Anda di halaman 1dari 2

- Tekan Menu pada remot 

Set Top Box

 - Pilih Pencarian kemudian tekan OK


 - Pada Mode Pencarian, pilih DVBT2
 - Jenis Pencarian pilih ‘Semua’
 - Negara pilih Indonesia
 - Masukan kode pos sesuai lokasi
 - Kemudian pilih Cari Otomatis dan tekan Ok

Demikian rahasia cara setting Set Top Box agar dapat banyak


channel baru dan gambar jernih.
Pencarian saluran tv digital lewat cara manual dapat membantu
menemukan saluran baru yang belum terpindai sebelumnya. tirto.id -
Analog Switch Off (ASO) Nasional atau penghentian siaran tv analog
dijadwalkan mulai 2 November 2022. Masyarakat tidak lagi bisa menikmati
siaran tv analog dan mesti bermigrasi ke tv digital yang kualitasnya lebih
baik. Bagi pemilik tv tabung atau tv analog lainnya, wajib menambahkan
perangkat Set Top Box (STB) agar bisa menikmati saluran tv digital. Harga
STB saat ini cukup terjangkau. Dengan membeli STB senilai mulai Rp100
ribuan, sudah bisa diperoleh STB bersertifikasi Kominfo yang daftar
produknya dapat diakses lewat laman Siaran Digital Indonesia. Artinya,
STB bersertifikasi sudah layak dan optimal digunakan untuk berbagai
fungsi siaran digital di Indonesia. Masyarakat yang berpindah menonton
dari siaran tv analog ke tv digital dipastikan merasakan pengalaman baru.
Gambar yang tampil di layar beresolusi tinggi, bersih tanpa "bintik semut",
dan tidak ditemukan bayangan. Suaranya juga makin jernih. Sekali pun
saat ini belum diberlakukan ASO, tapi saluran tv digital sudah mengudara.
Hampir setiap stasiun tv sudah siap menyambut kehadiran tv digital. Dan,
saluran tv digital dapat dipindai secara otomatis lewat STB. Kendati
demikian, STB juga memiliki cara pencarian saluran secara manual. Saat
ada saluran tv digital yang baru, pencarian secara manual dapat diterapkan
tanpa menghapus saluran-saluran yang sudah dipindai sebelumnya. Cara
Menambah Saluran TV Digital Secara Manual Sebelum melakukan
pencarian saluran tv digital secara digital, pastikan mengetahui dahulu
nomor MUX pemancar. Posisikan pula antena pada arah yang optimal agar
diperoleh sinyal lebih kuat. Selanjutnya, berikut cara mencari saluran tv
digital secara manual: 1. Lakukan instalasi unit tv tabung atau tv analog
telah dengan benar, meliputi pemasangan kabel AV atau RCA dari STB ke
colokan Tv dan pemasangan kabel dari STB ke antena eksternal; 2.
Nyalakan tv dan STB. Aturan jenis saluran di tv ke AV. Pastikan logo atau
tampilan bawaan dari STB tertampil pada tv; 3. Tekan tombol menu pada
remote STB untuk masuk pengaturan; 4. Pilih "Saluran" dan pilih
"Pencarian Saluran DTV"; 5. Gunakan pilihan metode pencarian manual
untuk DTV; 6. Masukkan parameter nomor MUX dari tower pemancar; 7.
Setelah itu, layar tv akan menunjukkan indikator sinyal saluran tv digital; 8.
Putar antena luar sampai memperoleh sinyal paling kuat; 9. Bila sudah
ditemukan persentase kekuatan sinyal terbaik, tekan tombol "Start" untuk
mulai pemindaian saluran. Tunggu sampai proses scan selesai; 10.
Saluran tv digital yang berhasil dipindai akan tersimpan otomatis dan siap
untuk disaksikan. Menu pada STB terkait pencairan saluran tv digital
secara manual ini mungkin berbeda dalam penamaan dan letak menu.
Namun, cara penggunaannya kurang lebih sama di antara STB yang
tersedia di pasaran. Proses manual dalam pencarian saluran tv digital
cukup berguna dalam memperbarui database MUX, termasuk untuk
mencari saluran-saluran baru yang muncul di waktu mendatang. Baca
juga: Perbedaan TV Digital dan Analog: Pemancar hingga Kualitas Gambar
Cara Program TV Digital Polytron, Samsung, LG, Panasonic & SHARP
Baca juga artikel terkait TV DIGITAL atau tulisan menarik lainnya Ilham
Choirul Anwar (tirto.id - Teknologi) Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar Editor: Yantina Debora

Baca selengkapnya di artikel "Cara Menambah Channel TV Digital Secara


Manual Pakai Set Top Box",  https://tirto.id/gw9L

Anda mungkin juga menyukai