Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN PRAKTIKUM

PERCOBAAN INGENHUSZ
SEMESTER 1 TAHUN PELAJARAN 2019/2020

Disusun untuk memenuhi salah satu tugas mata pelajaran Biologi

Disusun oleh:
Azhripa Nurul Pandowo
Dadan Ramdhani
Evangeline K.A
Fenika Diani K
Jason Christopher D.K
Rossa Widiarti

Kelas: XII IPA 7

SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 1 BANJAR


Jalan K.H. Mustofa No. 1 Banjar 46311 Telepon (0265) 741192
Tahun 2019
1) Tujuan

a. Membuktikan bahwa fotosintesis menghasilkan oksigen.


b. Mengamati faktor-faktor yang berpengaruh terhadap fotosintesis.

2) Alat dan Bahan

Alat:
No. Alat Jumlah
1. Beaker glass 100 ml 1 buah
2. Corong kaca kecil 1 buah
3. Tabung reaksi 1 buah
4. Termometer 1 buah
5. Baskom plastik/ember kecil 1 buah

Bahan:
No. Bahan Jumlah
1. Es batu Secukupnya
2. Air hangat 40oC Secukupnya
3. NaHCO3 5 gram
4. Kawat -
5. Tumbahan air Hydrila verticillata Secukupnya

3) Langkah Kerja
1. Merangkai alat dan bahan sebanyak lima perangkat. Upayakan tabung reaksi dalam
keadaan penuh berisi air (tidak ada rongga udara)
2. Memberi perlakuan sebagai berikut:
a. Meletakkan perangkat pertama di tempat yang terkena cahaya matahari
langsung.
b. Meletakkan perangkat kedua di tempat yang terkena cahaya matahari langsung
dan diberi 5 gram NaHCO3.
c. Meletakkan perangkat ketiga di tempat yang terkena cahaya matahari langsung
dan diberi es batu.
d. Meletakkan perangkat keempat di tempat yang terkena cahaya matahari
langsung dan ditambahkan air panas hingga suhu air menjadi hangat sekitar
40oC.
e. Meletakkan perangkat kelima di tempat teduh yang tidak terkena cahaya
matahari langsung.

4) Hasil Pengamatan
No. Perlakuan Banyaknya Gelembung
1. Terkena cahaya matahari langsung ++
2. Terkena cahaya matahari langsung +5 gram +++
NaHCO3
3. Terkena cahaya matahari langsung + es batu +
4. Terkena cahaya matahari langsung + air hangat +++
5. Tempat teduh -

Keterangan:
- = Tidak ada gelembung
+ = Sedikit gelembung
++ = Tidak terlalu banyak gelembung
+++= Banyak gelembung
5) Analisis Data

1. Berdasarkan kegiatan diatas, tentukan:


a. Variabel bebas
b. Variabel terikat, dan
c. Variabel kontrolnya
Jawaban:
a.Tempat teduh, es, air hangat, NaCHO3
b. Perbedaan jumlah gelembung yang muncul karena perbedaan perlakuan yang
diberikan (karena variabel bebas)
c. - Jenis tumbuhan Hydrilla verticillata
- Banyaknya tumbuhan Hydrilla verticillata
- Banyaknya volume air yang digunakan

2. Mengapa percobaan ini dilakukan di dalam air?


Jawaban:
Karena dalm percobaan ini membuktikan bahwa dalam proses fotosintesis
menghasilkan oksigen.

3. Apakah tujuan penggunaan senyawa NaCHO3?


Jawaban:
NaHCO3 sebagai sumber CO2. NaHCO3 akan terurai menjadi NaOH dan CO2.
Karbondioksida digunakan dalam proses fotosintesis CO2+ H2O=> C6H12O6 + O2.

4. Perlakuan manakah yang menghasilkan gelembung udara paling banyak?


Jawaban:
Yang menghasilkan gelembung terbanyak adalah perangkat yang dikenai cahaya
matahari langsung dan ditambah NaHCO3. Ini bisa terjadi karena dalam proses
fotosintesis yang berlangsung pada perangkat 2 cukup terkena cahaya matahari dan
cukup sumber CO2.

5. Perlakuan manakah yang menghasilkan gelembung udara paling sedikit?


Mengapa?
Jawaban:
Yang menghasilkan gelembung udara paling sedikit adalah perangkat ketiga yang
dikenai cahaya matahari langsung dan ditambah es batu. Karena, proses
fotosintesis pada perangkat ini berjalan sangat lambat. Hal ini terjadi karena pada
suhu yang rendah enzim-enzim banyak yang tidak aktif sehingga banyak reaksi
kimia yang dialamikan oleh enzim menjadi lambat sekali.

6. Berisi apakah gelembung udara yang dihasilkan dari percobaan tersebut?


Bagaimana cara membuktikannya?
Jawaban:
Gelembung yang muncul adalah gelembung oksigen yang dilepaskan dari proses
fotosintesis NaHCO3 sebagai sumber CO2. NaHCO3 akan terurai menjadi NaOH dan
CO2. Karbondioksida digunakan dalam proses fotosintesis CO2+ H2O=> C6H12O6 + O2.

Cara membuktikannya, masukkan sebuah lidi yang telah dibakar (dengan cepat)
sehingga ujungnya telah menjadi bara api. Ujung lidi tersebut akan tampak menyala
lebih terang selama beberapa detik. Hal ini dikarenakan api membakar oksigen dan
membuat nyala api tambah terang.
7 Berdasarkan percobaan tersebut, tentukan faktor-faktor yang mempengaruhi proses
fotosintesis!
Jawaban:
a. Intensitas cahaya
b. Konsentrasi karbondioksida (CO2)
c. Suhu/temperature
d. Air (H2O)

8. Berdasarkan percobaan ini, faktor manakah yang paling efektif untung


berlangsungnya fotosintesis?
Jawaban:
Faktor yang paling efektif untuk berlangsungnya fotosintesis pada percobaan ini
mengacu pada hasil percobaan perangkat 2 yang terkena cukup cahaya dan cukup CO2.
Jadi faktor yang efektif untuk fotosintesis adalah cahaya dan CO2.

6) Kesimpulan
Terbukti bahwa dalam proses fotosintesis menghasilkan gas oksigen. Faktor suhu yang
rendah akan memperlambat terjadinya proses fotosintesis. Faktor intensitas cahaya
yang terang (cukup/optimal) akan membuat proses fotosintesis menjadi cepat tetapi
bila cahaya yang tersedia sedikit, proses fotosintesis menjadi lambat. Faktor kadar CO2
terlarut yang melimpah akan mengakibatkan proses fotosintesis berjalan dengan cepat
karena CO2 merupakan bahan baku dari proses fotosintesis.

Suhu, intensitas cahaya, dan kadar karbon dioksida (CO2) yang tersedia berpengaruh
terhadap kecepatan proses fotosintesis.
LAMPIRAN

Terkena cahaya matahari langsung Terkena cahaya matahari langsung+NaHCO3

Terkena cahaya matahari langsung Terkena cahaya matahari langsung+air hangat


+es batu

Anda mungkin juga menyukai