Anda di halaman 1dari 2

ESG

Baik terimakasih atas waktunya, mohon izin Pak Dhani Pak Ichwan Pak Gusti Pak Wiwied dan baapak
ibu sekalian untuk sharing di general safetytalks pada hari ini.

Apa itu ESG???

Apa itu ESG? ESG adalah pedoman dasar bagi sebuah perusahaan dalam menjalankan investasi
berdasarkan sejumlah kriteria utama. Kriteria ini meliputi hubungan perusahaan dengan lingkungan
sekitar (environment), masyarakat luas (social), hingga manajemen yang transparan (governance).
Tujuan ESG adalah untuk mengukur dampak sosial dan keberlanjutan dari investasi yang dilakukan
perusahaan.

Saya kasih contoh deh langsung aplikasinya ya terkait ESG ini, nah apabila ESG diterapkan dengan
baik oleh perusahaan, tentu kredibilitas perusahaan tersebut menjadi lebih baik, terlebih di mata
investor. Hal itulah yang menjadi bahan pertimbangan bagi pihak investor untuk berinvestasi di
perusahaan karena dinilai lebih baik dari berbagai aspek khususnya dalam penerapan ESG. Contoh
realnya, kemarin saya diskusi dengan orang finance, terkait adanya kekhawatiran investor terhadap
UT. Jadi beberapa bank international mulai memperhatikan terkait perusahaan yang belum
mengimplementasikan ESG, sehingga apabila kedepan UT tidak mulai menerapkan ESG kita ngga tau
apakah masih ada investor yang mau menyalurkan dananya ke UT.

Oke saya kasih contoh simpelnya ya UT sudah melakukan apa sih untuk menghadapi isu ESG ini? Kita
tahu ESG sensitive terhadap lingkungan, dan masyarakat sudah semakin sadar akan pentingnya
menjaga lingkungan, Nah, dengan menyediakan produk ramah lingkungan, masyarakat akan
semakin tertarik menggunakan produk tersebut. Contoh salah satunya adalah Euro 5 pada Produk
kita di UD Trucks, selain menjadi nilai tambah untuk kita jual, kita juga ikut berpartisipasi dalam
penerapan ESG sehingga secara bersambung akan berdampak ke penilaian Perusahaan juga
terhadap investor.

Oke kita ambil skala lebih kecil lagi untuk memahami ESG ini, di kalangan internal perusahaan pun
penerapan ESG yang baik dapat menghemat biaya operasional karena perusahaan lebih
memperhatikan kelestarian lingkungan. apa saja sih yang bisa kita lakukan untuk ikut dalam
penerapan ESG, Mungkin kita ngga usah bicara esg yang dalam dalam dan terlalu muluk muluk lah
ya, kita coba bahas esg versi local, versi cabang apa sih yang bisa kita lakukan terhadap adanya isu
esg ini, tentunya kita juga bisa berkontribusi ya untuk implementasi esgnya. Contoh paling mudah
adalah bagaimana penggantian Lampu LED, dengan kita ganti lampu led tak hanya lebih menghemat
energi yang digunakan, dengan itu kita juga dapat menghemat listrik yang dikeluarkan. Contoh lain
lagi adalah penanaman pohon seperti program yang sedang dijalankan oleh Mas Salman ini, nah
dengan penanaman pohon ini kita kontribusi lewat apa? Yang pertama lingkungan, yang kedua
program csr, yang ketiga adalah kita berperan juga dalam mengurangi karbon dioksida yang mungkin
saat ini juga mulai di perhatikan karena UT sendiri memiliki pengeluaran CO2 paling besar di
AHEMCE. Dan masih banyak lain lagi yang mungkin semakin berkembangnya zaman dan teknologi
banyak yang akan dilakukan oleh perusahaan yang melek akan adanya isu ESG ini, bisa jadi solar
panel, Electrical Vehicle.

Mungkin itu ya gambaran singkat terkait isu ESG ini, semoga bisa bermanfaat untuk kita semua dan
setidaknya kita kelas cabang bisa mengimplementasikan ESG tersebut.

Terimakasih wassalamualaikum Wr Wb

Semangat Pagi!!!
Kita Bisa,, Luar biasa!!! UT Sampit!!!

Anda mungkin juga menyukai