24. Pembeli: “Okee.”

Anda mungkin juga menyukai