Anda di halaman 1dari 1

DISKUSI 2

SISTEM INFORMASI MANAJEMEN


ZULFA FIKRIYAH
042693097
1. Sistem Deterministik beroperasi dengan adanya interaksi setiap bagian sistem
beroperasi secara pasti sehingga dapat diperhitungkan kondisi berikutnya /
dapat diprediksi secara tepat seperti halnya dengan program komputer. Dalam
sistem ini kita dapat memberikan input sesuai dengan tujuan output tertentu.

2. Menurut Janry Haposan U. P. Simanungkalit syarat – syarat suatu sistem yaitu :


a. Sistem harus dibentuk untuk menyelesaikan tujuan.
b. Elemen sistem harus mempunyai rencana yang ditetapkan.
c. Adanya hubungan di antara elemen sistem.
d. Unsur dasar dari proses (arus informasi, energi, dan material) lebih penting
dari pada elemen sistem.
e. Tujuan organisasi lebih penting dari pada tujuan elemen.

3. Dimensi Informasi menurut Goyal (2003:83) :


Economic Dimension, dalam menghasilkan dan memperleh informasi pada
dasarnya memang membutuhkan biaya. Dalam mengambil keputusannya untuk
memperoleh informasi yang berkualitas, Goyal menyarankan untuk
mempergunakan analisis biaya manfaat.
Business Dimension, memperoleh informasi adalah hal yang sangat dibutuhkan
untuk atau dalam pengambilan keputusan yang dapat bersifat jangka panjang
maupun pendek dalam rangka penentuan pergerakan organisasi. Dari sisi apa
pun atau mana pun dari dimensi ini sangatah banyak yang dibutuhkan.
Technical Dimension, dimensi informasi ini mengacu pada aspek teknis dari
database. Berbagai aspek dari database, yang turut dipertimbangkan dalam
dimensi ini, antara lain mencakup: kapasitas database, waktu respon, keamanan,
validitas, saling keterkaitan antar data, dan lain-lain. Dimensi teknis pada
dasarnya menjadi cakupan dari perancangan sistem informasi dan berada di
bawah pembahasan dari sistem manajemen database.

Sumber Referensi :
https://aiszaki.com/2020/08/20/klasifikasi-sistem/
Materi Inisiasi 2

Anda mungkin juga menyukai