Anda di halaman 1dari 1

NAMA : MUHAMMAD ADITYA ROSYADI

KELAS : MJ3C
NIM : 30402000224

Karangan Eksposisi tentang Media Komunikasi

Media komunikasi merupakan sarana dalam berkomunikasi, media komunikasi juga merupakan
alat yang digunakan untuk berbagai kegiatan komunikasi.

Media komunikasi juga banyak sekali macamnya, ada yang berupa media cetak, dan juga media
elektronik. Media cetak seperti salah satunya surat kabar, sedangkan elektronik salah satunya
internet dan juga televisi.

Di era globalisasi ini, perkembangan media komunikasi semakin berkembang dengan didukung
teknologi-teknologi terkini. Sekarang ini dikenal adanya teknologi informasi, dimana teknologi
ini membantu manusia seperti membuat, edit, simpan, berkomunikasi, serta menyebarkan
informasi.

Dengan adanya teknologi informasi ini sehingga mempermudah pertukaran informasi semakin
cepat dan efisien. Bahkan seseorang yang tinggal di daerah bisa berkomunikasi dengan
saudaranya berada diluar negeri.

Teknologi informasi juga semakin berkembang, seseorang bisa mencari informasi dengan cepat
dimanapun ia berada. Salah satu teknologi sekarang ini adalah internet, internet merupakan
teknologi informasi dan komunikasi yang kini paling banyak dipakai seperti untuk pendidikan,
bisnis, dan juga lainnya.

Internet untuk pendidikan seperti adanya perpustakaan online sehingga mempermudah pelajar
ataupun mahasiswa untuk mencari buku-buku tanpa harus ke perpustakaan dikampusnya. Selain
itu internet juga dipakai sebagai tempat untuk diskusi, sekarang ini orang dengan mudah dapat
berdiskusi melalui jejaring sosial yang terdapat di internet.

Anda mungkin juga menyukai