Anda di halaman 1dari 4

Nama : Haykal Dzikri Putra Aditya

Kelas : AE C13

Quis Modul 7 : Ekonomi Mikro

1. Suatu pasar dari barang mempunyai fungsi permintaan seperti Qd = 72 – 2P dan fungsi
penawaran Qs = -12 + 4P
Tentukan :

a. Harga keseimbangan dan kuantitas keseimbangan sebelum pajak


Jawaban :

Qs = Qd Q = -12 + 4P
-12 + 4P = 72 – 2P Q = -12 + 4 (14)
6P = 84 Q = 44
P = 14

Jadi, titik keseimbangan terjadi pada saat harga Rp 14 dengan jumlah yang diminta
maupun yang ditawarkan sebesar 44 unit.

b. Apabila pemerintah mengenakan pajak Rp. 6 per unit barang, tentukan harga yang
dibayar konsumen dan harga yang diterima penjual serta kuantitas keseimbangan setelah
pajak (untuk menjawab balikkan fungsi permintaan P = f(Qd) dan P= f(Qs)).
Jawaban :

Qd = 72 – 2Pb Qd = Qs
Qs = -12 + 4Ps 72 – 2Pb = 12 + 4Pb
Ps = Pb + S 6Pb = 60
Qs = -12 + 4 (Pb + 6) Pb = 10
Qs = -12 + 4Pb + 24 Ps = 10 + 6
Qs = 12 + 4Pb Ps = 16

Qs = 12 + 4 (10) Qd = 72 – 2 (10)
Qs = 52 Qd = 50

c. Pajak yang ditanggung konsumen dan ditanggung produsen serta penerimaan pemerintah
dari pajak tersebut.

d. Gambarkan grafik keseimbangan pasar sebelum dan sesudah pajak.

2. Diketahui fungsi permintaan pasar adalah Qd = 120 – 3P dan fungsi penawaran adalah
Qs = - 20 +2P
Tentukan :
a. Harga keseimbangan dan kuantitas keseimbangan sebelum subsidi.
Jawaban :

Qs = Qd Q = -20 + 2P
-20 + 2P = 120 - 3P Q = -20 + 2 (28)
5P = 140 Q = 36
P = 28

Jadi, titik keseimbangan terjadi pada saat harga Rp 28 dengan jumlah yang diminta
maupun yang ditawarkan sebesar 36 unit.

b. Apabila pemerintah mengenakan subsidi Rp. 10 per unit barang, tentukan harga dan
kuantitas keseimbangan setelah subsidi.
Jawaban :

Qd = 120 – 3Pb Qd = Qs
Qs = -20 + 2Ps 120 – 3Pb = 2Pb
Ps = Pb + S 5Pb = 120
Qs = -20 + 2 (Pb + 10) Pb = 24
Qs = -20 + 2Pb + 20 Ps = 24 + 10
Qs = 2Pb Ps = 34

Qs = -20 + 2 (34) Qd = 120 – 3 (34)


Qs = 48 Qd = 52

c. Gambarkan grafik keseimbangan pasar sebelum dan setelah subsidi.

3. Defenisikanlah batas harga tertinggi dan harga dasar, dan berikan contoh masing-masing.
Mana yang mengakibatkan kekurangan? Mana yang mengakibatkan surplus? mengapa?
Jawaban :
 Batas harga tertinggi adalah harga maksimum di mana suatu barang (atau jasa) boleh
dijual. Sehingga, penjual tidak dapat menjual suatu barang dengan harga di atas harga
tertinggi tersebut.
Contoh : harga BBM di Indonesia ditentukan oleh pemerintah sehingga SPBU tidak dapat
mengubah harga BBM sesuai mekanisme pasar. Hal ini membuat kelebihan permintaan
yang mengakibatkan kelangkaan karena penawaran tidak dapat mencukupi permintaan
pembeli.
 Harga dasar adalah adalah harga minimum di mana suatu barang (atau jasa) boleh dijual.
Sehingga, penjual tidak dapat menjual suatu barang dengan harga di bawah harga dasar
tersebut.
Contoh : Upah Minimum Regional (UMR) ataupun Upah Minimum Provinsi (UMP),
walaupun menggunakan istilah “upah” namun inti dari kebijakan ini adalah sama, yaitu
membatasi “harga buruh” agar tidak menjadi terlalu rendah.
4. Apa yang menentukan suatu beban pajak dibagi antara pembeli dan penjual?
Jawaban :
Untuk menentukan bagaimana pembagian beban pajak suatu produk dibagi kepada
penjual dan pembeli, maka perlu melihat dampak penerapan pajak pada kurva permintaan
dan penawaran awal serta pajak yang membuat irisan antara jumlah yang harus dibayar
pembeli dan penjual.

5. Jumlah permintaan dan penawaran sesuatu barang pertanian pada berbagai tingkat harga
seperti ditunjukkan dalam tabel berikut :

Harga (rupiah) Permintaan (unit) Penawaran (unit)


2.000 2.000 800
4.000 1.800 1.200
6.000 1.600 1.600
8.000 1.400 2.000
10.000 1.200 2.400

a. Tanpa campur tangan pemerintah, berapakah harga keseimbangan? Nyatakan jumlah


barang yang diperjualbelikan di pasar.
Jawaban :
Tanpa campur tangan pemerintah, harga keseimbangan sesuai tabel di atas adalah Rp
6000 dan jumlah barang yang diperjualbelikan adalah 1600 unit

b. Misalkan pemerintah menjalankan kebijakan harga minimum dan harga yang ditetapkan
adalah Rp 8.000, (i) Keadaan yang bagaimanakah yang terjadi di pasar, (ii) Berapakah
pengeluaran pemerintah yang digunakan untuk membeli kelebihan penawaran? Hitunglah
pendapatan para produsen!
Jawaban :
(i). Jika pemerintah menetapkan harga minimum yaitu Rp 8.000, maka jumlah barang yang
ditawarkan akan meningkat.
(ii). Pengeluaran pemerintah yang digunakan untuk kelebihan penawaran :
400 x Rp 8.000 = Rp 3.200.000
Pendapatan para produsen :
200 x Rp 8.000 = Rp 1.600.000

c. Apakah yang akan terjadi apabila pemerintah menetapkan harga maksimum sebanyak Rp
4.000? Nyatakan langkah-langkah yang dapat dijalankan pemerintah untuk mnegatasi
masalah tersebut.
Jawaban :
 Yang akan terjadi apabila pemerintah menetapkan harga maksimum sebanyak Rp 4.000
adalah permintaan akan meningkat dan penawaran akan menurun. Produsen akan
merugikan penawaran yang dilakukan dan permintaan dari konsumen akan naik sehingga
menyebabkan excess demand.
 Langkah-langkah yang dapat dijalankan pemerintah untuk mengatasi masalah tersebut
adalah :
1. Pemerintah sebaiknya mendorong harga agar kembali kepada titik equilibirium, yaitu
Jumlah permintaan = Jumlah penawaran
2. Pemerintah dapat melakukan subsidi terhadap barang tersebut.

6. a. Jelaskan yang dimaksud dengan surplus konsumen dan surplus produsen


Jawaban :
 Surplus konsumen adalah nilai kerelaan pembeli untuk membayar
suatu barang dikurangi harga barang tersebut yang sebenarnya. Surplus konsumen
mengukur manfaat yang diterima pembeli dari partisipasinya di suatu pasar.
 Surplus produsen adalah harga jual suatu barang dikurangi biaya produksinya.
Surplus konsumen mengukur manfaat yang harus diterima penjual dari partisipasinya di
suatu pasar.

b. Jelaskan dengan menggunakan contoh surplus konsumen dan surplus produsen


Jawaban :
 Surplus Konsumen : Seorang konsumen pergi ke pasar membeli mangga dan bertekad
membeli satu buah yang cukup besar apabila harganya Rp 1500. Sesampainya dipasar ia
mendapati bahwa mangga yang diinginkannya hanya berharga Rp 1000. jadi, ia dapat
memperoleh mangga yang diinginkannya dengan harga Rp 500 lebih murah daripada
harga yang bersedia dibayarkannya. Nilai Rp 500 ini dinamakan Surplus Konsumen.
 Surplus Produsen : Andi adalah produsen jaket kulit. Dalam memproduksi satu jaket
kulit, Andi menghabiskan biaya sebesar Rp 800.000,00. Andi menjual jaket kulit tersebut
dengan harga Rp900.000,00/jaket. Andi mendapat keuntungan sebesar Rp 100.000,00.
Nilai Rp 100.000,00 ini dinamakan Surplus Produsen.

7. Jelaskan yang dimaksud dengan upah minimum dan contoh upah minimum yang Anda
ketahui.
Jawaban :
 Pengertian upah minimum menurut Peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi
(Permenakertrans) No 7 Tahun 2013 tentang Upah Minimum adalah, upah bulanan
terendah yang terdiri atas upah pokok termasuk tunjangan tetap yang ditetapkan oleh
gubernur sebagai jaring pengaman. Upah ini wajib dijadikan acuan oleh pengusaha dan
pelaku industri sebagai standar minimum dalam memberi upah pekerjanya.
 Contoh : Upah Minimum Provinsi Jakarta sebesar Rp 2.200.000. Apabila Anda bekerja di
DKI Jakarta, perusahaan dilarang membayar pekerja tersebut dengan upah yang lebih
rendah dari Rp 2.200.000. Perusahaan juga harus memberikan gaji pokok sekurang-
kurangnya 75% dari Rp 2.200.000 yakni sebesar Rp 1.650.000. Jadi apabila gaji
keseluruhan Anda Rp 2.300.000 (yang notabene lebih besar dari UMP Jakarta) akan
tetapi gaji pokok Anda hanya sebesar Rp 1.400.000 (kurang dari 75% UMP Jakarta)
maka Anda telah dibayar dibawah Upah Minimum DKI Jakarta.

Anda mungkin juga menyukai