Anda di halaman 1dari 1

Salah satu kategori dalam melakukan analisis kelayakan sistem informasi adalah kelayakan

teknis. Kelayakan teknis ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui apakah suatu solusi yang
ditawarkan oleh sistem informasi dapat diterapkan dipandang dari segi teknis? Hal ini erat
kaitannya dengan kemampuan organisasi dalam melakukan implementasi sistem informasi yang
di tawarkan.

JAWAB:
Menurut Rusmana & Kuswarno (2021), analisis kelayakan teknis dilakukan terhadap
pengembangan perangkat keras dan perangkat lunak yang dibutuhkan oleh sistem serta
kompleksitas sistem. Begitu juga dengan risiko yang harus diterima, yaitu risiko yang berada
pada tingkat tinggi, sedang atau rendah, sehingga dapat diberikan alternatif penyelesaian apabila
diperlukan. Risiko tersebut antara lain berupa kegagalan mendapatkan manfaat dari sistem
informasi, biaya yang tidak sesuai anggaran, jadwal yang tidak sesuai, atau bahkan tidak bisa
terintegrasi dengan sistem lain.
Tingkat kepentingan dan kemungkinan tiap faktor dikategorikan sebagai risiko tingkat
tinggi apabila berkaitan dengan proses-proses lain dan mempunyai dampak yang besar. Risiko
tingkat sedang apabila berkaitan dengan proses-proses lain namun masih bisa diatasi, sedangkan
kategori risiko tingkat rendah adalah juga kegagalan tidak berkaitan dengan proses lain.

SUMBER:
Rusmana, A., & Kuswarno, E. (2021). Analisis Sistem Informasi (2nd ed.). Universitas Terbuka.

Anda mungkin juga menyukai