Anda di halaman 1dari 12

BAB 6

“DAMPAK SOSIAL TIK”


A.PENGERTIAN TEKNOLOGI
salah satu gaya hidup modern di masa kini adalah penggunaan internet yang bisa diakses oleh
banyak orang dari seluruh.internet mampu membantu anda untuk terus berkomunikasi dengan
banyak orang dari manapun dan kapanpun tanpa harus terhalang oleh jarak ataupun waktu.
1.Pengertian Teknologi secara umum
kata teknologi berasal dari kata technologia atau techno. makna dari kedua kata tersebut adalah
keahlian dan pengetahuan. pengertian dari teknologi pada umumnya adalah sebuah keahlian atau
hal-hal yang juga berkaitan dengan pengetahuan.Arti kata teknologi ini terbatas pada benda yang
mewakili wujud saja, seperti peralatan atau mesin.
2. Pengertian teknologi menurut para ahli
A)M.Maryono
definisi teknologi menurut M.Maryono adalah terapan atau perkembangan dari berbagai jenis benda
atau peralatan yang digunakan manusia atau bisa juga berupa sistem yang pada akhirnya mampu
menyelesaikan seluruh persoalan atau masalah yang ada.
B) Jacques Ellil
definisi teknologi menurut Jacquest Ellil adalah metode yang sifatnya menyeluruh dan rasional serta
mengarah,yang di dalam terdapat ciri efisiensi di segala aktivitas atau kegiatan yang dilakukan oleh
setiap manusia.
C) NN
teknologi diartikan sebuah entitas baik yang berupa benda ataupun bukan, yang memang diciptakan
dengan sengaja melalui segala proses dalam pemikiran dan perlakuan yang fungsinya untuk
mencapai sebuah nilai tertentu.
3. Macam-macam teknologi
A. Teknologi bidang ekonomi
kemajuan teknologi di bidang ekonomi bisa dilihat dari sistem keuangan yang digunakan oleh banyak
orang saat ini. Misalnya, zaman dahulu tersaksi pembelian dan penjualan yang dilakukan secara
manual,tetapi sekarang mulai beralih ke sistem online, yaitu pembelian dan penjualan tidak harus
langsung saling bertatap muka untuk bertransaksisistem keuangan lainnya yang juga semakin maju
dan berkembang di bidang teknologi adalah hadirnya e-money yang semakin memudahkan sistem
pembayaran di segala hal.
B. Teknologi bidang informasi
Kemajuan yang ada di bidang informasi bisa dilihat dari kemudahan setiap orang dalam menerima
informasi, salah satunya melalui jaringan internet dari dari peralatan elektronik seperti
gadget.contohnya segala jenis informasi yang bisa dilihat secara langsung melalui berbagai situs di
jaringan internet.
C. Teknologi bidang pangan
Sistem pertanian yang sekarang digunakan juga sudah lebih canggih titik sistemnya sangat berbeda
dengan zaman dahulu, baik dalam hal menanam, memilih bibit maupun teknik dan cara
menanamnya kini sudah jauh lebih modern.
D. Teknologi bidang komunikasi
kemajuan komunikasi bisa dilihat secara langsung dari pemuda seseorang dalam berkomunikasi titik
contohnya melalui banyak bermunculan aplikasi chatting yang bisa digunakan oleh seseorang dalam
berkomunikasi dengan orang lainnya walaupun terpisahkan oleh jarak dan waktu.
4. Sejarah singkat perkembangan teknologi
Perkembangan teknologi adalah perubahan sistematis yang terjadi terhadap teknologi.
A.Masa prasejarah
pada masa prasejarah teknologi yang digunakan terbuat dari batu, perunggu, dan
besi.Teknologi yang dikenal di zaman prasejarah, contohnya pada, kapak, genggam, dan
bejana perunggu.
B. Teknologi zaman kuno
pada masa ini teknologi sudah berkembang di arah konstruksi, maritim, pertanian, dan alatalat tulis.
Manusia sudah mengenal cara membangun sebuah konstruksi bangunan sampai pada
tahap. Contohnya piramida, kapal, mercusuar dan jam matahari.
C. Teknologi abad pertengahan hingga era modern
pada masa ini teknologi yang digunakan sudah mulai mengalami kemajuan titik hal ini ditandai
dengan adanya berbagai macam, seperti di bidang astronomi, medis matematika, militer, hingga
ilmu kartografi. Contohnya busur silang, mesin, cetak, aljabar, dan navigasi kapal.
D. Teknologi era revolusi industri
perkembangan teknologi mulai terlihat semakin jelas di masa ini. Berbagai jenis mesin
berhasil dibuat yang kemudian menggantikan tenaga mesin menjadi tenaga mesin. Masa ini menjadi
cikal bakal perkembangan teknologi. Contohnya mobil generasi awal, telegraf, telepon, mesin tenun,
mesin uap, dan sepeda.
E. Teknologi di abad XX
Teknologi dalam bidang lain berkembang pesat titik dalam bidang militer bom atom berhasil
diciptakan titik transistor yang menjadi cikal bakal ukuran komputer kecil seperti sekarang juga
ditemukan.pada akhir abad ini internet mulai diperkenalkan untuk umum dan komersial. Contoh
teknologi lain abad xx yaitu kulkas, teknologi vaksinasi, vakum, dan microwave.
F. Perkembangan teknologi abad XXI
pada masa ini berbagai teknologi sudah mulai dikembangkan titik mulai dari teknologi yang
dibutuhkan untuk rumah tangga, pendidikan, sosial, teknologi informasi, dan hal lainnya.
5. Contoh teknologi terbaru di dunia
A) widgeg adalah teknologi yang diproyeksikan menggantikan pengguna wi-fi.
B)matrix power watch dengan daya baterai yang dapat diisi ulang dari panas tubuh.
C)invisible car mobil yang dapat mengubah warnanya sesuai lingkungan seperti bunglon.
B. ASPEK SOSIAL PENGGUNAAN KOMPUTER
komputer merupakan alat yang digunakan untuk mengelola data dalam perangkat elektronik untuk
membentuk sistem secara otomatis.
komputer adalah sebuah perangkat yang digunakan untuk mengelola Suatu data dan disimpan
dalam perangkat penyimpanan yang terdapat pada komputer. Hal ini mempermudah
penggunaannya dalam mengumpulkan dan menyimpan data dalam komputer.
komputer telah menjadi visilator dalam kegiatan-kegiatan pendidikan, perdagangan pemerintahan,
hiburan, dan sebagainya. Komputer juga sangat berperan dalam penyebaran berita-berita dari
seluruh penjuru dunia. Secara garis besar peran komputer adalah pengolahan informasi yang lebih
akurat, mudah dan aman.teknologi informasi dan komunikasi dapat dimanfaatkan di berbagai
bidang kehidupan, antara lain pendidikan, bisnis, pemerintahan, dan sosial. Dampak positif
pemanfaatan teknologi informasi dan telekomunikasi sebagai berikut.
1. Peranan komputer dalam dunia pendidikan
• -dapat mengakses informasi-informasi hasil penelitian orang lain
• -memperoleh sumber ilmu pengetahuan dengan mudah
• -akses ke para ahli lebih mudah karena tidak dibatasi jarak dan waktu
• -materi pelajaran dapat disampaikan interaktif dan menarik
• -belajar jarak jauh dapat menghemat biaya dan waktu
Keuntungan pemanfaatan komputer dalam bidang pendidikan bagi penyelenggara pendidikan.
• -berbagai hasil penelitian dengan lembaga pendidikan lain
• -memberikan layanan lebih baik ke peserta didik
• -dapat menjangkau peserta didik yang tempatnya sangat jauh
• -perpustakaan online dapat menekan biaya penyediaan buku
• -saling berbagi info sumber ilmu dengan institusi lain
Keuntungan pemanfaatan komponen lainnya dalam bidang pendidikan
• Memperoleh informasi tentang bahan-bahan pelajaran yang efektif
• Melakukan e-learning, yaitu pembelajaran jarak jauh secara online
• Berbagai informasi dan hasil peneliti
• Media konsultasi dan para pakar
• Perpustakaan online
• Diskusi online
• Kelas online
2.Peranan komputer dalam bidang pemerintahan e-government (electronic government)
Tujuan e-government untuk meningkatkan hubungan pemerintahan.
A. G2c (government to citizen)adalah pemanfaatan tik untuk melayani kebutuhan masyarakat
luas misalnya melayani kependudukan dan administrasi.
B. G2b (government to business)adalah pemanfaatan tik untuk melayani kebutuhan dunia
usaha, misalnya pengurusan izin Usaha, permintaan data statistik yang dibutuhkan untuk
Pengusaha.
C. G2g (government to government)adalah pemanfaatan tik untuk melayani kebutuhan
lembaga pemerintah lain,departemen lain, pemerintahan di atas atau di bawah.
Pemanfaatan TIK dalam bidang pemerintahan memiliki keuntungan sebagai berikut.
A.meningkatkan layanan kepada masyarakat.Msyarakat dapat dilayani kapan saja tanpa harus
menunggu kantor terbuka.
B.meningkatkan hubungan pemerintah dengan dunia usaha dan masyarakat karena informasi
mudah diperoleh
C.tersedianya informasi yang sudah diakses masyarakat sehingga dapat mengambil keputusan
yang benar dan dapat diberdayakan
D. Meningkatkan transparansi pemerintahan
E-government digunakan untuk hal-hal berikut
• Meningkatkan kualitas pelayanan terhadap masyarakat dan mempercepat proses-proses di
pemerintahan sehingga menimbulkan birokrasi yang panjang.
• Mempercepat pengumpulan informasi dan pelaporan sehingga lebih efisien dan efektif.
• Meningkatkan hubungan pemerintah dengan masyarakat, dunia usaha dan pemerintah lain.
• Meningkatkan transparansi (keterbukaan) dalam pemerintahan.
• Mendorong proses demokrasi.
4. Peranan komputer dalam bidang dunia usaha
A.mengembangkan perdagangan melalui e-commerce, yaitu perdagangan yang dilakukan secara
online dengan internet sehingga transaksi tidak harus bertemu langsung penjual dan pembeli. Fungsi
dari e-commerce untuk promosi usaha dan penjual barang. Pembayaran dapat dilakukan dengan
internet banking, SMS banking, dan transfer.
B.membuka peluang bisnis baru.
5. Peranan komputer dalam bidang perbankan
A.melakukan semua transaksi perbankan melalui ATM (Automatic Teller Machine).
B.melakukan transaksi melalui internet banking, SMS banking, dan phone banking.
6. Peranan komputer dalam bidang sosial budaya
A.promosi peristiwa.
B.memperkenalkan kebudayaan indonesia kepada masyarakat indonesia maupun luar negri.
C.menciptakan lapangan pekerjaan.
7. Peranan komputer dalam bidang jasa pengiriman
A.melakukan penyampaian pesan lebih cepat dan aman dengan memanfaatkan fasilitas internet,
seperti e-mail dan chatting.
B.memudahkan perusahaan dalam layanan jasa pengiriman melakukan pengadministrasikan barang
yang akan dikirimkan. Konsumen merasa aman atas barang yang dikirim karena dapat dilacak secara
real time (online).
8. Peranan komputer dalam bidang olahraga
Digunakan untuk menampilkan tayangan serta informasi tentang olahraga melalui berbagai media
informasi, baik yang bersifat internasional maupun nasional. Misalnya, menyaksikan siaran langsung
sepak bola piala dunia yang dilaksanakan di luar negeri tanpa harus ke luar negeri.
9. Peranan komputer dalam bidang industri rekaman
Digunakan untuk membantu para pekerja televisi, rumah produksi, serta studio rekaman untuk
melakukan kegiatan pekerjaan dengan memanfaatkan TIK. Misalnya mengambil rekaman, mengedit
hasil rekaman, dan memproduksi hasil rekaman.
C. KASUS-KASUS SOSIAL DARI IMPLEMENTASI
Selain membawa manfaat yang sangat besar bagi kehidupan manusia,penggunaan teknologi juga
memiliki dampak yang kurang yang kurang baik. Berikut beberapa dampak kurang baik yang muncul
dari penggunaan teknologi informasi dan komunikasi yang terjadi di beberapa bidang.
1. Kasus-kasus dari penggunaan media sosial
Beberapa dampak negatif yang dapat timbul dari penggunaan media sosial sebagai berikut.
a.Pengakibatkan kecanduan
Saat ini banyak orang yang lebih menyukai berkomunikasi melalui media sosial di banding secara
langsung. Ungkapan media sosial mendekatkan yang jauh dan menjauhkan yang dekat tampaknya
nyata dan menjadikan bukti bahwa seseorang telah mengalami kecanduan karena media sosial.
b. Privasi kehidupan diketahui orang banyak
Hal ini tidak berlaku bagi seseorang yang kurang suka mengumbar privasinya di media sosial.
Namun, seseorang yang terlalu gemar menunjukan kehidupan privasinya menjadi kurang baik atau di
anggap spam. Terlebih ketika hal tersebut di ketahui seseorang yang memiliki niat jahat.
c. Mudah melupakan perasaan
Menggunakan media sosial merupakan hak semua orang. Salah satunya untuk berbagai cerita
mengenai apa yang telah dirasakan seseorang. Mungkin anda sering melihat komentar-komentar
negatif yang di berikan dengan kata-kata kasar dan tidak sewajarnya.
Dengan media sosial, seseorang mudah memberi komentar kepada orang lain, sekalipun tidak
saling mengenal. Namun, komentar dengan bentuk yang kurang baik akan membuat orang lain yang
membacanya merasa sakit hati.
d. Mudahnya akses untuk mendapatkan informasi yang tidak baik
Selain beredarnya hoaks, media sosial juga memudahkan untuk menyebarkan informasi berupa
isu-isu negatif, pornografi, dan lainnya. Terkait isu-isu negatif yang mengandung SARA akan
menimbulkan perpecahan antarsuku, ras, dan agama. Hal-hal yang berbau pornografi tidak bisa
diabaikan terutam untuk anak-anak yang masih di bawah umur.
e. Tersebarnya perilaku yang kurang baik
Media sosial dapat menambah kegiatan kerja pemerintah. Dahulu media televisi di haruskan
untuk menyetor secara yang di tayangkan. Saat ini media sosial harus lebih diperhatikan. Media sosial
mempunyai akses yang lebih mudah. Tidak semua di media sosial merupakan hal-hal yang baik.
Ketika anak-anak dan remaja menyaksikan suatu tontonan yang tidak baik, akan muncul dorongan-
dorongan untuk meniru pelaku yang di tontonnya.
f. Menurunkan daya ingat
Seseorang yang terlalu asik bermain gedget dan berbincang di media sosial, daya ingatnya menjadi
rentan lupa terhadap waktu.
g. Menurunkan kreativitas
Selain menurunkan produktivitas, bermain media sosial mampu menurunkan kreativitas.
h. Menimbulkan kebencian
Sering terjadi saat ini karena tidak semua orang dapat menerima apa yang disebarkan oleh orang
lain. Hal itulah yang acap kali menimbulkan kebencian.
i. Menurunkan tingkat kesehatan
Jika sudah terlalu asyik memainkan media sosial, mata anda akn selalu terpaku kepada layar
smartphone yang tentu akan mengganggu kesehatan mata. Jika terus-menerus melakukan aktivitas
tersebut hingga larut malam, sehingga akan mengganggu kesehatan mata, berat badan bisa saja naik.
Hal tersebut pernah di kemukakan oleh para peneliti Nothwestern University. Mereka menyatakan
penggunaan smartphone saat jam-jam tidur akan menyebabkan obesitas karena paparan sinar biru dari
smartphone dapat meningkatkan hormon ghrelin yang berfungsi memberi sinyal lapar pada tubuh
seseorang.
j. Memungkinkan menjadi orang yang individualis
Hal ini sering terjadi di sekeliling kita karena banyak orang asyik sendiri dengan gadgetnya. Jika
seseorang terlalu menikmati media sosial, sifat individualis lambat laun akan muncul. Seseorang lebih
menikmati keberadaannya sendiri sekalipun ketika bertemu banyak orang.
k. Menimbulkan sikap acuh tak acuh terhadap orang‐orang di sekeliling
Dampak individualis penggunaan media sosial menjadikan seseorang lemah dalam bersimpati dan
berempati terhadap keadaan sekelilingnya. Perhatiannya selalu tertuju pada layer smartphone. Hal ini
banyak ditemukan di tempat-tempat umum. Misalnya, kendaraan umum.
l. Terjadinya cyber‐bullying
Cyber bullying merupakan bentuk kekerasan di internet yang dilakukan atau dialami oleh seseorang
terutama anak-anak dan remaja. Umumnya cyber bullying dilakukan para remaja karena mereka
membutuhkan pengakuan tentang keberadaannya.
m. Maraknya kejahatan dari media sosial
Banyak terjadi kasus kejahatan yang berawal dari nadia sosial, di antaranya kasus penculikan,
pemerkosaan, hingga pembunuhan. Inilah dampak negatif yang cukup parah dari media sosial. Media
sosial memberikan dampak positif untuk menambah pertemanan, namun di sisi lain ada dampak
negatif yang harus diperhatikan.
Hal ini umumnya terjadi pada remaja. Pola pikir remaja yang masih labil lebih mudah melakukan
kejahatan. Anda bisa lebih selektif untuk menjalin pertemanan jika baru mengenal melalui media
sosial.
n. Menurunkan produktivitas
Salah satu pemicu menurunnya produktivitas seseorang adalah tidak fokus. Penggunaan media
sosial yang berlebihan akan membuat penggunaannya enggan untuk melakukan hal-hal yang lebih
bermanfaat.
o. Melalaikan kewajiban
Seseorang mempunyai kewajiban yang harus dilakukan. Misalnya, pelajar mempunyai kewajiban
untuk belajar. Media sosial berperan dalam membuat seseorang menunda pekerjaannya.
Sayangnya, banyak pelajar yang mengalikan fokusnya untuk kegiatan ber media sosial. Tidak hanya
di rumah. Sekolah sebagai tempat menurut ilmu sering menggunakan handphone di kelas untuk
kegiatan di luar pembelajaran.
p. Menghambat mimpi dan cita-cita
Ketika produktivitas seseorang mulai menurun, hal-hal yang seharusnya dilakukan untuk mencapai
tujuan akan terhambat karena berada di zona nyaman yang membuat anggun bergerak. Oleh karena
itu, seseorang menjadi lupa mengejar impian.
q. Maraknya informasi kebohongan
Seseorang yang belum memiliki pemikiran kritis tentu muda percaya dengan informasi yang belum
jelas kebenarannya sehingga pesan berantai tersebut beredar di mana-mana. Informasi-informasi yang
berupa kebohongan disebut hoax. Beberapa kali kabar hoax menjadi viral karena banyak yang
menerima, kemudian menyebarkan nya.
r. Melabilkan emosi
Media sosial dapat berperan memainkan emosi seseorang. Emosi seseorang akan cenderung
terganggu ketika melihat suatu berita dan tulisan yang tidak sesuai perasaan.
s. Semakin konsumtif
Kehidupan di era modern tampaknya semakin menambahkan kebutuhan seseorang. Salah satunya
kebutuhan untuk pembelian paket data. Seseorang yang mengalami ketergantungan terhadap internet
terutama media sosial, ketika kuota maupun paket data yang dimiliki habis akan segera mengisi nya
kembali tanpa memikirkan keperluan yang harus diutamakan.
t. Pembajakan yang merugikan
Mungkin anda mempunyai teman yang usil ketika membajak media sosial milik anda. Mungkin
anda tidak terlalu merasa kesal. Tapi apa jadinya ketika pembajakan tersebut dilakukan oleh orang-
orang yang tidak bertanggung jawab yang dapat merusak image anda? hal itu akan sangat merugikan
pribadi anda, bukan?
2. Kasus-Kasus dari penggunaan online shop*
Online shop memiliki dampak negatif sebagai berikut :
a. Terjadi kesalahan pengiriman barang akibat kualitas barang yang tidak sesuai keterangan
yang tercantum di website.
b. Rentan aksi penipuan. Banyak kasus pembeli telah mengirim sejumlah uang yang disepakati,
namun barang tidak dikirim.
c. Rentan rusak atau pecah selama ekspedisi.
d. Rentan aksi pembobolan rekening karena pembayaran dilakukan melalui internet.
e. Marak aksi spamming karena setelah pembeli melakukan registrasi, penjual selalu
mengirimkan katalog online melalu e-mail pembeli. Hal ini cukup mengganggu privasi.
f. Bahaya konsumerisme dan pemborosan. Biasakan hanya membeli barang yang dibutuhkan
sehingga tidak terlalu boros.
g. Beberapa online shop menaikkan harga. Pembeli sebaiknya survei dahulu harga di beberapa
online shop lainnya.
h. Membuat malas bergerak ketoko. Belanja ketoko (offline) juga penting, jangan terpaku pada
belanja online saja. Ada beberapa barang yang lebih baik dibeli ditoko biasa, seperti sepatu dan
beberapa jenis pakaian.
i. Menyebabkan konsumen berpikir praktis
3. Kasus penyebaran berita hoaks di masyarakat*
Media sosial sering disalahgunakan untuk menyebarkan opini, berita, atau informasi yang
mengandung kebohongan (hoaks), pencemaran nama baik, ujaran kebencian, hingga
ancaman. Dampak yang diakibatkan pada individu yang diberitakan adalah turunnya kredibilitas
dan kehilangan kepercayaan secara sosial. Dampak pada masyarakat dapat memicu
perselisihan, keributan, serta ketidaktenangan sosial, menyangkut politik, sara serta memecah
belah bangsa.
Ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum memublikasikan sesuatu di media
sosial sebagai berikut.
a. Pastikan kebenaran informasi.
b. Menghindari hal yang dilarang UU ITE
c. Menghadirkan nilai yang sesuai
d. Post dalam kondisi tenang
Di indonesia perlawanan terhadap berita hoaks dilakukan melalui gerakan literasi digital
yang digunakan untuk membangun karakter bangsa. Literasi digital adalah ketertarikan, sikap,
dan kemampuan seseorang yang menggunakan teknologi informasi untuk mengakses,
mengelola, mengintegrasikan, menganalisis, mengevaluasi informasi, membangun
pengetahuan, dan berkomunikasi dengan orang lain agar dapat berperan efektif dalam
masyarakat. Terdapat dua metode yang digunakan, yakni memasukkan pengetahuan literasi
digital ke kurikulum sekolah dan bekerja sama dengan publik figur.
Hoaks dapat diidentifikasi dengan beberapa hal berikut:
a. Berita berasal dari sumber yang belum jelas /tidak dapat dipercaya
b. Gambar, foto, atau video yang dipakai merupakan rekayasa
c. Menggunakan kalimat yang provokatif
d. Mengandung unsur politis dan SARA
4.Kasus penggunaan Gadget pada anak usia dini*
Anak-anak menjadi sulit diajak berkomonikasi ketika mulai menggunakan Gadget. Selain
itu, mereka menjadi tidak peduli, mudah badmood, dan sering tidak Mendengarkan nasehat orang tua.
Anak yang telah kecanduan gadget akan menganggap gadget bagian dari hidupnya.
Hal ini dapat mengganggu sosialisasi dan kedekatan anak dengan orang tua, lingkungan dan
teman sebayanya.
Anak yang sering menggunakan Gadget akan cenderung memiliki sifat dan tingkah laku
berikut.
a. Anak cenderung tenang dan diam selama bermain gadget sendiri.
b. Anak cenderung berebut dan sulit mengalah saat bermain Get get bersama.
c. Anak cenderung menunda kewajiban rutinnya seperti makan mandi tidur mengerjakan 5
waktunya dan belajar ketika sudah bermain gadget.
d. Anak cenderung tidak peduli dengan situasi di sekitarnya dan asyik sendiri.
e. Anak tidak suka jika diajak kegiatan di luar rumah dan selalu ingin cepat pulang Agar bisa
segera bermain gadget.
D. Dampak positif dan negatif teknologi terhadap empat aspek besar*
1. Bidang budaya
Budaya adalah suatu cara hidup yang berkembang dan dimiliki bersama oleh sebuah
kelompok orang dan diwariskan dari generasi ke generasi. Budaya merupakan bagian tak
terpisahkan dari manusia sehingga banyak orang cenderung menganggapnya diwariskan
secara genetis. Bangsa Indonesia harus mempersiapkan diri untuk pengaruh teknologi
komunikasi terhadap seluruh aspek kebudayaan kehidupan bangsa.
B. Positif
1) Mempermudah mengetahui berbagai macam budaya dari belahan bumi yang lain.
2) Mempermudah pertukaran pelajar antar negara.
3) Mempermudah pendistribusian karya-karya anak bangsa, seperti musik, film, fashion, dan
furniture ekor negara-negara tetangga maupun berbeda benua sehingga memperkuat identitas
negara serta membuat negara semakin dikenal oleh dunia.
B. Negatif
1) Mempercepat perubahan pola kehidupan bangsa.
2) Terjadi akulturasi budaya yang berkembang menjadi budaya massa.
3) Membuat sikap menutup diri dan berpikir sampit.
Mudah terpengaruh oleh al yang berbau barat
Lenyapnya identitas kultural nasional dan lokal.
Kehilangan arah sebagai bangsa yang memiliki jadi diri.
Hilangnya semangat nasionalisme dan pragmatisme dan serba instan.
Cenderung pragmatisme dan serba instan.
2. Bidang politik
Berikut dampak positif dan negatif teknologi dalam bidang politik.
A.Positif
Memberikan dorongan besar bagi konsolidasi demokrasi banyak negara.
Meningkatnya hubungan diplomatik antar negara
Kerjasama antar negara lebih cepat dan mudah.
Menegakkan nilai-nilai demokrasi.
Memperluas dan meningkatkan hubungan dan kerjasama internasional.
Partisipasi aktif dalam percaturan politik untuk menuju perdamaian dunia.
Peranan besar masyarakat dalam pengembangan pemerintah. Contohnya e-government akan tercapai.
Anggota DPR dapat berinteraksi dengan rakyat yang telah memilihnya, kegiatan tanya jawab,
melakukan voting, saran dan kritik akan dapat tersalurkan dengan cepat, langsung, dan nyaman.
Kegiatan komunikasi untuk keperluan politik menggunakan teknologi informasi menyebabkan berita
tersampaikan lebih cepat, efisien, dan nyaman. Misalnya, masyarakat mengajukan pendapatnya ke
wakil rakyat e‐mail.
B.Negatif
Negara tidak dianggap sebagai pemegang kunci pembangunan.
Timbulnya gelombang demokratisasi (dambaan akan kebebasan).
Ancaman disintegrasi bangsa dan negara yang akan menggoyahkan Negara Kesatuan Republik
Indonesia.
Semakin meningkatnya nilai‐nilai politik individu, kelompok, oposisi, diktator mayoritas, atau tirani
minoritas.
Timbulnya fanatisme rasial, etnis, dan agama dalam forum dan organisasi.
Timbulnya unjuk rasa yang semakin berani dan terkadang mengabaikan kepentingan umum.
Adanya konspirasi internasional, yaitu pertentangan kekuasaan dan percaturan politik.
International selalu mengarah kepada persekongkolan.
Luntur nya nilai-nilai politik yang berdasarkan semangat kekeluargaan, musyawarah mufakat, dan
gotong royong.
3. Bidang ekonomi
Dalam perekonomian suatu negara, dapat dilihat dari perkembangan teknologi informasi dan
komunikasi di negara tersebut. Semakin tinggi perkembangan teknologi informasi, semakin tinggi
pula pertumbuhan ekonomi negara tersebut. Namun, perkembangan teknologi informasi juga
memiliki sisi negatif. Banyak penyalahgunaan teknologi dalam melakukan tindak kriminal.
Beberapa produk teknologi informasi dan komunikasi dalam bidang ekonomi sebagai berikut.
E‐Commerce
Secara umum, pengertian e‐commerce (pedagang elektronik) adalah kegiatan jual beli barang/jasa
atau transmisi dana/data melalui jaringan elektronik, terutama internet. Dengan perkembangan
teknologi informasi dan software, membuat transaksi konvensional menjadi mungkin untuk dilakukan
secara elektronik. Website digunakan sebagai pengganti toko offline. Website e-commerce mencakup
berbagai fungsi, seperti etalase produk, pemesanan online, dan inventarisasi stok untuk menjalankan
fungsi utama sebagai e‐commerce. Software yang digunakan terpasang pada server e ‐commerce dan
bekerja secara simultan dengan sistem pembayaran online untuk memproses transaksi. Secara umum
e-commerce artinya melakukan bisnis melalui jaringan yang saling terhubung (interconnected
network/internet).
Berikut beberapa contoh dari praktik e-commerce.

Menerima pembayaran kartu kredit untuk transaksi penjualan online.


Menghasilkan pendapatan dari iklan online.
Pertukaran saham melalui broker online.
Penyaluran informasi kepada perusahaan melalui internet.
Penyaluran manufaktur dan distribusi dengan partner melalui extranet.
Melakukan penjualan produk digital melalui website.

Transaksi e‐commerce terjadi pada banyak ruang lingkup mulai dari bisnis ke bisnis, bisnis ke
konsumen, konsumen ke konsumen, dan konsumen ke bisnis. Istilah e ‐commerce atau e ‐business
sering digunakan secara bergantian dengan istilah e ‐tail dalam referensi untuk proses transaksional
belanja online. E‐commerce dilakukan dengan berbagai aplikasi, seperti e ‐mail, katalog online dan
shopping card, EDI, file, transfer protocol, dan layanan web.
E-banking E-
banking atau internet banking adalah kegiatan yang melakukan transaksi, pembayaran , dan lainnya
melalui internet dengan website milik bank yang dilengkapi sistem keamanan. Penyelenggaraan
internet banking merupakan penerapan atau aplikasi teknologi informasi yang terus berkembang dan
dimanfaatkan untuk menjawab keinginan nasabah perbankan
Secara umum, dalam penyediaan layanan internet banking, bank memberikan informasi mengenai
roduk dan jasanya via portal di internet, memberikan akses kepada para nasabah untuk bertransaksi
dan meng-update data pribadinya. Adapun persyaratan bisnis internet banking antara lain:
aplikasi mudah digunakan
layanan dapat dijangkau dari mana saja
murah
dapat dipercaya dan
dapat diandalkan (reliable).
Berikut dampak positif dan negatif teknologi dalam bidang ekonomi.
a.positif
1) Produktivitas dunia industri semakin meningkat. Kemajuan teknologi akan meningkatkan
kemampuan produktivitas dunia industri, baik dari aspek teknologi industri maupun jenis produksi.
2) Pertumbuhan ekonomi semakin tinggi. 3)
Persaingan dalam dunia kerja sehingga menuntut pekerja untuk selalu menambah skill dan
pengetahuan yang dimiliki.
4) Semakin marak penggunaan TIK, semakin membuka lapangan pekerjaan.
5) Dengan fasilitas pemasangan iklan di internet pada situs situs tertentu akan mempermudah kegiatan
promosi dan pemasaran suatu produk dan lain-lain.
b.negatif 1)
Terjadi pengangguran bagi tenaga kerja yang tidak mempunyai kualifikasi sesuai kebutuhan.
2)Sifat konsumtif sebagai akibat kompetisi yang ketat pada era globalisasi akan melahirkan generasi
yang secara moral mengalami kemorosotan. Misalnya, konsumtif, boros, dan memiliki jalan pintas
yang bermental instan.
3) Aksi penipuan dalam proses jual beli online yang dapat merugikan beberapa pihak.
4) Dengan jaringan yang tersedia seperti yang terdapat pada beberapa situs yang menyediakan
perjudian secara online.
5) Orang awam yang belum pernah bertransaksi secara online, akan merasa janggal ketika harus
bertransaksi tanpa bertatap muka atau melihat penjualnya. Selain itu, ketakutan bila pembayaran tidak
terkirim atau diterima serta barang tidak dikirim atau barang dikirim, tetapi tidak diterima.
4.Bidang sosiaal
Akibat perkembangan teknologi informasi, keadaan sosial masyarakat mengalami perubahan. Akan
tetapi, masih terdapat kesenjangan masyarakat daerah terpencil. Masyarakat di kota-kota besar sangat
mudah untuk mengakses berbagai informasi melalui internet. Masyarakat pedesaan cenderung susah
mendapatkan informasi di dunia maya. Jika dilihat secara keseluruhan, perkembangan teknologi
informasi sangat berpengaruh terhadap kehidupan masyarakat.
Beberapa kendala yang ditemui dalam pemberdayaan masyarakat dengan memanfaatkan teknologi
komunikasi sebagai berikut.
a. Kesadaran masyarakat terhadap pentingnya informasi dan teknologi informasi dalam kehidupan
masa kini.
b. Sikap terhadap teknologi informasi belum positif, masyarakat terbiasa hanya sebagai penerima
informasi bukan pengolah. c.
Pengunaan teknologi informasi belum merata dan mengakar dalam kehidupan masyarakat.
d. Penerapan budaya informasi belum didorong oleh pelembagaan atau kebijakan nasional.
Untuk mengatasi kendala di atas, pemerintah dapat melakukan beberapa langkah berikut
a. Menentukan konsep nasional mengenai masyarakat informasi Indonesia yang diinginkan dengan
mempertimbangkan perkembangan masyarakat dan budaya sendiri ke masa depan tanpa melepaskan
diri dari negara maju. Kebijakan yang menjadi pegangan dan pemilihan penerapan dan pembudayaan
teknologi secara luas termasuk pendidikan.
b. Meningkatkan kesadaran berinformasi dan sikap yang positif terhadap informasi dalam segala
bidang yang menjadi dasar bagi pembudayaan teknologi informasi. Memberi prioritas kepada
institusi/pranata yang strategis untuk menunjang pembentukan masyarakat informasi.
c. Mengubah Citra teknologi dan teknologi informasi sehingga dapat diterima dengan wajar dan akrab
oleh pemakai yang lebih luas dan masyarakat umum Indonesia.

Berikut dampak positif dan negatif teknologi dalam bidang sosial


a. Positif
1) kemajuan teknologi komunikasi yang cepat dapat mempermudah komunikasi antar manusia dari
suatu tempat ke tempat lain
2) sosialisasi kebijakan pemerintah lebih cepat disampaikan kepada masyarakat
3) informasi di masyarakat dapat langsung dipublikasikan dan diterima oleh masyarakat
b. Negatif
1) pesatnya komunikasi membuat bentuk komunikasi berubah yang semula face to face menjadi tidak.
Hal ini dapat menyebabkan komunikasi hampa.
2) orang yang terus-menerus bergaul dengan komputer akan cenderung menjadi individualis
3) pesatnya teknologi informasi, baik internet maupun media lainnya, membuat peluang masuknya
hal-hal berbau pornografi, pornoaksi, maupun kekerasan makin mudah.
4) interaksi anak dan komputer yang bersifat satu (orang) menghadap satu (mesin) mengakibatkan
anak menjadi tidak cerdas secara sosial
5) kemerosotan moral di kalangan warga masyarakat, khususnya kalangan remaja dan pelajar.
KESIMPULAN

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) bagaikan dua sisi mata uang yang berbeda.
Di satu sisi, perkembangan TIK tersebut dapat membantu serta memudahkan manusia dalam segala
aktivitas kehidupannya. Tetapi di sisi lain, perkembangan TIK dapat menjadi bumerang bagi
penggunanya yang tidak mampu membendung arus informasi yang deras dan tidak mampu memfilter
informasi yang baik dan benar serta yang salah.
Tik memiliki dampak di masyarakat. Baik dampak positif maupun negatif. Tetapi tentunya dampak
negatif tersebut dapat ditanggulangi dan bahkan dicegah agar tidak terjadi banyak solusi atau jalan
keluar untuk menanganinya tanpa merugikan kedua belah pihak yaitu tik dan manusia

Anda mungkin juga menyukai