Anda di halaman 1dari 4

Soal.

1. Sejarah apa yang mencerminkan Pramuka siaga?

Disebut Pramuka

Siaga karena sesuai dengan kiasan (kiasan dasar) masa perjuangan bangsa Indonesia, yaitu ketika

Rakyat Indonesia meyiagakan dirinya untuk mencapai kemerdekaan dengan berdirinya Boedi

Oetomo pada tahun 1908 sebagai tonggak awal perjuangan bangsa Indonesia.pramuka siaga

memiliki warna dasar hijau .

2. Tuliskan kode kehormatan Pramuka siaga?(Dwi Satya dan Dwi darma)

Dwi Satya

Demi kehormatanku, aku berjanji akan bersungguh-sungguh:

1.Menjalankan kewajibanku terhadap Tuhan, Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan mengikuti tata

krama keluarga.

2.Setiap hari berbuat kebaikan

Dwi Darma

1.Siaga berbakti kepada ayah dan ibundanya

2.Siaga berani dan tidak putus asa

3. Apa acara festival Pramuka siaga?

Pesta Siaga

Pesta Siaga adalah pertemuan untuk golongan Pramuka Siaga. Pesta

Siaga diselenggarakan dalam dan/atau gabungan dari bentuk: Permainan

Bersama (kegiatan keterampilan kepramukaan yang dikemas dengan

permainan), Pameran Siaga, Pasar Siaga (simulasi situasi di pasar yang

diperankan oleh Pramuka Siaga), Darmawisata, Pentas Seni Budaya,

Karnaval, Perkemahan Satu Hari (Persari).


4. Apa penggalang itu?

Penggalang adalah sebuah tingkatan dalam pramuka setelah siaga. Biasanya anggota pramuka

tingkat penggalang berusia dari 11-15 tahun.

5. Sebutkan tingkatan Pramuka penggalang?

1. Penggalang Ramu

2. Penggalang Rakit

3. Penggalang Terap

4. Penggalang Garuda

6. Tuliskan lima contoh acara Pramuka penggalang?

Jambore, Lomba Tingkat, Perkemahan Bhakti, Gladian Pimpinan Regu ,Perkemahan Penggalang

7. Apa itu Pramuka penegak? Peristiwa apa yang mencerminkan Pramuka penegak?

Pramuka Penegak adalah anggota muda Gerakan Pramuka yang berusia 16 sampai dengan 20

Tahun. Penegak dianggap sudah berani meluaskan sayapnya sendiri, membuka lingkaran dunianya

lebar-lebar serta mandiri.

8. Sebutkan wadah pembinaan Pramuka penegak?

Pramuka Penegak tidak hanya belajar dan berlatih di sekolah atau di gugus depan saja, tetapi ada
beberapa

wadah pembinaan yang bisa dijadikan tempat belajar dan berlatih guna menambah wawasan yang lebih
luas.

Diantaranyaa:

1. Dewan Kerja

2. Satuan Karya (SAKA)

3. Satuan Komunitas (SAKO)

4. Satuan Tugas Pramuka Peduli / Scout Rescue

5. Satuan Kegiatan Protokol


9. Tuliskan batasan umur dari Pramuka siaga,penggalang dan penegak!

Siaga : Usia 7-10 tahun

Penggalang : Usia 11-15 tahun

Penegak : Usia 16-20 tahun

10.Apa perbedaan dari Tri Satya dan dasa dharma dalam tingkatan Pramuka penggalang dan penegak?

Penggalang :

Trisatya

Kehormatanku aku berjanji akan bersungguh-sungguh:

1.Menjalankan kewajibanku terhadap Tuhan, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Mengamalkan
Pancasila.

2.Menolong sesama hidup dan mempersiapkan diri membangun masyarakat. Menepati Dasadarma

Dasadarma

Takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa

Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia.

Patriot yang sopan dan kesatuan.

Patuh dan suka bermusyawarah.

Rela menolong dan tabah.

Rajin, terampil dan gembira.

Hemat, cermat dan bersahaja.

Disiplin, berani dan selia.

Bertanggungjawab dan dapat dipercaya.

Suci dalam pikiran perkataan dan perbuatan.

Penegak :

Tri Satya Pramuka

Demi kehormatanku, aku berjanji akan bersungguh-sungguh:

1. Menjalankan kewajibanku terhadap Tuhan Yang Maha Esa, negara kesatuan Republik Indonesia,dan

Mengamalkan Pancasila
2. Menolong sesama hidup dan ikut serta membangun masyarakat

3. Menepati Dasa Darma Pramuka.

Ketentuan Moral Pramuka penegak disebut Darma Pramuka.

Dasa DarmaPramuka itu

Taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa

Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia

Patriot yang sopan dan ksatria

Patuh dan suka bermusyawarah

Rela menolong dan tabah

Rajin, trampil, dan gembira

Hemat, cermat, dan bersahaja

Disiplin, berani, dan setia

Bertanggung jawab dan dapat dipercaya

Suci dalam pikiran, perkataan, dan perbuatan

Anda mungkin juga menyukai