Anda di halaman 1dari 2

FAQ Time Attendance

1. Bagaimana kalau lupa password?


Jika lupa password maka dapat mengajukan permintaan reset password ke
comben@boga.co.id. Ingat dan catat password dengan baik agar tidak terulang lagi.

2. Jika bekerja sampai ganti hari (absen out melebihi pukul 00.00 wib), bagaimana
absensinya?
Absensi tetap dilakukan seperti biasa, clock in saat masuk kerja dan clock out saat pulang
kerja walaupun sudah berganti hari.

3. Kenapa saya tidak bisa absen dengan keterangan “unable to connect server”?
Jika rekan kerja lain juga sedang mengalami hal yang sama, maka hal ini terjadi karena server
sedang mengalami gangguan sehingga absensi tidak bisa dilakukan. Ajukan WOP – Tidak
Absen Finger (TAF) saat aplikasi MyOrange sudah bisa digunakan kembali.
Jika rekan kerja lain tidak mengalami hal tersebut, coba periksa kembali dan pastikan
handphone kamu sudah terhubung dengan jaringan internet. Apabila sudah terhubung, coba
log out dan log in kembali.

4. Bagaimana jika handphone saya rusak/ bermasalah sehingga tidak bisa absen?
Kamu bisa meminjam handphone rekan kerja kamu untuk absen. Pastikan kamu log in
dengan menggunakan ID kamu, dan jangan lupa log out setelahnya.

5. Kenapa saya tidak bisa absen dengan keterangan ‘unable to get nearest clocking around
you’ atau ‘unable to detect location’?
Keterangan ini akan muncul jika lokasi kamu terlalu jauh dari tempat kerja atau outlet terlalu
luas sehingga jauh dari area yang dapat terdeteksi pada aplikasi. Coba absen kembali di area
yang dekat dengan kitchen atau tanyakan ke MOD dimana lokasi yang tepat untuk absen.
Jika masih tidak bisa, coba log out dan log in kembali.
Pastikan juga aplikasi MyOrange sudah diizinkan untuk mengakses lokasi kamu pada menu
pengaturan, dan pastikan location kamu aktif.

6. Kenapa cuti saya tidak muncul di MyOrange?


Jatah cuti akan muncul setelah melewati masa kerja 1 tahun, sesuai dengan ketentuan
perusahaan

7. Bagaimana kalau ada pengajuan Work Off Permission 2 hari berturut-turut atau lebih?
Ubah pada bagian “recurrence” sesuai jumlah hari WOP.

8. Bagaimana kalau salah mengajukan tanggal/jenis WOP, apakah bisa di cancel?


Bisa. Infokan ke MOD untuk menolak WOP tersebut, setelah itu ajukan kembali yang sesuai.
Apabila sudah terlanjur di approve oleh MOD, dapat di cancel dengan bantuan team
Compensation & Benefit. Minta bantuan MOD untuk mengirimkan permintaan cancel WOP
melalui email ke comben@boga.co.id.
9. Saya lupa absen masuk (clock in)/ tidak absen sama sekali padahal saya bekerja 1 hari
penuh, apakah harus mengajukan WOP?
Ya. Ajukan WOP – Tidak Absen Finger (TAF)

10. Saya lupa absen pulang (clock out), apakah harus mengajukan WOP?
Tidak. Beritahukan ke MOD agar dapat dilakukan edit absensi sesuai shift kerja kamu

11. Saat saya OFF apakah perlu mengajukan WOP?


Tidak. Kecuali OFF kamu sudah lebih dari 5x di bulan tersebut dikarenakan baru
menggunakan jatah Extra Off bulan sebelumnya, maka dapat mengajukan WOP – Tukar Off
(TO).

Apakah bisa cuti jika belum lulus probation? Bisa hutang cuti?

Anda mungkin juga menyukai