Anda di halaman 1dari 2

SUSUNAN KEPENGURUSAN KELOMPOK KERJA GURU (KKG)

PENDIDIKAN JASMANI OLAH RAGA DAN KESEHATAN


SEKOLAH DASAR (SD) NEGERI / SWASTA
KORWIL DISDIKPORA KECAMATAN PARIGI
DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA KABUPATEN PANGANDARAN
PERIODE 2023-2026

Pelindung : 1. Kepala DISDIKPORA Kabupaten Pangandaran.


2. Kepala Bidang Pendidikan Dasar Kabupaten Pangandaran.

Penanggung Jawab : 1. Ketua KORWIL Kecamatan Parigi.

Dewan Penasehat : 1. NANA, S.Pd (Kepala SDN 1 Ciliang)


2. RAHLAN TOHARA, S.Pd (Kepala SDN 2 Karangjaladri)
3. RASIKIN ELAN, S.Pd (Kepala SDN 2 Bojong)
4. FURQON NURBUDIMAN, S.Pd (Kepala SDN 1 Ciliang
5. PEPEN PURWADI, S.Pd (Kepala SDN 2 Selasari)

Ketua : MUHAMAD ARSHIF BARQIYAH, S.Pd

Wakil Ketua : ROSYID, S.Pd

Sekretaris : 1. GILANG YUDISTIRA, S.Pd.


2. OFIK MAULANA, M.Pd.

Bendahara : RITA ROHMANASARI, M.Pd

Bidang Perencanaan : ARIS MUSTIKAYADI, S.Pd


Program

Bidang Sarana : SHENDI SUNENDAR, S.Pd


Prasarana

Bid. Pengembangan : OJO SUBADRIO, S.Pd


Olahraga Prestasi

Bidang Humas dan : JEMI PRASETYA, S.Pd


Kerja Sama

Parigi, Januari 2023


Ketua KORWIL Kec. Parigi

DIDI HERYADI, S.IP


NIP. 19740719 200501 1 006
1. BIDANG PERENCANAAN DAN PELAKSANAAN PROGRAM
A. Kewenangan: Merencanakan program kerja, penyusunan rencana kerja, penyusunan anggaran,
pemantauan, pengendalian, evaluasi, pengolahan  data , dan penyusunan laporan akuntabilitas
kinerja organisasi.
B. Tanggungjawab: Mendistribusikan dan mengkoordinasikan tugas-tugas kepada  bawahan sesuai
dengan bidang tugasnya masing-masing.
C. Tugas;
1) Mengkoordinasikan, mengarahkan, membina dan mengawasi pelaksanaan program kerja bidang
perencanaan.
2) Mengevaluasi pelaksanaan kegiatan bidang berdasarkan realisasi Program Kerja untuk bahan
penyempurnaan program berikutnya.
3) Menyusun dan memberikan laporan pertanggungjawaban tugas bidang kepada Ketua.
4) Menyelenggarakan tugas lain yang diberikan oleh ketua.
5) Bekerjasama dengan pengurus lainya untuk kelancaran dan keberhasilan program

2. BIDANG PENGEMBANGAN ORGANISASI, ADMINISTRASI,


SARANA DAN PRASARANA
A. Kewenangan: Menyelenggarakan segala aktivitas organisasi pengembangan Sumber Daya
Manusia (SDM) yang terkait dengan Pendidikan dan Pelatihan, pengembangan administrasi dan
sarana mulai dari perencanaan hingga laporan.
B. Tanggungjawab: Mengkoordinasikan dan mengorganisasikan seluruh penyelenggaraan aktivitas
program kerja dan pelaksanaan kebijakan organisasi dalam bidang pengembangan SDM,
administrasi dan sarana serta mempertanggung jawabkan kepada ketua.
C. Tugas:
1) Mengkoordinasikan, mengarahkan, membina dan mengawasi pelaksanaan program
kerja bidang pengembangan organisasi, administrasi dan sarana.
2) Mendata dan menginventarisir aktivitas pendidikan dan pelatihan yang sudah ada untuk diteliti
dan dikaji menjadi bahan pengembangan lebih lanjut.
3) Mendata dan menginventarisir sarana yang sudah ada untuk diteliti dan dikaji menjadi bahan
pengembangan lebih lanjut.
4) Mengevaluasi pelaksanaan kegiatan bidang berdasarkan realisasi Program Kerja untuk bahan
penyempurnaan program berikutnya.
5) Menyusun dan memberikan laporan pertanggungjawaban tugas bidang kepada Ketua.
6) Menyelenggarakan tugas lain yang diberikan oleh ketua.
7) Bekerjasama dengan pengurus lainya untuk kelancaran dan keberhasilan program KKG sesuai
kebutuhan.

3. BIDANG HUBUNGAN MASYARAKAT DAN KERJASAMA


A. Kewenangan: Menyelenggarakan segala aktivitas produktif yang terkait dengan pelaksanaan
fungsi hubungan masyarakat dan kerjasama kemitraan mulai dari perencanaan hingga laporan.
B. Tanggungjawab: Mengkoordinasikan dan mengorganisasikan seluruh penyelenggaran aktivitas
program kerja dan pelaksanaan kebijakan organisasi dalam bidang hubungan masyarakat dan
kerjasama kemitraan serta mempertanggungjawabkan kepada ketua.
C. Tugas:
1) Mengkoordinasikan, mengarahkan, membina dan mengawasi pelaksanaan program
kerja bidang humas dan kerjasama.
2) Mengevaluasi pelaksanaan kegiatan bidang berdasarkan realisasi Program Kerja untuk bahan
penyempurnaan program berikutnya.
3) Menyusun dan memberikan laporan pertanggungjawaban tugas bidang kepada Ketua.
4) Menyelenggarakan tugas lain yang diberikan oleh ketua.
5) Bekerjasama dengan pengurus lainya untuk kelancaran dan keberhasilan program KKG sesuai
kebutuhan.

Anda mungkin juga menyukai