Anda di halaman 1dari 11

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Gambaran Umum Lokasi Magang

2.1.1 Sejarah UPTD Balai Pelatihan Teknis Pertanian Provinsi Sulawesi Utara
Berdiri dengan kegiatan pelatihan tanggal 6 Desember 1982 dengan nama kantor Balai
Latihan Pegawai Pertanian atau BLPP. Saat itu masih berstatus proyek Pegawai Pertanian di
bawah pimpinan Bapak Ir. Fendy Monoarfa. Perubahan pimpinan pada tanggal 1 April 1983
Kepala Balai Bapak kepada drh. Joseph Soemadji yang dengan perkembangan pada tanggal 1
April 1988 terjadi penggantian pimpinan BLPP kepada Bapak Ir. Soritua Butarbutar, MED.
Pada tahun 995 terjadi penggantian pimpinan Kepala BLPP Bapak Ir. Johanes Patisina
terjadi perubahan nama dari Balai Latihan Pegawai Pertanian berubah menjadi Balai Diklat
Pertanian sekaligus terjadi pergantian pimpinan dari Ir. Johanes Patisina kepada Bapak Jefferson
Rumayan MS. Pada tahun 2004 terjadi pergantian pimpinan kepada Bapak Ir. Jeffry Oroh. Pada
tahun 2005 terjadi pergantian pimpinan kepada Bapak Dr. Ir. Arie Boroing, M.Si sebagai
pelaksana tugas.
Pada tahun 2006 terjadi pergantian pimpinan kepada Bapak Ir. Phillips Wowiling dengan
nomenklatur baru Balai Pelatihan dan Penyuluhan Pertanian. Pada tahun 2018 terjadi pergantian
pimpinan kepada Bapak Henry Lumangkun, SE. Pada tahun 2021 terjadi pergantian pimpinan
kepada Roin R. C. Saroinsong, SP., M.Si.

2.1.2 Visi dan Misi


1. Visi UPTD Balai Pelatihan Teknis Pertanian Provinsi Sulawesi Utara.
 Terwujudnya UPTD Balai Pelatihan Teknis Pertanian Yang Handal Dalam Menghasilkan
Sumber Daya Manusia Pertanian Yang Profesional, Berjiwa Wirausaha dan Berwawasan
Global.
2. Misi UPTD Balai Pelatihan Teknis Pertanian Provinsi Sulawesi Utara.
 Mengembangan Pelatihan Teknis dan Mekanisasi Pertanian Bagi Aparatur dan Non
Aparatur Pertanian.
 Mengembangkan Penyuluhan Pertanian yang berdaya guna dan berhasil guna.
 Mengembangkan Pengelolaan Administrasi Umum, Administrasi Pelatihan dan
Optimalisasi Sarana dan Prasarana Pelatihan.
 Mengembangkan Unit Usaha yang berorientasi Agribisnis dan Usha Ekonomi Pedesaan.
 Mengembangkan Jejaring Pelatihan dan Penyuluhan Pertanian dengan Insttansi terkait.
 Mengembangkan Kompetensi Staf Administrasi serta Profesionalisme Widyaiswara.

2.1.3 Sasaran
 Meningkatan kemampuan keterampilan Petugas / Penyuluh Pertanian / Petugas Pertanian
lainnya dan Petani / Peternak serta stakeholders lainnya.
 Meningkatkan kemandirian kelembagaan petani yang mandiri, berdaya saing dan
berorientasi agribisnis.
 Tersedianya petugas / pegawai pertanian yang berkualitas.
 Tersdianya SDM aparat pertanian yang profesinal.

2.1.4 Struktur Organisasi


Adapun struktur organisasi UPTD Balai Pelatihan Teknis Pertanian Provinsi Sulawesi
Utara dapat dilihat pada gambar 2.1.

KEPALA BALAI
KEPALA BALAI

ROIN R. C. SAROINSONG, SP., M.SI

Kepala Sub Bagian Tata Usaha


Kelompok Jabatan Fungsional
YOULA TAMBALEAN, SE
YOULA TAMBALEAN, SE
Widyaiswara
Koordinator Widyaiswara
Ir. MOCH. TOHA. KHUSENO, M.Si
Ir. MOCH. TOHA. KHUSENO, M.Si

Kepala Seksi Mekanisasi Pertanian Kepala Seksi Pelatihan Pertanian


JONAR M. RUMENGAN, S.TP STENLY J. M. MANDAGI, SP., M.Si
JONAR M. RUMENGAN, S.TP STENLY J. M. MANDAGI, SP., M.Si
NIP. 19680114 198703 1 003 19780930 201001 1 005
NIP. 19680114 198703 1 003 19780930 201001 1 005
Gambar 2.1
Bagan struktur organisasi UPTD Balai Pelatihan Teknis Pertanian
Provinsi Sulawesi Utara

2.1.5 Uraian Tugas


Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) UPTD Balai Pelatihan Teknis Pertanian
Provinsi Sulawesi Utara mempunyai tugas menyelenggarakan tugas Teknis Dinas di bidang
Pelatihan Teknis dan Mekanisasi Pertanian, dipimpin oleh Kepala UPTD yang berada
dibawah dan bertanggung jawab kepada Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Daerah
Provinsi Sulawesi Utara..
2.1.6 Kepala UPTD
 Mengkoordinasikan, pembinaan dan pengendalian pelaksanaan tugas;
 Menyusun, merencanakan dan melaksanakan kegiatan teknis operasional dan teknis
penunjang di bidang pelatihan;
 Menyelenggarakan urusan ketatausahaan dan kelompok jabatan fungsional;
 Melaporkan pelaksanaan tugas kepada Kepala Dinas;
 Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Dinas.
2.1.7 Sub Bagian Tata Usaha
 Menyiapkan, menyusun, meneliti , mengkoordinasikan dan melaksanakan administrasi
hukum dan kepegawaian;
 Mengkoordinasikan, menganalisa dan menyusun rumusan penyelenggaraan perencanaan
program dan anggaran UPTD;
 Melaksanakan administrasi keuangan meliptui akuntansi, verifikasi, pembukuan, dan
perbendaharaan;
 Menyiapkan, menyusun dan meneliti dan melaksanakan administrasi surat menyurat
sesuai dengan ketentuan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
 Melaksanakan dan mengatur fasilitas rapat, pertemuan dan upaara serta melakukan
kegiatan keprotokolan dan administrasi perjalanan dinas;
 Melaksanakan pemeliharaan kebersihan, keamanan dan ketertiban kantor;
 Menyiapkankan menyusun pelaporan;
 Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala UPTD.
2.1.8 Seksi Pelatihan Pertanian
Seksi Pelatihan Pertanian dipimpin oleh seorang Kepala Seksi Pelatihan Pertanian yang
rincian tugasnya adalah sebagai berikut :
Merenanakan kebijakan teknis seksi pelatihan pertanian sesuai dengan ketentuan yang berlaku;
 Membimbing pelaksanaan tugas bawahan di lingkungan seksi pelatihan setiap saat ssuai
dengan tugas dan tanggung jawab yang diberikan agar pekerjaan berjalan tertib dan
lancer;
 Melaksanakan pemantauan dan inventarisasi peserta pelatihan pengembangan mekanisasi
melalui uit pengelola jasa alsintan da P4S, Laboratorium Lapangan dan Desa Binaan.
 Meningkatkan kapasitas Widyaiswara, staf dan operator pelatihan.
 Menyusun dan mengkoordinasikan pelaksanaan perencanaan, pelaksanan dan monitoring
serta evaluasi;
 Menyusun dan menerapkan SOP;
 Menyusun laporan pelaksanaan kegiatan dan;
 Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan;

2.1.9 Seksi Mekanisasi Pertanian


Seksi Mekanisasi Pertanian dipimpin oleh seorang Kepala Seksi Mekanisasi Pertanian
yang rincian tugasnya adalah sebagai berikut :
 Melaksanakan kebijakan teknis bidang Mekanisasi Pertanian;
 Mengkoordinasikan pembinaan, monitoring kegiatan Mekanisasi Pertanian.
 Menyusun dan mengkoordinasikan pelaksanaan perencanaan, pelaksanaan dan
monitoring serta evaluasi;
 Menyusun dan mengkoordinasikan pengembangan Mekanisasi Pertanian melalui
pengkajian di bidang Pelatihan Pertanian;
 Melaksanakan pengembanan manajemen, metode, materi dan jejaring mekanisasi
pertanian.
 Melaksanakan pengembangan Mekanisasi Pertanian melakui P4S, Desa Binaan dan
Laboratorium Lapangan;
 Meningkatkan kapasitas operator, mekanik pertanian;
 Menyusun dan menerapkan SOP;
 Menyusun laporan pelaksanaan kegiatan dan;
 Melaksanakan tgas lain yang diberikan oleh pimpinan.

2.1.10 Layout
Adapun denah tata letak UPTD BBH, Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan
Hortikultura, dan Laboratorium Kultur Jaringan Bonto-Bonto, Provinsi Sulawesi Selatan yang
berdiri diatas lahan seluas 7,25 Ha, yaitu sebagai berikut:

Gambar 2.2
Denah tata letak UPTD Balai Pelatihan Teknis Pertanian
Provinsi Sulawesi Utara

2.2 Tanaman Mentimun

Tanaman mentimun merupakan tanaman yang juga termasuk ke dalam kingdom Plantae,
tanaman mentimun juga berkembang secara generative yang mana proses berkembang biak yang
terjadi secara kawin atau seksual, yang melibatkan sel kelamin jantan dan sel kelamin betina.
Maka dari itu tanaman mentimun harus memiliki alat berkembang biak generatif berupa bunga.
atau spermatopytha pada dua keeping biji, tanaman timun juga termasuk dalam family semangka
dan labu.
2.2.1 Klasifikasi Tanaman Mentimun

Dalam ilmu tumbuhan, timun (Cucumis sativus L.) menurut Manalu (2013)(Wijaya,
2016), diklasifikasikan sebagai berikut:

Divisi : Spermathophyta

Sub divisi : Angiospermae

Kelas : Dycotyledonae

Ordo : Cucurbitales

Famili : Cucurbitaceae

Genus : Cucumis

Spesies : Cucumis sativus L

2.2.2. Morfologi tanaman timun

1. Akar

Tanaman mentimun memiliki system perakaran yaitu akar tunggang. Akar tunggang
merambat sampai kedalaman 20 cm, namun pada perakaran akar serabut merambat secara
horizontal dan dangkal. . Perakaran timun dapat tumbuh dan berkembang baik pada tanah yang
gembur (struktur tanah remah), tanah mudah menyerap air, subur, dan kedalaman tanah (volume
tanah yang cukup).akar tanaman merupakan organ tubuh paling penting yang memiliki fungsi
penyerapan unsur hara dan mineral akar juga berfungsi untuk berdirinya tanaman . tanaman
mentimun memiliki akar yang tidak taha terhadap genang air dalam jangka yang lama (Wijaya,
2016).(RESPON TANAMAN MENTIMUN ( Cucumis Sativus L .) TERHADAP POC KOTORAN
AYAM DENGAN, 2020)

2. Batang

Tanaman mentimun memiliki batang lunak dan. Dan memiliki ciri-ciri berbulu halus dan
beruas-ruas pada Ruas batang memiliki ukuran 7-10 cm dan berdiameter antara 10-15 mm. Pada
ukuran anakan lebih kecil dari batang utama. Batang juga memiliki fungsi yang sangat penting
yaitu untuk pertumbuhan daun dan organ-organ lainnya karena batang merupakan penghubung
atau transportasi pengangkut unsur hara yang disalurkan keseluruh organ tanaman (Wijaya,
2016)

3. Daun

Tanaman mentimun memiliki daun yang memiliki bentuk bulat dan ujung daung
berbentuk runcing dan berwarna hijau muda sampai hijau tua, ukuran pada daun mentimun yang
sudah tua yaitu 20 cm. ciri-ciri daun mentimun yaitu bergeriggi memiliki bulu halus, tulang daun
menyirip dan bercabang-cabang (Mua’rif, 2018).

4. Bunga

Tanaman timun memiliki jumlah bunga jantan lebih banyak dari pada bunga betina, dan
bunga jantan muncul lebih awal beberapa hari. pada tanaman mentimun memiliki Bunga jantan
yang dapat muncul terlebih dahulu dari pada bunga betina. Pada penyerbukan bunga mentimun
yaitu berbentuk silang dan pada penyerbukan buah dan biji yaitu menjadi penentu produksi
tanaman mentimun (Misluna, 2016).

5. Buah dan Biji

Tanaman mentimun memiliki buah yang menggantung terletak pada ketiak antara daun
dan batang. Buah mentimun memiliki ukuran bermacam-macam dan memiliki bentuk umum
yaitu bulat panjang dan bulat pendek buah mentimun juga memiliki warna yaitu hijau dan
keputihan, hijau muda dan hijau gelap. Biji mentimun bentuknya pipih, kulitnya berwarna putih
atau putih kekuningkuningan sampai coklat (Lista, 2016).

2.3 Lalat Buah

Menurut Hidayat dan Siwi (2004)(Sembiring, 2019) spesies lalat buah telah
teridentifikasi sebesar 4000 spesies dengan tingkatan serangan yang berbeda. Spesies lalat buah
tertentu menyerang inang yang spesifik. Kerusakan yang diakibatkan lalat buah menyebabkan
munculnya gejala tusukan lalat buah yang berupa bintik hitam pada buah serta gugurnya buah
sebelum mencapai kematangan yang diinginkan. Lalat betina meletakkan 2 telur pada permukaan
daging buah. Telur menetas menjadi larva dan memakan bagian dalam buah, akhirnya buah akan
gugur. Pupa berkembang menjadi generasi lalat yang baru di permukaan tanah (Heriza 2017).
2.3.1 Taksonomi Lalat Buah

Taksonomi Bactrocera spp. menurut Drew and Hancock (1994) adalah sebagai berikut :

Phylum : Arthropoda

Kelas : Insecta

Ordo : Diptera

Famili : Tephritidae

Genus : Bactrocera

Spesies : Bactrocera spp.

2.3.2 Siklus Hidup

Siklus hidup lalat buah mempunyai 4 fase metamorfosis, siklus hidup lalat buah ini termasuk ke
perkembangan sempurna atau dikenal dengan holometabola. Fase tersebut terdiri dari telur,
larva, pupa dan imago (Vijaysegaran & Drew, 2006)

1. Telur

Telur Bactrocera berukuran panjang sekitar 2 mm dan berbentuk elips hampir datar di bagian
ujung ventral, cekung di bagian dorsal. Telur berwarna putih berbentuk panjang dan runcing
bagian ujungnya. Telur diletakkan secara berkoloni di dalam buah. Telur akan menetas menjadi
larva dua hari setelah diletakkan di dalam buah (Siwi et al., 2006).

2. Larva

Larva ini berbentuk bulat panjang dengan salah satu unjungnya runcing. Larva instar III
berukuran sedang dengan panjang 7–9 mm. Larva Bactrocera berwarna putih keruh atau putih
kekuningan dengan dua bintik hitam yang jelas, dua bintik hitam ini merupakan alat kait mulut
(White & Harris, 1994). Larva berkembang di dalam daging buah selama 6–9 hari. Larva ini
terdiri dari 3 instar bergantung pada temperatur lingkungan dan kondisi inang. Pada instar ke 3,
larva keluar dari dalam daging buah dan akan menjatuhkan dirinya ke permukaan tanah lalu
masuk di dalam tanah. Di dalam tanah larva berubah menjadi pupa (Djatmiadi & Djatnika,
2001). Tingkat ketahanan larva di dalam tanah bergantung pada tekstur dan kelembapan tanah
(Dhillon et al., 2005 ).

3. Pupa

Pupa awalnya dari berwarna putih, kemudian mengalami perubahan warna menjadi kekuningan
dan coklat kemerahan. Perkembangan pupa tergantung dengan kelembapan tanah. Kelembapan
tanah yang sesuai dengan stadium pupa adalah 0-9%. Masa perkembangan pupa antara 4–10
hari. Pupa berada di dalam tanah sekitar 2–3 cm di bawah permukaan tanah. Pupa berubah
menjadi imago setelah 13-16 hari kemudian (Djatmiadi & Djatnika, 2001).

4. Imago

Panjang tubuh lalat dewasa sekitar 3,5–5mm, berwarna hitam kekuningan. Kepala dan kaki
berwarna coklat. Thorak berwarna hitam, abdomen jantan berbentuk bulat sedangkan betina
terdapat alat tusuk. Siklus hidup lalat buah dari telur sampai imago berlangsung selama kurang
lebih 27 hari (Siwi, 2005).

2.2.3. Perkembangan Lalat Buah

Siklus hidup lalat buah ini terdiri dari telur, larva, pupa dan imago. Telurtelur ini
biasanya diletakkan pada buah di tempat yang terlindung dan tidak terkena sinar matahari
langsung serta pada buah-buah yang agak lunak dan permukaannya kasar (Ditlin Holtikultura,
2006). Larva hidup dan berkembang di dalam daging buah. Pada saat larva menjelang pupa,
larva akan keluar dari dalam buah melalui lubang kecil dan menjatuhkan diri ke permukaan
tanah kemudian masuk ke dalam tanah. Setelah masuk ke dalam tanah maka akan menjadi pupa
(Djatmiadi & Djatnika, 2001).

Perkembangan lalat buah dipengaruhi oleh cahaya matahari. Telur yang terkena cahaya
matahari itu tidak akan menetas. Temperatur optimal untuk perkembangan lalat buah yang paling
baik pada suhu 260 C. Lalat buah bergerak secara aktif dan hidup bebas di alam. Lalat betina
sering ditemui di tanaman buah–buahan dan sayuran pada pagi dan sore, sedangkan lalat buah
jantan bergerak aktif dan memburu lalat betina untuk melakukan kopulasi. Lalat buah jantan
mengenal pasangannya melalui feromon, kilatan warna tubuh dan pita atau bercak pada sayap
lalat buah betina. Lalat buah termasuk serangga yang kuat karena lalat buah mampu terbang 4-15
mil tergantung dengan kecepatan dan arah angin. Lalat buah banyak berterbangan diantara buah
yang hampir matang (Siwi, 2005). Menurut Putra (1997) pakan lalat buah dewasa berasal dari
cairan manis buah–buahan.

Lalat buah yang ditemukan di setiap lahan disebabkan perbedaan jumlah dan jenis buah
sebagai pakan lalat buah. Semakin banyak jenis dan jumlah buah pada suatu lahan maka semakin
banyak pula jumlah dan jenis lalat buah yang ditemukan (Nismah & Susilo, 2008).

Lalat buah ini merusak buah dengan cara memasukkan telur pada buah selama 3 hari,
telur akan menetas menjadi larva dan memakan daging buah sehingga menjadi busuk. Larva lalat
buah berada di dalam buah selama 2 minggu kemudian berubah menjadi pupa. Pupa berubah
imago yang siap kawin dan dapat meletakkan telur di buah yang segar lagi (Kusnaedi, 1999).

2.2.4 Petrogenol (Metil Eugenol)

Metil eugenol merupakan senyawa pemikat serangga terutama lalat buah yang bersifat
mudah menguap dan melepaskan aroma wangi. Susunan metil eugenol terdiri dari unsur C, H, O
(C11H24O2). Zat ini merupakan food lure yang dibutuhkan oleh lalat jantan untuk dikonsumsi.
Ketika lalat buah jantan mencium aroma metil eugenol maka lalat tersebut akan berusaha
mencari dan mendekati sumber aroma tersebut dan memakannya. Umumnya aroma atraktan
akan tercium pada jarak 20-100 m, namun jika dipengaruhi oleh faktor angin jangkauannya bisa
lebih luas lagi bahkan bisa mencapai 3 km. Di dalam tubuh lalat buah jantan, metil eugenol akan
diproses menjadi zat pemikat yang akan berguna dalam proses perkawinan. Dalam proses
perkawinan tersebut, lalat buah betina akan memilih lalat buah jantan yang telah mengonsumsi
metil eugenol karena lalat buah jantan tersebut mampu mengeluarkan aroma yang berfungsi
sebagai sex pheromone (daya pikat seksual) (Kardinan, 2003)
RESPON TANAMAN MENTIMUN ( Cucumis sativus L .) TERHADAP POC KOTORAN AYAM
DENGAN. (2020).

Sembiring, P. A. (2019). SPESIES DAN JUMLAH TANGKAPAN LALAT BUAH PADA


TANAMAN PEPAYA ( Carica papaya L .) DENGAN METIL EUGENOL DAN BERBAGAI
JENIS ATRAKTAN SPECIES AND NUMBER OF TRAPPED FRUIT FLIES ON PAPAYA
PLANTS ( Carica papaya L .) WITH METHYL EUGENOL AND VARIOUS OF
ATTRACTANT.

Wijaya, Y. T. R. I. (2016). RESPONS BERBAGAI VARIETAS MENTIMUN ( Cucumis sativus


L .) TERHADAP FREKUENSI PENYIRAMAN DHARMA WACANA METRO RESPONS
BERBAGAI VARIETAS MENTIMUN ( Cucumis sativus L .) TERHADAP FREKUENSI
PENYIRAMAN.

Anda mungkin juga menyukai