Anda di halaman 1dari 2

NAMA : SITI DAHLIA,S.

Pd

NO URUT : 23

TUGAS :

1. INTI MATERI YANG DISAMPAIKAN OLEH KA BALAI DIKLAT KEAGAMAAN

MATERI : NILAI DASAR SUMBER DAYA MANUSIA ( SDM ) KEMENTRIAN AGAMA

Inti materi tersebut adalah :

Kementrian agama lahir 3 Januari 1946. Kementrian agama lahir sebagai jembatan agama

Kementrian agama adalah suatu satuan kerja yang paling banyak di Indonesia,cabangangnya yang paling
banyak adalah Madrasah.Kementrian agama menempati urutan ke 4 dari Instansi yang ada di Indonesia

Kementrian agama memiliki logo yaitu Ikhlas beramal yang maksudnya adalah mengerjakan sesuatu itu

Tampa pamrih hanya untuk mendapatkan ridho Allah.

Ada 3 nilai Revolusi mental SDM pegawai kementrian agama antara lain yaitu :

1. Integritas. Indikator dari integritas adalah bertindak secara jujur,dapat dipercaya,berkarakter


yang baik dengan tingkah laku sesuai dengan nilai yang dianut atau nilai-nilai berasal dari nilai
kode etik di tempat dia kerja dan nilai moral pribadi.,karna tugas sebagai PNS Kemenag adalah
sebagai pelayan.
2. Etos Kerja. Artinya kerja atau semangat kerja ,optimis dalam bekerja .Dalam meningkatkan etos
kerja harus ada upaya yang menghasilkan perubahan positif sehingga memiliki persaingan
dalam bekerja..Etos kerja harus dengan niat yang baik prilaku yang positif sehingga kita kita
adalah sosok guru yang diidamkan oleh siswa.
3. Gotong Royong.( bekerja sama).Istilah lain adalah berkomunikasi dengan orang lain .
Contoh membangun komunikasi sesama rekan kerja dan siswa dengan baik.

Kementrian agama memiliki 5 nilai budaya kerja antara lain :

1. INTEGRITAS : Yaitu keselarasan antara hati pikiran ,perkataan dari perbuatan baik dan benar
2. PROFESIONALITAS Yaitu bekerja secara disiplin,kompeten dan tepat waktu dengan hasil terbaik
3. INOVASI : Adalah menyempurnakan yang sudah ada dan mengkreasi hal baru yang lebih baik
4. TANGGUNG JAWAB :Yaitu bekerja secara tuntas dan konsekuen
5. KETELADANAN : Yaitu menjadi contoh yang baik bagi orang lain
Keteladanan tersebut merupakan sesuatu yang bisa kita contohkan ada orang lain dalam bingkai
keimanan dan ketakwaan.

Nilai Dasar pegawai Aparatur Sipil Negara( pegawai ASN): PNS terdapat dalam UU No 5 pasal 4 tahun
2014
Nilai dasar sebagaimana dimaksud dalam pasal 3 huruf a meliputi :

a. Memegang teguh idiologi pancasila


b. Setia dan mempertahankan Undang-Undang Dasar Negara RI tahun 1945,serta pemerintahan
yang sah
c. Mengabdi pada negara dan rakyat Indonesia
d. Menjalankan tugas secara profesional dan tidak berpihak
e. Membuat keputusan berdasarkan prinsip keahlian
f. Menciptakan lingkungan kerja yang nondikskriminatif
g. Memelihara dan menjunjung tinggi standar etika yang luhur
h. Mempertanggungjawabkan tindakan dan kinerjanya kepada public
i. Memiliki kemampuan dalam melaksanakan kebijakan dan program pemerintah
j. Memberikan layanan kepada public secara jujur ,tanggap,cepat,tepat,akurat berdaya
gunaberhasil guna dan santun
k. Mengutamakan kepemimpinan berkualitas tinggi
l. Menghargai komunikasi ,konsultasi dan kerja sama
m. Mengutamakan pencapaian hasil dan mendorong kinerja pegawai
n. Mendorong kesetaraan dalam pekerjaan,dan
o. Meningkatkan efektivitas sistim pemerintahan yang demokratis sebagai perangkat sistem karier

Kebutuhan sumber daya manusia ( SDM) kedepan dari ASN Kemenag ada 5 hal yaitu :

1. Berdisiplin prima, misalnya datang kesekolah tepat waktu .Itu merupakan contoh disiplin yang
prima
2. Profesionalisme yaitu bekerja secara professional.Orang yang profesionalitas selalu ingin
meningkatkan mutu pengetahuannya
3. Bekerja dengan orientasi mutu. Misalnya bermutukah apa yang kita sampaikan pada profesi kita
untuk kita sampaikan kepada anak didik kita.Jadi kita bekerja berdasarkan mutu bukan hanya
menggugurkan kewajiban
4. Penguasaan Teknologi informasi dan komunikasi.Teruslah maju,kita harus selalu bisa
mengupdate diri kita sendiri sebagai orang yang bekerja secara profesional, .maka gunakanlah
teknologi informasi itu untuk menunjang pembelajaran kita.
5. Belajar sepanjang masa/sepanjang hayat.Teruslah belajar untuk memperkaya diri kita dalam
berbagai hal sesuai dengan profesinal kita . Belajar merupakan kewajiban setiap orang, oleh
karena itu teruslah berubah mengupdate diri kita sesuai dengan profesinal kita,karna sebaik-
baiknya manusia adalah manusia yang bermanfaat bagi orang lain terutama bagi siswa kita

Anda mungkin juga menyukai