Anda di halaman 1dari 3

RINCIAN KEWENANGAN KLINIS

KEPALA UNIT GIZI

1. Membantu Direktur dalam penylenggaraan manajemen layanan gizi di rumah sakit.


2. Bekerjasama dengan kepala bidang/ kepala unit terkait untuk mencapai tujuan
penyelenggaraan manajemen rumah sakit dalam pelayanan gizi.
3. Memimpin kegiatan pelayanan gizi, meliputi :
a. Perencanaan, pembelian, penerimaan bahan makanan
b. Produksi dan distribusi makanan
c. Konsultasi gizi
d. Asuhan gizi klinik
4. Menyusun Standart Mutu Pelayanan Gizi dan Standart Prosedur Operasional Pelayanan Gizi.
5. Menyusun menu makanan untuk kebutuhan pasien di rumah sakit
6. Melaksanakan pengawasan terhadap hygiene dan sanitasi penyelenggaraan makanan.
7. Melaksanakan perencanaan, monitoring dan evaluasi terhadap sarana dan mutu pelayanan
gizi.
8. Melaksanakan program keselamatan pasien dan pengendalian infeksi di rumah sakit.
9. Membuat laporan rutin tentang kegiatan yang dilaksanakan di unit gizi.
10. Merencanakan kebutuhan SDM di unit gizi.
11. Membuat uraian tugas staf di unit gizi.
12. Melakukan penilaian kinerja dan pembinaan staf di unit gizi.
13. Melakukan koordinasi dengan unit lain yang terkait dalam rangka pelaksanaan kegiatan
pelayanan gizi.
14. Mengadakan pertemuan berkala dengan staf di unit gizi.
RINCIAN KEWENANGAN KLINIS

AHLI GIZI KLINIS

1. Mengkaji hasil skrining gizi perawat dan ordr diet awal dari dokter.
2. Melakukan assessmen/ pengkajian gizi lanjut pada pasien yang beresiko malnutrisi,
malnutrisi atau kondisi khusus meliputi pengukuran antropometri, hasil laboratorium terkait
gizi, hasil pemeriksaan fisik terkait gizi, analisa data riwayat gizi dan riwayat personal.
3. Mengidentifikasi masalah/ diagnosa gizi berdasarkan hasil asesmen dan menetapkan
prioritas diagnose gizi.
4. Merancang intervensi gizi dengan penetapan tujuan serta merencanakan edukasi.
5. Melakukan monitoring respon pasien terhadap intervensi.
6. Melakukan evaluasi asuhan gizi.
7. Memberikan motivasi, konseling gizi pada pasien dan keluarga.
8. Mencatat dan melaporkan hasil asuhan gizi pada lembar integrasi.
9. Melakukan asesmen gizi ulang bila tujuan belum tercapai.
10. Berkoordinasi dengan dokter, perawat dan tenaga kesehatan lainnya.
RINCIAN KEWENANGAN KLINIS

AHLI GIZI PENYELENGGARAAN MAKANAN

1. Melakukan pemesanan dan pengajuan bahan makanan sesuai dengan kebutuhan, jenis dan
jumlah yang dibutuhkan.
2. Mengkoordinir kegiatan pelayanan produksi dan distribusi mulai dari unit logistic,
persiapan, pengolahan, distribusi, dan pembersihan.
3. Menyusun rencana peningkatan pengetahuan serta ketrampilan di pelayanan produksi dan
distribusi makanan.
4. Menyusun rencana pembuatan menu dan pedoman menu.
5. Mensosialisasikan rencana menu dengan kepala unit gizi.
6. Mengevaluasi menu yang telah disusun.
7. Melaksanakan kegiatan monitoring dan evaluasi kegiatan pelayanan produksi dan distribusi
makanan.

Anda mungkin juga menyukai