Anda di halaman 1dari 4

IRAT MODUL

GLOMERULONEFRITIS AKUT PASCA STREPTOCOCCUS (GNAPS)

1. Seorang anak laki-laki berusia 9 tahun dibawa oleh ibunya ke Instalasi Gawat Darurat dengan
keluhan kejang-kejang dan kesadaran menurun. Sebelumnya anak mengeluh sakit kepala dan
muntah frekuen. Buang air kemih kemerahan diperhatikan oleh ibunya 2 hari yang lalu, volume
urine kesan cukup. Pemeriksaan fisik Tekanan darah 180/120 mmHg, laju nadi 102 kali/menit,
laju napas 24 kali/menit, suhu tubuh 37,1°C, tampak edema pada kedua kelopak mata. Apakah
kemungkinan penyebab kejang-kejang dan kesadaran menurun pada anak tersebut?
A. Hematuria
B. Gangguan ginjal akut
C. Hipertensi emergensi
D. Elevated blood pressure
E. Sindrom nefrotik

2. Seorang anak perempuan berusia 11 tahun, dibawa oleh ayahnya ke klinik dengan keluhan BAK
kemerahan sejak 3 hari. Saat ini anak tidak demam, tapi ada riwayat infeksi tenggorokan, batuk,
flu dan nyeri menelan 1 minggu sebelum gejala BAK kemerahan. Pemeriksaan fisik TD 140/100
mmHg, tampak edema pada kedua kelopak mata dan tungkai bawah.
Manakah hasil pemeriksaan penunjang dibawah ini yang paling sesuai dengan perjalanan
penyakit anak tersebut?
A. Anti streptolisin titer O normal
B. Urinalisis: proteinuria 4+
C. Komplemen C3 menurun
D. Tidak perlu pemeriksaan foto toraks
E. Urinalisis: sedimen eritrosit normal

3. Seorang anak perempuan berusia 8 tahun dibawa oleh ibunya ke rumah sakit dengan keluhan
bengka pada kedua kelopak mata diperhatikan sejak 1 minggu. Bengkak terutama saat bangun
tidur pagi dan menghilang saat beraktivitas. BAK kemerehan seperti “coca cola” diperhatikan
sejak 2 hari yang lalu disertai nyeri kepala. Menurut orang tua, 3 minggu yang lalu anak
menderita infeksi dikulit pada kedua tungkai.
Apakah diagnosis yang paling tepat pada anak tersebut?
A. Glomerulonefritis akut pasca infeksi
B. Glomerulonefritis akut karena penyakit sistemik
C. Glomerulonefritis akut primer karena penyakit genetik
D. Glomeruloferitis akut sekunder karena penyakit metabolik
E. Glomerulonefritis akut karena penyakit keganasan

4. Seorang anak perempuan berusia 12 tahun, dibawa oleh ibunya ke poliklinik dengan keluhan
bengkak pada kedua kelopak mata sejak 3 hari yang lalu. Bengkak terutama saat bangun pagi
dan menghilang saat beraktivitas. menurut ibunya anaknya sering demam beberapa bulan
terakhir, sering sariawan, rambut rontok dan berat badan turun. Pemeriksaan fisik: Tekanan
darah 140/95 mmHg, hasil urinalisis: proteinuria 2+, blood 3+, sedimen eritrosit 20-30 /lpb,
sedimen leukosit 8-10/lpb.
Apakah diagnosis dan pemeriksaan penunjang yang tepat dibawah ini?
A. Sindrom nefrotik. pemeriksaan penunjang: Albumin dan kolesterol total
B. ISK, Pemeriksaan penunjang: Kultur urine
C. Lupus nefritis. Pemeriksaan penunjang Komplemen C3 dan ANA tes
D. Wilms tumor. pemeriksaan penunjang CT-Scan abdomen
E. Proteinuria persisten. Pemeriksaan penunjang ESBACH

5. Apakah etiologi tersering glomerulonefritis akut pasca infeksi pada anak?


A. Stafilokokus albus
B. Streptokokus aureus
C. Streptokokus β hemolitikus grup A
D. Streptokokus grup C
E. Streptokokus viridans

6. Manakah kelompok usia yang paling tinggi prevalensi menderita GNA?


A. Bayi
B. Anak-anak
C. Remaja
D. Dewasa
E. Usia lanjut

7. Manakah pernyataan di bawah ini benar mengenai glomerulonefritis akut?


A. Perlu diberikan antibiotik profilaksis seperti pada demam rematik untuk mencegah
kekambuhan
B. Puncak insidens glomerulonefritis akut pasca streptokokus umur 2-4 tahun.
C. Perlu diberikan steroid karena mekanisme dasar terjadinya glomerulonefritis adalah
reaksi imunologis
D. Merupakan penyakit yang bersifat self limited
E. Kekambuhan yang terjadi dapat menimbulkan kecacatan.

8. Manakah manifestasi klinis berikut yang ditemukan pada kasus glomerulonefritis akut pasca
infeksi?
A. Proteinuria masif
B. Edema anasarka
C. Hiperlipidemia
D. Normotensi
E. Hematuria

9. Seorang anak laki-laki berusia 9 tahun 6 bulan dibawa oleh Ayahnya ke IRD rumah sakit dengan
keluhan kejang-kejang disertai kesadaran menurun. Pada pemeriksaan fisik didapatkan Kencing
merah seperti teh pekat, volume urine 0,2 ml/kgbb/jam, edema pada kedua kelopak mata,
Tekanan darah 190/120 mmHg,
Bagaimana tata laksana awal hipertensi krisis pada anak tersebut?
A. Spironolacton per oral
B. Nifedipin sublingual
C. Furosemid intravena
D. Captopril per sonde
E. Amlodipin per oral

10. Pemeriksaan apakah yang perlu dilakukan untuk mendeteksi infeksi streptokokkus pada
GNAPS?
A. Titer ASTO dan Kultur swab tenggorok
B. Komplemen C3
C. ASTO & komplemen C3
D. Kultur urin
E. Kultur swab tenggorok

11. Apakah hasil laboratorium yang mendukung glomerulonefritis akut pasca streptokokkus?
A. Komplemen C3 normal
B. Komplemen C3 meningkat
C. Komplemen C4 meningkat
D. ASTO meningkat
E. ASTO normal
12. Manakah gejala klinik GNA dibawah ini?
A. Hematuria, edema, proteinuria masif
B. Hematuria, hipertensi, hiperkolesterolemia
C. Hematuria, edema, Hipoalbuminemia
D. Hipertensi, hipoalbuminemia, proteinuria masif
E. Hematuria, hipertensi, oliguria

13. Apakah terapi utama pada kasus GNA?


A. Imunosupresan
B. Imunomodulator
C. Captopril
D. Antibiotik
E. Diuretik

14. Seorang anak laki-laki berusia 7 tahun, dibawa oleh ibunya ke puskesmas dengan keluhan
kencing berwarnah merah disertai sakit kepala dan muntah. Pada pengukuran tekanan darah
didapatkan tensi 170/120 mmHg.
Penyebab hipertensi pada GNA dibawah ini adalah?
A. Proteinuria
B. Hiperkolesterolemia
C. Hipoalbuminemia
D. Hematuria gross
E. Retensi natrium dan air

15. Seorang anak laki-laki berusia 11 tahun, dibawa oleh Ibunya ke puskesmas karena sesak napas
sejak 12 Jam yang lalu. Dokter yang bertugas mendiagnosis sebagai sindrom nefritik akut.
Pemeriksaan fisik terdapat tanda bendungan (kongestif) sirkulasi.
Berikut ini kemungkinan gejala yang ditemukan adalah ?
A. Edema pulmonum, Hematuria, edema palpebral dan hipertensi
B. Kardiomegali, Hepatomegali, hematuria dan hipertensi
C. Edema pulmonum, kardiomegali, hepatomegali dan peningkatan tekanan vena
jugularis
D. Edema pretibial, hipertensi, proteinuria, hepatomegali
E. Edema palpebral, efusi pleura, asites dan edema pretibial.

Anda mungkin juga menyukai