Anda di halaman 1dari 2

1.

(Curcuma longa)
Kunyit atau kunir, (Curcuma longa Linn. syn. Curcuma domestica Val.), adalah
termasuk salah satu tanaman rempah-rempah dan obat asli dari wilayah Asia
Tenggara. Tanaman ini kemudian mengalami penyebaran ke daerah Malaysia,
Indonesia, Australia bahkan Afrika. Kunyit tergolong dalam kelompok jahe-jahean,
Zingiberaceae.
2. (Aloe vera)
Lidah buaya adalah spesies tumbuhan dengan daun berdaging tebal dari genus
Aloe.Tumbuhan ini bersifat menahun, berasal dari Jazirah Arab, dan tanaman liarnya
telah menyebar ke kawasan beriklim tropis, semi-tropis, dan kering di berbagai
belahan dunia. Tanaman lidah buaya banyak dibudidayakan untuk pertanian,
pengobatan, dan tanaman hias, dan dapat juga ditanam di dalam pot.
3. (Zingiber officinale)
Jahe, adalah tumbuhan yang rimpangnya sering digunakan sebagai rempah-rempah
dan bahan baku pengobatan tradisional. Rimpangnya berbentuk jemari yang
menggembung di ruas-ruas tengah. Rasa dominan pedas yang dirasakan dari jahe
disebabkan oleh senyawa keton bernama zingeron. Jahe termasuk dalam famili
Zingiberaceae.
4. (Cymbopogon citratus)
Serai atau sereh adalah tumbuhan anggota suku rumput-rumputan yang
dimanfaatkan sebagai bumbu dapur untuk mengharumkan makanan. Minyak serai
adalah minyak atsiri yang diperoleh dengan jalan menyuling bagian atas tumbuhan
tersebut.
5. (Elettaria cardamomum)
Kapulaga seberang atau kapulaga sabrang adalah sejenis rempah yang penting
untuk pelbagai jenis masakan di Asia dan juga banyak digunakan untuk bahan obat
tradisional. Berasal dari Asia Selatan, jenis kapulaga ini diduga menyebar secara liar
hingga ke wilayah Malaysia. Nama asing kapulaga adalah pai thou kou.
6. (Orthosiphon aristatus)
Kumis kucing termasuk tanaman dari famili Lamiaceae/Labiatae. Tanaman ini
merupakan salah satu tanaman obat asli Indonesia yang mempunyai manfaat dan
kegunaan yang cukup banyak dalam menanggulangi berbagai penyakit.
7. (Piper ornatum)
Sirih merah adalah tumbuhan merambat yang dibudidaya karena khasiat
pengobatan dan juga keindahan daunnya. Tumbuhan ini masih berkerabat dekat
dengan sirih maupun lada. Nama ilmiah tumbuhan asal Sulawesi ini adalah Piper
ornatum. Namun, beberapa pustaka mengacaukannya dengan Piper crocatum,
tumbuhan yang tidak dibudidayakan yang berasal dari benua Amerika.
8. (Curcuma zanthorrhiza)
Temulawak, nama ilmiah: adalah tumbuhan obat yang tergolong dalam suku temu-
temuan (Zingiberaceae). Ia berasal dari Indonesia, khususnya Pulau Jawa,
kemudian menyebar ke beberapa tempat di kawasan wilayah biogeografi Malesia.
Saat ini, sebagian besar budidaya temulawak berada di Indonesia, Malaysia,
Thailand, dan Filipina tanaman ini selain di Asia Tenggara dapat ditemui pula di
China, Indochina, Barbados, India, Jepang, Korea, Amerika Serikat dan beberapa
negara Eropa.
9. (Lat Citrus × aurantiifolia; hibrida jeruk C. hystrix × C. medica)
Jeruk nipis merupakan jenis tumbuhan yang masuk kedalam suku jeruk-jerukan,
tersebar di Asia Dan Amerika Tengah dikenal juga sebagai jeruk pecel. Pohon jeruk
nipis dapat mencapai tinggi 3—6 meter, bercabang banyak dan berduri, daun
lonjong, tangkai daun bersayap kecil. Perbungaan muncul dari ketiak daun dan
bunga kecil, putih berbau harum. Buah bulat sampai bulat telur, berwarna hijau
sampai kuning dan kulit buah tipis mengandung banyak minyak atsiri.
10. (Mentha)
Min adalah genus tumbuhan dalam famili Lamiaceae. Pembagian spesies dalam
genus Mentha tidak memiliki batasan yang jelas. Menurut sumbernya, jumlah
spesies dapat berkisar antara 13 hingga 24. Persilangan alami yang sering terjadi
membuat persebaran beberapa spesies saling tumpang tindih. Banyak varietas
hibrida dan kultivar dari tumbuhan ini yang diketahui.

Anda mungkin juga menyukai