Anda di halaman 1dari 16

LAPORAN RISET

MAPEL PROJECT KREATIF DAN KEWIRAUSAHAAN


KELOMPOK SATU (1)

Disusun oleh:
1. Abellia irawan (01)
2. Afin Dwi saputra (02)
3. Angelia (03)
4. Angelina (04)
5. Ardiana Ravindra (05)

JURUSAN SENI TARI


SMK NEGERI 12 SURABAYA
TAHUN AJARAN 2022/2023
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Mata pelajaran project kreatif dan kewirausahaan dalam


kurikulum merdeka merupakan mata pelajaran berbasis
project. Peserta didik diharuskan membuat sebuah project
sesuai dengan program keahlian masing-masing. Pada
jurusan seni tari project yang dimaksud adalah karya tari
sehingga peserta didik diharuskan membuat sebuah karya
tari yang layak untuk ditonton. Project ini relevan dengan
tuntutan dunia kerja saat ini.

Pada jurusan tari SMK Negeri 12 Surabaya, siswa kelas


11 berproses untuk membuat sebuah karya tari
menggunakan konsep koreografi. Fokus karya pada
semester 1 adalah menampilkan karya tari menggunakan
properti. Siswa mengeksplorasi berbagai kemungkinan
gerak menggunakan properti. Properti sendiri dimaksudkan
untuk memperkuat karya tari tersebut sehingga penggunaan
properti tidak hanya bertujuan untuk estetika saja melainkan
juga menjadi identitas dari karya tari tersebut.
Kelompok 1menggunakan property rinjing atau bakul.

Menurut KBBI bakul berasal dari kata [ba·kul] Kata


Nomina (kata benda)

Arti: wadah atau tempat terbuat dari anyaman bambu atau


rotan dengan mulut berbentuk lingkaran, sedangkan bagian
bawahnya berbentuk segi empat yang ukurannya lebih kecil
daripada ukuran bagian mulutnya. Karya tari ini
menggunakan properti bakul tanpa menyertakan sebuah
kondisi atau cerita tertentu.
BAB II
KAJIAN PUSTAKA

A. Landasan Teori

Berikut literasi yang kami gunakan sebagai acuan :


1. Robby Hidajat, 2011, Koreografi dan Kreatifitas
Pengetahuan dan Petunjuk Praktikum Koreografi,
Yogyakarta : Kendil Media Pustaka Seni Indonesia: 2
Penari adalah pembawa tari. Penari sungguh – sungguh akan
hidup dengan seni tarinya atau akan hidup untuk seni tari
banyak sekali tantangannya. Sebab penari harus dapat
mempertahankan, baik mutu seni tari yang dibawakannya
maupun prestasi menarinya. Oleh sebab itu, maka bagi penari
harus tekun dan rajin berlatih tari,sehingga pertumbuhan dan
perkembangan menarinya serta badannya senantiasa
terpelihara baik. Dalam hal ini latihan tari merupakan proses
pembentukan tubuh agar konsep yang dibuat dapat
tersampaikan dengan benar.

2. Sal Murgiyanto,M.A, 1983,koreografi, Jakarta:


Departemen Pendidikan Dan Kebudayaan.(hal.1-27).

a. Koreografi
Koreografi adalah istilah baru dalam khasanah tari di
negeri kita.
Istilah itu berasal dari bahasa inggrish choreograph berasal
dari bahasa Yunani yang berartikan tari bersama. Secara
harfiah berartikan penulisan dari sebuah tarian kelompok.
Namun dalam dunia tari koreogarafi lebih diartikan
sebagai pengetahuan penyusunan tari.

b. Komposisi
Meletakkan, mengatur, menata, atau menyusun,sekaligus
mempertunjukkan hasil tatananya sehingga dapat dipahami
oleh pengamatnya

c. Prinsip-Prinsip Bentuk Seni:


1) Kesatuan(bahwa sebuah karya harus mempunyai
suatu kesatuan dari berbagai penyusun).
2) Keragaman (variasi)agar tidak terjadi monoton yang
menjemukkan.
3) Penggulangan tujuannya agar penonton tidak
mempunyai kesempatan untuk melihat kembali adegan-
adegan yang telah lewat.
4) Kontras(nenampilkan perbedaan dalam sebuah pola
atau ragam gerak).
5) Transisi tujuannya menghubungkan dari suatu
gerakan ke gerakan selanjutnya untuk menyambungkan isi
yang akan disampaikan
6) Klimaks(dinamika gerakan secara serentak sehingga
sesaat menimbulkan ketegangan yang maksimal.
7) Harmoni( pengaturan kekuatan yang saling
mempemgaruhi berbagai macam bagian dari sebuah
komposisi,agar dapat menciptakansuatu kelarasan).

a. Elemen-Elemen Dasar Tari:


1) Gerak sebagai bahan baku
2) Tubuh sebagai alat
3) Ruang
4) Waktu dan tenaga

1. Utami Mundar, 1999, Mengembangkan Bakat dan


Kreatifitas Anak Sekolah. Jakarta: Rineka Cipta.
Utami Mundar menyimpulkan konsep kreatifitas
denganpendekatan Empat P,Yaitu: Pribadi,Proses,Produk, dan
Pendorong.Yang pengertian definisinyasebagai berikut:
a. Definisi Pribadi: kreativitas muncul dari keunikan
keseluruhan kepribadian dalam interaksi dengan
lingkungannya.(Hulbeck). Kreativitas merupakan titik
pertemuan yang khas antara 3 atribut psiklogis:
intelgensi ,gaya kognitif,kepribadian/motivasi.(Sternberg)
b. Definisi Proses: Kreativitas nampak di dalam cara
menemukan masalah,kesulitan,informasi yang salah,unsur-
unsur yang salah,hingga menyampaikan hasilnya.
c. Definisi Produk: Kreativitas menemankan unsur
orisinalitas,kebaruan,dan kebermaknaan:Barron dan Vernon
menyatakan bahwa kreativitas adalah kemampuan untuk
menghasilkan/mencipkatan sesuatu yang baru.
Ditambahkan oleh Hawvelle bahwa produknya tidak harus
selalu baru tetapi kombinasinya. Munandar menambahkan
bahwa produknya harus mempunyai makna sosial.(1980).
d. Definisi Pendoron: Kreativitas menekankan pada faktor
pendirong internal yaitu dari diri sendiri dan eksternal,yaitu
lingkungan soaial dan psikologis. Faktor internal termasuk
motivasi intrinsik(pendorong internal). Dan lingkungan
sosial yang kondusif(pendorong eksternal).
(Munandar,1999:28.29).

Produk kreatif yaitu menunjuk kepada hasil


perbuatan,kinerja,atu karya seseorang dalam bentuk
barang/gagasan.Kriteria ini merupakan paling ekplisit untuk
menentukan kteativitas seseorang,sehingga disebut sebagai
kriteria puncak (the ultimate criterie)bagi kreatifitas.
Kriteria kreativitas pendapat lainnya dibedakan atas 2 jenis,
yaitu concurrent criteria yang didasarkan kepada produk
kreatif yang ditampilkan oleh seseorang selama hidupnya
atau ketika ia menyelesaikan suatu karya kreatif; kedua
concurrent criteria yang didasakan pada konsep atau
deginisi kreatifitas yang dijabarkan kedalam indikator-
indikator perilaku kreatif.
A. Bisnis Model Canvas

Key Partners Key


(Hubungan Activities
(Akivitas
dengan pihak Value Costumer Costumer
utama
yang dapat bisnis Propositions Relationships Segments
Cost Structure kamu)
menunjang (Manfaat / Revenue
(BagaimanaStreams
(Berisi target
(Cost yang dikeluarkan di bisnis kamu) membangun
(Sumber pendapatan bisnis kamu) dari
jalannya bisnis) nilai jual dari konsumen
hub dengan
VARIATIF GARAP bisnis kamu) bisnis kamu)
konsumen)
DUDIKA TARI PENYELENGGARA ACARA
PRAKERIN HIBURAN PROMOSI SEMUA
(Sanggar Tari LEWAT
MEDSOS KALANGAN
Natya Kuncara)
SEGALA
Key ACARA
Channels Resources
(Media/sarana) (Sumber daya
yang
MEDSOS dibutuhkan
dari bisnis
kamu)
TARI
KREASI
BARU BAB III
EKSEKUSI

KARYA/PRODUK

A. Konsep/desain
         Arti konsep menurut KBBI adalah pengartian, gambaran mental dari objek,
proses, pendapat, rancangan yang telah dipikirkan agar segala kegiatan berjalan
sistematis dan lancar, dibutuhkan suatu perencanaan yang mudah dipahami dan di
mengerti.
B. Bahan/Alat
Properti tari merupakan benda-benda yang digunakan sebagai alat untuk
mendukung ungkapan suatu gerakan. Dalam buku yang berjudul "Pengetahuan Tari
dan Beberapa Masalah Tari" (1986) karya Edi Sedyawati, yang dimaksud properti tari
adalah segala sesuatu yang akan diperlukan penari tari kreatif di ruang pentas.
Ketentuan properti yang akan digunakan merupakan suatu pencerminan sebuah
karakter yang dilukiskan dari sebuah alat peragaan. Hal ini kemudian mempermudah
penari dalam menciptakan karakter.
Properti ini harus disesuaikan dengan tema tarian, agar lebih menarik. Namun yang
perlu diperhatikan adalah bagaimana cara menggunakan properti tesebut sesuai
dengan karakter, tema, dan tarian yang dibuat. Penggunaan suatu media atau properti
ini berkaitan dengan kreativitas. Properti tari juga menjadi salah satu media
pembelajaran yang dapat digunakan pelatih dalam memperkenalkan suatu alat peraga
yang digunakan dalam menari. Properti yang digunakan dalam tarian ini adalah rinjig
atau bakul.
C. Deskripsi Gerak
BAB IV
PEMASARAN

A.Prosedur Pemasaran
Penjelasan prosedur pemasaran dapat di jelaskan sebagai berikut :
Bauran pemasaran terdiri dari semua hal yang dapat dilakukan suatu
perusahaan untuk mempengaruhi permintaan akan produksi yang
terdiri dari “empat P” yaitu:
- Produksi (product), kombinasi barang dan jasa yang ditawarkan
perusahaan kepada pasar sasaran meliputi : ragam, kualitas, desain,
fitur, nama merk, dan kemasan;
- Harga (price), adalah sejumlah uang yang harus dibayarkan
pelanggan untuk memperoleh produk meliputi: daftar harga, diskon
potongan harga, priode pembayaran, dan persyaratan kredit
- Tempat (place), kegiatan perusahan yang membuat produk Tersedia
bagi pelanggan sasaran meliputi : lokasi, saluran distribusi,
persediaan, transportasi dan logistik :
- Promosi (promotion), berarti aktivitas yang menyampaikan manfaat
produk dan membujuk pelanggan membelinya meliputi : Iklan dan
promosi penjualan.

Program pemasaran yang efektif harus dapat memadukan semua


element bauran pemasaran ke dalam suatu progam pemasaran
terintegrasi yang di rancang untuk mencapai tujuan program
pemasaran perusahaan. Di era digital media pemasaran yang paling
efektif adalah lewat internet. Promosi penggunaan media internet
dilatarbelakangi oleh semakin banyaknya pengguna internet saat ini.
Perkembangan teknologi mampu mengubah segalanya, tidak
terkecuali dalam bidang bisnis. Namun, ini sangat mudah untuk
memperlancar proses jual beli.
Berikut tahap tahap pemasaran secara online :
1.Mulai dari akun sosmed pribadi
2.Amati produk-produk yang ada di internet
3.Promosikan melalui blog atau website pribadi
4.Membuat online shop di marketplacer
5.Pasarkan produk di forum
6. Meminta teman untuk memberikan testimoni di media sosial

Dalam hal ini media pemasaran yang di gunakan untuk


mengenalkan atau menjual karya tari yang telah di buat adalah dengan
diupload di akun media sosial yang ada seperti
instagram,fecebook,youtube,maupun blog spot.

B. Analisis Pasar
Analisis pasar adalah bagian yang sangat penting dari rencana
pemasaran produk. melalui analisis pasar pendapatan dan penjualan
dan keuntungan perusahaan dapat ditingkatkan. Selain itu,analisis
pasar diperlukan untuk mengetahui peluang dan potensi bisnis yang
dapat di manfaatkan.
Analisis pasar adalah hal terpenting untuk menentukan bahwa
pasar baru tidak dapat di toleransi. Hasil analisis pasar berguna untuk
memahami potensi bisnis yang ada dan berapa lama bisnis tersebut
bbis bertahan. Analisis pasar memiliki beberapa tujuan utama, salah
satunya adalah untuk menentukan kebutuhan konsumen yang ingin
dipenuhi oleh perusahaan, dan untuk menentukan bagaimana
merancang dan menentukan penawaran untuk memenuhi kebutuhan
tersebut. Berikut ini adalah tujuan analisis pasar yang lebih rinci:
1.Agar lebih mengenal lingkungan pasar
2.Pelajari lebih lanjut tentang jenis pasar
3.Memahami yang lebih jelas tentang karakteristik pasar
4.Siap menanggapi pesaing
5.Dapat menerapkan kebijakan pasar
6. Dapat membuat rencana pemesaran
7.Dapat mempelajari lebih lanjut tentang karakteristik pasar

Untuk meningkatkan penjualan, analisis pasar akan menguntungkan


perusahaan yaitu dapat meningkatkan omset penjual, memperoleh
keuntungan yang diharapkan dan meningkatkan produksi. selain itu,
produk atau komonditas yang dijual oleh perusahaan akan semakin
terkenal, dan produksi perusahaan akan meningkat, dipengaruhi oleh
konsumen dan perusahaan bisa bertahan. Dalam melakukan analisis
pasar akan dilakukan 6 tahap yaitu :
1.Menentukan pasar bersangkutan
2.Identifikasi segmen pasar
3.Evaluasi permainan
4.Mengidentifikasi pasar sasaran yang potensial
5.Menganalisis kebutuhan utama pasar bersangkutan
6.Menganalisis permintaan selektif dipasar yang relevan .
Seperti yang sudah kita ketahui pasar untuk karya tati adalah
penyelenggaraan acara dan industri pertunjukan. Sehingga,cara
menganalisis pasar yang tepat adalah dengan rutin melihat
pertunjukan-pertunjukan yang sering ditampilkan dan diamati oleh
penyelenggara sehingga kita dapat mengetahui sejauh apa
karakteristik industi pertunjukan selain itu kita juga sering bertanya
dan konsultasi dengan DUDIKA selaku pendamping karya agar karya
yang kita tampilkan memang benar-benar update.Media pemasaran
yang dapat langsung diterima konsumen saat ini adalah medsos oleh
karena itu promosi karya dapat langsung memanfaatkan media
tersebut.

DAFTAR PUSTAKA

Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. 2005. Kamus Besar


Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka.

Hidajat Robby. 2011. Koreografi dan Kreativitas Pengetahuan dan


Petunjuk Pratikum Koreografi Yogyakarta: Kendil Media Pustaka
Seni Indonesia.

Murgiyanto. Sal. M.A. 1983. Koreografi, Jakarta: Departemen


Pendidikan Dan Kebudayaan.

Munandar. Utami. 1999.Mengembangkan Bakat dan Kreativitas Anak


Sekolah. Jakarta: Rineka Cipta.

Sedyawati, Edi. 1986. Pengetahuan Tari dan Beberapa Masalah Tari


Jakarta: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan.

Lampiran

Anda mungkin juga menyukai