Anda di halaman 1dari 2

Latar Belakang

Dewasa ini kita temui banyak sekali bencana banjir yang kita hadapi karena
beberapa faktor seperti bertambahnya pemukiman dan kurangnya resapan air pada tanah.
Tidak hanya itu sistem drainase yang asal-asalan juga membuat bencana ini semakin
memburuk. Tidak hanya itu efek yang ditimbulkan juga sangat merugikan warga yang
terdampak.
Dalam Pembuatan drainase untuk pemukiman pada umumnya adalah pasangan
batu, dan precast. Kedua jenis ini memiliki kelemahan dan keunggulannya sendiri, tapi yang
perlu disorot adalah seberapa efisien dan efektifnya kegunaan dari kedua jenis drainase
tersebut.
Dari pengamatan yang telah diamati di beberapa perumahan banyak sekali
ditemukan pada pemukiman yang padat penduduknya, setiap rumah pasti memiliki
pembuangan air yang langsung mengarah pada saluran drainase. Pada keadaan tertentu
hasil dari pembuangan tersebut akan mengendap pada dasar drainase, keadaan ini seakan
sepele tapi sangat mempengaruhi sistem drainase yang ada. Semakin banyak endapan pada
drainase akan menghambat aliran air dan pada saat debit air tinggi dan aliran drainase
terganggu karena endapan yang menumpuk maka dapat dipastikan air akan meluap di jalan.
Cara paling sederhana adalah dengan membersihkan saluran drainase, tapi beberapa
perlakuan pembersihan dan perawatan juga memiliki pengaruh yang berbeda pada setiap
jenis drainase pada pemukiman. Dilandasi dari ini maka penulis membuat sebuah makalah
tentang “Efektivitas penggunaan beton Precast (Uditch) untuk saluran drainase
perumahan”
1. Penggunaan Saluran Drainase

Saluran drainase yang sering dipakai pada pemukiman adalah saluran drainase
pasangan batu, dan precast. Kedua jenis ini memiliki kegunaan yang sama tapi juga
memiliki perpebedaan yang sangat mencolok.

1.1 Pasangan Batu


Pasangan batu merupakan drainase yang pada umumnya di temukan di
setiap pemukiman. Penggunaan saluran drainase ini sedikit lebih ribet karena
pembuatannya di tempat, sehingga akan banyak tumpukan material di area
proyek yang akan menggunakan drainase tersebut. Selain itu pekerjaan akan
sedikit lama karena ada beberapa taham saat membuat pasangan batu
seperti menata batu, lalu pengadukan adonan dll.

1.2 Precast
Drainase jenis ini merupakan drainase yang pembuatannya dilakukan di
pabrik precast, jadi pada lokasi proyek hanya tinggal pasang saja. Untuk
drainase jenis ini. Dalam penggunaannya drainase ini sangat mudah untuk
dikerjakan, karena pembuatannya di lakukan di pabrik / lokasi lain sehingga
pengerjaan tidak memerlukan tempat terlalu banyak. Selain itu pada lokasi
proyek hanya tinggal membuat lantai kerja lalu pemasangan drainase
precast.

2. Efektifitas dan efeisensi

Dua jenis saluran ini memiliki efektif dan efisensi yang sangat berbeda, berikut;

2.1 Biaya
Dalam biaya pengerjaan suatu proyek, pemasangan batu akan sedikit lebih
mahal di bandingkan precast, karena pekerja yang dibutuhkan lebih banyak.

Anda mungkin juga menyukai