Anda di halaman 1dari 16

MAKALAH

RELATIVITAS KHUSUS UMUM

GURU PEMBIMBING

WOWOK ADI WIBOWO S.Pd

DISUSUN OLEH

1.AFITO DYAS CAHYA ABADI (1)

2.ANGGUN MAULIDIA (4)

3.NIRITA AGUSTIN ANTANIA (19)

SMA NEGERI 1 SUMBERMANJING

2023/2024

1
KATA PENGANTAR

Dengan mengucapkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas

berkat dan rahmat-Nya lah sehingga pembuatan makalah untuk memenuhi tugas

mata pelajaran FISIKA yang berjudul “RELATIVITAS KHUSUS UMUM” dapat

terselesaikan.

Dalam pembuatan makalah ini,kami tidak lupa mengucapkan terimakasih

kepada semua pihak yang telah membantu dalam menyelesaikan tugas.Kritik dan

saran yang sifatnya membangun demi kesempurnaan makalah ini sangat kami

harapkan.Apabila ada kesalahan dalam penulisan makalah ini kami mohon maaf.

DAFTAR ISI

2
BAB I

3
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Makalah ini kami buat untuk memenuhi tugas kami semester genap. Dan

karena begitu pentingnya materi ini untuk menambah pematerian, maka

dengan ini kami membuat makalah fisika tentang "Relativitas"

1.2 Rumusan Masalah

1.Apakah pengertian relativitas?

2.Apakah definisi relativitas khusus dan umum?

4.Bagaimana teori relativitas khusus umum?

5.Apa akibat relativitas khusus umum?

1.3 Tujuan

Adapun tujuan dari pembuatan makalah ini adalah:

1.Menjelaskan pengertian relativitas khusus dan umum

2.Mendefinisikan teori relativitas khusus dan umum

3.Memaparkan rumus dalam relativitas khusus umum

4.Menjelaskan akibat dari relativitas

4
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Definisi Relativitas Khusus Dan Umum

Definisi Relativitas

Teori relativitas Albert Einstein adalah sebutan untuk kumpulan dua teori fisika:

"relativitas umum" dan "relativitas khusus". Kedua teori ini diciptakan untuk

menjelaskan bahwa gelombang elektromagnetik tidak sesuai dengan teori gerakan

Newton.

Gelombang elektromagnetik dibuktikan bergerak pada kecepatan yang konstan,

tanpa dipengaruhi gerakan sang pengamat. Inti pemikiran dari kedua teori ini

adalah bahwa dua pengamat yang bergerak relatif terhadap masing-masing akan

mendapatkan waktu dan interval ruang yang berbeda untuk kejadian yang sama,

namun isi hukum fisika akan terlihat sama oleh keduanya.

Definisi Relativitas Khusus

Relativitas khusus adalah teori mengenai struktur ruang-waktu. Diperkenalkan

oleh Einstein melalui karyanya tahun 1905,Tentang Elektrodinamika Benda

Bergerak(untuk kontribusi fisikawan lainnya lihatSejarah relativitas khusus).

Relativitas khusus menunjukkan bahwa jika dua pengamat berada dalam kerangka

acuan lembam dan bergerak dengan kecepatan sama relatif terhadap pengamat

lain, maka kedua pengamat tersebut tidak dapat melakukan percobaan untuk

menentukan apakah mereka bergerak atau diam. Bayangkan ini seperti saat Anda

berada di dalam sebuah kapal selam yang bergerak dengan kecepatan tetap. Anda

tidak akan dapat mengatakan apakah kapal selam tengah bergerak atau diam.

5
Teori relativitas khusus disandarkan pada postulat bahwa kecepatan cahaya akan

sama terhadap semua pengamat yang berada dalam kerangka acuan lembam.

Definisi Relativitas Umum

Relativitas umum adalah teori gravitasi yang dikembangkan oleh Einstein pada

tahun 1907-1915. Pengembangan relativitas umum dimulai dengan asas

ekivalensi, dimana keadaan gerak dipercepat dan diam pada sebuah medan

gravitasi (contohnya, ketika berada pada pada permukaan bumi) yang identik

secara fisik. Hasilnya adalah jatuh bebas adalah gerak inersia: objek yang sedang

jatuh bebas akan jatuh karena itulah bagaimana objek bergerak ketika tidak

adagaya yang diberikan pada benda tersebut, bukan akibat gaya gravitasi seperti

pada kasus mekanika klasik. Maka hal ini tidak cocok dengan mekanika klasik

dan relativitas khusus karena pada teori ini objek yang bergerak inersia tidak

dapat mempercepat terhadap satu sama lain, namun objek yang jatuh bebas dapat.

Untuk menyelesaian masalah ini, Einstein mengajukan bahwa ruang-waktu adalah

kelengkungan. Tahun 1915, ia merancang persamaan medan Einstein yang

menghubungkan kelengkungan ruang-waktu terhadap massa, energi, dan

momentum.

2.2 Teori Relativitas Khusus Dan Umum

A. Teori Relativitas Khusus

6
Teori relativitas khusus didasarkan pada dua postulat Einstein, yaitu sebagai

berikut:

Hukum fisika dapat dinyatakan dalam bentuk matematis yang sama, meskipun

diamati dari kerangka acuan yang bergerak dengan kecepatan tetap terhadap

kerangka acuan yang lain.Kelajuan cahaya dalam ruang hampa adalah konstan

untuk semua pengamat, tidak bergantung pada gerak sumber cahaya maupun

pengamat

1. Relativitas Kecepatan

Tidak ada kecepatan yang melebihi kecepatan cahaya. Rumus penjumlahan

kecepatan relativitas ialah sebagai berikut:

2. Relativitas Panjang

Menurut teori ini, jika benda bergerak mendekati kecepatan cahaya, maka panjang

benda seolah-olah tampak memendek (kontraksi panjang). Apabila diukur oleh

pengamat yang diam terhadap benda tersebut, relativitas panjang bisa dirumuskan

sebagai berikut:

7
3. Relativitas Massa

Jadi, kalau kata Einstein, nih, massa benda yang bergerak (m) akan lebih besar

daripada massa benda tersebut saat diam (mo). Rumusnya adalah sebagai berikut:

4. Relativitas Waktu (Dilatasi Waktu)

Merupakan waktu yang diukur oleh sebuah jam yang bergerak terhadap kejadian

lebih besar daripada jam yang diam terhadap kejadian. Relativitas waktu bisa

dirumuskan sebagai berikut:

5. Kesetaraan Massa dan Energi

8
Menurut Einstein, jika terjadi penyusutan massa, maka akan timbul energi. Hal ini

menunjukkan adanya kesetaraan massa dan energi. Benda yang diam maupun

bergerak memiliki energi.Energi saat benda diam dan saat bergerak atau energi

total dapat dirumuskan sebagai berikut.

Sementara itu, hubungan antara energi total, energi diam, dan energi kinetik

adalah sebagai berikut:

6. Momentum Relativistik

Tiap benda yang bergerak dengan kecepatan v, memiliki momentum linier yang

berbanding lurus dengan massa dan kecepatannya. Momentum suatu benda

bergerak dengan kecepatan mendekati kecepatan cahaya c, akan mengalami

perubahan dalam momentum tersebut karena mengalami gejala relativitas. Berikut

rumusnya:

9
B.Teori Relativitas Umum

Relativitas Umum juga dikenal sebagai teori relativitas umum adalah sebuah teori

geometri mengenai gravitasi yang diperkenalkan oleh Albert Einstein pada 1915.

Teori ini merupakan penjelasan gravitasi termutakhir dalam fisika modern.

1. Rumus Relatifitas Kecepatan

v = v1 + v2 / (1 + v1 v2 /c2)

Pengertian:

v = laju objek 1 terhadap 2I

v1 = laju objek 3 terhadap 2

10
v2 = laju objek 2 terhadap 1

c = kecepatan cahaya

2. Rumus Pemuaian Waktu

Δt = Δt0 / √ (1-v2/c2)

Pengertian:

Δt = perubahan waktu yang diamati pengamat yang bergerak dengan kecepatan v

Δt0 = perubahan waktu yang diamati pengamat yang diam

v = kecepatan pengamat

3. Rumus Kontraksi Lorentz

L = L0 √ (1-v2/c2)

Pengertian:

L = panjang benda yang diamati pengamat yang bergerak dengan kecepatan v

L0 = panjang benda yang diamati pengamat yang diam

v = kecepatan pengamat

11
4. Rumus Relativitas Massa dan Energi

m = m0 / √ (1- v2/c2)

Pengertian:

m = massa benda yang diamati pengamat yang bergerak dengan kecepatan

m0 = massa benda yang diamati pengamat yang diam

v = kecepatan pengamat

5. Rumus Energi Kinetik Benda Bermassa m0

Ek = [m0 c2 / √ (1- v2/c2)]-m0 c2

6. Rumus Energi total

E = E0 + Ek

Pengertian:

E0 = energi diam (E=m0c2)

12
Setelah kita membahas persamaan rumus dan definisi dari teori relativita maka

kita sekarang akan menguji pemahaman kita. Mari kita kerjakan beberapa soal

dibawah ini.

2.3 Akibat Relativitas Khusus Umum

A.Akibat Relativitas Khusus

Teori ini juga menyebabkan banyak kejutan. Beberapa diantaranya adalah:

Relativitas simultanitas: 2 kejadian yang simultan untuk 1 pengamat, mungkin

tidak simultan bagi pengamat lainnya jika ia bergerak relatif.Dilatasi waktu:

Jarum jam akan bergerak lebih lambat daripada jam pengamat yang "diam".Massa

relativistikKontraksi panjang: Objek akan memendek pada arah dimana mereka

bergerak dalam kaitannya dari pengamat.Ekivalensi massa–energi: E = mc2,

energi dan massa ekivalen dan dapat berubah satu sama lain.Kecepatan

maksimum terbatas: Tidak ada objek, pesan, atau garis medan dapat bergerak

lebih cepat daripada kecepatan cahaya di ruang hampa.Efek gravitasi hanya dapat

berpindah melalui ruang hampa pada kecepatan cahaya, tidak lebih cepat atau

seketika.

B.AKIBAT RELATIVITAS UMUM

Jam akan bergerak semakin lambat pada lubang gravitasi yang makin dalam. Hal

ini disebut dilatasi waktu gravitasi.Presesi orbit dengan cara yang tidak sama

dengan teori gravitasi Newton. (Hal ini telah diamati pada orbit Merkurius dan

13
binary pulsar).Sinar cahaya berbelok dengan adanya medan gravitasi.Massa

berotasi "menyeret" sepanjangruang-waktu disekitarnya, fenomena yang dikenal

dengan "frame-dragging".Meluasnya alam semesta, dan bagian yang jauh

bergerak dari kita lebih cepat dari kecepatan cahaya

BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Teori Relativitas Einstein muncul dari kesenjangan antara mekanika Newton

tentang perilaku zat (eter) dengan electromagnet Maxwell (kecepatan

cahaya).Teori relativitas khusus menyatukan ruang dan waktu menjadi ruang-

waktu. Teori ini menyatakan adanya pemuluran waktu sehingga waktu dinyatakan

sebagai dimensi keempat yang memiliki arah yang bergantung terhadap

kecepatan pengamat.Teori relativitas umum menyuguhkan konsep baru tentang

gravitasi yang menyatukan antara gravitasi dan relativitas yakni konsep gravitasi

Einstein. Konsep gravitasi umum menyatakan bahwa ruang-waktu bukan datar,

melainkan melengkung dan terdistorsi oleh massa dan energy di

14
dalamnya.Gagasan ini melahirkan pandangan bahwa alam semesta atau jagat raya

berhingga namun tak terbatas

3.2 Saran

Diharapkan dengan adanya makalah ini, dapat menambah khasanah

pengetahuan pembaca mengenai konsep ruang-waktu, relativitas, serta konsep

alam semesta. Dengan memahami konsep relativitas ini sekiranya dapat

menambah keyakinan kita pada Sang Pencipta akan adanya jagad raya yang

diciptakan-Nya sedemikian rupa.

15
16

Anda mungkin juga menyukai