Anda di halaman 1dari 49

LAPORAN KERJA PRAKTEK

RANCANG BANGUN SISTEM PENGISIAN AIR OTOMATIS PADA


PANCI PENGUAPAN STASIUN METEOROLOGI KELAS I SUPADIO
PONTIANAK

OLEH
ARI ADRIAN
NIM. D1021191050

Pembimbing Kerja Praktek


Dr. Ir. Usman A. Gani, S.T., M.T., IPM.
NIP. 197002161995011001

PROGRAM STUDI TEKNIK ELEKTRO


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS TANJUNGPURA
PONTIANAK
2022
KATA PENGANTAR

Puji syukur kepada Allah SWT. karena telah melimpahkan rahmat dan
kuasanya, sehingga penulis dapat menyelesaikan Kerja Praktek dan menyusun
laporan Kerja Praktek ini yang berjudul “RANCANG BANGUN SISTEM
PENGISIAN AIR OTOMATIS PADA PANCI PENGUAPAN STASIUN
METEOROLOGI KELAS I SUPADIO PONTIANAK”.

Kerja Praktek ini merupakan salah satu program Universitas Tanjungpura


khususnya Program Studi Teknik Elektro, yang wajib diikuti oleh seluruh
mahasiswa Universitas Tanjungpura dalam menerapkan ilmu pengetahuan di
dunia kerja serta untuk menambah ilmu pengetahuan dan pengalaman baru dalam
menunjang ilmu yang diperoleh di bangku perkuliahan.

Dalam penulisan laporan Kerja Praktek ini, penulis mengalami berbagai


hambatan, namun semua hal itu tidak terlepas dari bantuan dan bimbingan serta
pengarahan dari berbagai pihak sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan
kerja praktek ini. Maka atas dasar tersebut perkenankanlah penulis mengucapkan
terima kasih kepada:

1. Bapak Prof. Dr. Ing. Seno D. Panjaitan, S.T., M.T., IPM. selaku Ketua Jurusan
Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura.
2. Bapak Elang Derdian Marindani, S.T., M.T. selaku Ketua Program Studi
Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura.
3. Bapak Dr. Ir. Usman A. Gani, S.T., M.T., IPM. selaku dosen pembimbing
Kerja Praktek Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas
Tanjungpura.
4. Bapak Nanang Buchori, S.P. selaku Kepala Stasiun BMKG Stasiun
Meteorologi Kelas I Supadio Pontianak.
5. Bapak Dean G. H. Maro, S.T. selaku Koordinator Observasi BMKG Stasiun
Meteorologi Kelas I Supadio Pontianak yang telah membimbing dan
membagikan waktu untuk memberikan ilmu kepada penulis.

iii
6. Bapak Yuan Wianda, S.Kom selaku Teknisi BMKG Stasiun Meteorologi Kelas
I Supadio Pontianak.
7. Bapak Vigris Pranadipo, A.Md. selaku Teknisi BMKG Stasiun Meteorologi
Kelas I Supadio Pontianak.
8. Bapak Getulius Ragil S., A.Md. selaku Teknisi BMKG Stasiun Meteorologi
Kelas I Supadio Pontianak.
9. Kakak Nazaria, S.Tr. selaku Teknisi BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I
Supadio Pontianak yang telah membimbing, membantu dan memberikan
ilmunya kepada penulis.
10. Kakak Fanny Rahma Fitriani, S.Tr. selaku Teknisi BMKG Stasiun Meteorologi
Kelas I Supadio Pontianak yang telah membimbing dan memberikan ilmunya
kepada penulis.
11. Seluruh pegawai BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I Supadio Pontianak.
12. Teman-teman Kerja Praktek BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I Supadio
Pontianak.
13. Orang tua, saudara dan keluarga penulis yang selalu memberikan dukungan,
baik materi maupun moril yang penulis sayangi.
14. Rekan-rekan mahasiswa Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas
Tanjungpura.

Dalam penyusunan laporan Kerja Praktek ini, penulis menyadari bahwa


masih banyak terdapat kekurangan-kekurangan akibat keterbatasan pengetahuan
yang dimiliki. Oleh karena itu, penulis mengharapkan kritik dan saran yang
bersifat membangun dari semua pihak guna menambah kesempurnaan laporan ini
pada masa yang akan datang. Akhir kata penulis berharap laporan ini dapat
memberikan manfaat dan dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.

Pontianak, 26 Agustus 2022

Penulis

ARI ADRIAN

iv
NIM. D1021191050

DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN……………………………………………………….ii
KATA PENGANTAR..…………………………………………………………..iii
DAFTAR ISI……………………………………………………………………....v
DAFTAR GAMBAR…………………………………………………………….vii
DAFTAR TABEL………………………………………………………………...ix
BAB I.......................................................................................................................1
I.1. Latar Belakang...............................................................................................1
I.2. Rumusan Masalah..........................................................................................2
I.3. Tujuan............................................................................................................2
I.4. Batasan Masalah............................................................................................2
I.5. Manfaat Penelitian.........................................................................................3
BAB II......................................................................................................................4
II.1. Sejarah Singkat BMKG................................................................................4
II.2. Waktu dan Lokasi Kerja Praktek..................................................................6
II.2.1. Waktu Kerja Praktek..............................................................................6
II.2.2. Tempat Kerja Praktek............................................................................7
II.3. Struktur Organisasi BMKG..........................................................................8
II.4. Visi dan Misi BMKG....................................................................................8
II.4.1. Visi.........................................................................................................8
II.4.2. Misi........................................................................................................9
BAB III..................................................................................................................11
III.1. Open Pan Evaporimeter.............................................................................11
III.1.1. Pengertian Open Pan Evaporimeter....................................................11
III.1.2. Cara Kerja Open Pan Evaporimeter...................................................11
III.1.3. Perangkat Open Pan Evaporimeter.....................................................12
III.2. NodeMCU ESP8266.................................................................................14
III.3. Software Arduino IDE...............................................................................15
III.4. Sensor Ultrasonik HC-SR04.....................................................................16
III.5. Adaptor 12V..............................................................................................17
III.6. Stepdown XL4015.....................................................................................18
III.7. Relay 2 Channel 5V..................................................................................18

v
III.8. Liquid Cristal Display (LCD) 20x4 & I2C...............................................19
III.9. Solenoid Valve..........................................................................................19
III.10. Sensor Real Time Clock (RTC) DS3231................................................20
BAB IV..................................................................................................................21
IV.1. Perancangan Sistem..................................................................................21
IV.1.1. Perancangan Alat................................................................................21
IV.1.2. Diagram Blok.....................................................................................22
IV.1.3. Diagram Alir.......................................................................................22
IV.1.4. Perancangan Komponen.....................................................................24
IV.1.5. Perancangan Perangkat Lunak...........................................................25
IV.2. Analisa dan Hasil......................................................................................28
BAB V....................................................................................................................31
V.1. Kesimpulan.................................................................................................31
V.2. Saran...........................................................................................................31
DAFTAR PUSTAKA……………………………………………………………32
LAMPIRAN………………………………………………………………...........34

vi
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1. BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I Supadio Pontianak……………


7
Gambar 2.2. Tampilan BMKG Pada Peta…………………………………………
7
Gambar 2.3. Struktur Organisasi BMKG…………………………………………
8
Gambar 3.1. Open Pan Evaporimeter……………………………………………
11
Gambar 3.2. Hook
Gauge………………………………………………………..12
Gambar 3.3. Still
Well…………………………………………………………...13
Gambar 3.4. Cup Counter Anemometer…………………………………………
13
Gambar 3.5. Floating
Thermometer……………………………………………..14
Gambar 3.6. NodeMCU ESP8266………………………………………………14
Gambar 3.7. Pinout NodeMCU ESP8266………………………..
……………...15
Gambar 3.8. Tampilan Awal Software Arduino IDE……………………………
16
Gambar 3.9. Sensor Ultrasonik HC-
SR04……………………………………….17
Gambar 3.10.
Adaptor…………………………………………………………...17
Gambar 3.11. Stepdown
XL4015………………………………………………..18
Gambar 3.12. Relay 2 Channel………………………………………………….18
Gambar 3.13. LCD 20x4 & I2C…………………………………………………
19
Gambar 3.14. Solenoid Valve…………………………………………………...20

vii
Gambar 3.15. Sensor Real Time Clock (RTC)..…………………………………
20
Gambar 4.1. Perancangan
Alat…………………………………………………..21
Gambar 4.2. Diagram Blok Sistem……………………………………………...22
Gambar 4.3. Diagram Alir
Sistem……………………………………………….23
Gambar 4.4. Diagram Pengkabelan Alat…………………….………...………..24
Gambar 4.5. Tampilan Rangkaian Alat…………………………………………25
Gambar 4.6. Hasil Listing Program……………………………………………..26
Gambar 4.7. Lanjutan Listing Program (1)……….…………………………….26
Gambar 4.8. Lanjutan Listing Program (2).…………………………………….27
Gambar 4.9. Lanjutan Listing Program (3)…..
………………………………….27
Gambar 4.10. Lanjutan Listing Program (4)…..…………………………………
28
Gambar 4.11. Tampilan ketika solenoid hidup………………………………29
Gambar 4.12. Tampilan ketika solenoid mati………………………………..29
Gambar 4.13. Sistem Pengisian Air Otomatis Pada Panci Penguapan………30

viii
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1. Kegiatan Harian Kerja Praktek di BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I
Supadio Pontianak…………………………………………………………………6
Tabel 4.1. Hasil Pengujian Alat……………………….…………………………29

ix
x
BAB I
PENDAHULUAN

I.1. Latar Belakang


Penguapan (evaporasi) merupakan proses perubahan molekul zat cair
menjadi gas atau uap air. Selain itu, penguapan juga dapat diartikan proses
yang terjadi apabila jumlah molekul air yang keluar dari permukaan lebih besar
daripada jumlah yang kembali ke permukaan. Penguapan dimulai dengan
cairan pada molekul yang memperoleh energi yang cukup untuk melakukan
perubahan wujud (menguap). Energi yang dimaksud ini yaitu energi panas
yang diperoleh dari lingkungan, yang akan mengubah molekul air menjadi uap.

Panci penguapan merupakan alat ukur penguapan di BMKG (Badan


Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika). Panci ini digunakan untuk
mengukur jumlah penguapan yang terjadi selama selang waktu tertentu. Data
yang diukur pada panci penguapan yaitu tinggi air dan jumlah penguapan yang
terjadi dalam satu hari. Ketinggian air pada panci penguapan juga dijaga set
point tinggi airnya dengan menjaga proses penguapan air pada jam 06.00 –
07.00 WIB. Untuk mengendalikan set point tinggi permukaan air diperlukan
sistem kontrol tinggi air agar memudahkan pengamatan. Sistem kontrol yang
digunakan agar bisa mengisi air secara otomatis.

Sistem pengukuran tinggi permukaan air menggunakan sensor HC-SR04


yaitu menggunakan sensor ultrasonik. Konsep sistem pembacaan data tinggi
permukaan air dengan menggunakan LCD. Sistem yang dirancang ini
beroperasi menggunakan program yang disimpan di dalam NodeMCU
ESP8266 sebagai mikrokontroler. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal
maka hal yang perlu dilakukan yaitu bagaimana membuat desain sensor
ketinggian permukaan air yang sesuai untuk pengukuran dan bagaimana cara-
cara untuk mendapatkan nilai-nilai ketinggian air ke dalam NodeMCU
ESP8266, dengan beberapa komponen pelengkap yang ditambahkan agar hasil

1
pembacaan data dapat berjalan dengan baik dan data yang dihasilkan lebih
akurat.

I.2. Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang yang telah dipaparkan, rumusan masalah dalam
pembuatan Sistem Pengisian Air Otomatis Pada Panci Penguapan dengan
lokasi di BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I Supadio Pontianak yaitu sebagai
berikut.

1. Bagaimana merancang Sistem Pengisian Air Otomatis menggunakan


NodeMCU ESP8266?
2. Bagaimana cara kerja Sistem Pengisian Air Otomatis pada Panci
Penguapan?

I.3. Batasan Masalah


Untuk mempermudah bahasan penulis akan membatasi masalah dalam
penelitian ini yaitu:

1. Penggunaan mikrokontroler NodeMCU ESP8266.


2. Tipe sensor ketinggian air menggunakan sensor ultrasonik HC-SR04.
3. Alat pengisian air pada panci penguapan menggunakan solenoid valve.
4. Data yang dihasilkan ditampilkan pada LCD 20x4.

I.4. Tujuan
Kerja Praktek adalah suatu rangkaian sarana untuk meningkatkan
kemampuan mahasiswa mengenai tata cara pelaksanaan suatu kerja di
lapangan secara implementatif, dengan dilaksanakannya Kerja Praktek ini
paling tidak terdapat beberapa hal yang menjadi masukan diantaranya adalah:

1. Pengetahuan dan keterampilan baik dari segi teknik ataupun non teknik.
2. Umpan balik terhadap pelaksanaan teori yang telah didapat selama
kuliah dengan kenyataan dilapangan dan sampai di mana teori yang
dikuasai oleh mahasiswa.
3. Mahasiswa dapat mengembangkan kreatifitas dan daya pikir di
lapangan untuk mengaplikasikan pengetahuan yang didapat di
perkuliahan.

2
4. Mahasiswa dapat melihat dan membandingkan antar teori yang
diperoleh pada kegiatan perkuliahan dengan kebutuhan praktis di
lapangan.
5. Membina hubungan kerja sama yang baik antara pihak universitas
dengan perusahaan atau lembaga instansi lainnya dalam hal ini yakni:
BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I Supadio Pontianak.

I.5. Manfaat Penelitian


Adapun manfaat dari Kerja Praktek yang telah dilakukan yaitu:

1. Mengetahui bagaimana proses pengambilan data dari berbagai macam


alat yang digunakan di BMKG.
2. Mengaplikasikan teori-teori yang telah didapat selama masa
perkuliahan.
3. Pengenalan bagaimana kondisi dalam dunia kerja.
4. Mengetahui gambaran umum mengenai penyusunan tugas akhir
nantinya.

3
BAB II
TINJAUAN UMUM PERUSAHAAN

II.1. Sejarah Singkat BMKG


Sejarah pengamatan meteorologi dan geofisika di Indonesia dimulai pada
tahun 1841 diawali dengan pengamatan yang dilakukan secara perorangan oleh
Dr. Onnen, Kepala Rumah Sakit di Bogor. Tahun demi tahun kegiatannya
berkembang sesuai dengan semakin diperlukannya data hasil pengamatan
cuaca dan geofisika.

Pada tahun 1866, kegiatan pengamatan perorangan tersebut oleh


Pemerintah Hindia Belanda diresmikan menjadi instansi pemerintah dengan
nama Magnetisch en Meteorologisch Observatorium atau Observatorium
Magnetik dan Meteorologi dipimpin oleh Dr. Bergsma.

Pada tahun 1879 dibangun jaringan penakar hujan sebanyak 74 stasiun


pengamatan di Jawa. Pada tahun 1902 pengamatan medan magnet bumi
dipindahkan dari Jakarta ke Bogor. Pengamatan gempa bumi dimulai pada
tahun 1908 dengan pemasangan komponen horizontal seismograf Wiechert di
Jakarta, sedangkan pemasangan komponen vertikal dilaksanakan pada tahun
1928.

Pada tahun 1912 dilakukan reorganisasi pengamatan meteorologi dengan


menambah jaringan sekunder. Sedangkan jasa meteorologi mulai digunakan
untuk penerbangan pada tahun 1930.

Pada masa pendudukan Jepang antara tahun 1942 sampai dengan 1945,
nama instansi meteorologi dan geofisika diganti menjadi Kisho Kauso Kusho.
Setelah proklamasi kemerdekaan Indonesia pada tahun 1945, instansi tersebut
dipecah menjadi dua: Di Yogyakarta dibentuk Biro Meteorologi yang berada di

4
lingkungan Markas Tertinggi Tentara Rakyat Indonesia khusus untuk melayani
kepentingan Angkatan Udara. Di Jakarta dibentuk Jawatan Meteorologi dan
Geofisika, dibawah Kementerian Pekerjaan Umum dan Tenaga.

Pada tanggal 21 Juli 1947 Jawatan Meteorologi dan Geofisika diambil alih
oleh Pemerintah Belanda dan namanya diganti menjadi Meteorologisch en
Geofisiche Dienst. Sementara itu, ada juga Jawatan Meteorologi dan Geofisika
yang dipertahankan oleh Pemerintah Republik Indonesia, kedudukan instansi
tersebut di Jl. Gondangdia, Jakarta.

Pada tahun 1949, setelah penyerahan kedaulatan negara Republik


Indonesia dari Belanda, Meteorologisch en Geofisiche Dienst diubah menjadi
Jawatan Meteorologi dan Geofisika dibawah Departemen Perhubungan dan
Pekerjaan Umum. Selanjutnya, pada tahun 1950 Indonesia secara resmi masuk
sebagai anggota Organisasi Meteorologi Dunia (World Meteorological
Organization atau WMO) dan Kepala Jawatan Meteorologi dan Geofisika
menjadi Permanent Representative of Indonesia with WMO.

Pada tahun 1955 Jawatan Meteorologi dan Geofisika diubah namanya


menjadi Lembaga Meteorologi dan Geofisika di bawah Departemen
Perhubungan, dan pada tahun 1960 namanya dikembalikan menjadi Jawatan
Meteorologi dan Geofisika di bawah Departemen Perhubungan Udara.

Pada tahun 1965, namanya diubah menjadi Direktorat Meteorologi dan


Geofisika, kedudukannya tetap di bawah Departemen Perhubungan Udara.
Pada tahun 1972, Direktorat Meteorologi dan Geofisika diganti namanya
menjadi Pusat Meteorologi dan Geofisika, suatu instansi setingkat eselon II di
bawah Departemen Perhubungan, dan pada tahun 1980 statusnya dinaikkan
menjadi suatu instansi setingkat eselon I dengan nama Badan Meteorologi dan
Geofisika, dengan kedudukan tetap berada di bawah Departemen Perhubungan.
Pada tahun 2002, dengan keputusan Presiden RI Nomor 46 dan 48 tahun 2002,
struktur organisasinya diubah menjadi Lembaga Pemerintah Non Departemen
(LPND) dengan nama tetap Badan Meteorologi dan Geofisika.

5
Terakhir, melalui Peraturan Presiden Nomor 61 Tahun 2008, Badan
Meteorologi dan Geofisika berganti nama menjadi Badan Meteorologi,
Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dengan status tetap sebagai Lembaga
Pemerintah Non Departemen. Pada tanggal 1 Oktober 2009 Undang-Undang
Republik Indonesia Nomor 31 Tahun 2009 tentang Meteorologi, Klimatologi
dan Geofisika disahkan oleh Presiden Republik Indonesia, Susilo Bambang
Yudhoyono.

II.2. Waktu dan Lokasi Kerja Praktek


II.2.1. Waktu Kerja Praktek
Pelaksanaan Kerja Praktek dilaksanakan mulai pada tanggal 04 Juli
2022 hingga 26 Agustus 2022 pada jam kerja. Lamanya waktu Kerja
Praktek menyesuaikan dengan kondisi dan situasi. Berikut jadwal Kerja
Praktek penulis:

Tabel 2.1. Kegiatan Harian Kerja Praktek di BMKG Stasiun


Meteorologi Kelas I Supadio Pontianak.

No Tanggal Waktu Kegiatan


1 04 Juli 2022 10.00 – 13.20 Pengenalan
2 05 Juli 2022 08.00 – 10.30 Pemeliharaan Peralatan
3 06 Juli 2022 06.00 – 08.00 Pemeliharaan Udara Atas
(Radiosonde)
4 07 Juli 2022 08.00 – 10.20 Pemeliharaan AWS dan
Genset
5 08 Juli 2022 08.00 – 09.25 Pemeliharaan Peralatan
6 15 Juli 2022 09.00 – 11.00 Diskusi Perencanaan Alat
7 22 Juli 2022 09.00 – 11.00 Diskusi Lanjutan
Perencanaan Alat
8 23 Juli 2022 17.30 – 20.30 Pengamatan Udara Atas
(Radiosonde)
9 02 Agustus 2022 10.00 – 12.00 Diskusi Akhir
Perencanaan Alat
10 04 Agustus 2022 08.00 – 14.30 Pemrograman Alat

6
11 08 Agustus 2022 08.00 – 15.00 Pemrograman Alat
12 10 Agustus 2022 08.00 – 15.00 Pembuatan Tempat Alat
13 13 Agustus 2022 08.00 – 15.00 Pembuatan Tempat Alat
14 15 Agustus 2022 08.00 – 15.00 Instalasi Komponen Alat
15 16 Agustus 2022 12.00 – 17.00 Perakitan Alat
16 18 Agustus 2022 10.00 – 18.00 Perakitan Alat dan Uji
Coba Alat
17 19 Agustus 2022 10.00 – 13.00 Pengecekan Kondisi Alat
18 20 Agustus 2022 09.00 – 11.00 Perbaikan Program Alat
19 21 Agustus 2022 11.00 – 13.00 Uji Coba Alat
20 22 Agustus 2022 09.00 – 11.00 Pengecekan Kondisi Alat
21 26 Agustus 2022 09.00 – 12.00 Pemasangan Alat

II.2.2. Tempat Kerja Praktek

Gambar 2.1. BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I Supadio Pontianak


Alamat : Jl. Adi Sucipto Km. 17 Bandara Supadio Pontianak, Kec.
Sungai Raya, Kab. Kubu Raya, Kalimantan Barat.
Telepon : (0561) 721-142
Email : stamet.supadio@bmkg.go.id

7
Gambar 2.2. Tampilan BMKG Pada Peta
II.3. Struktur Organisasi BMKG
Setiap perusahaan memiliki struktur organisasi yang berfungsi
mengorganisir pegawai dan pembagian kerja serta tanggung jawab atas
tugasnya masing-masing. Hal ini dapat memungkinkan tercapainya program
kerja yang sesuai dengan yang telah direncanakan. Berikut struktur organisasi
BMKG Stasiun Mereotologi Kelas I Supadio Pontianak:

8
Gambar 2.3. Struktur Organisasi BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I
Supadio Pontianak

II.4. Visi dan Misi BMKG


II.4.1. Visi
Mewujudkan BMKG yang handal, tanggap dan mampu dalam
rangka mendukung keselamatan masyarakat serta keberhasilan
pembangunan nasional, dan berperan aktif di tingkat internasional.

Terminologi di dalam visi tersebut dapat dijelaskan sebagai berikut:

a. Pelayanan informasi meteorologi, klimatologi, kualitas udara,


dan geofisika yang handal ialah pelayanan BMKG terhadap
penyajian data, informasi pelayanan jasa meteorologi,
klimatologi, kualitas udara, dan geofisika yang akurat, tepat
sasaran, tepat guna, cepat, lengkap, dan dapat
dipertanggungjawabkan.
b. Tanggap dan mampu dimaksudkan BMKG dapat menangkap
dan merumuskan kebutuhan stakeholder akan data, informasi,

9
dan jasa meteorologi, klimatologi, kualitas udara, dan geofisika
serta mampu memberikan pelayanan sesuai dengan kebutuhan
pengguna jasa;

II.4.2. Misi
Dalam rangka mewujudkan visi BMKG, maka diperlukan misi yang
jelas yaitu berupa langkah-langkah BMKG untuk mewujudkan misi
yang telah ditetapkan yaitu:

1. Mengamati dan memahami fenomena meteorologi, klimatologi,


kualitas udara dan geofisika.
2. Menyediakan data, informasi dan jasa meteorologi, klimatologi,
kualitas udara dan geofisika yang handal dan terpercaya.
3. Mengkoordinasikan dan memfasilitasi kegiatan di bidang
meteorologi, klimatologi , kualitas udara dan geofisika.
4. Berpartisipasi aktif dalam kegiatan internasional di Bidang
meteorologi, klimatologi , kualitas udara dan geofisika.

Secara lebih rinci, maksud dari pernyataan misi di atas adalah


sebagai berikut:

a. Mengamati dan memahami fenomena meteorologi, klimatologi,


kualitas udara, dan geofisika artinya BMKG melaksanakan
operasional pengamatan dan pengumpulan data secara teratur,
lengkap dan akurat guna dipakai untuk mengenali dan
memahami karakteristik unsur-unsur meteorologi, klimatologi,
kualitas udara, dan geofisika guna membuat prakiraan dan
informasi yang akurat;
b. Menyediakan data, informasi dan jasa meteorologi, klimatologi,
kualitas udara, dan geofisika kepada para pengguna sesuai
dengan kebutuhan dan keinginan mereka dengan tingkat akurasi
tinggi dan tepat waktu;
c. Mengkoordinasi dan Memfasilitasi kegiatan sesuai dengan
kewenangan BMKG, maka BMKG wajib mengawasi
pelaksanaan operasional, memberi pedoman teknis, serta

10
berwenang untuk mengkalibrasi peralatan meteorologi,
klimatologi, kualitas udara, dan geofisika sesuai dengan
peraturan yang berlaku
d. Berpartisipasi aktif dalam kegiatan internasional artinya BMKG
dalam melaksanakan kegiatan secara operasional selalu
mengacu pada ketentuan internasional mengingat bahwa
fenomena meteorologi, klimatologi, kualitas udara, dan
geofisika tidak terbatas dan tidak terkait pada batas batas
wilayah suatu negara manapun.

BAB III
DASAR TEORI

III.1. Open Pan Evaporimeter


III.1.1. Pengertian Open Pan Evaporimeter
Open Pan Evaporimeter adalah sebuah alat yang dirangkai
sedemikian rupa sehingga dapat mencatat jumlah penguapan yang tejadi
selama 24 jam. Open Pan Evaporimeter termasuk jenis alat
konvensional yaitu alat yang harus dibaca pada saat-saat tertentu untuk

11
memperoleh data. Open Pan Evaporimeter merekam penguapan yang
terjadi dengan cara membaca angka yang ditunjukkan sesuai tinggi
permukaan air dalam panci. Satuan dasar untuk alat Open Pan
Evaporimeter adalah millimeter (mm). Batas minimal untuk ketinggian
air pada Open Pan Evaporimeter yaitu 2 cm. Sedangkan untuk batas
maksimal ketinggiannya yaitu 22 cm.

Gambar 3.1. Open Pan Evaporimeter

III.1.2. Cara Kerja Open Pan Evaporimeter


Dengan adanya penguapan, permukaan air pada panci akan
berkurang. Pengukuran dilakukan di dalam still well yang terdapat
lubang pada dasarnya untuk jalan masuk air. Jumlah air yang menguap
dalam jangka waktu tertentu diukur menggunakan hook gauge dengan
merubah letak ujung jarum sampai menyentuh permukaan air.
Pengamatan dilakukan dengan mencatat hasil pengukuran perubahan
tinggi air pada panci penguapan, pencatatan kecepatan angin rata-rata
dari cup counter anemometer serta pencatatan suhu air dalam panci dari
floating thermometer yang terpasang.

12
III.1.3. Perangkat Open Pan Evaporimeter
Dalam satu kesatuan Open Pan Evaporimeter terdiri dari beberapa
alat diantaranya yaitu hook gauge, still well, cup counter anemometer
dan floating thermometer.

1. Hook Gauge
Hook Gauge berbentuk seperti kail dan digunakan untuk
mengukur perubahan tinggi permukaan air dalam panci. Terdiri
dari batang berskala dan sebuah sekrup yang berada pada batang
tersebut, digunakan untuk mengatur letak ujung jarum pada
permukaan dalam panci. Hook gauge biasa diletakkan dalam
sebuah bejana yang disebut still well.

Gambar 3.2. Hook Gauge


2. Still Well
Still well adalah bejana dari logam (kuningan) berbentuk
silinder dan mempunyai tiga kaki untuk meletakkan hook gauge.
Di dasar still well terdapat lubang kecil, sehingga permukaan air
dalam bejana sama tinggi dengan permukaan air dalam panci.
Still well berguna untuk mendukung kerja hook gauge pada saat
pengamatan dilakukan.

13
Gambar 3.3. Still Well
3. Cup Counter Anemometer
Alat ini digunakan untuk mengukur banyaknya angin
permukaan (50cm di atas permukaan tanah) selama 24 jam
dengan tiga buah cup sebagai sensor yang dihubungkan oleh
lengan ke counter. Prinsip kerja alat ini yaitu apabila angin
bertiup maka rotor berputar pada arah tetap disebabkan karena
seluruh cup menghadap ke satu arah melingkar.

Gambar 3.4. Cup Counter Anemometer


4. Floating Thermometer
Floating thermometer merupakan alat yang digunakan
untuk mengukur suhu maksimum dan minimum dari permukaan
air. Terdiri dari termometer maksimum (termometer air raksa)
dan termometer minimum (termometer alkohol). Suhu rata-rata
air didapat dengan menambahkan suhu maksimum dan
minimum, kemudian dibagi dua. Letak termometer harus

14
terapung tepat di permukaan air, sehingga dilengkapi dengan
pelampung di bagian depan dan belakang yang terbuat dari
bahan tahan air/karat (biasanya alumunium).

Gambar 3.5. Floating Thermometer

III.2. NodeMCU ESP8266


NodeMCU ESP8266 merupakan modul mikrokontroler yang didesain
dengan ESP8266 di dalamnya. ESP8266 berfungsi untuk konektivitas jaringan
wifi antara mikrokontroler itu sendiri dengan jaringan wifi. NodeMCU berbasis
bahasa pemograman Lua namun dapat juga menggunakan Arduino IDE untuk
pemogramannya.

Gambar 3.6. NodeMCU ESP8266

Alasan pemilihan NodeMCU ESP8266 karena mudah diprogram dan


memiliki pin I/O yang memadai dan dapat mengakses jaringan internet unuk
mengirim atau mengambil data melalui koneksi wifi.

15
Gambar 3.7. Pinout NodeMCU ESP8266

III.3. Software Arduino IDE


Arduino IDE adalah sebuah perangkat lunak open-source yang berfungsi untuk
menuliskan coding kemudian dimasukkan ke dalam board. Perangkat lunak
dikembangkan oleh Arduino yang merupakan perusahaan yang menawarkan
perangkat lunak dan perangkat keras yang bertujuan untuk mengembangkan
kreatifitas dalam teknologi. Perangkat Lunak Arduino IDE dapat digunakan di
semua mikrokontroler Arduino yang tersedia.

Perangkat lunak Arduino IDE dibuat dari bahasa pemrograman Java. Sehingga
Arduino IDE dapat dijalankan dalam Windows, MAC OS X, dan Linux. Arduino
IDE menggunakan bahasa pemrograman sendiri yang menyerupai bahasa C dan
perangkat lunak ini ditulis menggunakan bahasa pemrograman Java.

16
Gambar 3.8. Tampilan Awal Software Arduino IDE

III.4. Sensor Ultrasonik HC-SR04


Sensor ultrasonik adalah sebuah sensor yang menggunakan gelombang
suara sehingga sensor dapat dipakai walaupun dalam keadaaan gelap maupun
terang. Sensor tersebut digunakan untuk mengukur jarak sebuah benda
terhadap sensor dan dapat diukur kembali ketika barang tersebut berubah
lokasi. Sensor ini bisa digunakan untuk mengukur jarak benda dari 2cm - 4m
dengan akurasi 3mm.

17
Gambar 3.9. Sensor Ultrasonik HC-SR04

III.5. Adaptor 12V


Adaptor adalah perangkat yang berfungsi mengubah tegangan AC menjadi
DC. Maksudnya ialah tegangan arus bolak balik listrik akan diubah menjadi
tegangan arus listrik yang searah. Secara prinsip kerja, adaptor ini bisa
dikatakan berfungsi sebagai alat catu daya.

Adaptor juga sering disebut sebagai pengganti baterai atau aki. Dengan
adanya alat tersebut, seluruh perangkat elektronik yang membutuhkan catu
daya dapat memanfaatkan adaptor.

Gambar 3.10. Adaptor

18
III.6. Stepdown XL4015
Modul stepdown atau penurun tegangan DC XL4015 ini dapat digunakan
untuk menurunkan tegangan ke tegangan yang lebih rendah. Seringkali dalam
pembuatan rangkaian elektronika atau modul-modul mikrokontroler terdapat
perbedaan tegangan kerja antar modul sehingga memerlukan sebuah modul
regulator untuk menyesuaikan tegangan.

Gambar 3.11. Stepdown XL4015

III.7. Relay 2 Channel 5V


Relay adalah suatu peranti yang bekerja berdasarkan elektromagnetik
untuk menggerakan sejumlah kontaktor yang tersusun atau sebuah saklar
elektronis yang dapat dikendalikan dari rangkaian elektronik lainnya dengan
memanfaatkan tenaga listrik sebagai sumber energinya. Kontaktor akan
tertutup (menyala) atau terbuka (mati) karena efek induksi magnet yang
dihasilkan kumparan (induktor) ketika dialiri arus listrik. Berbeda dengan
saklar, pergerakan kontaktor (on atau off) dilakukan manual tanpa perlu arus
listrik. Relay yang paling sederhana ialah relay elektromekanis yang
memberikan pergerakan mekanis saat mendapatkan energi listrik. Secara
sederhana relay elektromekanis ini didefinisikan sebagai saklar yang
digerakkan secara mekanis oleh daya atau energi listrik.

Gambar 3.12. Relay 2 Channel

19
III.8. Liquid Cristal Display (LCD) 20x4 & I2C
LCD merupakan perangkat yang berfungsi sebagai media penampil sebuah
karakter dengan memanfaatkan cairan kristal. I2C merupakan standar
komunikasi serial dua arah dengan menggunakan dua buah saluran yang
didesain khusus untuk mengontrol IC tersebut. Secara garis besar sistem I2C
ini terdiri atas dua saluran utama yaitu, saluran SCL (serial clock) dan SDA
(serial data) yang membawa informasi data antara I2C dengan sistem
pengontrolnya.

Gambar 3.13. LCD 20x4 & I2C

III.9. Solenoid Valve


Solenoid valve adalah sebuah katup yang digerakkan oleh energi listrik
yang mempunyai kumparan sebagai penggeraknya. Kumparan ini berfungsi
untuk menggerakkan piston yang dialiri arus AC/DC sebagai daya
penggeraknya. Solenoid valve memiliki saluran masuk (inlet port) dan saluran
keluar (outlet port). Saluran masuk memiliki fungsi sebagai lubang masukan
untuk air, saluran keluar berfungsi sebagai tempat keluarnya air cairan.

Solenoid valve dapat membuka dan menutup secara otomatis dengan


prinsip kerja magnet listrik. Solenoid valve ini mendapat arus listrik dari relay

20
yang terhubung dengan rangkaian driver relay. Rangkaian driver relay akan
mendapatkan logika tinggi untuk mengaktifkan solenoid valve sedangkan jika
mendapat logika rendah maka solenoid valve tidak akan aktif.

Gambar 3.14. Solenoid Valve

III.10. Sensor Real Time Clock (RTC) DS3231


Modul RTC DS3231 adalah salah satu jenis modul yang di mana berfungsi
sebagai RTC (Real Time Clock) atau pewaktuan digital serta penambahan fitur
pengukur suhu yang dikemas ke dalam 1 modul. Selain itu pada modul terdapat
IC EEPROM tipe AT24C32 yang dapat dimanfaatkan juga. Interface atau
antarmuka untuk mengakses modul ini yaitu menggunakan I2C atau two wire
(SDA dan SCL). Sehingga apabila diakses menggunakan mikrokontroler misal
Arduino Uno pin yang dibutuhkan 2 pin saja dan 2 pin power.

21
Gambar 3.15. Sensor Real Time Clock (RTC)

BAB IV
PEMBAHASAN

IV.1. Perancangan Sistem


IV.1.1. Perancangan Alat
Berikut merupakan tahapan-tahapan dalam Sistem Pengisisan Air
Otomatis Pada Panci Penguapan, sehingga alat ini bisa bekerja sesuai
dengan harapan.

22
Gambar 4.1. Perancangan Alat

IV.1.2. Diagram Blok


Diagram blok digunakan untuk menggambarkan kegiatan yang ada
di dalam sistem, Dalam perancangan dan pembuatan alat Sistem
Pengisian Air Otomatis Pada Panci Penguapan didapat diagram blok
seperti berikut

Gambar 4.2. Diagram Blok

Power Supply digunakan sebagai catu daya untuk menyalakan


operasi Sistem Pengisian Air Otomatis Pada Panci Penguapan. Sensor
ultrasonik digunakan untuk mengukur tinggi air dan untuk sistem
kontrol air dengan satuan pengukuran mm. Sensor RTC berfungsi
sebagai pewaktuan digital. Mikrokontroler NodeMCU digunakan
sebagai pemroses data, pengolah sinyal masukan yang telah diterima
sensor. Relay digunakan untuk menyalakan atau mematikan solenoid
valve sebagai penambah air. Liquid Crystal Display (LCD) yang
digunakan sebagai display data hasil dari nilai pengukuran sensor
ultrasonic untuk mengukur tinggi air. Solenoid valve berfungsi ketika
sensor ultrasonik mendeteksi jarak < batas bawah normal yaitu 20 mm
dan berhenti ketika sensor ultrasonik mendeteksi jarak batas normal air
yaitu 100 mm.

IV.1.3. Diagram Alir


Diagram Alir (flowchart) merupakan penyajian yang sistematis
tentang proses dan logika dari kegiatan penanganan informasi atau

23
penggambaran secara grafik dari langkah-langkah dan urutan prosedur
dari suatu program.

24
Gambar 4.3. Diagram Alir Sistem

25
Sistem diawali dengan pembacaan sensor ultrasonik dan RTC.
Selanjutnya dilakukan pemrosesan data oleh mikrokontroler NodeMCU
ESP8266. Berikutnya sistem akan membaca kondisi waktu, jika berada
di antara jam 06.00 – 07.00 WIB maka alat tersebut akan bekerja untuk
pengontrolan ketinggian air. Namun jika tidak maka akan kembali ke
proses pembacaan sensor ultrasonik dan RTC. Selanjutnya melakukan
pengukuran tinggi air dan sistem kontrol aktif dengan standar
ketinggian air 100 mm. Jika sensor ultrasonik membaca ketinggian air
<20 mm maka solenoid valve akan aktif dan terjadi proses pengisian air
pada panci penguapan hingga mencapai batas normal ketinggian air
yaitu 100 mm. Namun jika tidak maka akan kembali ke proses
pengukuran tinggi air. Proses terakhir yaitu menampilkan hasil
pembacaan sensor ultrasonik pada LCD.

IV.1.4. Perancangan Komponen


Komponen-komponen dan cara kerja dari rangkaian keseluruhan
Sistem Pengisian Air Otomatis Pada Panci Penguapan yaitu bekerja
dengan sumber adaptor 12 VDC untuk menyuplai output solenoid
valve. Kedua melewati stepdown dengan tegangan output sebesar 5V
untuk menyuplai NodeMCU ESP8266. Setiap komponen mendapatkan
tegangan 5V seperti LCD 20x4 I2C, sensor ultrasonik, sensor RTC, dan
relay.

Gambar 4.4. Diagram Pengkabelan Alat

26
Pin yang digunakan untuk konfigurasi NodeMCU dengan sensor
ultrasonik yaitu pin output D3 NodeMCU dengan pin Echo pada sensor
yang berfungsi untuk mendeteksi sinyal pantulan ultrasonik, pin D4
NodeMCU dengan pin Trigger pada sensor yang berfungsi untuk
membangkitkan sinyal ultrasonik. Pin yang digunakan untuk
konfigurasi NodeMCU dengan relay yaitu pin output D6. Untuk
konfigurasi NodeMCU dengan modul I2C pada LCD dan sensor RTC
pin yang digunakan yaitu D1 NodeMCU dengan pin SCL yang
berfungsi mengirim informasi data dan pin D2 NodeMCU dengan pin
SDA yang berfungsi menerima informasi data.

Gambar 4.5. Tampilan Rangkaian Alat

IV.1.5. Perancangan Perangkat Lunak


Perancangan perangkat lunak menggunakan software Arduino IDE
yang digunakan untuk menuliskan listing program dan
mengkompilasinya menjadi file. File yang dihasilkan setelah proses
kompilasi tersebut akan dimasukkan ke dalam mikrokontroler.
Sehingga mikrokontroler akan bekerja sesuai dengan perintah yang ada
pada memori.

Penulisan program dilakukan sama seperti melakukan penulisan


dengan menggunakan program standar teks. Listing program yang telah
dibuat dikompilasi dengan mengklik tanda ceklis yang ada pada
tampilan Arduino IDE agar bisa lanjut ke tahap berikutnya untuk
diupload dan mengetahui ada yang eror atau tidak dalam program

27
tersebut. Setelah dikompilasi, listing program diupload dengan
mengklik tanda panah yang mengarah ke kanan agar dapat menyimpan
listing program tersebut ke dalam mikrokontroler.

Gambar 4.6. Hasil Listing Program

Gambar 4.7. Lanjutan Listing Program (1)

28
Gambar 4.8. Lanjutan Listing Program (2)

Gambar 4.9. Lanjutan Listing Program (3)

29
Gambar 4.10. Lanjutan Listing Program (4)

IV.2. Analisa dan Hasil


Pengujian alat bertujuan untuk menguji kinerja rangkaian yang digunakan
dan uji unjuk kerja alat secara keseluruhan. Dengan pengujian ini dapat
diketahui apakah alat yang telah dirancang dapat bekerja sesuai dengan yang
diinginkan atau tidak. Selain itu data hasil ketinggian air juga dapat diperoleh
melalui pengujian alat ini. Data dari hasil pengukuran sistem akan ditampilkan
atau dimonitoring secara langsung berupa teks di LCD 20x4 yang terdapat
pada alat.

Hal-hal yang perlu diamati yaitu sensor ultrasonik, sensor RTC, LCD
20x4, dan relay. Untuk simulasi pengujian alat, sensor RTC diatur sesuai jam

30
di mana alat akan bekerja yaitu di antara jam 06.00 – 07.00 untuk melihat
sensor ultrasonik dan relay bekerja dengan baik atau tidak.

Tabel 4.1. Hasil Pengujian Alat

No Ketinggian Air Status Solenoid Keterangan


1 10 mm SOL ON Solenoid Aktif
2 102 mm SOL OFF Solenoid Tidak Aktif

Gambar 4.11. Tampilan ketika solenoid hidup

Gambar 4.12. Tampilan ketika solenoid mati

Berdasarkan hasil pengujian alat, dapat dilihat bahwa ketika ketinggian air
<20 mm yaitu pada simulasi 10 mm maka solenoid valve akan hidup dan
terjadi proses pengisian air. Ketika ketinggian air >100 mm yaitu pada simulasi
102 mm maka solenoid valve akan mati dan proses pengisian air telah berhenti
atau tidak terjadi.

31
Gambar 4.13. Sistem Pengisian Air Otomatis Pada Panci Penguapan

Pengukuran ketinggian air pada panci penguapan bertujuan untuk


mengetahui seberapa besar air yang mengalami penguapan pada panci
penguapan Stasiun Meteorologo Kelas I Supadio Pontianak. Posisi sensor
ultrasonik diletakkan di atas permukaan panci penguapan dengan posisi
menggantung dan menghadap ke arah air. Solenoid valve dihubungkan
menggunakan selang dari sumber air ke dalam panci penguapan dan diletakkan
di dalam kotak untuk menjaga agar bagian kabelnya tidak terkena air dan
paparan sinar matahari secara langsung. Komponen selain sensor ultrasonik
dan solenoid valve diletakkan di dalam kotak alat agar tidak terkena air dan
paparan sinar matahari secara langsung juga. Posisi panci penguapan tersebut
diletakan di tempat yang tidak terhalang oleh bangunan dan pohon supaya bisa
terkena paparan sinar matahari secara langsung.

32
BAB V
PENUTUP
V.1. Kesimpulan
Dari proses perancangan hingga pengujian dan hasil yang didapatkan,
dapat ditarik kesimpulan bahwa sistem ini bekerja dengan output tegangan 12V
dan 5V. Untuk tegangan pada solenoid valve menggunakan 12V, sedangkan
tegangan 5V untuk mikrokontroler NodeMCU yang terhubung dengan sensor
ultrasonik, sensor RTC, LCD 20x4, dan relay. Kemudian pin Echo dan Trigger
dari sensor ultrasonik dikonfigurasikan dengan pin D3 dan D4 pada
NodeMCU. Pin D6 dari NodeMCU dikonfigurasikan dengan pin IN2 pada
relay. Pin D1 dan D2 dari NodeMCU dikonfigurasikan dengan pin SCL dan
SDA pada LCD I2C dan sensor RTC.

Pada hasil yang telah didapatkan dalam pengujian, sensor ultrasonik dapat
bekerja ketika pembacaan langsung ke air tanpa objek. Hasil yang didapatkan
kurang akurat karena nilai keakuratan pada sensor ultrasonik yaitu 3 mm
sedangkan pada alat ukur dari BMKG dengan keakuratan alat dengan
kebutuhan 0,05 mm. Sistem kontrol ketinggian air pada jam yang ditentukan
dengan syarat yang ditentukan bekerja dengan baik. Data tinggi air dan status
dari solenoid valve juga dapat ditampilkan di LCD dengan baik.

V.2. Saran
Berdasarkan hasil selama melakukan Kerja Praktek di BMKG Stasiun
Meteorologi Kelas I Supadio Pontianak, saya memberikan saran agar Kerja
Praktek dapat dilaksanakan dengan lancar dan baik kedepannya serta saya
berharap:

Kepada para peserta Kerja Praktek agar mempersiapkan diri dengan


menguasai pelajaran yang akan diterapkan dalam industri, agar memudahkan
dalam melakukan praktek kerja lapangan di perusahaan. Saya juga ingin
memberikan saran kepada pihak BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I Supadio
Pontianak agar tidak perlu sungkan terhadap para peserta Kerja Praktek,
usahakan memberikan tugas asalkan dengan bimbingan terlebih dahulu
sebelum tugas dilaksanakan, agar hasilnya menjadi efektif dan efisien.

33
DAFTAR PUSTAKA

Badi, 2022. “Adaptor: Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Jenis Rangkaian”.


https://thecityfoundry.com/adaptor/, diakses pada 21 Agustus 2022 pukul
22.10.

Barru, 2020. “Evaporimeter dengan Konsep Ultrasonic, Sensor BP11, dan e-


Tape Liquid”. https://naufalbarru.com/evaporimeter-dengan-konsep-
ultrasonic-sensor-bp11-dan-e-tape-liquid/, diakses pada 21 Agustus 2022
pukul 20.50.

Gani, Ilham Darwin dkk. (2019). “Sistem Monitoring Tinggi Permukaan Air
Panci Penguapan Berbasis Node MCU Dengan Menggunakan
Teknologi Internet of Things (IoT)”. Jurnal PROtek, 6(2).

Koto, Nuzul Pebri. (2019). “Perancangan Sistem Sirkulasi Air Dari Kolam Ikan
Ke-Tanaman (Akuaponik) Dengan Menggunakan Mikrokontroler
Arduino Uno”.

Mubarroq, Rifki. (2019). “Rancang Bangun Sistem Kendali Otomatis Silo


Dengan Metode Sortasi Berdasarkan Jenis Kemasan Produk
Menggunakan HMI-PLC”.

Nasruloh, Ahmad Raditya Cahya Baswara. (2021). “Water Level Control and
Monitoring Water Temperature in Open Evaporation Pot”. Jurnal
Buletin Ilmiah Sarjana Teknik Elektro, 3(2).

Pangestu, Anggher Dea dkk. (2019). “Sistem Monitoring Beban Listrik Berbasis
Arduino NodeMCU ESP8266”. Jurnal Ampere, 4(1).

Ramadhan, Muhammad Ari dkk. (2020). “Rancang Bangun Akses Kunci Pintu
Gerbang Indekos Menggunakan E-KTP (Elektronik Kartu Tanda
Penduduk) Berbasis Mikrokontroler”. Jurnal Mahasiswa Teknik
Informatika, 4(2).

34
Rhendy & Arif Rahman Hakim. “Perancangan Dan Implementasi Keran Air
Otomatis Dengan Sensor Ultrasonik Berbasis Arduino”.

Sutarti dkk. (2022). “Prototype Sistem Absensi Siswa/i Dengan Menggunakan


Sensor RFID Berbasis Arduino Uno”. Jurnal PROSISKO, 9(1).

Yuda, Alfi. 2021. “Pengertian Evaporasi, Rumus, dan Prosesnya yang Perlu
Diketahui”. https://www.bola.com/ragam/read/4577421/pengertian-
evaporasi-rumus-dan-prosesnya-yang-perlu-diketahui, diakses pada 26
Agustus 2022 pukul 18.30.

Yudha, Putra Stevano Frima Yudha & Ridwan Abdullah Sani. (2017).
“Implementasi Sensor Ultrasonik HC-SR04 Sebagai Sensor Parkir
Mobil Berbasis Arduino”. Jurnal Hasil Penelitian Bindang Fisika.

35
LAMPIRAN

36
37
38
39

Anda mungkin juga menyukai