Anda di halaman 1dari 3

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

“Percobaan Ingenhousz”

I. Tujuan:
Untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kecepatan/laju proses fotosintesis.

II. Alat dan Bahan


a) Alat:
- Tabung reaksi 1 buah
- Gelas kimia 800 mL 1 buah
- Corong kaca 1 buah
- Termometer 1 buah
- Sendok teh 1 buah
- Stopwatch 1 buah
- Kawat
- Kamera handphone
- Benang
b) Bahan:
- Tanaman Hydrilla verticillate secukupnya
- Air secukupnya
- Natrium bikarbonat (NaHCO3) 1 sendok teh
- Es batu secukupnya

III. Cara Kerja


1) Siapkan alat dan bahan yang akan digunakan untuk praktikum. Apabila terdapat alat
atau bahan yang belum tersedia di meja praktikum, beritahu kepada guru atau
laboran.
2) Siapkan tanaman Hydrilla verticillate. Ikat tanaman yang akan digunakan agar
gelembung udara naik pada tabung reaksi.
3) Masukkan tanaman air tersebut ke dalam gelas kimia yang berisi air.
4) Pasang kawat yang sudah disediakan pada gelas kimia. Kawat berfungsi sebagai
penyangga corong kaca.
5) Kemudian masukkan corong kaca dengan posisi terbalik. Pastikan posisi corong
sudah sejajar.
6) Setelah itu corong kaca ditutup oleh tabung reaksi yang berisi air penuh.
7) Buatlah dalam 4 buah perangkat/kit fotosintesis, beri label A (tempat terang), B
(tempat gelap), C (es batu), dan D (Natrium bikarbonat (NaHCO 3), susun seperti
gambar berikut.
8) Simpan perangkat percobaan berlabel A ditempat yang terkena sinar matahari.
9) Simpan perangkat percobaan berlabel B ditempat yang tidak terkena cahaya
matahari (di dalam ruangan).
10) Pada perangkat percobaan berlabel C ditambahkan es batu sehingga suhu pada
termometer berada dibawah 10oC kemudian ditempat yang terkena cahaya.
11) Pada perangkat percobaan berlabel D diberikan natrium bikarbonat (NaHCO 3)
sebanyak 1 sendok teh kemudian diletakkan ditempat yang terkena cahaya.
12) Amati waktu pembentukan gelembung oleh tanaman air mengunakan stopwatch.
13) Hitung banyaknya gelembung setiap 5 menit sekali pada semua perangkat
percobaan.
14) Catat hasil pada tabel pengamatan.

IV. Tabel Hasil Pengamatan

MUNCUL
JUMLAH
PERCOBAAN PERLAKUAN GELEMBUNG
GELEMBUNG
(MENIT)
Percobaan ditempat
A
terang

Percobaan ditempat
B
gelap

C Percobaan + es batu

Percobaan +
D Natrium bikarbonat
(NaHCO3)
Keterangan:
Jika tidak ada gelembung =-
Jika sangat sedikit gelembung =+
Jika gelembung sedang =++
Jika banyak gelembung =+++
Jika sangat banyak gelembung =++++
V. Pertanyaan
1. Apakah keempat percobaan menghasilkan gelembung-gelembung udara?
2. Gas apakah yang dihasilkan dalam percobaan tersebut? Bagaimana cara
membuktikannya?
3. Dari praktikum yang dilakukan, percobaan manakah yang menghasilkan gelembung
udara dalam jumlah banyak? Mengapa demikian?
4. Tentukan variabel bebas, variabel terikat dan variabel kontrol pada percobaan di
atas!
5. Apakah fungsi dari pemberian soda kue dan es batu dalam percobaan di atas?
6. Bagaimana perbandingan kedua percobaan antara yang diletakkan di tempat yang
intensitas cahaya tinggi dengan yang diletakkan di tempat yang intensitas cahaya
rendah?
7. Apa faktor yang menyebabkan perbedaan jumlah gelembung dari setiap percobaan
tersebut!

“SELAMAT BEKERJA”

Anda mungkin juga menyukai