Anda di halaman 1dari 3

TERM OF REFERENCES : Pematerian Volunteer Keamanan

Smilemotion 2022

A. LATAR BELAKANG

Smilemotion merupakan annual charity event yang diselenggarakan mahasiswa Fakultas


Kedokteran Gigi Universitas Padjadjaran. Tahun ini Smilemotion hadir kembali bertemakan
“break the boundaries” dengan tiga mata acara utama, yaitu festival, charity run, dan yoga.
Dengan mata acara yang dibawakan secara offline, pastinya dibutuhkan Divisi Keamanan untuk
menjaga keadaan acara tetap kondusif. Oleh karena itu, telah diseleksi beberapa anggota
Volunteer Keamanan Smilemotion 2022.

Dalam rangka memenuhi kesiapan Volunteer Keamanan Smilemotion 2022, maka Divisi
Humper-Kemdik Smilemotion 2022 menyediakan suatu sarana pembekalan bagi Volunteer
Keamanan Smilemotion 2022 dengan diadakannya pematerian mengenai hal-hal apa saja yang
harus diketahui dan dikuasai bagi seorang keamanan acara. Adapun pelaksanaan kegiatan ini
mengangkat dua bahasan utama, antara lain jobdesc keamanan serta cara mengatur keramaian.

B. TUJUAN KEGIATAN

1. Membantu Panitia dan Volunteer Keamanan Smilemotion 2022 untuk lebih siap saat mata
acara berlangsung.
2. Menambah pemahaman mengenai jobdesc divisi keamanan.
3. Membantu Panitia dan Volunteer Keamanan Smilemotion 2022 untuk memahami cara
menangani keramaian.
C. RINCIAN KEGIATAN

Judul Mata Acara : Pematerian Volunteer Keamanan Smilemotion 2022

Narasumber : Caesya Alif Noegraha, Ilmu Politik - FISIP (2021) dan Farrel Devandi
Azhar, Aktuaria - FMIPA (2021)

PJ Materi : Mikayla Agrisya, Fauzah Iramawati, dan Aliya Zahra

Waktu : 17 November 2022

Tempat : FKG Unpad

Bentuk Acara : Pemaparan materi secara offline

Target Peserta : Volunteer dan Panitia Keamanan Smilemotion 2022

Arahan Materi :

- Apa saja hal-hal yang harus dipersiapkan untuk menjadi seorang keamanan yang bekerja
secara offline?
- Apa saja yang termasuk kedalam jobdesc divisi keamanan?
- Bagaimana cara mengatur dan mengkondisikan keadaan saat sedang terjadi keramaian?
- Tips untuk sigap dalam melalui gangguan keamanan yang bisa saja terjadi.
- Bagaimana koordinasi yang baik antar tim keamanan dalam bekerja sama menyukseskan
acara (alur koordinasi, komunikasi melalui HT)?
- Bagaimana cara agar bisa melaksanakan jobdesc dengan optimal dalam waktu yang
lama?
Rundown :

No. Kegiatan Waktu

1. Kedatangan peserta 16.00

2. Pembukaan 16.10

3. Pematerian 16.15 - 17.00

4. Sesi Tanya Jawab 17.00 - 17.30

5. Penutupan 17.30

D. PENUTUPAN
Demikian TOR (Term of Reference) ini kami buat untuk mempermudah dalam visualisasi
dan detail acara. Mohon maaf apabila ada kekurangan dan kesalahan dalam pembuatan TOR ini.
Semoga TOR ini dapat mempermudah dan bermanfaat. Atas perhatian saudara, kami ucapkan
terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai