Anda di halaman 1dari 7

LOKAKARYA PERANGKAT PEMBELAJARAN

(Lembar Kerja Resume Pendalaman Materi)

A. Nama Mahasiswa : TITING ROYANI, S.Pd.I


B. Judul Modul : PERANGKAT PEMBELAJARAN
C. Kegiatan Belajar : Pengembangan RPP/RPPH kurikulum 2013
D. Refleksi :
NO BUTIR REFLEKSI RESPON/JAWABAN
Peta Konsep (Beberapa istilah 1. Konsep, prinsip pengembangan, dan Komponen RPP
atau definisi di modulbidang
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) adalah
perangkat pembelajaran-PTK)
rencana kegiatan pembelajaran tatap muka untuk satu
pertemuan atau lebih, dikembangkan berdasarkan silabus
untuk mengarahkan kegiatan pembelajaran dan penilaian
peserta didik dalam mencapai Kompetensi Dasar (KD)
Penyusunan RPP harus menerapkan prinsip-prinsip
pedagogis secara tertulis untuk direalisasikan dalam kegiatan
pembelajaran, sehingga peserta didik memperoleh
pengalaman belajar yang efektif dalam mengembangkan
sikap, pengetahuan, dan keterampilan sesuai dengan tujuan
pembelajaran yang telah ditetapkan.
Pengembangan RPP dapat dilakukan oleh masing-masing
guru atau kelompok guru mata pelajaran tertentu yang
1
difasilitasi dan disupervisi oleh kepala sekolah atau guru
senior yang ditunjuk oleh kepala sekolah, atau melalui MGMP
antar sekolah atau antar wilayah yang dikoordinasikan dan
disupervisi oleh pengawas atau dinas pendidikan. Dalam
mengembangkan RPP, guru harus memperhatikan silabus,
buku teks peserta didik, dan buku guru.
a. Prinsip-prinsip Pengembangan RPP
Berbagai prinsip dalam mengembangkan atau menyusun RPP
dapat dijelaskan sebagai berikut.
1) Memperhatikan KI-KD jika menggunakan kurikulum 2013
dan Capaian Pembelajaran jika menggunakan kurikulum
merdeka
2) Memperhatikan perbedaan individu peserta didik
3) RPP disusun dengan memperhatikan perbedaan jenis
kelamin, kemampuan awal, tingkat intelektual, minat,
motivasi belajar, bakat, potensi, kemampuan sosial,
emosi, gaya belajar, kebutuhan khusus, kecepatan belajar,
latar belakang budaya, norma, nilai, dan/atau lingkungan
peserta didik.
4) Mendorong partisipasi aktif peserta didik
5) Proses pembelajaran dirancang dengan berpusat pada
peserta didik untuk mendorong motivasi, minat,
kreativitas, inisiatif, inspirasi, kemandirian, dan semangat
belajar.
6) Mengembangkan budaya membaca dan menulis
7) Proses pembelajaran dirancang untuk mengembangkan
kegemaran membaca, pemahaman beragam bacaan, dan
berekspresi dalam berbagai bentuk tulisan.
8) Memberikan umpan balik dan tindak lanjut
9) RPP memuat rancangan program pemberian umpan balik
positif, penguatan, pengayaan, dan remedi.
10) Keterkaitan dan keterpaduan
b. Komponen RPP dan Langkah-Langkah
Pengembangannya
1) Komponen dan Sistematika RPP
Mengacu pada Permendikbud Nomor 103 tahun 2014
Komponen RPP mencakup:
(1) identitas sekolah/nama satuan pendidikan, mata pelajaran
dan kelas/semester;
(2) alokasi waktu;
(3) KI, KD, Indikator Pencapaian Kompetensi;
(4) tujuan pembelajaran;
(5) materi pembelajaran;
(6) pendekatan, model dan metode;
(7) media/alat, bahan, dan sumber belajar;
(8) langkah-langkah pembelajaran, dan
(9) penilaian pembelajaran
Komponen RPP secara operasional diwujudkan dalam bentuk
format sebagai berikut.
2. Pengembangan RPP Kurikulum 2013
RPP disusun melalui langkah-langkah berikut;
a) Analisis Program Semester Analisis program semester
merupakan langkah awal sebelum menyusun RPP. Analisis
ini dikembangkan berdasarkan alur pencapaian
kompetensi, dimaksudkan untuk menentukan urutan
pembelajaran kompetensi dasar (KD) per semester yang
dikembangkan berdasarkan silabus. Analisis program
semester juga dilakukan untuk menentukan alokasi waktu
yang di setiap pasangan kompetensi dasar (KD). Tabel 1
berikut merupakan contoh analisis program semester pada
mata pelajaran Simulasi Digital
2. Pengembangan RPPM dan RPPH Kurikulum 2013
a. Konsep RPPM dan RPPH Rencana pelaksanaan
pembelajaran mingguan (RPPM) merupakan rencana
kegiatan yang disusun untuk pembelajaran selama satu
minggu.
Rencana pelaksanaan pembelajaran harian (RPPH)
adalah perencanaan program harian yang akan
dilaksanakan oleh pendidik / pengasuh pada setiap hari
atau sesuai dengan program lembaga. Komponen RPPH,
antara lain: tema/sub tema/sub-sub tema, alokasi waktu,
hari/tanggal, kegiatan pembukaan, kegiatan inti, dan
kegiatan penutup
RPPH adalah perencanaan program harian yang akan
dilaksanakan oleh pendidik/pengasuh pada setiap hari
atau sesuai dengan program lembaga. Komponen RPPH,
antara lain: tema/sub tema/sub-sub tema, alokasi waktu,
hari/tanggal, kegiatan pembukaan, kegiatan inti, dan
kegiatan penutup.
Penyusunan RPPM memperhatikan hal-hal: 1)
Diturunkan dari program; 2) Berisi sub tema – KD – materi
– rencana kegiatan; 3) Penyusunan kegiatan mingguan
disesuaikan dengan strategi pengelolaan kelas (area,
sentra, kelompok usia) yang ditetapkan masing-masing
satuan PAUD.
b. Pengembangan RPPM
1) Tuliskan Identitas Program
● Semester/ bulan/ minggu
● Tema
● Kelompok sasaran
● Kompetensi dasar
2) Mengembangkan rencana mingguan
● Nomor urut diisi sesuai urutan
● Sub tema diambil dari bagian tema di program
semester
● Materi diturunkan dari pengetahuan yang akan
dikenalkan sesuai KD
● Rencana kegiatan diisi dengan jenis kegiatan yang
akan dilakukan anak selama satu minggu.
3) Pengulangan Materi Materi yang ditetapkan pada setiap
sub tema akan digunakan terus selama sub tema
tersebut dibahas tetapi disampaikan melalui kegiatan
bermain yang berbeda di setiap model pembelajaran
sentra/area/kegiatan sudut. Dalam menyusun RPPM
perlu memperhatikan hal berikut:
1) Mengacu pada kompetensi dasar (Kompetensi Dasar)
yang memuat sikap, pengetahuan, dan keterampilan
untuk mewujudkan ketercapaian kompetensi inti (KI-1
KI-2 KI-3 KI-4).
2) Memuat cakupan materi yang sesuai dengan KD dan
dalam cakupan tema.
3) Memilih kegiatan selaras dengan cakupan materi
pembelajaran.
4) Mengembangkan kegiatan main yang berpusat pada
anak.
5) Menggunakan pembelajaran tematik.
6) Mengembangkan cara berpikir pendekatan saintifik.
7) Berbasis budaya lokal dan memanfaatkan lingkungan
alam sekitar, sebagai media anak.
8) Penjabaran dari perencanaan program semester
9) Berisi tema, sub-tema –KD – materi – rencana kegiatan
10) Penyusunan kegiatan mingguan disesuaikan dengan
strategi pengelolaan kelas (kelompok, sudut, area dan
sentra) yang ditetapkan masing-masing satuan PAUD
c. Pengembangan RPPH
Dalam penyusunan RPPH perlu diperhatikan sebagai berikut
1) disusun berdasarkan kegiatan mingguan atau RPPM
2) Kegiatan harian berisi kegiatan awal/pembukaan, inti,
istirahat/makan bersama dan akhir/penutup
3) Pelaksanaan pembelajaran dalam satu hari dilaksanakan
sesuai dengan prinsip-prinsip pembelajaran anak usia dini
4) Penyusunan kegiatan harian disesuaikan dengan kondisi
satuan pendidikan masing-masing dan menggunakan
pendekatan saintifik.
5) Kegiatan harian dapat dibuat oleh satuan pendidikan
dengan format sesuai kebutuhan masing-masing

Daftar materi terkait modul 1. Dalam proses pembuatan RPP berdasarkan silabus dari
perangkat pembelajaran dan
Kemendikbud RI dilakukan seluruh guru, kesulitan
PTK yang sulit dipahami
berkaitan dengan: Silabus yang berubahubah; tingkat
kemampuan anak berbeda-beda, kesesuaian dengan
kebutuhan anak karena heterogenitas atau
keberagaman ketersediaan waktu, latar belakang anak,
mengenali karakter kelas, sulitnya membuat RPP per
individu.
2. Sebagian besar guru dalam menyusun RPP
mempertimbangkan kebutuhan peserta didik,
kesulitannya menyangkut kebutuhan anak yang
heterogen dan tidak mudahnya menyesuaikan.

(1) ketidaksesuaian indikator-indikator dengan kompetensi


Daftar materi y a n g s e r i n g
dasar yang akan dicapai,
mengalami miskonsepsi
dalam pengembangan (2) tidak merumuskan tujuan secara spesifik/operasional,tidak
pembelajaran dan ptk
lengkap, terdapat dua kemampun dalam satu rumusan
tujuan,
(3) hanya menuliskan judul/nama materi yang dipelajari bukan
uraian materi,
(4) tidak merumuskan kegiatan /pengalaman belajar yang
menekankan aktivitas siswa belajar bukan aktivitas guru
mengajar,
(5) ketidaksesuaian antara pendekatan/strategi/metode yang
dituliskan dengan rumusan langkah-langkah kegiatan belajar

Anda mungkin juga menyukai