Anda di halaman 1dari 4

TUGAS INDIVIDU

Bernyanyi Bagaimana Menemukan Suara


Muahmmad Fasih Alif Ba’

Pendidikan agama islam fakultas agama islam

Singing is not foreign to us. To be able to sing requires a good voice, to have a good voice
requires consistent practice. In practice it requires introspection in carrying it out, so that
there are significant changes in practice and sound. Correcting exercises will speed up
development and can achieve the desired results.

Keywords : singing, practice, voice

1. Pendahuluan
Bernyanyi atau bersenandung adalah suatu tindakan vokal (aspek perbuatan Fisik) untuk
menghasilkan hal musikal dengan menggunakan suara dan juga menambah pidato reguler,
tentunya ditambah dengan menambahkan nada suara yang berkelanjutan dalam
penggunaanya serta irama dan berbagai teknik vokal lainnya.

Berbagai cara telah dibuat untuk meningkatkan kualitas suara dengan maksimal, dari
ketinggian suara, merdu, sampai kehalusan suara. Semua itu tidak akan bisa diraih kecuali
dengan latihan. Sebuah latihan itu menentukan dalam perkembangan suara seseorang.
Memang, dalam bernyanyi dibutuhkan seseorang yang berbakat. Akan tetapi, setiap suara itu
bisa dimaksimalkan walaupun dalam jangka waktu yang lama.

Banyak orang telah berlatih dengan gigih. Dari internal sampai eksternal.tapi apakah dia
mengetahui latihannya sudah benar atau tidak. Semua itu tergantung pada jiwa orang
tersebut. Karena dalam Tarik suara, seseorang diharuskan untuk melihat apakah cara seperti
ini sudah benar dalam penerapannya. Sehingga jika seseorang telah mengetahui bahwa
caranya telah benar maka usahanya tidak sia sia dan memiliki dampak yang positif untuknya.
Tetapi, jika seseorang tersebut tidak mengetahui bahwa caranya tersebut salah dan masih
melanjutkan latihannya, makan itu akan berdampak negative kepadanya. Untuk
melakukannya kita memerlukan seorang guru untuk membimbing jalan latihan agar
seseorang bisa memaksimalkan latihannya.
2. Pembahasan
Pada awalnya, pengamen tidaklah memiliki suara yang bagus. Dia hanya sering bernyanyi
untuk mendapatkan kehidupannya. Disisi lain, dari seringnya dia menunjukkan suaranya.
Secara tidak langsung suara pengamen tersebut akan berkembang dengan sendirinya.
walaupun tidak sebagus seorang penyanyi. Akan tetapi, pengamen tersebut telah mencapai
hasil maksimal dari suaranya. Tidak masalah berlatih dengan cara otodidak, mungkin karena
keterbatasan waktu atau memang memiliki prioritas lain. Karena dalam Tarik suara itu hanya
membutuhkan kebiasaan dan pengalaman.

Maka dari itu, latihan adalah satu-satunya cara untuk mengolah suara agar kualitas kita
menjadi lebih baik, dan tanpa mengabaikan intropeksi pada latihannya.

Bernyanyi memiliki keindahan yang membuat para pendengarnya menikmati lagu yang
disuarakan oleh seseorang. Setiap seseorang memiliki karakter dalam suaranya. Karkater
tersebut yang membuat orang tertarik atau tidak. tergantung pada bagaimana pembawaan
orang tersebut dalam menyanyikan lagu. Pembawaan lagu bisa dilatih dengan seringnya
bersenandung. Dengan cara ini, seseorang bisa lebih cepat mengenal tangga nada dan
menambah kepekaan dalam nada tersebut.

Saya pribadi memiliki pengalaman dalam enam tahun mempelajari bagaimana mengolah
suara dengan baik dan mengenal cabang-cabang dari suara. Ketika saya masuk ke kelas tujuh
atau satu sekolah menengah pertama, saya baru pertama kali mendengar suara yang membuat
diri saya merasakan ada yang berbeda dan terasa unik untuk saya. Pada waktu itu, ada sebuah
perlombaan yang diadakan oleh lembaga yang mungkin untuk para pecinta rebana atau
terbang itu disebut festival banjari. Dari sini, saya mulai menyukai apa yang disebut dengan
rebana atau terbangan. Dalam kontes tersebut, setiap peserta itu memiliki sepuluh anggota
yang terdiri dari lima penabuh dan lima vocal. penabuh itu terbagi menjadi 3 bagian : satu
bass,dua penabuh golong, dan dua penabuh inti. Begitu juga vocal memliki tugasnya masing-
masing seperti vocal inti, suara pencahan satu sampai tiga, dan juga suara bass. Tapi
terkadang suara bass tidak digunakan untuk peserta yang memiliki vocal permpuan.

Karena begitu unik perpaduan suaranya, saya pun tertarik untuk mempelajarinya. Banyak
cara yang telah saya lakukan untuk mencapai suara yang diinginkan. Dalam jangka waktu
tiga tahun memang saya merasa ada perkembangan dalam diri saya. Akan tetapi,
perkembangan tersebut tidak bisa dikatakan maksimal karena kesalahan dalam latihan. sering
sekali, saya merasakan sakit di tenggorokan karena terlalu memaksa teriak-teriak. Mengapa
saya melakukan hal tersebut?. Teriak-teriak yang saya lakukan itu berbeda pada umumnya.
Saya melakukannya dengan teratur dari rendah sampai ketinggi agar suara yang kita hasilkan
bisa semakin terkontrol dalam menyanyikan lagu. Selain itu, saya melakukan latihan
pernafasan dengan berlari sambil mengatur nafas agar nafas semakin panjang. Karena sangat
penting dalam menyanyikan lagu mempunyai nafas yang panjang. Nafas panjang menurut
saya itu bukan karena nafasnya yang panjang. Namun nafas yang dihirup itu diminimalisir
agar tidak boros dalam pemakaiannya. Dalam hal ini bisa disebut dengan pernafasan perut.
Dalam proses latihan pernafasan perut saya sebagai yang mempelajari merasa kebingungan
apakah pernafasan seperti ini sudah benar atau belum. Inilah puncak kesulitan dalam belajar
Tarik suara yang saya alami. Dari sini, saya mulai mencari bagaimana pernafasan perut yang
benar selama 3 tahun.proses ini saya lakukan saya sudah masuk sekolah menengah atas.
Banyak cara yang sudah saya lakukan sampai meminta pendapat kepada senior. Akan tetapi
sampai saat itu, saya belom bisa menemukan pernafasan perut yang baik dan benar.
Walaupun saya telah menenmukan bagaimana pecahan suara satu sampai tiga. Hal seperti ini,
membuat saya kewalahan ketika saya diposisikan menjadi suara tiga, karena diantara suara
satu sampai tiga yang paling tinggi adalah suara tiga. Itu menutut saya pribadi. Maka dari itu,
saya selalu mencari bagaimana suara perut dan pada saat itu, saya mendedikasikan diri saya
untuk hal musik dan suara. Karena memang saya sangat menyukai hal tersebut. Sampai
sekarang saya masih menggeluti dunia suara walaupun hanya sekedarnya saja. Tetapi tidak
menghilangkan keinginan saya untuk menemukan pernafasan perut

Dari pengalaman yang saya alamai, saya beranggapan bahwa suara masih bisa diasah atau
diperbaiki meskipun dalam keadaan yang buruk dengan semaksimal mungkin. Ketika ingin
memiliki suara yang bagus. Maka latihan adalah hal terpenting untuk pengembangan.
semakin sering kita melakukan, semakin cepat kita akan menemukan hal yang kita inginkan
apalagi dalam hal Tarik suara yang memerlukan kebiasaan dalam tiap harinya. Mungkin
untuk orang yang berbakat tidak menunggu lama untuk bisa mencapainya. Tapi bagi orang
yang tidak terlalu berbakat akan mengalami proses yang panjang seperti saya pribadi.
Semoga teman teman yang berada diluar sana bisa mencapai apa yang diinginkan, membawa
diri kita kea rah yang lebih baik.
3. Kesimpulan
Bernyanyi adalah tindakan vocal yang memunculkan hal musica tertentu. Untuk bisa
menyanyi dibutuhkan suara yang bagus, agar mempunyai suara yang bagus dibutuhkan
latihan yang konsisten. Dalam latihan membutuhkan intropeksi dalam melaksanakannya, agar
ada perubahan yang signifikan dalam latihan dan juga suara. Mengoreksi latihan akan
mempercepat perkembangan dan bisa memcapai hasil yang diinginkan.

Anda mungkin juga menyukai