Anda di halaman 1dari 2

Menilik Jejak SMA Pradita Dirgantara

Oleh Muhammad Fakhri Tajuddin Alkarimi


Kelas Al-Athar

ORIENTASI
Sejak Covid-19 melanda Indonesia, banyak orang yang kehilangan
pekerjaannya, termasuk …, dikarenakan masalah ekonomi yang dialami
olehuniversitas, ia kemudian terpaksa keluar dan kehilangan pekerjaannya sebagai
dosen. … pun mencari cara untuk menyalurkan tenaganya agar ilmunya yang ia
sudah pelajari selama ini bisa bermanfaat, ia pun terpikir ide untuk membangun
sebuah sekolah swasta sma yang bisa menjadi sekolah favorit. Berbekal uang yang
dimiliki, … membangun sma yang Bernama “Pradita Dirgantara”.

RANGKAIAN PERISTIWA
Tidak mudah bagi … untuk membangun dan mengembangkan sma tersebut
menjadi sma yang terbaik, kemudian ia pun berniat para temannya yang ia kenal
untuk membantunya mengajar di sma tersebut. Setelah semuanya beres, ia pun
membuka pendaftaran pertama, banyak anak yang menginginkan sekolah disana
namun persyaratan sekolah tersebut yang dinilai cukup susah, salah satunya nilai
rapor minimal harus 90 keatas. Tetapi hal tesebut tidak membuat sekolah tersebut
sepi peminat.
KOMPLIKASI
Semester pertama pun berjalan, tapi tidak ada tanda-tanda progres yang
signifikan. Hal itu menyebabkan … berpikir keras tentang solusi “mengapa sekolah
ini terhambat perkembangannya?”. Ia pun berinisiatif untuk melakukan survey
terhadap murid-muridnya, hasil sudah didapat, dan ternyata ini adalah kesalahan para
guru-gurunya yang seharusnya membimbing siswa dan siswi malah terkesan malas
dan tidak serius dalam mengajar.

RESOLUSI
Tidak butuh waktu lama, guru-guru yang terdeteksi tidak serius langsung
dipanggil oleh … dan diberi pengarahan tentang bagaimana seharusnya guru
mengajar. Pada akhirnya keadaan kian membaik dan terlebih lagi sma tersebut terus
melakukan progress yang signifikan dibandingkan dengan sekolah yang lainnya.
Suatu kebanggan tersendiri bagi … karena sma tersebut baru meluluskan 2 angkatan
tetapi berhasil meraih nomer 3 sekolah terbaik menurut ltmpt berdasarkan nilai utbk.
KODA
Berdasarkan cerita tersebut dapat diambil kesimpulan bahwa kita tidak boleh
menyerah ketika ditimpa suatu masalah, karena yang harus dilakukan ketika keadaan
seperti itu adalah tidak boleh menghindar dan harus mencari solusi dari masalah
tersebut, karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.

Anda mungkin juga menyukai