Anda di halaman 1dari 13

AKTIVITAS PERMAINANA BOLA BESAR MELALUI

PERMAINAN SEPAK BOLA

A. Formasi Pemain
Sistem pemain yang umum digunakan untuk penyerangan maupun pertahanan
sebagai berikut:

1. Sistempermainan 1-4-2-4
Artinya:
1: Penjaga gawang
4: Pemain bertahan
2: Pemain tengah
4: Pemain penyerang

2. Sistempermainan 1-4-4-2
Artinya:
1: Penjaga gawang
4: Pemain bertahan
4: Pemain tengah
2: Pemain penyerang

3. Sistempermainan 1-4-3-3
Artinya:
1: Penjaga gawang
4: Pemain bertahan
3: Pemain tengah
3: Pemain penyerang
4. Sistempermainan 1-1-3-3-3
Artinya:
1: Penjaga gawang
1: Pemain tengah belakang ( center back )
3: Pemain bertahan
3: Pemain tengah
3: Pemain penyerang

a. Aktivitas Pembelajaran 1
Nama permainan: Permainan Sepak Bola Gawang Sudut
Deskripsi pembelajaran melewatkan bola ke garis gawang sudut oleh dua orang
berpasangan secara kerjasama, saling respek, peduli, empati dan simpati. Mengenali dan
memanfaatkan ruang, posisi bermain, jarak, dan waktu permainan, dan mengembangkan
keterampilan mempassing bola.
Belajar melalui permainan ini diharapkan dapat mengembangkan pengetahuan,
sikap, dan keterampilan.
Alat dan bahan pembelajaran: 4 bola sepak, cone penunjuk batas lapangan.
Aturan dan peraturan permainan:
1. Buatlah dua kelompok siswa kedalam 3 atau 4 pasangan
2. Lakukan operan passing bola pada setiap pasangan (pengenalan).
3. Lakukan operan passing bola melewati garis gawang sudut.
4. Skor tercipta bila satu orang mem-passing bola melewati garis gawang sudut dan
bola tertahan oleh kaki pasangannya.
5. Hindari keadaan merangsek bola dengan cara memanfaatkan ruang dan waktu yang
tersedia.
6. Gunakan pikiran untuk mencari dan mendapatkan ruang leluasa melewatkan bola
kegaris gawang.
7. Manfaatkan empat gawang yang tersedia untuk mencetak angka.
8. Permainan berlangsung selama 10 sampai 12 menit.

Ketika pembelajaran berlangsung, kamu harus mempelajari hal lain yang


mendukung terhadap permainan gawang sudut, yakni berkaitan dengan teknik dasar
permainan sepak bola. Teknik dasar yang harus kamu lakukan, yakni passing pendek,
men-driblle, menahan bola. Ketika melakukannya, misalnya mem-passing, kamu
gunakan kaki bagian dalam punggung kaki dan kura-kura.
Hal lain juga kamu lakukan ketika kamu menahan dengan kaki bagian dalam,
men-driblle dengan punggung kaki, kaki bagian dalam, dsb. Kombinasi penambahan
latihan teknik ini biasa kamu lakukan diawal pembelajaran sebelum kamu melakukan
permainan gawang sudut atau ketika setelah kamu melakukan permainan gawang sudut
sehingga kamu akan mendapatkan teknik dasar yang diharapkan dari permainan yang
kamu lakukan.

Gambar 1.1 Permainan gawang sudut

b. Aktivitas Pembelajaran 2
Alat dan bahan pembelajaran bahan pembelajaran: 4 bola sepak, cone penunjuk
batas lapangan, penanda regu.
Aturan dan peraturan permainan:
1. Buatlah gawang atau titik pada setiap sudut gawang, bias menggunakan botol air
mineral kosong, cone, atau corong.
2. Setiap gawang atau titik botol air mineral kosong dijaga oleh satu pemain.
3. Siswa yang belum mendapatkan kesempatan bermain berada di pinggir lapangan.
4. Lakukan upaya memasukkan bola ke gawang lawan atau menjatuhkan titik air
mineral lawan melalui dribbling bola ke arah gawang atau titik botol air mineral
kosong lawan, tetapi hindari jangan sampai gawang atau titik botol air mineral sendiri
dijatuhkan melalui bola tendangan lawan.
5. Pemain yang gawangnya kemasukan bola atau botol air mineralnya jatuh karena
tendangan bola lawan dapat digantikan oleh siswa lainnya dengan terlebih dahulu
memosisikan gawang atau botol air mineral di tempatnya.
6. Skor dapat diperoleh bila satu orang pemain dapat melewatkan bola ke garis gawang
dan atau menjatuhkan botol air mineral kosong lawan.
7. Gunakan pikiran untuk mencari dan mendapatkan ruang leluasa melewatkan bola ke
garis gawang.
8. Manfaatkan delapan gawang yang tersdia untuk mencetak angka.
9. Permainan berlangsung selama 10 sampai 12 menit.

Ketika waktu untuk melakukan aktivitas permainan gawang delapan


dilaksanakan, cobalah kamu selingi teknik dasar yang mendukung terhadap pencapaian
permainan gawang delapan yang maksimal seperti ketika kamu melakukan pemainan
gawang sudut dimana teknik dasar yang mendukung di antaranya passing, driblle, dsb.
Semua teknik tersebut kamu lakukan dengan variasi baik dengan menggunakan kaki
bagian dalam punggung.

Gambar 1.2 Permainan gawang delapan

c. Aktivitaspembelajaran 3
Aturan peraturan permainan:
1. Buatlah dua kelompok siswa ke dalam 3 atau 4 pasanagan.
2. Lakukan operan passing bola pada setiap pasangan (pengenalan).
3. Lakukan operan passing bola ke arah end zone dimana salah satu teman regu kalian
bergerak ke arah kiri dan kanan.
4. Skor dapat diperoleh bilas atu orang mem-passing bola ke arah end zone dan bola
tertahan oleh kaki teman di daerah end zone.
5. Hindari keadaan merangsek bola, dengan cara memanfaatkan ruang dan waktu yang
tersedia.
6. Gunakan pikiran, perasaan, dan perbuatan untuk mencari dan mendapatkan ruang
leluasa agar bola dapat ditahan oleh pemain di garis end zone.
7. Manfaatkan ruang terbuka yang tersedia untuk mencetak angka.
8. Kembangkan kerjasama dan kekompakan bermain, serta kembangkan sikap
menghargai/menghormati kawan dan lawan, sikap empati, simpati dan toleransi
dalam suatu interaksi yang harmonis.
9. Lakukan komunikasi sosial yang didasari oleh adanya rasa kebersamaan.
10. Membantu pemain yang belum bias melakukan gerakan mengoper bola atau
menendang bola dengan baik.
11. Lakukan permainan dengan penuh kesadaran dan pengendalian diri.
12. Permainan berlangsung 10 sampai 12 menit.

Gambar 1.3 Sepak bola end zone

d. AktivitasPembelajaran 4
Alat dan bahan pembelajaran: 4 bola sepak, cone penunjuk batas lapangan,
penanda regu.
Aturan dan peraturan permainan:
1. Buatlah dua kelompok siswa ke dalam 3 atau 4 pasangan sesuai dengan keadaan
kelas.
2. Lakukan gerakan menggiring bola pada setiap pasangan dengan jarak yang kalian
inginkan (pengenalan).
3. Lakukan gerakan menggiring bola dan berusaha melewati lawan yang berusaha
menghadang di garis pertahanan.
4. Skor dapat diperoleh bila kalian bias melewati semua teman di garis pertahanan yang
berusaha menggagalkan upaya dribbling bola.
5. Hindari kegagalan menggiring bola dengan cara memanfaatkan ruang dan waktu
yang tersedia.
6. Gunakan pikiran untuk mencari dan mendapatkan ruang leluasa melewati teman yang
ingin menghalangi/menggagalkan dribbling bola.
7. Jika tidak bias melewati teman yang menghalangi di garis pertahanan, kembalilah
ketitik awal saat memulai permainan.
8. Setelah bias melewati garis pertahanan akhir, kembalilah melewati garis pertahanan
dengan men-dribbling bola ketitik awal saat memulai permainan.
9. Skor diperoleh bila pemain mampu melewati garis pertahanan akhir dan kembali ke
titik awal saat memulai permainan.
10. Kembangkan upaya-upaya gerak-tipu dribbling bola melalui daya penalaran,
perasaan dan perbuatan agar berhasil melewati garis pertahanan lawan.
11. Dalam satu kali serangan ke garis pertahanan lawan dapat dilakukan oleh dua
pemain penyerang.
12. Permainan bias dikembangkan dengan cara regu menyerang melakukan passing bola,
pemain di garis pertahanan berusaha untuk menggagalkan operan bola.
13. Permainan berlangsung selama 10 – 12 menit atau disesuaikan dengan kondisi kelas
dan kebutuhan.

Ketika kamu melakukan tugas belajar gerak di mana terdapat tahapan-tahapan


yang harus kamu lakukan, cobalah selipkan teknik dasar yang mendukung terhadap
aktivitas permainan melewati garis pertahanan. Teknik dasar yang harus kamu lakukan,
guna menunjang terhadap aktivitas yang kamu lakukan diantaranya adalah passing,
stopping. Kedua teknik ini cobalah kamu lakukan dengan menggunakan kaki bagian
dalam, punggung kaki, sehingga kamu akan menemukan teknik passing, stopping yang
baik guna mendapatkan hasil pembelajaran yang maksimal dalam permainan melewati
garis pertahanan.

Gambar 1.4 Permainan sepak bola lewati garis pertahanan

B. Pola Penyerangan dan Pola Pertahanan


1. Pola dasar penyerangan macam-macamnya:
a. Pola dasar penyerangan untuk menghadapi pertahanan yang rapat. Untuk menyusun
pola: penyerangan terhadap pertahanan yang rapat/pertahanan seperti tembok antara
lain dapat dilakukan dengan jalan melakukan operan-operan bola panjang yang
langsung serta dikombinasi dengan pancingan agar lawan keluar dari barisan
pertahanannya.
b. Pola dasar penyerangan dengan cara mengisi tempat yang kosong. Pola penyerangan
dengan mengisi/mencari tempat yang kosong merupakan kewajiban setiap pemain
dalam melakukan penyerangan.
2. Pola dasar pertahanan macam-macamnya:
a. Pola dasar pertahanan seorang lawan seorang (man to man defence)
Seorang pemain dari pihak bertahan selalu mengikuti dan menjaga pemain dari pihak
penyerang supaya tidak dapat memasuki daerah lawan.
b. Pola dasar pertahanan daerah ( zone defence)
Setiap pemain belakang pihak yang bertahan mempunyai tugas dan tanggung jawab
untuk menjaga daerahnya masing-masing.
c. Pola dasar kombinasi
Gabungan dari pola dasar pertahanan seorang lawan dan pertahanan daerah. Setiap
pemain yang bertahan bukan hanya dapat menjaga daerahnya, melainkan juga dapat
berpindah secara tiba-tiba dengan cepat dan tepat.

Bermain Sepak Bola


Setelah siswa memahami dan menguasai macam-macam formasi bermain pola
penyerangan dan pola pertahanan, siswa bermain dalam bentuk pertandingan yang
sebenarnya dengan mengikuti dan mematuhi peraturan permainan sepak bola yang
sebenarnya.

Peraturan Sepak Bola


Peraturan Permainan sepak bola secara garis besarnya dibagi menjadi dua yang
meliputi pokok-pokok peraturan permainan, seperti alat dan perlengkapannya serta
peraturan yang mengatur pelanggaran dan hukuman.

1. Pelanggaran dan Hukuman


Peraturan ini telah ditetapkan oleh PSSI dan FIFA yang berlaku untuk seluruh
dunia.
Pelanggaran yang dihukum dengan tendangan bebas adalah sebagai berikut:
a. Melompati lawan
b. Mendorong lawan dengan tangan atau bagian dari lengan
c. Menendang lawan
d. Menerjang lawan secara kasar dan membahayakan
e. Menendang lawan dari belakang, kecuali lawan menghalang-halangi
f. Memukul atau mencoba hendak memukul lawan
g. Memegang lawan dengan tangan atau dengan bagian dari lengan
h. Memainkan bola dengan tangan, seperti membawa, memukul, atau mendorong bola
dengan tangan.
i. Mentack tidak mengenai bola, tapi mengenai lawan
j. Meludahi lawan.

2. Pelanggaran yang dihukum dengan tendangan bebas dan tidak langsung


Pelanggaran itu adalah sebagai berikut:
a. Menendang bola yang sedang dipegang atau dikuasai penjaga gawang
b. Bermain dengan cara berbahaya
c. Menghalang-halangi lawan ketika bola tidak dimainkan, misalnya berlari antara bola
dan lawan.
d. Menyentuh bola dengan tangannya, dari Throw in yang dilakukan oleh teman satu
timnya.
e. Terjadi back pass
f. Terjadi offside

Tendangan tidak langsung dari tempat diman pelanggaran terjadi, dan wasit
mengangkat satu tangan lurus keatas, jarak bola dengan pemain bertahan 9, 15 m.

3. Posisi ( Gerakan Wasit )


Arah wasit selama pertandingan harus berlari diagonal, selalu berhadapan dengan
asisten wasit, selalu dekat jaraknya dengan bola yang sedang dimainkan kurang lebih
sepuluh meter. Asisten wasit mengangkat benderanya apabila bola out, pelanggaran, dan
offside jika tidak kelihatan, oleh wasit.

4. Kode Etik Tanda Wasit


Kode atau tanda wasit biasanya menggunakan bunyi peluit jika terjadi hal-ha
sebagai berikut:
a. Permulaan pertandingan, wasit meniup peluit dengan bunyi panjang satu kali.
b. Jika terjadi kesalahan dan pelanggaran, bunyi peluit satu kali pendek.
c. Waktu istirahat habis dan babak pertama selesai, bunyi peluit dua kali panjang.
d. Berakhir babak kedua, bunyi peluit tiga kali panjang.
5. Peringatan Bagi Pemain / Mendapat Kartu Kuning
a. Pemain masuk kelapangan tanpa seizin wasit lebih dahulu
b. Pemain tidak menerima keputusan yang diberikan wasit, seperti menjatuhkan bola
dengan keras.
c. Pemain melakukan kesalahan karena perbuatan tidak sopan.
d. Terus-menerus melanggar peraturan permainan.
e. Memperlambat waktu untuk memulai permainan.
f. Sengaja meninggalkan lapangan permainan tanpa seijin wasit.

6. Pemain Dikeluarkan / Mendapat Kartu Merah


Pemain dikeluarkan jika terjadi hal-hal sebagai berikut:
a. Melakukan kesalahan yang berat dengan perkataan yang tidak wajar (kotor),
misalnya menghina, bermain menjurus kasar dan bahaya.
b. Pemain tetap melakukan perbuatan yang tidak wajar setelah mendapat peringatan.
c. Meludahi pemain lawan, wasit, Aw dan orang lain.
d. Menggagalkan suatu kesempatan/peluang terciptanya gol dengan sengaja menyentuh
bola dan pelanggaran yang dapat dihukum dengan tendangan bebas/tendangan
pinalti.
e. Bersalah karena bermain sangat kasar.
f. Bersalah karena berkelakuan jahat.

7. Kesalahan yang Mengakibatkan Hukuman


a. Tendangan penjuru (corner kick), pemain bertahan menyentuh bola sehingga bola
keluar dari garis gawang.
b. Tendangan finalti, karena pemain melakukan 10 pelanggaran yang mengakibatkan
terjadi tendangan bebas langsung.
c. Lemparan kedalam, dilakukan dari garis dimana bola terakhir keluar.
d. Offside, pemain penyerang berada lebih dekat dengan garis gawang lawan, dan
antara dia dengan garis gawang hanya ada kurang dari 2 pemain lawan penalty
lawan.

Seorang pemain dalam posisi offside tetapi tidak dinyatakan offside apabila :
a. Menerima bola langsung, dari tendangan gawang
b. Menerima bola langsung dari tendangan sudut
c. Menerima bola langsung dari lemparan kedalam
d. Berada di lapangannya sendiri
e. Bola terakhir dimainkan lawan.

8. Praktek Mewasiti
Wasit, asisten wasit, dan wasit cadangan mengenakan pakaian yang berbeda
dengan kedua kesebelasan, ketika memimpin pertandingan, dan membawa perlengkapan
yang dianggap perlu. Seorang wasit cepat tanggap atas kejadian di lapangan dan member
keputusan yang tepat sesuai dengan kesalahan yang dilakukan pemain. Wasitpun berhak
menghentikan permainan apabila terjadi kerusuhan diantara pemain yang tidak dapat
diamankan / Pengawas Pertandingan.

UJI KOMPETENSI SISWA :


PILIH 1 JAWABAN YANG PALING BENAR !

1. Jika kesebelasan dalam pertandingan sepak bola menerapkan system permainan 1-3-5-2,
maka angka 5 tersebut menunjukkan peran pemain sebagai ….
a Pemain menyerang c. pemain bertahan
b Pemain lapangan tengah d. pemain serbabisa

2. Pemain yang melakukan pelanggaran dengan cara menarik kostum lawan dalam sepak bola,
maka terjadi hukuman ….
a Tendangan bebas langsung c. tendangan gawang
b Tendangan bebas tidak langsung d. tendangan sudut

3. Tendangan bebas tidak langsung dilakukan dalam sepak bola, apabila terjadi pelanggaran …
a Mendorong lawan dengan tangan
b Menerjang lawan dengan kasar
c Mengangkat kaki terlalu tinggi saat ada lawan
d Menendang lawan dengan keras

4. Dalam pertandingan sepak bola terjadi tendangan penjuru apabila ….


a bola keluar lapangan lewat garis gawang disentuh oleh pemain bertahan
b bola keluar lapangan lewat garis gawangdisentuh oleh pemain penyerang
c bola keluar lapangan lewat garis samping disentuh oleh pemain depan
d bola keluar lapangan lewat garis samping disentuh oleh pemain belakang
5. Apabila suatu kesebelasan sering melakukan passing-passing bola panjang, maka
kesebelasan tersebut menerapkan pola … Dalam permainan sepak bola.
a Penyerangan kilat
b Penyeranga terhadap pertahanan rapat
c Penyerangan mengisi tempat kosong
d Pertahanan seorang lawan seorang

6. Pola penyerangan dengan caramengisi daerah kosong merupakan … dalam permainan sepak
bola.
a Kewajiban pemain penyerang c. kewajiban pemain belakang
b Kewajiban pemain gelandang d. kewajiban pemain semua

7. Seorang pemain bertahan selalu menjaga seorang pemain penyerang kemana saja dia
bergerak, maka seorang pemain bertahan tersebut melakukan … dalam permainan sepak
bola.
a Pertahanan seorang lawan seorang c. Pertahanan kombinasi
b Pertahanan daerah d. Pertahanan yang kuat

8. Setiap pemain yang bertahan bukan hanya dapat menjaga daerahnya, tetapi juga dapat
berpindah secara tiba-tiba dengan tepat, maka pemain tersebut menerapkan … dala
mermainan sepak bola.
a Pertahanan dengan baik c. Pola pertahanan satu lawan satu
b Pola pertahanan daerah d. Pola pertahanan kombinasi

9. Di bawah ini yang tidak termasuk cara melakukan lemparan kedalam pada permainan sepak
bola adalah ….
a Bola di pegang dengan tangan dua
b Di lemparkan mulai dari belakang, atas, depan kepala
c Di lemparkan di luar garis lapangan
d Bola di lemparkan sambil melompat

10. Tendangan pinalti dilakukan di depan gawang dengan jarak ….


a 11 meter c. 15 meter
b 13 meter d. 19 meter
11. Pernyataan di bawah ini yang tidak termasuk sistim permainan sepak bola adalah ….
a Sistem permainan 1-4-2-4
b Sistem permainan 1-4-3-3
c Sistem permainan 1-4-4-2
d Sistem permainan 1-4-5-2

12. Setiap pemain belakang dari pihak yang bertahan mempunyai tugas dan tanggung jawab
untuk menjaga daerahnya masing-masingdisebut ….
a Melakukan pertahanan man to man defence
b Melakukan pertahanan zone defence
c Melakukan pertahanan kombinasi
d Melakukan pertahanan sentral

13. Yang tidak termasuk pelanggaran yang di hukum dengan tendangan bebas langsgung dalam
sepak bola adalah ….
a Mendorong lawan dengan tangan
b Menendang lawan dari belakang
c Menarik lawandengan tangan
d Mendorong lawan bahu dengan bahu

14. Apabila dalam pertandingan sepak bola terjadi offside maka hukumannya adalah ….
a Tendangan bebas untuk lawan
b Tendangan bebas langsung untuk lawan
c Tendangan bebas tidak langsung untuk lawan
d Tendangan bebas di tengah lapangan

15. Jarak antara bola dengan pemain bertahan, apabila terjadi tendangan bebas langsung/ tidak
langsung dalam pertandingan sepak bola adalah ….
a 8, 15 meter c. 10, 15 meter
b 9, 15 meter d. 11, 15 meter

16. Pernyataan di bawah ini yang tidak termasuk gerakan wasit selama memimpin pertandingan
sepak bola adalah ….
a Selama pertandingan harus berlari diagonal
b Selalu berhadapan dengan asisten wasit
c Selalu dekat jarakny adengan bola yang sedang dimainkan
d Selalu berlari-lari dengan cepat

17. Tugas asisten wasit dalam pertandingan sepak bola adalah ….


a Mengangkat bendera saat dimulai pertandingan
b Mengangkat bendera saat bola keluar lapangan
c Mengangkat bendera ketika terjadi gol
d Mengangkat bendera ketika terjadi tendangan bebas

18. Wasit dalam memimpin pertandingan sepak bola menggunakan peluit. Sedang pada saat
kick off wasit ….
a Meniup peluit dengan bunyi satu kali pendek
b Meniup peluit dengan bunyi panjang satu kali
c Meniup peluit dengan bunyi 2 kali pendek
d Meniup peluit dengan bunyi 3 kali panjang

19. Pemain sepak bola mendapat kartu kuning apabila ….


a Pemain masuk lapangan tanpa seizin wasit terlebih dahulu
b Pemain menghina dengan kata-kata kotor
c Pemain bersalah karena bermain sangat kasar
d Pemain bersalah karena berkelakuan jahat

20. Yang tidak termasuk seorang pemain dalam posisi offside, tetapi tidak dinyatakan offside
adalah ….
a Menerima bola langsung dari tendangan sudut
b Menerima bola langsung dari lemparan dalam
c Menerima bola langsung yang terakhir dimainkan lawan
d Menerima bola langsung yang terakhir dimainkan kawan

Anda mungkin juga menyukai