Anda di halaman 1dari 4

Psikologi Faal

Pengertian : Ilmu yang mempelajari perilaku manusia berkaitan dengan proses otak, fungsi, dan kerja alat-
alat tubuh manusia secara biologis.

Psikologi
Pengertian : Ilmu yang mempelajari tingkah laku manusia dan hubungan-hubungan antar manusia.

Sensasi : Perasaan berbeda yang dialami oleh seseorang ketika melakukan suatu aktivitas atau mengalami
suatu peristiwa.

Persepsi : Pengalaman tentang objek, peristiwa, atau hubungan yang diperoleh dengan menyimpulkan
informasi dan menafsirkan pesan.

Fisiologi/Ilmu Faal
Pengertian : Salah satu dari cabang biologi yang mempelajari berlangsungnya sistem kehidupan.

Pembagian alat tubuh bedasarkan fungsi :


1. Sistem Rangka
Fungsi : Bergerak, tempat melekatnya otot, melindungi organ-organ dalam, menopang dan
memberikan bentuk tubuh.
2. Sistem Otot
Fungsi : Membantu pergerakan tubuh dan aliran darah.
3. Sistem Peredaran Darah
Fungsi : (1) Mengedarkan darah ke seluruh tubuh
(2) Melindungi tubuh melalui sel darah putih (Melawan kuman)
(3) Mempertahankan keseimbangan kondisi tubuh (Homeostasis)
4. Sistem Pencernaan
Fungsi : Memproses makanan menjadi zat-zat gizi yang dibutuhkan tubuh.
5. Sistem Endokrin
Fungsi : Mengatur berbagai fungsi tubuh melalui pelepasan hormon (Metabolisme, Tekanan darah,
dan Siklus tidur).
6. Sistem Saraf
Fungsi : Mengumpulkan, mengirimkan, dan memproses informasi dalam otak dan saraf.
7. Sistem Pernapasan Tubuh
Fungsi : Menyediakan oksigen ke seluruh tubuh, mengeluarkan karbon dioksida.
8. Sistem Kekebalan Tubuh
Fungsi : Pertahanan tubuh terhadap bakteri, virus, dan patogen lainnya yang berbahaya.
9. Sistem Ekresi
Fungsi : Mengeluarkan zat sisa yang tidak dibutuhkan lagi oleh manusia.
10. Sistem Reproduksi
Fungsi : Menghasilkan keturunan.
11. Sistem Indra
Fungsi : Penerima rangsangan yang berasal dari lingkungan sekitarnya.

Fisiologi VS Anatomi
Anatomi : Ilmu yang mempelajari struktur tubuh dan hubungan diantara mereka.

Perbedaan : Anatomi adalah ilmu yang mempelajari bentuk dan susunan tubuh serta hubungan diantara alat
tubuh yang satu dengan yang lain sementara Fisiologi adalah pekerjaan dari tiap jaringan atau bagian dari
alat-alat tubuh.

Keterkaitan : Keduanya sama-sama ilmu kedokteran. Dua cabang ilmu tersebut menjadi dasar yang penting
untuk memahami bagian tubuh dan fungsinya.

Intersionalitan
Kognisi : Aspek perkembangan individu yang mengacu pada kemampuan mental dan aktivitas yang
berkaitan dengan proses penerimaan-pemrosesan, serta penggunaan informasi dalam bentuk pemikiran,
pemecahan masalah.

Afeksi : Istilah psikologis yang digunakan untuk menjabarkan tentang suatu perasaan.

Konasi : Kemauan atau Kehendak disebut juga motif atau alasan dorongan.

Nature VS Nurture
Pengertian : Faktor nature merupakan pemberian Tuhan dan sulit untuk diubah, sementara faktor nurture
merupakan faktor pengasuhan seperti nutrisi, stimulasi, pola asuh, dan lainnya.

Perbedaan :
Nature merupakan faktor yang berasal dari warisan biologis atau dimiliki sejak lahir,

Nurture merupakan faktor yang diciptakan berdasarkan pengalaman lingkungannya sehingga berpengaruh
pada perilaku individu.

Anda mungkin juga menyukai