Anda di halaman 1dari 3

Departemen Teknik Industri, Program Studi Teknik Industri

Ujian Akhir Semester


Semester Gasal 2020/2021

Mata Kuliah (Kode) : EKONOMI TEKNIK (ENGE600011)


Dosen : Ir. Erlinda Muslim, MEE, IPU
Hari, Tanggal : Selasa, 12 Januari 2021 Waktu : 90 (menit)
Kompetensi (CPL) : Nomor CPL Sifat Ujian : Open Book

PENILAIAN BERDASARKAN PROSES PENGERJAAN JAWABAN

SOAL 1 ; BOBOT = 40%

Bandung Selatan setiap tahun banjir sehingga Pemerintah memutuskan akan menangani masalah ini
dengan serius. Terdapat 4 alternatif proyek pengendalian banjir yang dipertimbangkan, yaitu R1, R2, R3
dan R4. Salah satu alternatif ini harus dijalankan, tidak ada lagi alternatif ”do nothing”. Informasi
perbandingan keempat alternatif itu sebagai berikut:
R1 R2 R3 R4
Investasi awal (juta) 25.000 33.000 28.000 18.000
Manfaat dan biaya tahunan :
Biaya Operasi dan Perawatan (juta rp) 6.500 8.250 7.000 5.900
Penghematan anggaran Pemerintah (juta rp) 3.500 3.500 3.500 3.500
Manfaat bagi masyarakat (juta rp) 10.000 13.200 11.200 8.000
Pengorbanan (disbenefit) dari masyarakat (juta rp) 3.250 4.300 3.600 2.300
Perkiraan masa guna (tahun) 40 40 45 45

Selama ini Pemerintah mengeluarkan Rp 3.500 juta setiap tahun untuk membantu masyarakat yang
terkena banjir. Dengan penanganan ini bantuan tersebut dapat dihemat. Masing-masing alternatif juga
memerlukan pengorbanan dari masyarakat. Keempat alternatif berbeda dalam luas wilayah yang dicakup,
sehingga manfaat yang dirasakan masyarakat berbeda pula.
a. Jika digunakan discount rate 5%, hitung benefit cost ratio masing-masing alternative !

b. Tentukan alternatif yang sebaiknya dipilih dengan menggunakan analisis inkremental !

---o0 Selamat Mengerjakan 0o---


Jangan Lupa Berdoa
1
Departemen Teknik Industri, Program Studi Teknik Industri

Ujian Akhir Semester


Semester Gasal 2020/2021

Mata Kuliah (Kode) : EKONOMI TEKNIK (ENGE600011)


Dosen : Ir. Erlinda Muslim, MEE, IPU
Hari, Tanggal : Selasa, 12 Januari 2021 Waktu : 90 (menit)
Kompetensi (CPL) : Nomor CPL Sifat Ujian : Open Book

SOAL 2 ; BOBOT = 30%

PT. Jasa Marga ingin menambah jalur tol. Pada saat ini volume kendaraan pemakai tol relatif rendah,
sehingga pendapatan yang diperoleh relatif kecil. Namun diharapkan, masa mendatang kendaraan
pemakai tol akan semakin bertambah yang berarti penerimaan pun akan bertambah. Penambahan jalur tol
akan memberikan keuntungan selama 6 tahun. PT. Jasa Marga sedang mempertimbangkan beberapa
alternatif sebagai berikut : (Satuan dalam jutaan Rupiah)

Tahun Tidak Menambah Menambah Jalur Tol


Jalur Tol Saat ini 2 tahun lagi 4 tahun lagi
0 0 -1000 * *
1 0 50 * *
2 0 150 -1200 *
3 0 250 250 *
4 0 350 300 -1500
5 0 450 250 550
6 0 550 300 550
7 0 0 250 550
8 0 0 300 550
9 0 0 0 550
10 0 0 0 550

Jika untuk analisa ini dgunakan tingkat suku bunga 10%, apakah sebaiknya PT. Jasa Marga menambah
jalur tol atau tidak ? Jika menambah jalur tol, bilamana sebaiknya dikerjakan apakah saat ini atau 2 tahun
lagi atau 4 tahun lagi ?

---o0 Selamat Mengerjakan 0o---


Jangan Lupa Berdoa
2
Departemen Teknik Industri, Program Studi Teknik Industri

Ujian Akhir Semester


Semester Gasal 2020/2021

Mata Kuliah (Kode) : EKONOMI TEKNIK (ENGE600011)


Dosen : Ir. Erlinda Muslim, MEE, IPU
Hari, Tanggal : Selasa, 12 Januari 2021 Waktu : 90 (menit)
Kompetensi (CPL) : Nomor CPL Sifat Ujian : Open Book

SOAL 3 ; BOBOT = 30%

Suatu jembatan tol yang melintasi sungai Musi dipertimbangkan sebagai pengganti jembatan yang ada
sekarang yang menghubungkan 2 daerah. Jika disetujui akan merupakan bagian dari sistem Jalan Raya
Lintas Sumatera.

Untuk itu metode B/C Rasio digunakan dalam evaluasi ini. Biaya investasi struktur bangunan jembatan
diperkirakan 17 Milyar dengan biaya operasi dan perawatan sebesar 325 Juta per tahun dan tambahan
biaya pengecatan setiap 5 tahunan dengan biaya 500 Juta per kejadian (tidak ada biaya pengecatan
kembali pada tahun 30).

Pendapatan yang dapat dihasilkan dari tol diharapkan sebesar 2,5 Milyar untuk tahun pertama, dan rata-
rata pertambahan tahunan diharapkan dari lalulintas yang menyeberangi jembatan 0,5 Milyar per tahun (3
Milyar tahun kedua ; 3,5 Milyar tahun ketiga , dst...).

Dengan menganggap umur ekonomis jembatan 30 tahun dan nilai sisa (Salvage value) pada akhir tahun
ke 30 bernilai nol dan MARR 10%, haruskah jembatan tol ini dibangun ?????

---o0 Selamat Mengerjakan 0o---


Jangan Lupa Berdoa
3

Anda mungkin juga menyukai