Anda di halaman 1dari 12

Nama Kelompok:

1. Arifin Dwi Arya Putra (3)


2. Ary Natsua Anggara Prakasa (4)
3. I Kadek Aditya Arya Putra (13)
4. I Kadek Darma Weda Wisesa (16)
5. Muhammad Iqbal Rizki Rahmananda (25)
6. Revaldo Al Abrar (32)
SMK TI BALI GLOBAL DENPASAR

 KATA PENGANTAR ……………………………………………………………………………………………..


 DAFTAR ISI …………………………………………………………………………………………………………
 BAB I PENDAHULUAN ………………………………………………………………………………………..
A. LATAR BELAKANG ………………………………………………………………………………………….
B. RUMUSAN …………………………………………………………………………………………………….
C. TUJUAN ………………………………………………………………………………………………………..
 BAB II PEMBAHASAN …………………………………………………………………………………………
A. PENGERTIAN EMAIL ……………………………………………………………………………………
B. JENIS JENIS EMAIL ………………………………………………………………………………………
C. FITUR FITUR EMAIL ……………………………………………………………………………………
D. KELEBIHAN EMAIL ……………………………………………………………………………………..
E. KEKURANGAN EMAIL …………………………………………………………………………………
F. LANGKAH LANGKAH PENGUNAAN EMAIL ……………………………………………………
 BAB III PENUTUPAN ………………………………………………………………………………………….
A.KESIMPULAN …………………………………………………………………………………………………
B.SARAN …………………………………………………………………………………………………………..
KATA PENGHANTAR

Puji syukur kita panjatkan kehadiran Tuhan Yang Maha Esa karena atas limpahan rahmat dan
hidayah-Nya, kita dapat menyelesaika tugas ini dengan baik. Dalam pembuatan tugas ini
setidaknya terdapat hal-hal yang menambah kita untuk memperoleh informasi dan
komunikasi yang semakin berkembang di Era Globalisasi.
BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Dalam dunia nyata pada umumnya, kita sering menggunakan surat untuk mengabarkan suatu
berita. Namun kekurangan media surat adalah lamanya waktu yang dibutuhkan dari pengirim
ke penerima. Masalah ini dapat dipecahkan dengan menggunakan media telepon. Namun
sayangnya jika menggunakan telepon untuk jarak penelepon dan penerima telepon yang
cukup jauh, biasanya memerlukan biaya yang tidak murah, karena menggunakan SLJJ atau
SLI (Sambungan Langsung Internasional). Oleh karena itu diperlukan media lain yang dapat
membantu mengatasi kendala waktu, jarak dan biaya ini.

Salah satu solusi yang dapat digunakan adalah dengan menggunakan email (electronic mail).
Email merupakan suatu solusi yang cukup murah, dapat diakses dari mana saja, dan jarang
mengalami keterlambatan pengiriman, karena secara umum (jika tidak ada masalah) biasanya
email dapat dikirimkan paling lama dalam waktu 5 menit saja. Namun bukan berarti dengan
menggunakan email tidak akan ada masalah yang terjadi.

B. RUMUSAN
Rumusan yang kami angkat dari makalah ini adalah:
A. Apa pengertian email?
B. Apa saja jenis jenis email?
C. Apa saja fitur fitur email?
D. Apa saja kelebihan email?
E. Apa saja kekurangan email?
F. Bagaimana Langkah Langkah pengunaan email?
C. TUJUAN
Adapun tujuan dalam makalah ini adalah agar kita dapat menjelaskan/mendrdkripsikan:
A. Apa pengertian email?
B. Apa saja jenis jenis email?
C. Apa saja fitur fitur email?
D. Apa saja kelebihan email?
E. Apa saja kekurangan email?
F. Bagaimana Langkah Langkah pengunaan email?
BAB II PENDAHULUAN
A. PENGERTIAN EMAIL:
Email adalah singkatan dari Elektronik Mail atau dalam bahasa Indonesia disebut
Surat Elektronik merupakan sarana dalam mengirim surat yang dilakukan melalui
media internet. Media internet yang dimaksud bisa melalui komputer atau
handphone yang memiliki akses internet. Pada umumnya mengirim surat biasa akan
di kenakan biaya ( Membeli Perangko ) namun pada Surat Elektronik hanya
dibutuhkan sambungan internet.

B. JENIS JENIS EMAIL:


1. Gmail
Gmail adalah layanan email gratis Google yang memiliki nuansa modern dan menyenangkan,
terintegrasi erat dengan layanan Google lainnya, dan cukup baik dalam memblokir spam.
2. Outlook Mail
Outlook Mail adalah layanan macam email terbaik dan gratis seperti Microsoft. Seperti
macam email terbaik Gmail, Outlook memiliki antarmuka yang solid yang mudah digunakan.
Outlook sangat intuitif - semudah mengklik kanan email untuk menemukan opsi lebih lanjut
seperti memindahkan atau menghapus pesan dan mencari setiap email dari satu pengirim,
misalnya.
Outlook menawarkan 15 GB penyimpanan gratis untuk setiap pengguna. Anda dapat
menghubungkan Skype, Facebook, PowerPoint, PayPal, dan bahkan perangkat lunak
manajemen tugas seperti Trello. Outlook juga terintegrasi dengan sejumlah aplikasi
komunikasi populer lainnya.
3. Yahoo Mail
Yahoo Mail adalah akun email gratis yang ditawarkan oleh Yahoo. Setiap pengguna baru
mendapat penyimpanan gratis 1 TB. Selain tema latar belakang khusus dan kemampuan
untuk mencari informasi kunci dari kotak masuk, Yahoo! Mail juga memudahkan untuk
menemukan setiap foto, video, dan dokumen yang pernah Anda lampirkan atau terima
melalui email.
4. AOL Mail
AOL Mail adalah opsi macam email terbaik gratis lainnya. America Online (AOL) merupakan
alah satu penyedia internet dial-up paling populer di dunia. AOL memiliki sesuatu di atas
Gmail yaitu penyimpanan tidak terbatas.
5. ProtonMail
Perbedaan utama antara macam email terbaik seperti ProtonMail dan layanan email lainnya
di atas adalah bahwa layanan ini berpusat pada enkripsi. Artinya Anda dapat mengirim email
tanpa rasa takut bahwa orang-orang di ProtonMail, atau siapa pun selain penerima, dapat
membaca pesan tersebut.
Jika Anda memilih untuk mengenkripsi pesan, Anda dapat mengatur waktu kedaluwarsa
sehingga pesan tersebut dihancurkan dan tidak dapat dibaca setelah durasi yang Anda
tentukan. Macam email terbaik seperti ProtonMail juga berfungsi dari perangkat seluler.
Anda dapat menginstal aplikasi di ponsel atau tablet Android atau iOS.
6. Mail.com
Perbedaan utama antara macam email terbaik seperti Mail.com dan penyedia lain dalam
daftar ini adalah Anda dapat memilih di antara lebih dari 200 domain gratis. Menggunakan
email ini Anda bebas memilih domain email yang tersedia.
Domain email dikategorikan ke dalam beberapa bagian sehingga mudah ditemukan yang
berhubungan dengan pekerjaan, hobi, teknologi, dan musik tertentu. Ini menjadikan macam
email terbaik seperti Mail.com sebagai penyedia layanan email gratis yang unik.
7. Pepipost
Pepipost adalah salah satu layanan email yang menggunakan Email API dan SMTP Relay,
sehingga cocok untuk layanan transaksi email, email delivery service, bulk dan email sending
service.
Banyak fitur yang ada di macam email terbaik seperti Pepipost, mulai dari data security, real
time reports kala email masuk atau tak masuk, Webhooks, bounce notifications, history log
selama 90 hari, dan manajemen sub-akun. Keunggulan utamanya adalah kecepatan Pepipost
dalam mengirim email.
Satu-satunya kekurangan adalah ketika kita menggunakan versi gratis, kita dibatasi hanya
100 email per hari.
8. iCloud
iCloud adalah layanan email dan cloud untuk pengguna Mac. Layanan macam email terbaik
ini disertai kapasitas storage dan kemampuan sharing yang baik khas Apple.
Kelebihannya pun cukup banyak, mulai dari cloud storage, kemudahan download di
perangkat non Apple, kemudahan akses, kemampuan sharing hingga 5GB, serta gratis
storage 5GB.
9. GMX Mail
GMX adalah layanan email gratis yang keunggulan utamanya adalah soal sharing. Pasalnya
Anda bisa melampirkan file hingga 500MB dengan kemampuan online storage sampai 2GB.
Sayangnya, macam email terbaik seperti GMX Mail tidak dilengkapi dengan autentikasi dua
faktor. Jadi, file yang Anda bagi masih cukup rentan untuk diakses dari perangkat tidak
dikenal.
10. Zoho
Zoho adalah layanan email yang cocok untuk bisnis skala kecil, karena beberapa fitur yang
menarik. Mulai dari expense tracker, kemampuan nge-tag seseorang dan melakukan share
file, dan tidak adanya iklan. Namun kekurangan macam email terbaik seperti Zoho adalah
tidak bisa mengimport kontak dari media sosial dan terbatas untuk digunakan 5 akun jika
menggunakan versi gratis.
C. FITUR FITUR EMAIL:
To

To atau kepada ini adalah bagian email dimana nama penerima dituliskan. Biasanya kolom ini diisi
dengan nama email penerima ketika ingin mengirim email secara personal. 
Alamat email penerima utama ini juga dapat dilihat oleh kedua belah pihak. Yaitu pihak pengirim dan
penerima. 

CC

CC menurut Wikipedia adalah singkatan dari Carbon Copy. Penamaan CC ini menyesuaikan
dari konsep karbon kertas yang digunakan untuk menyalin tulisan di kertas lain. Seperti pada
kertas kwitansi contohnya.

Kolom ini digunakan saat ingin mengirim pesan email kepada pihak lain selain penerima
email utama. Biasanya email ini digunakan saat ingin mengirim pesan ke banyak pihak atau
tim di kantor yang sudah saling mengenal. Dalam kolom ini penerima utama bisa melihat
siapa saja yang menerima CC email.

BCC

BCC adalah singkatan dari Blind Carbon Copy. BCC dan CC tentu saja memiliki perbedaan
fitur, menurut laman Spark Mail, alamat email yang dicantumkan dalam kolom BCC tidak
akan bisa dilihat oleh penerima di kolom To dan CC.

Kolom ini biasanya digunakan saat ingin mengirim email ke banyak pihak yang belum
dikenal. BCC menurut laman Spike Now juga kerap digunakan untuk mengirim newsletter,
update sebuah brand, atau marketing email lainnya. BCC juga digunakan ketika prioritas
utama pengirim adalah melindungi email yang dikirim.  

Forward

Bagian dari fitur dalam email ini adalah bagian yang dipilih ketika ingin meneruskan atau
melanjutkan pesan yang diterima dari pihak penerima ke pihak lain. Ketika menggunakan
forward, maka isi seluruh tampilan pesan akan terlihat saat dikirim ke pihak lain. 

Attachment

Attachment adalah bagian dari fitur dalam email yang mengijinkan pengirimnya untuk
mencantumkan file atau dokumen dalam sebuah email yang akan dikirim. Tak hanya
dokumen saja, file foto juga dapat dicantumkan pada fitur attachment ini. 
D. KELEBIHAN EMAIL:

 Pengoprasian atau pengunanya sangat mudah.


 Bisa mengirim pesan dngan cepat.
 Biaya pengunaan yang murah, bahkan gratis hanya mengunakan jairngan
internet.
 Privasi lebih terjamin.

E. KEKURANGAN EMAIL:

 Apabila terdapat kesalahan bentuk penulisan,seperti salah pada bagian alamat


tujuan,maka email tidak akan terkirim. Hal ini tentu perlu diperhatikan
dengan seksama.
 Tidak dapat terkirim apabila intrrnet lambat,koneksi internet menjadi
lambat,apabila kotak surat yang dituju penuh , maka email yang akan datang
bisa terhapus.Hal ini sebenarnya sudah makin jarang terjadi dengan
perkembangan pesat internet.

F. LANGKAH LANGKAH PENGUNAAN EMAIL:

1. Kunjungi Gmail. Jalankan peramban (browser) web di komputer dan kunjungi


https://www.gmail.com/. Jika Anda telah masuk (login), kotak masuk Gmail akan
dibuka. Jika belum masuk, tik alamat surel dan kata sandi saat diminta.

2.Gunakan kotak masuk Gmail yang paling baru. Lakukan beberapa hal berikut ini:

 Klik ikon "Settings" berbentuk gir


 Klik Try the new Gmail di bagian atas menu buka-bawah (drop-down). Apabila
terdapat opsi Go back to classic Gmail di menu buka-bawah, berarti Anda telah
menggunakan Gmail versi terbaru.
3.Klik + Compose yang terdapat di pojok kiri atas. Jendela "New Message" akan
ditampilkan di kanan bawah halaman.

4. Tik alamat surel penerima. Di dalam kotak teks "To", tik alamat surel orang yang ingin
dihubungi.

 Jika ingin menambahkan orang lain di kotak teks "To", tekan Tab ↹ setelah Anda
mengetik alamat surel orang pertama.
 Apabila Anda ingin menyertakan CC (carbon copy) (atau BCC/blind carbon copy)
kepada seseorang, klik tautan Cc (atau Bcc) yang terdapat di sebelah kanan kotak teks
"To", lalu tik alamat surel orang tersebut di kolom teks "Cc" (atau "Bcc") yang
ditampilkan.
5. Masukkan subjek. Klik kotak teks "Subject", dan tulis apa saja yang ingin digunakan
sebagai subjek surel.

 Secara umum, sebaiknya Anda menggunakan subjek yang tidak terlalu panjang.

6. Tulis isi pesan di surel tersebut. Di kotak teks besar yang ada di bawah kolom "Subject",
tik pesan yang ingin Anda sampaikan kepada penerima.
7.Tambahkan pemformatan atau lampiran pada surel. Walaupun opsional, dengan
mudah Anda bisa mengganti tampilan teks di dalam pesan, melampirkan berkas, atau
menambahkan foto:

 Formatting — Pilih teks yang ingin diformat dengan mengeklik dan menyorotnya,
kemudian klik opsi pemformatan yang terletak di bagian bawah surel.
 Files — Klik ikon "Attachments"

yang berbentuk penjepit kertas di bagian bawah surel, kemudian pilih berkas yang
ingin diunggah.

 Photos — Klik ikon "Photos"

yang terdapat di bagian bawah surel, kemudian pilih lokasi penyimpanannya dan pilih
foto yang ingin diungggah.

8. Klik Send . Tombolnya terdapat di bagian bawah jendela "New Message". Surel tersebut
akan dikirim ke penerima yang telah Anda tentukan.
BAB III PENUTUP
A. KESIMPULAN:

engan mengunakan fasilitas e-mail kita bisa lebih cepat dalam mengirim tentang sesuatu
yang kita butuhkan,dan akan dapat mempercepat waktu kita,untuk dapat menghemat
waktu.dan kita bisa menemukan teman,keluaraga,kerabat kita.

Selain itu jarak bukanlah hambatan bagi kita untuk dapat berkomunikasi kepada siapapun
dengan adanya e-mail, proses komunikasi menjadi lebih mudah.

B.     Saran
Ada beberapa saran yang dapat kami sampaikan mengenai pembahasan tentang e-mail
1.  Sebaiknya penggunaan e-mail digunakan dengan sebaik-baiknya dalam hal surat
menyurat
2.  Efisienkan penggunaan e-mail dalam hal yang positif

Anda mungkin juga menyukai