Anda di halaman 1dari 15

PEDOMAN PENGELOLAAN KEUANGAN

UPTD PUSKESMAS CILEGON

UPTD PUSKESMAS CILEGON


KOTA CILEGON

Pedoman Pengelolaan Keuangan 2018 1


BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pembangunan nasional adalah upaya yang dilaksanakan oleh semua komponen


bangsa dalam rangka mencapai tujuan bernegara. Dalam Undang – undang Nomor 36
tahun 2009 tentang Kesehatan pasal 2 dan 3 dinyatakan bahwa pembangunan
kesehatan diselenggarakan dengan berasaskan kemanusiaan, keseimbangan, manfaat,
perlindungan terhadap hak dan kewajiban, keadilan, gender dan non diskriminatif dan
norma – norma agama.

Dalam rangka penyelenggaraan pembangunan kesehatan, perlu adanya


pembiayaan kesehatan yang bertujuan untuk penyediaan pembiayaan kesehatan yang
berkesinambungan dengan jumlah yang mencukupi, teralokasi secara adil dan
termanfaatkan secara berhasil guna dan berdaya guna.

Melalui Dana Alokasi Khusus (DAK), pem,erintah pusat memberikan anggaran


pada daerah untuk mendanai kegiatan khusus yang merupakan urusan daerah sesuai
prioritas nasional. DAK bidang kesehatan diberikan pada daerah tertentu untuk
membantu mendanai kegiatan bidang kesehatan yang merupakan urusan daerah
sesuai dengan prioritas pembangunan kesehatan nasional Tahun 2018 yang ditetapkan
melalui Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Tahun 2018.

DAK bidang kesehatan Tahun 2018 terbagi menjadi kegiatan fisik dan non fisik.
Untuk kegiatan fisik meliputi DAK kesehatan reguler yang terdiri dari sub bidang
pelayanan kesehatan dasar, pelayanan kesehatan rujukan, pelayanan kefarmasian.
Untuk kegiatan non fisik meliputi Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) dan Jaminan
Kesehatan Nasional (JKN).

Pengelolaan keuangan di Puskesmas terdiri dari pengelolaan pendapatan umum


Puskesmas (PUMC), Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) dan pengelolaan dan
Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

B. TUJUAN
1. Tujuan Umum
Membantu mendanai kegiatan fisik dan non fisik bidang kesehatan yang
merupakan urusan daerah sesuai dengan prioritas.
2. Tujuan Khusus
a) Menyediakan dukungan dana operasional program bagi puskesmas untuk
mencapai program kesehatan prioritas nasional
b) Menyediakan dukungan dana bagi penyelenggara manajemen puskesmas
c) Mengaktifkan penyelenggaraan manajemen puskesmas mulai dari
perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi.

Pedoman Pengelolaan Keuangan 2018 1


C. Sasaran Pedoman
Pedoman pengelolaan keuangan di Puskesmas disusun sebagai acuan dalam
pelaksanaan pengelolaan keuangan di Puskesmas sesuai dengan petunjuk
teknis pengelolaan keuangan.
1. Pengelolaan PUMC berdasarkan Peraturan daerah Nomor 15 tahun 2011
tentang Retribusi pelayanan kesehatan di lingkungan dinas kesehatan.
2. Pengelolaan dana Bantuan Operrasional Kesehatan (BOK) sesuai dengan
petunjuk teknis BOK tahun 2017 dan 2018
3. Pengelolaan dana Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) menggunakan
petunjuk teknis sesuai dengan Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 21
tahun 2016 tentang Penggunaan dana kapitasi jaminan kesehatan nasional
dan Surat Edaran Menteri Dalam Negeri RI Nomor 900/2280/SJ Tentang
Petunjuk Teknis Penganggaran, pelaksanaan dan penatausahaan serta
pertanggung jawaban dana kapitasi Jaminan Kesehatan Nasional pada FKTP
milik pemerintah daerah.

D. Ruang Lingkup
DAK bidang kesehatan Tahun 2018 diarahkan untuk kegiatan :
1. DAK bidang kesehatan fisik – PUMC, digunakan untuk membiayai :
a) Pembangunan fisik puskesmas
b) Penyediaan alat kesehatan atau penunjang
c) Penyediaan ambulan atau puskesmas keliling
d) Pemenuhan sarana, prasarana dan peralatan sesuai standar
e) IPAL / Pengolahan limbah
f) Penyediaan obat dan perbekalan kesehatan
g) Pelayanan rujukan
2. DAK bidang kesehatan non fisik
a) Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) digunakan untuk membiayai
kegiatan promotif – preventif
b) Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) digunakan untuk pembayaran
dukungan biaya operasional kesehatan seperti pembelian obat, biaya
operasional pelayanan kesehatan

E. Batasan Operasional
1. Pemanfaatan dana PUMC
Digunakan untuk honorarium non PNS, belanja bahan habis pakai, belanja
bahan material, belanja jasa kantor, cetak dan penggandaan, belanja
makanan dan minuman, perjalanan dinas, pemeliharaan perlengkapan kantor,
perawatan kendaraan bermotor.
2. Pemanfaatan dana BOK

Pedoman Pengelolaan Keuangan 2018 1


Digunakan untuk kegiatan puskesmas dan jaringannya serta Upaya
Kesehatan bersumber daya Masyarakat ( UKBM), sasaran kegiatan meliputi
sasaran program (bayi, balita usia sekolah,remaja, ibu hamil, ibu nifas,
kelompok beresiko, dll), Posyandu, sekolah, UKBM lain, petugas kesehatan
yang memberikan pelayanan promotif – preventif.
3. Pemanfaatan dana JKN
a. Belanja barang Operasional
1. Pelayanan kesehatan dalam gedung
2. Pelayanan kesehatan luar gedung
3. Operasional dan pemeliharaan kendaraan puskesmas keliling
4. Bahan cetak atau alat tulis kantor
5. Administrasi, koordinasi program dan sistem informasi
6. Peningkatan kapasitas kapasitas sumber daya manusia
7. Pemeliharaan sarana dan prasarana

b. Belanja modal untuk sarana dan prasarana


Yang pelaksanaannya sesuai dengan ketentuan peraturan perundangan.

F. Landasan Hukum
Landasan hukum yang digunakan dalam penyusunan pedoman keuangan
Puskesmas Cilegon adalah :
1. Pengelolaan PUMC berdasar peraturan daerah nomor 15 tahun 2011 tentang
Retribusi pelayanan kesehatan dilingkungan dinas kesehatan.
2. Pengelolaan dana Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) menggunakan
petunjuk teknis sesuai dengan Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 21
tahun 2016 tentang Penggunaan dana kapitasi jaminan kesehatan nasional
dan surat edaran menteri dalam negeri RI Nomor 900/2280/SJ tentang
petunjuk teknis penganggaran, pelaksanaan dan penatausahaan, serta
pertanggung jawaban dana kapitasi jaminan kesehatan nasional pada FKTP
milik pemerintah daerah.

Pedoman Pengelolaan Keuangan 2018 1


BAB II

STANDAR KETENAGAAN

A. Kualifikasi Sumber Daya Manusia

Sesuai dengan Undang – undang Nomor 36 tahun 2009 tentang tenaga


kesehatan disebutkan bahwa tenaga kesehatan yang diijinkan berprofesi minimal
berijazah Diploma III ( D3 ).

Adapun tenaga pengelola keuangan yang ada di Puskesmas Cilegon adalah :

PENGELOLA KUALIFIKASI SDM REALISASI

Bendahara Penerimaan Minimal D3 1 orang petugas dengan


latar belakang SPRG
Bendahara Pengeluaran Minimal D3 Diampu oleh 1 orang
Pembantu petugas dengan latar
belakang D3 Keperawatan
BOK Minimal D3 Diampu oleh 1 orang
petugas dengan latar
belakang D3 Kesehatan
Gigi
JKN Minimal D3 Diampu oleh 1 orang
petugas dengan latar
belakang D3 Kebidanan

B. Distribusi Ketenagaan
Petugas pengelola keuangan ditunjuk berdasarkan :
1. Pengelola Keuangan ditunjuk berdasarkan SK Kepala Dinas Kesehatan Kota
Cilegon No. Tahun 2018 tentang penetapan pejabat penatausahaan
keuangan daerah (PPK), pejabat pelaksana teknis kegiatan ( PPTK) pejabat
yang diberi wewenang menandatangani surat bukti pemungutan pendapatan
daerah, pejabat yang diberi wewenang menandatangani surat bukti
penerimaan kas dan bukti penerimaan lainnya yang sah, pembantu
bendahara penerimaan dan pembantu bendahara pengeluaran dalam
pelaksanaan anggaran pendapatan dan belanja daerah tahun anggaran 2018.
2. Pengelola BOK ditunjuk berdasarkan SK Kepala Dinas Kesehatan Kota
Cilegon No. Tentang penerima dana Bantuan Operasional Kesehatan
(BOK) untuk setiap Puskesmas se kota cilegon tahun anggaran 2018.

Pedoman Pengelolaan Keuangan 2018 1


3. Pengelola Retribusi jasa umum pelayanan kesehatan ditunjuk berdasarkan
SK Kepala Dinas Kesehatan Kota Cilegon No. Tentang penetapan
pejabat penatausahaan keuangan daerah (PPK), pejabat pelaksanaan teknis
kegiatan (PPTK) pejabat yang diberi wewenang menandatangani surat bukti
pemungutan pendapatan daerah, pejabat yang diberi wewenang
menandatangani nsurat bukti penerimaan kas dan bukti penerimaan lainnya
yang sah, pembantu bendahara penerimaan dan pembantu bendahara
pengeluaran dalam pelaksanaan anggaran pendapatan dan belanja daerah
tahun anggaran 2018.

Pengaturan kegiatan dan tanggung jawab dalam pelaksanaan


pengelolaan keuangan dikoordinir oleh penanggung jawab masing – masing
pengelola keuangan sesuai dengan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) dan
petunjuk teknis masing – masing pengelola keuangan.

Pedoman Pengelolaan Keuangan 2018 1


BAB III
STANDAR FASILITAS

A. Ruang Kerja
Koordinasi pelaksanaan kegiatan pengelolaan keuangan dilakukan oleh
penanggung jawab dengan menempati ruang yang bergabung dengan ruang
tata usaha Puskesmas.

B. Standar Fasilitas
1. Pedoman pengelolaan keuangan
2. Panduan pengelolaan keuangan
3. Petunjuk teknik pengelolaan keuangan
4. Petunjuk pelaksanaan pengelolaan keuangan
5. Laptop / komputer
6. ATK
7. Meja
8. Kursi
9. Lemari arsip
10. Printer

Pedoman Pengelolaan Keuangan 2018 1


BAB IV
TATA LAKSANA PELAYANAN

A. Lingkup kegiatan pengelolaan keuangan


Berikut uraian kegiatan pengelolaan keuangan, BOK, JKN :
1. Menyusun DPA 1 tahun
2. Membukukan pendapatan dan pengeluaran
3. Membuat surat pertanggung jawaban
4. Melaporkan kegiatan ke Dinas Kesehatan

Berikut uraian kegiatan pengelolaan retribusi dan jasa umum :

1. Merekap pendapatan retribusi dan jasa umum dari kasir setiap selesai
pelayanan
2. Membukukan pendapatan retribusi dan jasa umum
3. Menyetorkan pendapatan retribusi dan jasa umum ke dinas kesehatan
setiap hari
4. Membukukan setoran
5. Membuat laporan

B. Metode pengelolaan keuangan


Metode yang digunakan dalam pengelolaan keuangan :
1. Bendahara Pengeluaran Pembantu
a) Membuat DPA 1 tahun
b) Merencanakan kebutuhan bulanan
c) Mengajukan kebutuhan bulanan
d) Membuat surat pertanggung jawaban
e) Pencairan dana
f) Melakukan pembayaran
g) Membukukan pendapatan dan pengeluaran
h) Membuat laporan

2. JKN
a) Membuat DPA 1 tahun
b) Membuat perencanaan belanja
c) Mengajukan perencanaan belanja untuk difasilitasi Dinas Kesehatan
d) Melakukan pembayaran
e) Membukukan pendapatan dan pengeluaran
f) Membuat laporan

3. BOK

Pedoman Pengelolaan Keuangan 2018 1


a) Membuat DPA 1 tahun
b) Membuat POA bulanan yang memuat kegiatan dan anggaran bulanan
c) Merekap kegiatan
d) Melakukan pencairan dana
e) Membayar kegiatan
f) Membukukan pendapatan dan pengeluaran
g) Membuat laporan

4. Pengelola Retribusi dan jasa umum


a) Merekap pendapatan retribusi dan jasa umum dari kasir setiap selesai
pelayanan
b) Membukukan pendapatan retribusi dan jasa umum
c) Menyetorkan pendapatan retribusi dan jasa umum ke Dinas Kesehatan
setiap hari
d) Membukukan setoran
e) Membuat laporan

C. Langkah – langkah Pelaksanaan Kegiatan


1. Persiapan
a) Melakukan koordinasi untuk mengidentifikasi kebutuhan dan rencana
kegiatan
b) Persiapan sarana dan prasarana yang diperlukan

2. Perencanaan
a) Membuat DPA sesuai kebutuhan yang sudah di identifikasi
b) Proses pengesahan DPA
c) Penetapan DPA

3. Pelaksanaan
a) Melaksanakan DPA yang sudah ditetapkan
b) Melakukan pembayaran atas belanja / kegiatan yang sudah dilakukan
c) Mencatat pendapatan dan pengeluaran dalam pembukuan BKU
d) Mengelola SPJ untuk keperluan administrasi
e) Merekap pendapatan
f) Menyetorkan pendapatan ke dinas kesehatan
g) Membuat laporan

4. Monitoring dan Evaluasi


a) Monitoring pelaksanaan kegiatan
b) Melaporkan pelaksanaan kegiatan kepada Kepala Puskesmas setiap
bulan

Pedoman Pengelolaan Keuangan 2018 1


c) Melaporkan pelaksanaan kegiatan kepada Dinas Kesehatan Kota
Cilegon
d) Melakukan Rekonsiliasi dana JKN dengan BPKAD
e) Merencanakan tindak lanjut

Pedoman Pengelolaan Keuangan 2018 1


BAB V
LOGISTIK

Perencanaan logistik adalah merencanakan kebutuhan logistik yang


pelaksanaannya dilakukan oleh masing – masing pengelola keuangan, kemudian
diajukan sesuai dengan alur yang berlaku di masing – masing pengelola keuangan.
Kebutuhan dana dan logistik untuk pelaksanaan kegiatan direncanakan dalam
pertemuan lokakarya mini lintas program sesuai dengan tahapan kegiatan dan metode
yang dilakukan.

Pedoman Pengelolaan Keuangan 2018 1


BAB VI

KESELAMATAN SASARAN

Dalam perencanaan sampai dengan pelaksanaan kegiatan pengelolaan


keuangan perlu diperhatikan keselamatan sasaran dengan melakukan identifikasi resiko
terhadap segala kemungkinan yang dapat terjadi pada saat pelaksanaan kegiatan
pengelolaan keuangan. Upaya pencegahan resiko terhadap sasaran harus dilakukan
untuk tiap – tiap kegiatan yang akan dilaksanakan. Tahapan – tahapan dalam
mengelola keselamatan sasaran antara lain :

1. Identifikasi resiko
Sebelum melakukan kegiatan harus mengidentifikasi resiko terhadap segala
kemungkinan yang terjadi pada saat pelaksanaan kegiatan pengelolaan keuangan.
Dimulai sejak perencanaan kegiatan, hal ini dilakukan untuk meminimalisasi dampak
yang ditimbulkan dari kegiatan tersebut. Upaya pencegahan resiko terhadap sasaran
harus dilakukan untuk tiap – tiap kegiatan yang akan dilaksanakan.

2. Analisis resiko
Melakukan analisis terhadap resiko dari pelaksanaan kegiatan yang sudah
diidentifikasi. Hal ini bertujuan untuk menentukan langkah – langkah yang akan
diambil dalam menangani resiko yang terjadi

3. Rencana pencegahan resiko dan meminimalkan resiko


Menentukan atau membuat rencana yang akan dilakukan untuk mencegah terjadinya
resiko yang mungkin akan terjadi. Hal ini dilakukan untuk mencegah atau
meminimalkan resiko yang mungkin terjadi.

4. Rencana upaya pencegahan


Membuat rencana tindakan yang akan dilakukan untuk mengatasi resiko atau
dampak yang ditimbulkan oleh kegiatan tersebut. Hal ini dilakukan untuk menentukan
langkah – langkah yang tepat dalam mengatasi resiko atau dampak yang terjadi.

5. Monitoring dan Evaluasi


Monitoring adalah kegiatan penilaian yang dilakukan saat kegiatan sedang
berlangsung, tujuannya untuk mengetahui apakah ada kesenjangan atau ketidak
sesuaian antara pelaksanaan dengan perencanaan. Hal – hal yang perlu diperhatikan
dalam melaksanakan monitoring adalah kesesuaian jadwal dengan pelaksanaan
kegiatan pengelolaan keuangan.

Pedoman Pengelolaan Keuangan 2018 1


BAB VII

KESELAMATAN KERJA

Keselamatan kerja atau occupational safety, dalam istilah sehari – hari disebut
safety saja, secara filosofi diartikan sebagai suatu pemikiran dan upaya untuk menjamin
keutuhan dan kesempurnaan baik jasmaniah maupun rohaniah petugas dan hasil
kegiatannya. Dari segi keilmuan diartikan sebagai suatu pengetahuan dan
penerapannya dalam usaha mencegah kemungkinan terjadinya gangguan keamanan
dan keselamatan kerja.

Keselamatan kerja merupakan rangkaian usaha untuk menciptakan suasana


kerja yang aman, kondisi keselamatan yang bebas dari resiko kecelakaan dan
kerusakan serta penurunan kesehatan akibat dampak dari pekerjaan yang dilakukan.
Keselamatan kerja disini lebih terkait pada perlindungan fisik dan mental petugas
pengelola keuangan.

Dalam penjelasan undang – undang Nomor 23 tahun 1992 tentang kesehatan


telah mengamanatkan antara lain, setiap tempat kerja harus melaksanakan upaya
kesehatan kerja, agar tidak terjadi gangguan kesehatan pada pekerja, keluarga,
masyarakat dan lingkungan sekitarnya.

Pedoman Pengelolaan Keuangan 2018 1


BAB VIII

PENGENDALIAN MUTU

Pengendalian mutu adalah kegiatan yang bersifat rutin yang dirancang untuk
mengukur dan menilai hasil pelaksanaan. Pengendalian mutu sangat berhubungan
dengan pengawasan mutu, sedangkan pengawasan mutu merupakan upaya untuk
menjaga agar kegiatan dapat dilakukan dan berjalan sesuai rencana dan menghasilkan
keluaran yang sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.

Kinerja pengelola keuangan dimonitor dan dievaluasi menggunakan indikator


sebagai berikut :

1. Ketetapan anggaran sesuai dengan DPA yang telah ditetapkan


2. Terpenuhinya kebutuhan sarana, prasarana dan kegiatan Puskesmas Cilegon
3. Meningkatnya pelayanan kesehatan sesuai dengan indikator program
Puskesmas Cilegon yang telah ditetapkan

Hasil pelaksanaan kegiatan monitoring dan evaluasi serta permasalahan yang


ditemukan dibahas pada tiap pertemuan lokakarya mini bulanan.

Pedoman Pengelolaan Keuangan 2018 1


BAB IX
PENUTUP

Pedoman pengelolaan keuangan dibuat untuk memberikan petunjuk


dalam pelaksanaan kegiatan di Puskesmas Cilegon, penyusunan pedoman
disesuaikan dengan petunjuk teknis, petunjuk pelaksanaan dan peraturan –
peraturan yang dijadikan landasan dalam pengelolaan keuangan. Perubahan
perbaikan dilakukan untuk penyesuaian kebutuhan kegiatan.

Pedoman ini digunakan sebagai acuan bagin petugas pengelola keuangan


agar tidak terjadi penyimpangan atau pengurangan dari kebijakan yang telah
ditentukan.

Pedoman Pengelolaan Keuangan 2018 1

Anda mungkin juga menyukai