Anda di halaman 1dari 52

Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022

KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Segala puji bagi Allah SWT yang senantiasa melimpahkan rahmat dan
karuniaNya bagi kami di dalam menyelesaikan penyusunan Laporan Tahunan
Puskesmas Sindang Dataran Tahun 2022”. Laporan Tahunan ini berisi gambaran
kegiatan Puskesmas Sindang Dataran Selama 1 tahun berjalan untuk dijadikan
bahan evaluasi.

Segala kegiatan ini tentunya tidak akan berhasil baik tanpa kesatuan tekad
dan semangat tinggi dari seluruh tenaga yang ada di Puskesmas. Demi perbaikan
dan keberhasilan yang lebih baik, kami mengharapkan kritik, saran serta bantuan
materi dan inmateri bagi Puskesmas kami.

Semoga Allah SWT selalu menganugerahkan kekuatan iman dan taqwa


kepada kita di dalam melaksanakan tugas mulia ini. Amin.

Wassalamu’alaikum wr. wb.

Sindang Dataran, 2 Januari 2023


Kepala Puskesmas Sindang Dataran

Zainudin, S.Kep.
Penata Muda Tk I ( III b )
NIP. 197612061999031004

1|Page
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR..................................................................................................1

DAFTAR ISI................................................................................................................2

DAFTAR TABEL........................................................................................................5

BAB I PENDAHULUAN.............................................................................................6

A. LATAR BELAKANG.............................................................................................6

B. TUJUAN..................................................................................................................8

1. Tujuan Umum........................................................................................................8

2. Tujuan Khusus.......................................................................................................8

C.MANFAAT...............................................................................................................9

D.SISTEMATIKAPENULISAN..................................................................................9

B A B II ANALISA SITUASI....................................................................................10

A. Gambaran Umum Puskesmas Sindang Dataran....................................................10

1. Keadaan Geografis..............................................................................................10

2. Keadaan Demografi.............................................................................................11

3. Kondisi Agama Sosial Budaya,Ekonomi dan Pendidikan..................................12

B. Visi, Misi, Strategi Dan Tujuan.............................................................................13

1. Visi Dan Misi......................................................................................................13

2. Strategi.................................................................................................................14

3. Tujuan..................................................................................................................15

4. Struktur Organisasi, Tugas Pokok Dan Fungsi...................................................15

BAB III SITUASI DERAJAT KESEHATAN...........................................................17

A. MORTALITAS......................................................................................................17

B. ANGKA
KESAKITAN .........................................................................................17

2|Page
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
BAB IV SITUASI UPAYA KESEHATAN ..............................................................19

A. SARANA DAN PRASARANA KESEHATAN ..................................................19

B. SITUASI SDM/ KETENAGAAN ........................................................................22

C. PEMBIAYAAN DAN PENGELOLAAN


KEUANGAN .....................................27

BAB V PENCAPAIAN PROGRAM ........................................................................28

A. UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT ...........................................................28

1. Promosi Kesehatan...............................................................................................28

2. Kesehatan Lingkungan........................................................................................29

3. Kesehatan Ibu Dan Anak Dan Kb.......................................................................31

4. Program Gizi........................................................................................................33

5. Pencegahan Dan Pemberantasan Penyakit Menular............................................36

6. program Posbindu PTM.......................................................................................39

7. PIS-PK.................................................................Error! Bookmark not defined.

B. UPAYA KESEHATAN PERORANGAN.............................................................42

1. Pengobatan Umum..............................................................................................42

2. Laboratorium.......................................................................................................43

3. Apotik..................................................................................................................43

4. Perkesmas............................................................................................................43

C. Program Kesehatan Pengembangan.......................................................................43

1. Kesehatan Lansia.................................................................................................43

2. UKS DAN PKPR................................................................................................45

3. Kesehatan Olah Raga..........................................................................................46

4. Kesehatan Jiwa....................................................................................................47

3|Page
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
BAB VI MASALAH DAN PEMECAHAN MASALAH..........................................48

BAB VII KESIMPULAN DAN SARAN...................................................................50

A. Kesimpulan............................................................................................................50

B. Saran.......................................................................................................................50

BAB VIII PENUTUP................................................................................................51

4|Page
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022

DAFTAR TABEL

TABEL 1. DATA JUMLAH PENDUDUK WILAYAH KERJA PUSKESMAS 12


SINDANG DATARAN TAHUN 2022

TABEL 2. DATA DISTRIBUSI JUMLAH FASILITAS PENDIDIKAN PER DESA 13


DIWILAYAH KERJA PUSKESMAS SINDANG DATARAN 2021
TABEL 3. DAFTAR 10 PENYAKIT TERBANYAK KUNJUNGAN KE
PUSKESMAS SINDANG DATARAN TAHUN 2022 18
TABEL 4. DATA SARANA DAN PRASARANA PUSKESMAS SINDANG
DATARAN TAHUN 2022 20
TABEL 5. DISTRIBUSI TENAGA KESEHATAN PUSKESMAS SINDANG
DATARAN BERDASARKAN KETENAGAAN DAN TINGKAT 25
PENDIDIKAN TAHUN 2022

TABEL 6. PEMBAGIAN TUGAS DAN FUNGSI KETENAGAAN MENURUT 26


BAGIAN DAN UNIT DI PUSKESMAS

TABEL 7. CAKUPAN PROGRAM KIA PUSKESMAS SINDANG DATARAN 32


TAHUN 2022

TABEL 8. CAKUPAN KEGIATAN PROGRAM GIZI TAHUN 2022 34

TABEL 9. CAKUPAN IMUNISASI BAYI, WUS, ANAK SEKOLAH TAHUN 2022 36


TABEL 10. PENCAPAIAN KASUS GIGITAN HEWAN PENULAR RABIES
PUSKESMAS SINDANG DATARAN TAHUN 2022 37

TABEL 11. DISTRIBUSI PENYAKIT DIARE MENURUT KELOMPOK UMUR DI 39


PUSKESMAS SINDANG DATARAN TAHUN 2022

TABEL 12. KUNJUNGAN POSBINDU PTM TAHUN 2022 41


TABEL 14. REKAPITULASI KUNJUNGAN BP PUSKESMAS SINDANG
DATARAN TAHUN 2022 42

TABEL 15. PENCAPAIAN PROGRAM KESEHATAN LANSIA PUSKESMAS 44


SINDANG DATARAN TAHUN 2022

TABEL 16. DATA REMAJA PUSKESMAS SINDANG DATARAN TAHUN 2022 46

5|Page
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022

BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Puskesmas merupakan fasilitas pelayanan kesehatan yang


menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat dan upaya kesehatan
perseorangan tingkat pertama, dengan lebih mengutamakan upaya promotif dan
preventif, untuk mencapai derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya
di wilayah kerjanya. Seiring dengan berjalannya waktu Puskesmas yang ada
sekarang harus mampu memberikan pelayanan bermutu sesuai dengan kebutuhan
dan permasalahan kesehatan masyarakat.

Menurut Permenkes No. 43 Tahun 2019 tentang Puskesmas,


Pembangunan kesehatan yang diselenggarakan di Puskesmas bertujuan untuk
mewujudkan wilayah kerja Puskesmas yang sehat, dengan masyarakat yang
memiliki perilaku sehat yang meliputi kesadaran, kemauan, dan kemampuan
hidup sehat; mampu menjangkau pelayanan kesehatan bermutu, hidup dalam
lingkungan sehat; dan memiliki derajat kesehatan yang optimal, baik individu,
keluarga, kelompok, dan masyarakat.

Puskesmas Sindang Dataran adalah Unit Pelaksana Teknis Dinas


Kesehatan Kabupaten Rejang Lebong yang bertanggung jawab dalam
menyelenggarakan pembangunan kesehatan di wilayah kerjanya, dalam
menjalankan tugas dan fungsinya UPT. Puskesmas Sindang Dataran telah
menetapkan Visi, Misi dan Motto yang digali dari seluruh aspek internal dan
eksternal Puskesmas yang akan menjadi landasan untuk mencapai tujuan dengan
mengoptimalkan seluruh potensi yang dimiliki oleh Puskesmas Sindang Dataran
dalam memberikan pelayanan kesehatan yang prima kepada seluruh lapisan

6|Page
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
masyarakat Kecamatan Sindang Dataran khususnya dan masyarakat Kabupaten
Rejang Lebong pada umumnya.

Pukesmas adalah ujung tombak dari pembangunan kesehatan Indonesia


dengan Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM) dan Upaya Kesehatan
Perseorangan (UKP) yang di selenggarakannya. Puskesmas mampu menjangkau
hingga pelosok daerah karena layanannya yang berbasis wilayah kerja di
kecamatan.

Pada era ini tuntutan publik terhadap layanan kesehatan yang memuaskan
atau “Service Exelent” menjadi semakin tinggi. Tidak terkecuali di Fasilitas
kesehatan tingkat pertama (FKTP) salah satunya Puskesmas. Maka dari itu setiap
unit layanan yang ada di Puskesmas haruslah di kelola dengan baik dan
diarahkan menuju service exelent. Termasuk pada UKM dan UKP di Puskesmas.
Sehingga pemanfaatan seluruh layanan yang ada di Puskesmas oleh masyarakat
meningkat. Baik di Puskesmas, dan setiap unit dibawahnya yaitu Pustu,
Poskesdes dan Posyandu.

Meskipun saat ini secara kuantitas Puskesmas Sindang Dataran telah


mengalami perkembangan yang baik, namun masih terdapat berbagai masalah
dalam pelaksanaannya, yang secara langsung atau tidak langsung mempengaruhi
upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat. Beberapa kegiatan program
tidak mencapai hasil yang maksimal.

Sebagaimana fungsi manajerial yang berjalan di Puskesmas Sindang


Dataran termasuk perencanaan hingga evaluasi, maka diperlukan pencatatan
khusus berkala dari situasi di wilayah kerja serta capaian program yang ada di
Puskesmas. Hal itu guna meninjau sudah sejauh mana tindakan dari program
yang dilakukan oleh Puskesmas memerikan dampak positif bagi derajat
kesehatan masyarakat di wilayah kerjanya.

Maka dalam upaya mengamati sejauh mana Puskesmas mampu


menggerakkan semua sumber daya yang ada untuk menghasilkan capaian

7|Page
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
Program yang diharapkan, untuk itu harus dibuat laporan pelaksanaan kegiatan
dalam rentang waktu 1 tahun dalam bentuk Laporan Tahunan Puskesmas.
Berdasarkan Laporan Tahunan tesebut program Puskesmas dapat dievaluasi
sehingga diketahui berbagai hambatan, peluang dan kekuatan atau yang muncul
dari pelaksanaan berbagai kegiatan dalam rentang waktu 1 tahun. Hal ini juga
digunakan untuk melakukan perencanaan program di tahun berikutnya.

Dengan latar belakang tersebut, puskesmas Sindang Dataran menyusun


laporan Tahun 2022 ini, yang memuat hasil pencapaian program selama tahun
2022 berdasarkan kegiatan-kegiatan yang telah direncanakan diawal tahun.

B. TUJUAN

1. Tujuan Umum

Untuk mengetahui hasil pencapaian program di Puskesmas Sindang


Dataran baik yang bersifat wajib maupun pengembangan selama Tahun 2022.

2. Tujuan Khusus.

a. Sebagai alat untuk mengevaluasi sejauh mana kegiatan berjalan sesuai


dengan perencanaan dan seberapa besar masalah yang muncul
memberi hambatan terhadap keberhasilan program.
b. Hasil pencapaian menjadi landasan bagi penyusunan perencanaan
program satu berikutnya.
c. Sebagai bahan penilaian kinerja program dan kinerja petugas
puskesmas Sindang Dataran.

C. MANFAAT

a. Bagi Puskesmas

Diharapkan dapat memberikan gambaran capaian Program dari

pelaksanaan kegiatan dilapangan maupaun di dalam gedung termasuk

hambatan yang terjadi di puskesmas.

b. Bagi desa

8|Page
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
Diharapkan menjadi masukan dalam hal kesehatan dan informasi

tentang derajat kesehatan di wilayah kerja Puskesmas Sindang

Dataran.

c. Bagi masyarakat

Di peroleh informasi tentang keadaan umum,derajat kesehatan dan

lingkungan diwilayahnya sehingga dapat menjadi salah satu sumber

perencanaan pembangunan di masyarakat terutama di Bidang UKBM

di wilayah kerja Puskesmas Sindang Dataran.

D. SISTEMATIKA PENULISAN

Penulisan Laporan tahunan Puskesmas Sindang Dataran Kabupaten Rejang

Lebong TAHUN 2022 di tuangkan dalam sistematika sebagai berikut

BAB I Pendahuluan

BAB II Analisa situasi

BAB III Situasi Derajat Kesehatan

BAB IV Situasi Upaya Kesehatan

BAB V Situasi Sumber Daya Kesehatan Puskesmas

BAB VI Capaian Program

9|Page
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022

B A B II
ANALISA SITUASI

A. GAMBARAN UMUM PUSKESMAS SINDANG DATARAN

1. Keadaan Geografis

Puskesmas Sindang Dataran terletak di Desa Talang Belitar Kecamatan


Sindang Dataran dengan letak titik kordinat 102068’566’’ BT (E) dan
03054’426” LS (S) yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Kepahiang.
Puskesmas Sindang Dataran dapat ditempuh melalui jalan darat yang berjarak
± 40 KM dari ibu kota Kabupaten. Puskesmas Sindang Dataran diresmikan
pada tahun 2008 bersamaan dengan peresmian Kantor Camat Sindang
Dataran pada Februari 2008. Wilayah kerja Puskesmas Sindang Dataran
merupakan daerah pedesaan dengan curah hujan yang tinggi dengan topografi
perbukitan ada beberapa wilayah yang masih sulit dijangkau seperti Desa
Sinar Gunung yang terdiri dari Talang-talang (penduduknya masih banyak
tinggal di kebun) dengan kondisi jalan yang tidak begitu bagus sehingga
mempersulit dan memerlukan waktu yang cukup lama untuk menuju
Puskesmas.

Wilayah kerja Puskesmas Sindang Dataran meliputi 6 desa yaitu Desa Air
Rusa yang terdiri dari 5 Dusun dan berbatasan langsung dengan Desa Air
Nau Kecamatan Sindang Beliti Ulu, Desa Bengko yang terdiri dari 4 Dusun
dan juga sebagai pusat Kecamatan Sindang Dataran, Desa IV Suku Menanti
yang terdiri dari 6 Dusun dan berbatasan dengan kecamatan Sindang Kelingi,
Desa Sinar Gunung yang terdiri dari 8 Dusun yang sebagian besar merupakan
daerah pertalangan dan berbatasan dengan Kecamatan Sindang Beliti Ulu,
Desa Talang Belitar yang terdiri dari 4 Dusun berbatasan dengan Kabupaten

10 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
Kepahiang, dan Desa Warung Pojok yang terdiri dari 3 Dusun berbatasan
dengan Kebupaten Kepahiang.

PETA LOKASI PUSKESMAS SINDANG DATARAN

2. Keadaan Demografi

Pada TAHUN 2022 penduduk yang ada di wilayah kerja Puskesmas


Sindang Dataran berjumlah 12.306 jiwa dengan sebaran 6249 laki-laki dan
6057 Perempuan yang tersebar pada enam desa yaitu Desa Air Rusa
sebanyak 1.687 Jiwa, Desa Bengko sebanyak 2.452 Jiwa, Desa IV Suku
Menanti sebanyak 2.866 Jiwa, Desa Sinar Gunung sebanyak 2.977 Jiwa,
Desa Talang Belitar sebanyak 1.457 Jiwa, dan Desa Warung Pojok sebanyak
867 Jiwa. Luas wilayah kerja Puskesmas Sindang Dataran adalah 6.712 km2.

11 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
Gedung Puskesmas Sindang Dataran dibangun diatas tanah seluas 8.370
m2 dengan luas bangunan 1.138 m2 yang terdiri dari 1 gedung utama untuk
pelayanan, 1 Gedung rawat inap, 1 rumah dinas Dokter umum, 1 rumah
dinas Dokter gigi dan 2 rumah dinas paramedic.

TABEL 1.

JUMLAH PENDUDUK WILAYAH KERJA PUSKESMAS SINDANG DATARAN


TAHUN 2022
JMLHPDDK BUMIL BAYI BADUTA 0-59 BLN REMAJA PRALANSIA LANSIA LANSIA
NO DESA T BUMIL BULIN WUS PUS PUS4T T T T
L P RESTI L P L P L P 10-14 th 15-19 th 45-59 TH > 60TH >70TH
L P T L P T L P T L P T L P T
1 AIRRUSA 854 833 1687 32 31 6 369 259 66 15 14 29 32 31 63 75 76 151 84 82 166 89 89 178 93 89 182 65 66 131 20 24 44
2 BENGKO 1279 1173 2452 47 45 9 537 314 44 22 21 43 45 44 89 75 77 152 130 114 244 120 120 240 109 103 212 70 73 143 22 27 49
3 IVSUKU MENANTI 1417 1449 2866 55 52 11 628 498 76 25 25 50 53 52 105 89 93 182 144 140 284 144 144 288 210 206 416 82 83 165 24 29 53
4 SINAR GUNUNG 1521 1456 2977 57 45 11 652 457 97 26 26 52 55 54 109 84 87 171 151 147 298 153 153 306 218 204 422 89 90 179 28 32 60
5 TALANGBELITAR 721 736 1457 28 27 6 319 236 16 13 12 25 28 28 56 79 77 156 76 68 144 77 77 154 86 83 169 58 59 117 18 21 39
6 WARUNGPOJOK 457 410 867 17 16 3 190 133 13 8 7 15 17 17 34 76 78 154 47 40 87 45 45 90 72 69 141 47 48 95 16 20 36
6249 6057 12306 236 216 46 2695 1897 312 109 105 214 230 226 456 478 488 966 632 591 1223 628 628 1256 788 754 1542 411 419 830 128 153 281
3. Kondisi Agama Sosial Budaya, Ekonomi, Dan Pendidikan

Penduduk di wilayah kerja Puskesmas Sindang Dataran 12.306 jiwa


dimana sebagian besar beragama Islam (90 %), kristen dan budha ada
sebagian kecil (10 %), dan terdiri dari berbagai suku, diantaranya suku jawa
(mayoritas), penduduk asli suku lembak, suku Rejang, suku Lahat, suku
Bengkulu Selatan, Suku Sunda dll. di tengah perbedaan suku, agama dan
budaya, aktifitas sosial dan peribadatan penduduk berjalan dengan baik. Di

12 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
buktikan dengan adanya tempat ibadah seperti masjid hampir disemua desa
mempunyai 1-2 Masjid hingga total masjid yang ada di Sindang dataran
sebanyak ± 9 Buah, musholah ± 23 buah dan terdapat 1 buah gereja yang
berada di Desa Bengko.

Mata pencaharian penduduk beraneka ragam, mulai dari bertani, buruh,


pedagang, wiraswasta, pegawai swasta, pegawai negeri, ABRI dan lain-lain.
dengan penghasilan rata-rata Rp.1.000.000; - 3.000.000; perbulan. Beberapa
tahun terakhir banyak kelompok masyarakat yang membuka UKM seperti
pengolahan Bubuk Kopi, Keripik dll yang mana untuk izin berkordinasi
dengan Puskesmas. Untuk menunjang perekonomian terdapat 4 buah pasar
mingguan yang diadakan setiap hari Senin untuk IV Suku Menanti, Selasa di
Desa Air Rusa, Rabu di Desa Sinar Gunung dan Jumat di Desa Bengko.

Untuk tingkat pendidikan di wilayah Puskesmas Sindang Dataran belum


adanya data yang akurat baik dari pihak desa maupun dari data kecamatan
akan tetapi Diwilayah Sindang Dataran terdapat 6 PAUD/TK/RA, 9 Sekolah
Dasar, 4 SMPN dan 1 SMAN yang dapat mengakomodir masyarakat untuk
mendapatkan pendidikan. Semua murid dan siswa di semua sarana
pendidikan dasar dan lanjutan adalah sasaran pelayanan kesehatan
Puskesmas Sindang Dataran, melalui program-program UKS, UKGS, KIA-
Anak dan Imunisasi. Data sarana pendidikan Tahun 2022.

TABEL 2.
DATA DISTRIBUSI JUMLAH FASILITAS PENDIDIKAN PER DESA DI
WILAYAH KERJA PUSKESMAS SINDANG DATARAN 2019.

No Desa PAUD TK/RA SD SMP SMA


1 Air Rusa 0 1 2 1 0
2 Bengko 0 1 1 0 1
3 IV Suku Menanti 1 1 2 1 0
4 Sinar Gunung 0 1 2 1 0
5 Talang Belitar 0 1 1 1 0
6 Warung Pojok 0 0 1 0 0

13 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
7 Total 1 5 9 4 1

B. VISI MISI, STRATEGI DAN TUJUAN

1. Visi Dan Misi

Visi UPT. Puskesmas Sindang Dataran adalah : “Menjadi Pusat Pelayanan


Kesehatan Dasar yang Berkualitas, Mandiri dan Profesional untuk Menjadikan
Kecamatan Sindang Dataran Sehat”, sedangkan misi yang telah disepakati yaitu :
1. Menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan yang bermutu, manusiawi
serta terjangkau untuk seluruh masyarakat wilayah Kecamatan
Sindang Dataran
2. Meningkatkan profesionalisme sumber daya manusia dalam
pelaksanaan Pelayanan Kesehatan
3. Menjadikan Puskesmas Sindang Dataran sebagai pusat pembangunan
dan pengembangan kesehatan untuk masyarakat Kecamatan Sindang
Dataran.
Puskesmas sebagai salah satu sarana pelayanan kesehatan tingkat pertama
merupakan tempat umum yang beresioko potensial bagi penularan penyakit
maupun pencemaran lingkungan, untuk itu puskesmas wajib memelihara dan
meningkatkan lingkungan yang sehat sesuai dengan standar dan persyaratan yang
berlaku, sehingga dapat menjadi contoh tidak saja bagi masyarakat tapi juga bagi
fasilitas kesehatan lainnya yang ada di wilayah kerjanya.

2. Strategi

Visi dan misi Puskesmas Sindang Dataran akan dicapai dengan beberapa
strategi yang diwujudkan melalui kegiatan-kegiatan yang terencana, terarah dan
berkesinambungan. Beberapa strategi tersebut antara lain:

14 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
1. Meningkatkan upaya promosi kesehatan

2. Meningkatkan koordinasi dan kerjasama yang lebih baik dengan lintas


sektor

3. Meningkatkan kwalitas SDM Puskesmas

4. Meningkatkan mutu dan keterjangkauan pelayanan kesehatan

3. Tujuan

Sebagai tujuan akhir yang akan dicapai dari penjabaran visi, misi dan
strategi Puskesmas Sindang Dataran adalah meningkatnya kesadaran, kemauan
dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang yang bertempat tinggal di wilayah
kerja Puskesmas Sindang Dataran sehingga mencapai derajat kesehatan yang
setinggi-tingginya.

4. Struktur Organisasi, Tugas Pokok Dan Fungsi

Sebagai Unit Pelayanan Teknis Puskesmas Sindang Dataran Berdasarkan


Keputusan Bupati Rejang Lebong Nomor :180.49.I Tahun 2022 ditetapkan
sebagai Puskesmas Kategori Terpencil sehingga memiliki stuktur organisasi yang
jelas mengacu pada Struktur Organisasi Permenkes 43 Tahun 2022 terdiri dari:

1. Kepala Puskemas

2. Kepala Sub Bagian Tata Usaha

3. Penanggung Jawab UKM

4. Penanggung Jawab UKP

5. Penanggung Jawab Jaringan dan Jejaring

Kepala Puskesmas berfungsi memimpin, mengawasi dan melaksanakan


koordinasi kegiatan Puskesmas yang dapat dilakukan dalam jabatan struktural
dan jabatan fungsional. Dalam melaksanakan tugas, Kepala Puskesmas wajib
menetapkan prinsip koordinasi, integrasi dan sinkronisasi dalam lingkungan
Puskesmas maupun dengan satuan organisasi di luar lingkungan Puskesmas.

15 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
Unit Ketatausahaan membawahi beberapa kegiatan diantaranya
Koordinator Manajemen Puskesmas, Sistem Informasi Puskesmas, Kepegawaian,
rumah tangga, keuangan dan Penanggungjawab bangunan, prasarana dan
peralatan Puskesmas. Masing-masing bagian dipertanggungjawabkan kepada satu
orang petugas, di bawah koordinasi satu orang Kepala Tata Usaha.

16 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
STRUKTUR ORGANISASI UPT PUSKESMAS SINDANG DATARAN TAHUN 2021
Berdasarkan : Permenkes No 43 Tahun 2019

KEPALA UPT PUS KES MAS


ZAINUDIN S.Ke p

KASUBBAG TATA US AHA

WIYANTO NI, S.Ke p.Ne rs.

SISTEM INFO RMAS I PUSKESMAS BENDAHARA BO K BENDAHARA PENERIMAAN

IS WANTO , S KM. LENA AS TIN, Amd. Ke b YULI ERTIKA, Amd. Ke b

PJ BANGIUNAN PRAS ARANA


KEPEGAWAIAN BENDAHARA BLUD
DAN PERALATAN PUS KESMAS

WIYANTO NI, S.Ke p.Ne rs. RIO MUBARO Q , Amd.Ke p. LESIAMIANO , Am.Ke b.

PENANGGUNG JAWAB UKM DAN KEPERAW ATAN PENANGGUNG JAW AB USAHA KESEHATAN PENANGGUN JAWAB JARINGAN PELAYANAN PUSKES MAS,
KES EHATAN MASYARAKAT PERO RANGAN (UKP), KEFARMAS IAN DAN JEJARING PUS KESMAS
LABO RATO RIUM PENANGGUNG JAWAB MUTU

MELLISA YUS UF, S.Ke p.Ne rs ALKARIMATUL AZIM, Am.AK dr. AGUNG PRIANTO RO DESTY ARIYANI, Am .Ke b.

1. Pe layan an Promosi Ke se h atan 1. Pe l ayan an Pe me ri k saan Umum 1. PUS KESMAS PEMBANTU BENGKO
IS WANTO , S KM dr. S ULUH BAYU WAS KITO YULI ERTIKA, Am d. Ke b
2. Pe layan an Ke se hatan Lin gk un gan 2. Pe l ayan an Ke se hatan Gigi dan Mu lu t 2. PUS KESMAS PEMBANTU IV SUKU MENANTI
RATNA SARI, Amd.KL. - LENA ASTIN, Am d. Ke b
3. Pe layan an KIA/KB 3. Pe l ayan an KIA/KB 3. PUS KESMAS PEMBANTU S INAR GUNUNG
Bi kor & KB : NANI YUSVIRA, Am .Ke b. Bik or & KB : NANI YUS VIRA, Am .Ke b. NINA SUS ANTI , Am d. Ke b
Ke se hatan Ibu : RITA ZAHARA, Am .Ke b. Ke se h atan Ibu : RITA ZAHARA, Am.Ke b. 4. PUS TU AIR RUSA
Ke se hatan Anak : HERLINA, Am.Ke b. Ke se h atan An ak : HERLINA, Am.Ke b. -

4. Pe layan an Giz i 4. Pe l ayan an Gawat Daru rat dan Tin dakan Me dis 5. PO SKESDES W ARUNG PO JO K

YULI TRIANTO , Amd.Gz . dr. S ULUH BAYU WAS KITO DESTY ARIYANI, Am .Ke b.

5. Pe layan an Pe n ce gahan dan Pe nge n dal i an Pe n yaki t 5. Pe l ayan an Gi z i 6. PO SKESDES AIR RUS A

PJ Pe n yaki t Me n ul ar : ZULARDI Am d Ke p DANU JATRA PERMADI, S tr.Gz . RITA ZAHARA, Am.Ke b.


P2B2 : LENA ASTIN, Amd. Ke b 6. Pe l ayan an Pe rsali nan
S URVEILANS : MELLISA YUS UF, S .Ke p.Ne rs NANI YUSVIRA , Amd. Ke b BIDAN DESA :
Im un isasi : DESTY ARIYANI, AM.Ke b. 7. Pe l ayan an Rawat Inap 1. AIR RUSA : LESIAMIANO , Am.Ke b.
Pe l ayanan Posbi n du PTM : RIO MUBARO Q , Amd.Ke p. 2. BENGKO : YULI ERTIKA, AM.Ke b.
YULI ERTIKA, Am d. Ke b 8. Pe l ayan an Ke farmasi an 3. IV S UKU MENANTI : LENA AS TIN, Am.Ke b.

6. Pe layan an Ke pe rawatan Ke se h atan Masyarak at HENGKI WIJAYA S UPTA, S.Farm 4. SINAR GUNUNG : NINA SUSANTI, Am .Ke b.

MELIS A YUSUF, S. Ke p.Ne rs. 9. Pe l ayan an Laboratoriu m 5. TALANG BELITAR : HERLINA, Am.Ke b.
7. Pe layan an Ke se hatan Ji wa ALKARIMATUL AZIM, AM.AK 6. WARUNG PO JO K : DESTY ARIYANI, Am.Ke b.
HERLINA, AM.Ke b. 10. Pe l ayanan Kl in ik VCT HIV dan IMS
8. Pe layanan Ke se h atan Gi gi Masyarakat DEVI S ULIHAYATI, Am.Ke b.
- 11. Pe l ayanan Re k am Me dis
9. Pe nye h atan Tradi si onal ( HATRA ) MAYNINGS IH , Am d. Ke p
RATNA SARI, Amd.KL. 12. Pe tu gas ste ri li sasi
10. Pe l ayanan Ke se h atan O l ah Raga JUS TINA HENDRA JANI , Amd. Ke p
WITIKA PUS TI, Am.Ke b.
11. Pe l ayanan Ke se hatan Ke rja
WITIKA PUS TI, Am.Ke b.
12. Pe l ayanan Ke se h atan Inde ra
RES TU AGUS DWIYANTO , S.Ke p.
13. Pe l ayanan Ke se h atan Lan sia
LES IAMIANO , Am .Ke b.
14 Pe layanan PKPR
DESTY ARIYANI, Am .Ke b.

17 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
BAB III
SITUASI DERAJAT KESEHATAN

A. Mortalitas
1. Angka Kematian Bayi (AKB/IMR)
Angka Kematian Bayi (AKB) dianggap sebagai indikator yang paling
penting untuk mengambarkan tingkat Kesehatan masyarakat suatu daerah
karena angka kematian bayi sangat erat kaitannya dengan status
Kesehatan ibu dan anak. Menurut laporan dari bidan-bidan desa pada
Tahun 2022 tidak ada Kematian Ibu maupun kematian bayi di Wilayah
kerja Puskesmas Sindang Dataran..
2. Angka Kematian Balita (AKB )
Pada Tahun 2022 di wilayah kerja Puskesmas Sindang Dataran tidak
ditemukannya kematian balita.
3. Angka Kematian Ibu Bersalin (AKI/MMR)
Angka kematian ibu bersalin berguna untuk menggambarkan status gizi
kesehatan ibu, kondisi lingkungan, tingkat pelayanan kesehatan terutama
pelayanan kesehatan ibu hamil, saat melahirkan dan ibu nifas untuk
Tahun 2022 tidak ada kematian ibu bersalin di Wilayah kerja Puskesmas
Sindang Dataran.

B. Angka Kesakitan
C. Pola Penyakit Rawat Jalan
1. Dilihat dari sepuluh penyakit terbanyak Tahun 2022 penyakit ISPA
menduduki urutan pertama dengan jumlah seluruh kasus 225 kasus.
Pada Tahun 2022 Sepuluh (10) Penyakit Terbanyak di wilayah
Puskesmas Sindang Dataran dapat dilihat pada tabel .

18 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
TABEL 3.
DAFTAR 10 PENYAKIT TERBANYAK KUNJUNGAN KE PUSKESMAS
SINDANG DATARAN TAHUN 2022

No Jenis Penyakit Jumlah


1 Ispa 225
2 Diare 215
3 Gastritis 205
4 Hipertensi 198
5 Arthritis Rematoid 123
6 Dermatitis 119
7 Diabetes Militus 116
8 Susp. Thypoid 114
9 Faringitis 93
10 Pulpitis 68

19 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
BAB IV
SITUASI UPAYA KESEHATAN

A. Sarana dan Prasarana Kesehatan


Sarana Khusus Untuk melaksanakan pelayanan kesehatan bagi seluruh
masyarakat dalam wilayah kerja, Puskesmas Sindang Dataran memiliki
sarana dan prasarana yang cukup. Secara umum sarana dan prasarana tersebut
meliputi:

1. Sarana fisik gedung

Puskesmas Sindang Dataran memiliki 1 Gedung Puskesmas


Induk yang terdiri dari 1 Unit Bangunan Utama, 1 unit Bangunan
Ruang Perawatan, 1 unit bangunan PONED, 1 Unit Perumahan
Dokter Umum, 1 unit Perumahan Dokter Gigi, dan 2 unit Perumahan
Paramedis, selain Puskesmas Induk juga terdapat 4 Puskesmas
Pembantu yaitu 1 unit di desa Bengko dengan kondisi rusak sedang, 1
Unit di Desa IV Suku Menanti dengan kondisi rusak sedang, 1 Unit
di Desa Air Rusa dengan kondisi rusak berat, 1 Unit di Desa Sinar
Gunung dengan kondisi rusak sedang dan 2 buah Poskesdes yaitu
Poskesdes Desa warung Pojok dan Poskesdes Desa Air Rusa dengan
kondisi rusak sedang. Sementara di Desa Bengko ada tanah wakaf
untuk pembangunan Poskesdes tepatnya di Dusun 4 Talang Tengah
yang hingga sekarang belum ada informasi tentang pembangunannya.

2. Sarana transportasi

Puskesmas Sindang Dataran memiliki transportasi pendukung


berupa 1 unit mobil ambulance/Pusling dalam Keadaan rusak sedang
yang masih beroperasi ditambah 6 unit sepeda motor Dinas dalam
kondisi masih beroperasi.

20 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
3. Sarana pelayanan dan penunjang pelayanan.

Puskesmas Sindang Dataran memiliki sarana pelayanan


berupa Pelayanan Gawat Darurat (UGD), Poli Umum Poli Ibu dan
KB, Poli Anak dan Imunisasi, Poli Lansia, Poli PKPR, Laboratorium,
Ruang Bersalin, dan Rawat Inap beserta perlatannya. Selain itu untuk
mendekatkan pelayanan di Wilayah Kerja Puskesmas Sindang
Dataran Pada Tahun 2022 terdapat 9 Posyandu Balita dimana
sebagian besar masih kekurangan Fasilitas/ peralatan terutama
Gedung dan Mebeler. Selain Posyandu Balita juga terdapat 9
Posbindu PTM dan 9 Posyandu Lansia, dan juga telah terbentuk
beberapa Posyandu Remaja dan Pos UKK di beberapa Desa.

4. Sarana penunjang administrasi dan sistem informasi

Sebagai sarana penunjang Administrasi di Puskesmas Sindang


Dataran memiliki peralatan Komputer, Printer Fotocopy, dan akses
informasi melalui media sosial.
TABEL 4.
DATA SARANA DAN PRASARANA PUSKESMAS SINDANG
DATARAN TAHUN 2022

NO SARANA JENIS SARANA JML Kondisi

1 Gedung 1. Gedung Puskesmas Induk 1 Baik

2. Gedung Puskesma Pembantu 1 Rusak Berat, 3


4
(Pustu) Rusak Sedang

3. Gedung Poskesdes 2 Rusak Sedang

4. Rumah Dinas Tenaga Medis 2 Rusak Sedang

5. Rumah Dinas Paramedis 2 Rusak Sedang

2. Sarana 2. Mobil 1 Rusak Sedang


transportasi Pusling/Ambulance

21 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022

3. Sepeda Motor 6 Baik

3. Meubelair 1. Kursi Tamu 1 Baik

2. Meja dan Kursi Pimpinan 1 Baik

3. Meja dan Kursi Petugas 15 Baik

4. Meja Komputer 1 Baik

5. Tempat Tidur 8 Baik

6. Lemari Data 1 Baik

7. Lemari Pustaka 1 Baik

8. Lemari TU/Arsip 2 Baik

9. Lemari/Rak Status 1 Baik

10. Lemari Obat 1 Baik

11. Kursi-kursi tunggu pasien Baik


6
(panjang)

4. Alat 1. Televisi 2 Baik


Elektronik
2. Komputer 4 Baik

3. Laptop 3 Baik

4. Printer 6 Baik

5. In Focus 2 Baik

6. . Wireless System 1 Baik

7. Sound sistem Speaker 2 Baik

8. Kamera 2 Baik

9. Mikroskope 2 Baik

10. Alat sterilisasi 2 Baik

22 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022

11. Cold Chain 2 1 Rusak, 1 Baik

12. Alat Pres Obat 1 Baik

13. Blender Obat 1 Baik

14. Kulkas 1 Baik

5. Prasarana 1. Kompor Gas 1 Baik

2. Tabung Gas 2 Baik

3. Generator Listrik 1 Baik

6. Sarana 1. Peralatan Diagnostik Klinik 1 Baik


Pelayanan
Kesehatan 2. Peralatan Tindakan Medik 1 Baik

3. PHN Kit 2 Baik

4. PTM Kit 1 Baik

5. Nebulizer set 1 Baik

6. Oksigen set 4 Baik

7. Peralatan Laboratorium 1 Baik

B. Situasi Sumber Daya Manusia /Ketenagaan

1. Jumlah ketenagaan dirinci menurut Profesi

Jumlah tenaga kesehatan yang bekerja di Puskesmas Sindang

Dataran sebanyak 38 Orang dengan rincian PNS sebanyak 17 Orang,

Tenaga Nusantara Sehat sebanyak 2 Orang ( 1 Orang Dokter, 1 Orang

Nutrisionis, 1 orang tenaga farmasi dan 1 orang tenaga kesling), Tenaga

Kontrak sebanyak 3 orang ( 1 Orang Petugas Promkes, 1 Orang Petugas

Gizi, 1 orang petugas epidemiologi dan 1 Orang Tenaga Akuntansi), TKS

23 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
Daerah 14 Orang Proporsi tenaga Fungsional perawat sebanyak 8 orang,

Pranata Laboratorium 1 orang dan Fungsional Bidan sebanyak 18 Orang.

a. Dokter

Dengan semakin meningkatnya kesadaran masyarakat akan

pentingnya kesehatan, meningkat pula kebutuhan untuk mendapatkan

pelayanan kesehatan yang lebih baik terutama dalam menegakkan

diagnosa akan tetapi di UPT Puskesmas Sindang Dataran masih

kekurangan tenaga Dokter 1 orang dokter ASN sejak pertengahan

2021 diperbantukan penuh di Publik Helath Center (PSC) sehingga

hanya menyisakan 1 orang dokter dari Program Nusantara Sehat.

b. Bidan

Pada Tahun 2022 terdapat 18 tenaga Bidan, Terdiri Dari 8 Bidan PNS

dimana 5 Orang diantaranya adalah Bidan Desa yang diperbantukan

di Puskesmas Induk dan 10 Orang Bidan TKS / THL yang

keseluruhanya adalah lulusan D3 Kebidanann (AKBID)

c. Perawat

Dalam rangka upaya pelayanan perawatan masyarakat, tenaga

perawat kesehatan memegang peranan penting, karena pada umumnya

tenaga perawat memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat

baik itu pelayanan preventif maupun pelayanan kuratif serta promotif.

Jumlah tenaga perawat yang ada di Puskesmas Sindang Dataran pada

Tahun 2022 sebanyak 3 orang PNS. dan dibantu 4 Orang Perawat

TKS.

24 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
d. Kesling

Tenaga Kesling sangat berperan penting untuk menciptakan

lingkungan yang bersih serta sehat, jadi sangat di butuhkan oleh

Puskesmas tenaga Kesling sebagai pelaksana kegiatan program

kesling yang ada di Puskesmas. Pada Tahun 2022 di Puskesmas

Sindang Dataran terdapat 1 Orang tenaga Kesling dari Program

Nusantara Sehat.

e. Gizi

Untuk meningkatkan Gizi Masyarakat terutama pada balita,

Masyarakat dan Keluarga, maka tenaga gizi di Puskesmas sangat

berperan penting. Tahun 2022 di Puskesmas Sindang Dataran

kegiatan yang berkaitan dengan Gizi di laksanakan oleh tenaga

Kontrak dengan Pendidikan D3 Gizi bekerja sama dengan tenaga gizi

dari program Nusantara Sehat dengan pendidikan D4 Gizi.

f. Perawat gigi

Di Puskesmas Sindang Dataran sejak didirikan hingga saat ini tidak

terdapat tenaga Dokter Gigi atau pun Perawat Gigi.

g. Analis dan Farmasi

Untuk tenaga Analis di Puskesmas Sindang Dataran terdapat 1 Orang

Tenaga analis PNS dengan pendidikan D3 Analis Kesehatan dan

untuk tenaga farmasi di Puskesmas Sindang Dataran terdapat tenaga

Farmasi dari program Nusantara Sehat.

25 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
TABEL 5.
DISTRIBUSI TENAGA KESEHATAN PUSKESMAS SINDANG DATARAN
BERDASARKAN KETENAGAAN DAN TINGKATPENDIDIKAN
TAHUN 2022

LAKI-LAKI PEREMPUAN
NO Jenis Ketenagaan JMLH
NON NON
PNS PNS
PNS PNS
1 DOKTER - 1 - - 1

2 DOKTER GIGI - - - - 0

3 BIDAN - - 8 10 18

4 PERAWAT 2 - 1 5 8

5 PERAWAT GIGI - - - - 0

6 KEFARMASIAN - 1 - - 1

7 APOTEKER - - - - 0

8 KESEHATAN MASYARAKAT - 1 - - 1

9 SANITARIAN - - - 1 1

10 NUTRISIONIS - 2 - - 2

11 PRANATA LABOR - - 1 - 1

12 PEREKAM MEDIS - - - - 0

13 TENAGA PENUNJANG LAINNYA 1 1 - - 2

14 PEJABAT STRUKTURAL 2 - - - 2

15 STAFF PENUNJANG ADM - - - - 0

16 JUMLAH 5 6 10 16 37

26 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
TABEL 6.
PEMBAGIAN TUGAS DAN FUNGSI KETENAGAAN MENURUT BAGIAN
DAN UNIT DI PUSKESMAS

No Tugas Pelaksana Pendidikan


1  KEPEGAWAIAN  Wiyantoni Profesi Ners
2  SP2TP + SPM  Melisa Yusuf Profesi Ners
3  BENDAHARA BARANG  Lesiamiano D3 Kebidanan
4  BENDAHARA PENERIMA  Yuli Ertika D3 Kebidanan
5 BENDAHARA BOK Lena Astin D3 Kebidanan
6 BENDAHARA JKN Rio Mubaroq D3 Keperawatan
7   P2M  Zulardi D3 Keperawatan
8 TB PARU Desty Ariyani D3 Kebidanan
9  IMUNISASI Desty Ariyani D3 Kebidanan
10  P2B2  Zulardi D3 Keperawat
11  SURVAILANCE Mellisa Yususf Profesi Ners
12  BIDAN KOORDINATOR Nani Yusvira D3 Kebidanan
13 PJ KES. IBU  Rita Zahara D3 Kebidanan
14 PJ. KES. ANAK  Herlina D3 Kebidanan
15  KB  Nani yusvira D3 Kebidanan
Yuli Trianto D3 Gizi
16 GIZI
Danu Jatra Permadi D4 Gizi
17  KES. USILA  Lesiamiano D3 Kebiidanan
18  KESLING Ratna Sari D3 Kesehatan Lingkungan
19  UKS Witika pusti D3 Kebiidanan
20  PROMKES Iswanto S1 Kesehatan Masyarakat
21  LABORATORIUM + LAB. TB  Al-Karimatul Azim D3 Analis Kesehatan
22  APOTEK  Hengki Wijaya Supta S1 Keperawatan
23  GUDANG OBAT Yuli ertika D3 Kebiidanan
24  POLI UMUM Melisa Yususuf Profesi Ners
25  KESEHATAN JIWA  Herlina D3 Kebidanan
26  PKPR Desty Ariyani D3 Kebiidanan
27 Posbindu PTM Yuli Ertika D3 Kebiidanan
28  PUSTU BENGKO Yuli Ertika D3 Kebiidanan
29  PUSTU SINAR GUNUNG  Nina Susanti D3 Kebiidanan
30 PUSTU IV SUKU MENANTI Lena Astin D3 Kebiidanan
31 POSKESDES WR. POJOK  Desty Ariyani D3 Kebiidanan
32 POSKESDES AIR RUSA Rita Zahara D3 Kebiidanan

27 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
C. Pembiayaan dan pengelolaan keuangan Puskesmas

Pembiayaan dan pengelolaan keuangan Puskesmas Sindang Dataran Tahun

2022 di peroleh dari dana DAU, Dana Rutin, BOK dan JKN. Pada Tahun

2022 Dana BOK Puskesmas Sindang Dataran sebesar Rp. 695.148.500,-

Dana kapitasi dan non Kapitasi JKN, Rp. 305.747.600 , dan PAD Puskesmas

Sebesar, Rp 11.250.000,-

28 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022

BAB V
PENCAPAIAN PROGRAM

A. UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT

1. Promosi Kesehatan

Kegaitan promokes tahun 2022 telah laksanakan diantaranya kegiatan


Promosi kesehatan di sekolah-sekolah seperti penyuluhan tentang PHBS dan
sosialisasi tentang protokol kesehatan (3M), CTPS, Kesehatan Reproduksi
Remaja dan penerapan KTR. Promokes di Posyandu dengan kegiatan
penyuluhan tentang : pentingnya ASI Eksklusif, Penanganan Balita Diare/ISPA,
Penyuluhan tentang Tumbuh kembang anak dan bahaya stunting. Dimasyarakat
Promosi kesehatan tentang GERMAS, ssosialisasi dan mobilisasi tentang
pencegahan Covid-19, pembuatan sarana CTPS pelaksanaan kegiatan Program
Indonesia Sehat Berbasis Pendekatan Keluarga ( PIS-PK) telah dilaksanakan dan
dilakukan intervensi.

Secara umum kegiatan-kegiatan program Promosi Kesehatan di


Puskesmas Sindang Dataran adalah sebagai berikut:

 Penyuluhan kesehatan kepada individu atau kelompok di dalam gedung


dan luar gedung, terjadwal dan tidak terjadwal secara lintas program.

 Melaksanakan fasilitasi dalam pembinaan peran serta masyarakat dalam


berbagai kegiatan program yang terkait dengan pemberdayaan
masyarakat seperti Posyandu, Desa Siaga dan UKBM lain.

 Melaksanakan koordinasi lintas program dan lintas sektor

 Menyediakan media-media penyuluhan yang inovatif

29 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
2. Kesehatan Lingkungan

Program kesehatan lingkungan secara umum adalah untuk melaksanakan

usaha-usaha pengendalian yang berupa pembinaan masyarakat dan

pengawasan lingkungan yang berpotensi menyebabkan terjadinya penularan

penyakit serta pengawasan tempat-tempat umum terhadap sarana sanitasi

dasar. Pada Tahun 2022 di Puskesmas Sindang Dataran telah melaksanakan

kegiatan antara lain :

1. Pemicuan STBM disetiap Desa

Pada Tahun 2022 Kegiatan STBM telah dilaksanakan di Desa Talang

Belitar dan Desa warung pojok yang mana sudah dideklarasikan sebagai

Desa ODF (Open Defecation Free) sehingga sampai Tahun 2022 sudah 5

Desa yang dideklarasikan sebagai desa ODF.

2. Pengawasan Pada Tempat – Tempat Umum

Pengawasan dan pemeriksaan tempat umum selama Tahun 2022

terdapat 19 tempat umum yang ada pada wilayah Puskesmas Sindang

Dataran dari 19 tempat umum tersebut telah dilakukan pemeriksaan Inspeksi

Kesehatan Lingkungan, jumlah tempat umum yang memenuhi syarat

sebanyak 13 TTU (68 %) dan TTU yang tidak memenuhi syarat sebanyak 6

TTU (32 %) sehingga masih diperlukan pembinaan lebih lanjut..

3. Pengawasan tempat pengolahan makanan

Di Tahun 2022 sebanyak 64 TPM diperiksa dimana didapatkan hasil 18

TPM (28 %) memenuhi syarat kesehatan dan 46 TPM belum memenuhi

Syarat Kesehatan.

30 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
4. Pengawasan Keadaan Fasilitas Sanitasi Dasar

a. Jamban Keluarga

Berdasarkan pemantauan cakupan jamban keluarga yang dilakukan

oleh Pelaksanan Program Kesling Puskesmas Sindang Dataran, dari 3257

jumlah KK terdapat 9.940 jiwa penduduk (81 %) dengan akses jamban yang

memenuhi syarat.

b. Tempat Sampah

Data yang didapatkan dari hasil pemeriksaan Pelaksanan Program

Kesling Puskesmas Sindang Dataran masyarakat di wilayah kerja Puskesmas

Sindang Dataran memusnahkan sampah dengan cara dibakar atau ditimbun.

c. Pengelolaan air Limbah Rumah Tangga

Untuk pembuangan air limbah rumah tangga di daerah pedesaan

belum dapat mengadopsi standar nasional secara memadai, mengingat masih

rendanya pendidikan masyarakat dan kurang pemahaman tentang sarana

pembuangan air limbah (SPAL) rumah tangga bagi masing-masing kepala

keluarga.

d. Persediaan Air Bersih

Secara umum penduduk di wilayah kerja Puskesmas Sindang Dataran

lebih memanfaatkan air tanah dan air permukaan melalui sarana perpipaan.

berdasarkan laporan dari 3257 KK didapatkan 173 sarana sumur gali

terlindungi terdapat 122 yang memenuhi syarat dengan pengguna sebanyak

470 Jiwa dan 10.873 jiwa menggunakan sumber air bersih perpipaan sehingga

31 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
total ada 11.343 penduduk (92 %) penduduk yang sudah memiliki persedian

air bersih yang memenuhi syarat.

5. Pengawasan Pengolahan Limbah B3

Dalam rangka pengolahan limbah B3 di UPT Puskesmas Sindang

Dataran, Jaringan dan jejaring dilakukan dengan kerjasama pihak ketiga

dimana Puskesmas hanya mengumpulkan/ menyimpan sementara.

6. Penyakit Berbasis Lingkungan

Berdasarkan rekap laporan bulanan di TAHUN 2022 didapatakan

penyakit berbasis lingkungan sebagai berikut :

No Jenis Penykit Jumlah Ket

1 Diare 198 Orang

2 ISPA 223 Orang

3 TBC 6 Orang Tuntas Berobat

4 Kulit 114 Orang

5 DBD 0

6 Malaria 0

7 Kecacingan 0

2. Kesehatan Ibu, Anak dan Keluarga Berencana

a. Ibu Hamil Yang Mendapat Pelayanan K1

Cakupan pelayanan antenatal dapat dipantau melalui pelayanan kunjungan


baru ibu hamil (K1), paling sedikit 4 kali kunjungan dengan distribusi I,II dan
dua kali pada Triwulan III (K4).

32 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
Persentase K1 di Puskesmas Sindang Dataran adalah 100 % atau seluruh ibu
hamil sebanyak 236 melakukan kunjungan.

b. Ibu Hamil Yang Mendapat Pelayanan K4

Cakupan K4 di Puskesmas Sindang Dataran Tahun 2022 sebesar 100 %


dengan kunjungan ibu Hamil sebanyak 236 orang.

TABEL 7.
CAKUPAN PROGRAM KIA PUSKESMAS SINDANG DATARAN
TAHUN 2022
Ibu
Bers
Bumil Rujukan Rujukan neonatal Bumil
K1 K4 alin/ Linakes
resti maternal resti resti kek
Jumlah Nifas
N
DESA Ibu
O
Hamil

jmlh % jmlh Jmlh % jmlh % jmlh % jmlh % jmlh


%

1 Bengko 47 47 100 47 100 9 45 45 100 4 8.51 1 2.20 1

Sinar 57 57 100 57 100 11 54 54 100 3 5.26 1 1.85 2


2
Gunung

Talang 28 29 103 28 100 6 27 26 96.30 2 6.90 0 0 3


3
Belitar

Warung 17 17 100 17 100 3 16 16 100 3 17.65 2 12.5 0


4
Pojok

IV Suku
5 55 55 100 55 100 11 52 52 100 5 9.09 2 3.84 2
Menanti

Air 32 32 100 32 100 6 31 31 100 4 12.50 1 3.22 3


6
Rusa

  Jumlah 236 236 99,32 236 100 47 225 224 99,38 21 9.98 7 3.93 11

c. Cakupan Program Anak

Cakupan KN1 di Puskesmas Sindang Dataran Tahun 2022 sebesar 94.43 %,


KN Lengkap sebesar 100 %, Cakupan pelayanan kesehatan bayi 94.43 %,
cakupan pelayanan anak balita 54,97 %, dan cakupan anak prasekolah yang

33 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
dilakukan SDIDTK sebesar 52.48 %.sementara untuk keluarga yang
mengikuti kelas balita sebanyak 55.39 %

d. Cakupan Bayi Yang Diberi ASI Eklusif

Untuk Tahun 2022 dari seluruh sasaran bayi 0-6 bulan terdapat 84 % bayi
yang diberikan ASI Eksklusif.

e. Peserta KB Baru

Persentase peserta KB Baru di Puskesmas Sindang Dataran pada Tahun 2022


adalah 9,92 % atau terdapat 189 peserta KB baru dari 1905 PUS. Alat
kontrasepsi yang disukai oleh masyarakat adalah Impalnt sebanyak 397 PUS
suntik sebanyak 388 PUS, Pil sebanyak 69 PUS, , Kondom sebanyak 63 PUS
dan Mow sebanyak 5 PUS, MOP sebanyak 7 PUS.

f. Peserta KB Aktif

Cakupan peserta KB aktif terhadap PUS pada TAHUN 2022 sebesar 1.872
(98, 27 %). Peserta KB aktif yang tertinggi terdapat pada desa Warung Pojok
yaitu terdapat 161 (100 %). Cakupan pelayanan KIA yang didasarkan lima
indikator yaitu K 1, K 4, Deteksi bumil resti, Linakes, dan Kunjungan nifas
memberikan gambaran tingkat aksesibilitas bumil terhadap pelayanan
antenatal, tingkat perlindungan dan kemampuan menajemen program serta
perkiraan besarnya masalah program yang akan ditindaklanjuti dengan
intervensi secara intensif.

3. Program Gizi

Program Gizi di Puskesmas menyelenggarakan upaya perbaikan gizi


masyarakat melalui berbagai kegiatan, dengan menitikberatkan pada sasaran
yang mudah terserang rawan gizi yaitu bayi, anak balita, ibu hamil,ibu nifas.
dan anak sekolah. Kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan program gizi antara lain
adalah:

34 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
a. Distribusi Vitamin A

Sasaran kegiatan ini adalah balita dan ibu nifas. Pendistribusian Vitamin A
pada balita dilaksanakan 2 kali setahun yaitu setiap Februari dan Agustus.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengatasi kekurangan Vitamin A pada balita
yang hingga saat ini masih menjadi masalah gizi utama pada balita.
Sedangkan pemberian Vitamin A pada ibu nifas diperlukan untuk
mengembalikan kesehatan pasca melahirkan.

 Vitamin A Balita

Kapsul Vitamin A untuk balita terdiri dari 2 jenis yaitu kapsul biru
100.000 IU) untuk bayi 6-11 bulan dan kapsul merah (200.000 IU)
untuk anak balita berusia lebih dari 1 tahun.Target kegiatan ini
adalah 100 % atau semua bayi dan anak balita mendapat vitamin
A.tahun 2022 dari 133 anak 6-11 bulan 95 % telah mendapatkan
Vit A, sedangkan balita 12-59 bln sebanyak 353 balita (98.2 %)
atau 346 balita sudah mendapat vitamin A.

 Vitamin A Bufas

Vitamin A bufas terdiri dari 2 kapsul, 1 kapsul diberikan setelah


melahirkan dan 1 kapsul lagi hari berikutnya paling lama 28 hari
setelah pemberian pertama. Dari 216 bufas 100 % sudah diberikan
Vitamin A di Tahun 2022.

b. Distribusi Tablet Fe
Sasaran kegiatan ini adalah ibu hamil dan ibu nifas baik yang berkunjung ke
Puskesmas atau Posyandu. Bumil mendapatkan tablet Fe minimal 3 kali
selama kehamilan dan satu kali setelah melahirkan. Target cakupan Fe 1 dan
Fe 3 adalah 90% sedangkan di Tahun 2022 capaian Puskesmas Sindang
Dataran sebesar 100 %.

35 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
c. Penimbangan Bulanan Posyandu
Kegiatan penimbangan rutin dilaksanakan di 9 posyandu yang tersebar di 6
Desa dengan frekuensi kegiatan 1 kali sebulan dengan tetap menerapkan
protokol kesehatan (3M). di Tahun 2022 capaian D/S Puskesmas Sindang
Dataran sebesar 76.4 % .

d. Pemantauan Status Gizi (PSG)

Kegiatan EPPBGM adalah kegiatan pengukuran tinggi badan dan


penimbangan berat badan untuk menilai status gizi pada balita tersebut.

e. Pemberian Makanan Tambahan (PMT)

Pemberian Makanan Tambahan (PMT) diberikan kepada balita kasus Gizi


Kurang sebanyak 6 Balita. Jenis PMT yang diterima dari Dinas Keshatan
berupa biskuit MP ASI dan bubur bayi. Dan untuk ibu hamil KEK berupa
susu.

f. Pojok Gizi (Pozi)

Melaksanakan kegiatan konseling gizi bagi pengunjung Puskesmas, tidak


hanya kasus KEP, KEK, Anemia bumil tetapi juga penyakit- penyakit
degeneratif yang terkait dengan gangguan nutrisi.

g. Pemantauan Garam Beryodium

Pemantauan garam beryodium tidak dilaksanakan terkait pandemic Covid-19.

36 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
TABEL 8.
CAKUPAN KEGIATAN PROGRAM GIZI TAHUN 2022

Jumlah
Jumlah Jmlh
Balita VIT A Bayi Balita Vit A
No Bulan Bumil FE Balita Eksklusif
Gizi Nifas IMD Kurus Balita
KEK Timbang
Kurang
1 Januari 2 4 20 16 15 4 279
2 Februari 0 4 20 16 15 4 597 100% 72.2%
3 Maret 0 3 9 13 13 4 402
4 April 0 6 21 17 15 4 435
5 Mei 0 6 17 29 25 3 346
6 Juni 0 10 22 18 17 4 400
7 Juli 1 10 19 20 18 4 253
8 Agustus 2 0 26 15 14 4 597 100% 65.2%
9 September 0 0 13 23 20 4 397
10 Oktober 1 0 8 23 20 4 397
11 November 0 0 5 10 5 5 378
12 Desember 0 6 13 10 9 5 385
Ditangani/Capaian 100% 100% 100% 100% 89% 100% 60% 100 % 68.7 %

4. Pencegahan Dan Pengendalian Penyakit (P2P)

a. Imunisasi

Pelayanan imunisasi di Puskesmas Sindang Dataran terdiri dari kegiatan


Imunisasi rutin dan tambahan yang dilaksanakan di Posyandu dengan
menerapkan protokol kesehatan terkait pendemi covid-19. Vaksin yang
diberikan pada imunisasi rutin yaitu Hepatitis B (HB0), BCG, Polio Oral,
DPT-HB-Hib, IPV dan MR dimana capaian imunisasi lengkap sebesar 92.5
% dari 175 sasaran, sedangkan BIAS anak SD terdiri dari vaksin DT kelas 1,
Td untuk kelas 2 & 5 dengan capaian 98 %, dan MR untuk kelas 1 dengan
capaian 97 %,. Pada tahun 2022 seluruh desa diwilayah kerja Puskesmas
Sindang Dataran sudah mencapai UCI Desa.

37 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022

TABEL 9.
CAKUPAN IMUNISASI BAYI, WUS, ANAK SEKOLAH TAHUN 2022

Target Jumlh di
NO KEGIATAN Sasaran Capaian
Capaian Vaksin
1 Imunisasi Bayi
HB 0-7 hari 214 95 222 103
BCG, Polio 1 214 95 204 95.3
DPT -HB Hib1,Polio 2 214 95 207 96.7
DPT-HB Hib2, Polio 3 214 95 201 93.9
DPT-HB Hib3,IPV, Polio 4 214 95 192 89.7
PVC1 93 51 23.8
PVC2 93 25 11.7
PVC3
MR 214 95 198 92.5
DPT-HB-HIB Lanjutan 456 95 173 37.9
MR Lanjutan 456 95 134 29.4
2 Imunisasi TT BUMIL
TT 1 202 80 43,0
TT 2 202 80 42,5
TT 3 202 80 34,0
TT 4 202 80 2,5
TT 5 202 80 1,0
TT 2 + 202 80 80
3 Imunisasi Anak Sekolah
Kelas I
DT 229 95 222 96.94
MR 224 95 98
Kelas 2 & 5
Td 415 95 394 94.94
Vaksin 1
1253 98.43
Vaksinasi Covid-19 1273
Vaksin 2
1181 92.77

38 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
a. Pemberantasan Penyakit Menular (P2M)

 P2 TB

Penjaringan kasus TB Paru di Puskesmas Sindang Dataran dilakukan


secara pasif melalui penemuan tersangka penderita yang berobat ke
Puskesmas. Selain itu semua kontak penderita BTA + dengan gejala yang
sama juga dijaring sebagai suspek untuk diperiksa dahaknya. Target dan
Realisasi suspek dan BTA + selama Tahun 2022 dari 47 target ditemukan
sebanyak 6 kasus penderita TB Positif dan masih dalam pemberian OAT
sesuai prosedur DOTs.

 P2 Rabies

Kasus gigitan binatang yang beresiko menyebabkan penyakit Rabies


selama 2021 sebanyak 4 kasus dan sudah diberikan VAR.

 P2 DBD & Malaria

Kasus Demam Berdarah Dengue atau DBD di Puskesmas Sindang


Dataran pada TAHUN 2022 ditemukan adanya 1 kasus DBD didesa IV
Suku Menanti dan 1 kasus Malaria di desa Sinar Gunung kedua kasus
didapat karena penderita habis berkunjung keluar daerah Kecamatan
Sindang Dataran memang bukan daerah endemis .

 P2 ISPA

Kasus ISPA (Infeksi Saluran Pernafasan Akut) di Puskesmas Sindang


Dataran masih menempati urutan kedua dari 10 penyakit terbanyak pada
TAHUN 2022. Tercatat sebanyak 380 kasus ISPA dilaporkan dimana
usia 1-14 tahun adalah kasus terbanyak yaitu 94 kasus.

 P2 Diare

Tahun 2022 jumlah kasus diare sebanyak 89 kasus, tersebar di 6 wilayah


kerja dan luar wilayah.. Penderita terbanyak usia 10-14 tahun sejumlah 22
kasus. Penatalaksanaan kasus diare adalah dengan pemberian Oralit dan Zinc.
Pemberian Antibiotik sesuai indikasi.
39 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
TABEL 11.
DISTRIBUSI PENYAKIT DIARE MENURUT KELOMPOK UMUR
DI PUSKESMAS SINDANG DATARAN TAHUN 2022

Penatalaksanan
NO UMUR Jumlah
(Orang) Diberi Diberi
Oralit zinc
1 1-4 th 5 5 5
2 5-9 th 11 11 11
3 10-14 th 22 22 22
4 15-19 th 11 11 11
5 20-44 th 10 10 10
6 45-54 th 13 13 13
7 55-59 th 16 16 16
8 > 70 th 13 13 13
9 Total 89 89 89

 P2 Campak/Rubella

Sepanjang Tahun 2022 tidak ada laporan adanya kasus Campak maupun
Rubella di Puskesmas Sindang Dataran.

 P2 Difteri

Sepanjang Tahun2022 tidak ada laporan adanya kasus Difteri di Puskesmas


Sindang Dataran.

 P2 Filariasis dan kecacingan

Sepanjang Tahun 2022 tidak ada laporan adanya kasus Filariasis di


Puskesmas Sindang Dataran. Untuk program kecacingan telah dilakukan
pemberian obat cacing baik di Posyandu maupun disekolah terintegrasi
dengan pemberian viatmin A dibulan Agustus dari target 2233 sudah 98 %
sasaran mendapat obat cacing (2188).

40 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
 P2 HIV & Hepatitis

Pelaksanaan program HIV telah dilakukan dalam bentuk pemeriksaan IVA,

HIV/AIDS pada ibu Hamil dan penyuluhan disekolah tentang kesehatan

Reproduksi berkaitan dengan HIV/AIDS. Dari kegiatan yang dilakukan

didapatkan data dari 236 target Ibu hamil sebanyak 107 atau sebesar 45.30 %

ibu hamil sudah diperiksa HIV, Hepatitis dan sisfilis dengan hasil seluruhnya

negatif.

b. Program Posbindu PTM

Kegiatan Posbindu PTM telah dilaksanakan di 9 Posbindu di 6 Desa

walaupun kunjungan masyarakat masih kurang, sedangkan Posbindu

Perkantoran sudah dilaksanakan di Kantor Camat, Polsek, BPP, KUA

adapun jumlah kunjungan selama Tahun 2022 dapat dilihat pada tabel

berikut :

41 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
TABEL 12.
KUNJUNGAN POSBINDU PTM TAHUN 2022

Jumlah kunjungan/ Pemeriksaan Abnormal


Bulan
Hipertensi GDS Asam Urat Cholesterol Asma Stroke
Januari 35 6 10 16 0 1
Februari 23 7 10 16 3 1
Maret 35 6 10 16 3 2
April 65 36 7 13 3 2
Mei 35 6 10 16 3 2
Juni 23 7 10 16 3 2
Juli 35 6 10 16 3 2
Agustus 65 36 7 13 3 2
September 23 7 10 16 3 2
Oktober 23 7 10 16 3 2
November 65 36 7 13 3 2
Desember 33 17 7 13 2 2

42 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
E. UPAYA KESEHATAN PERORANGAN

1. Pengobatan Umum

Pelayanan pengobatan umum di Puskesmas Sindang Dataran meliputi pelayanan


kesehatan dasar, Gawat Darurat dan rujukan kasus dan perawatan.

Selama TAHUN 2022

kunjungan sakit terbanyak menurut jenis kunjungan adalah kunjungan BPJS


sebanyak 331 Pasien. Kunjungan ini adalah kunjungan pelayanan dalam gedung.
Berdasarkan jenis penyakit di poli umum didapatkan penyakit gastritis
merupakan penyakit terbanyak dengan jumlah 139 kasus.

TABEL 14.
REKAPITULASI KUNJUNGAN BP PUSKESMAS SINDANG
DATARAN TAHUN 2022

BPJS
Kunj.
No BULAN Kunj. Kunj. Rujukan Rawat Persalinan UMUM
UGD
Sakit Sehat Inap

1 JANUARI 138 483 5 0 1 145 3


2 FEBRUARI 110 501 7 0 1 135 3
3 MARET 128 520 14 0 0 150 9
4 APRIL 131 652 8 0 0 145 7
5 MEI 135 739 6 0 4 135 1
6 JUNI 135 751 17 0 2 155 10
7 JULI 129 762 5 0 0 125 9
8 AGUSTUS 134 802 10 1 2 135 7
9 SEPTEMBER 140 840 18 0 1 155 16
10 OKTOBER 145 827 17 1 4 145 21
11 NOVEMBER 153 817 11 0 2 135 10
12 DESEMBER 159 805 18 0 2 126 7
  JUMLAH 1.517 8.499 136 2 19 12.267 103

43 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022

3. Laboratorium

Laboratorium di Puskesmas adalah sarana penunjang upaya pengobatan dengan


melaksanakan kegiatan pemeriksaan darah (golongan Darah sebanyak 5 orang),
Hbsag sebanyak 5 orang), pemeriksaan BTA sputum suspect TB untuk
membantu penegakan diagnosa penyakit. Kegiatan lain adalah pengambilan
sample darah untuk pemeriksaan Hepatitis,dan HIV( sebanyak 5 orang), serta
Pemeriksaan Gula Darah sewaktu (sebanyak 56 orang) , Cholesterol (sebanyak
20orang) dan Asam Urat menggunakan Stik (sebanyak 7 orang) dan pemeriksaan
PP Test.

4. Apotik

Apotik adalah sarana penunjang pelayanan pengobatan dengan melayani


pemberian obat berdasarkan resep dokter, selain itu juga melaksanakan kegiatan
pengelolaan obat yang dipertanggungjawabkan kepada salah seorang petugas
apotik.

5. Perkesmas

Perkesmas merupakan program yang sangat banyak manfaatnya untuk


kesehatan masyarakat yang mengetengahkan perpanduan antara keperawatan dan
kesehatan masyarakat dengan dukungan peran serta aktif masyarakat
mengutamakan pelayanan promotif dan preventif secara berkesinambungan tanpa
mengabaikan pelayanan kuratif dan rehabilitative secara menyeluruh untuk ikut
meningkatkan fungsi kehidupan manusia secara optimal sehingga mandiri dalam
upaya kesehatan.untuk Tahun 2022 program perkesmas belum berjalan secara
maksimal karena keterbatasan SDM.

F. PROGRAM KESEHATAN PENGEMBANGAN

6. Kesehatan Lansia

Sejalan dengan meningkatnya umur harapan hidup, jumlah penduduk


lanjut usia (lansia) pun bertambah banyak dan memiliki kebutuhan-kebutuhan

44 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
khusus untuk meningkatkan derajat kesehatan lansia dan mutu kehidupannya,
agar mencapai masa tua bahagia dan berdaya guna diperlukan upaya
pembinaan kesehatan lansia. Untuk itu dibentuk pos pelayanan terpadu untuk
lansia di setiap Desa. Sampai saat ini telah terbentuk 9 Posyandu Lansia
dengan 30 kader. Jumlah lansia TAHUN 2022 sebanyak 2653, dengan target
home care sebesar 15 %.

TABEL 15.
PENCAPAIAN PROGRAM KESEHATAN LANSIA
PUSKESMAS SINDANG DATARAN TAHUN 2022
No. URAIAN JUMLAH
I. Data Dasar
1. Jumlah Penduduk 12.306
2. Jumlah Lansia 2653
3. Jumlah Lansia yang mendapat pelayanan 2550
4. Jumlah desa yang ada 6
5. Jumlah desa yang dibina 6
6. Jumlah Puskesmas yang membina Lansia 1
7. Jumlah kelompok lansia yang ada 9
8. Jumlah kelompok lansia yang dibina 9
9. Jumlah Kader 30
I. 1 Jumlah frekwensi kegiatan kelompok
lansia
a. Senam / latihan kesehatan jasmani 1X seminggu
b. Penyuluhan Kesehatan/gizi 4 x setahun
c. Pemeriksaan berkala Setiap bulan
d. Pembinaan mental -
e. Rekreasi -
f. Lain-lain -
2 Jumlah lansia yang hadir ke posyandu 2550
berdasarkan Penyakit
3 Jumlah lansia yang dibina & dirujuk ke 35

45 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022

puskesmas
4 Jumlah lansia yang dibina & dirujuk ke RS 13
5 Jumlah kunjungan rumah oleh petugas 25
6 Jumlah kunjungan kelompok lansia oleh 9
petugas
7 Jumlah lansia dengan penyakit :
a Hipertensi 96
b. Artritis 128
c. Diabetes 27
d. ISPA 104
e. Stroke 21

7. USAHA KESEHATAN SEKOLAH DAN PKPR

Usaha Kesehatan Sekolah adalah wahana belajar mengajar untuk


meningkatkan kemampuan hidup sehat, sehingga meningkatkan pertumbuhan
dan perkembangan peserta didik yang harmonis dan optimal, agar menjadi
sumber daya manusia yang berkualitas.

Sasaran dari kegiatan UKS ,meliputi seluruh peserta baik pada tingkat
sekolah TK, SD, SMP, SMA, wilayah kerja puskesmas Sindang Dataran ada 16
sekolah yang terdiri dari 6 PAUD & TK/RA , 9 SD, 4 SMP, dan 1 SMA.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh program UKS meliputi pembinaan


melalui kunjungan ke sekolah Kegiatannya berupa skrining kesehatan kesemua
jenjang sekolah, pembinaan dokter kecil, pembinaan PKPR, pembinaan sekolah
sehat, kegiatan penyuluhan dan kegiatan lintas program seperti bulan imunisasi
anak sekolah (BIAS), pemberian tablet vitamin A dan pelaksanaan SDIDTK ke
TK serta tablet Fe ke remaja putri.

Beberapa sekolah SD di puskesmas Sindang Dataran sudah mempunyai


kader dokter kecil, serta kader PKPR untuk SMP. Dokter kecil yang sudah
terlatih sudah dimiliki oleh SDN 132 RL, SDN 143 RL.

46 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
Program PKPR ditahun 2022 diPuskesmas Sindang Dataran sudah
dilaksanakan dimana capaian cakupan sebesar 60,36 % berdasarkan laporan
kumulatif diperoleh data sebagai berikut.

TABEL 16.
DATA REMAJA PUSKESMAS SINDANG DATARAN TAHUN 2022

Jumlah Jumlah Jumlah remaja


Remaja Remaja yang mendapat
Data Sasaran
yang yang Pel.Kes di PKM Jumlah
No Desa hamil bersalin remaja
merokok
10-14 th 15-19 th
< 20 th < 20 Th 10-14 th 15-19 th
L P L P

1 Bengko 130 114 120 126 0 0 127 159 11

2 Sinar Gunung 151 147 153 144 1 0 158 157 8

3 Talang Belitar 76 68 77 70 0 0 103 94 2

4 warung pojok 47 40 45 41 0 0 67 69 2

IV Suku
5 144 140 144 145 0 0 190 159 10
Menanti

6 Air Rusa 84 82 89 82 0 0 114 87 8

7 PUSKESMAS 632 591 628 608 1 0 759 725 41

8. Kesehatan Kerja Dan Olah Raga

Kegiatan program Kesehatan Kerja dan Olah Raga Puskesmas Sindang


Dataran sudah mulai berjalan dimana disetiap Desa sudah memiliki
kelompok-kelompok olah raga, dan kelompok UKK, di Puskesmas Sindang
Dataran ada 1 kelompok senam Prolanis.

47 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
9. Kesehatan Jiwa

Sesuai dengan permenkes 43 tentang SPM, maka pelayanan ODGJ harus


mencapai 100%. Di Puskesmas Sindang Dataran pencapaian layanan bagi
ODGJ sudah mencapai 100 % dari 14 Pasien dengan ODGJ seluruhnya sudah
dilakukan intervensi berupa pengobatan rutin dan bebas pasung. Selain itu
Puskesmas Sindang Dataran juga mendatangkan Dokter spesialis Jiwa dalam
rangka edukasi bagi keluarga dengan ODGJ dalam pengawasan minum obat.

48 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
BAB VI
MASALAH DAN PEMECAHAN MASALA H

N Bidang Masalah Analisa penyebab Alternatif


O masalah pemecahan masalah
1 Poli Gigi Tdk ada Tidak adanya 1. Membuat kembali
Pelayanan Dokter ataupun usulan tenaga Dokter
terkait Perawat Gigi dan perawat gigi
kesehatan gigi sehingga
pelayanan tidak
dapat dilakukan
2 Rekam medik 1. tidak ada 1. kurangnya 1. Menambah tenaga
petugas tenaga rekam di bagian
khusus rekam medic dan penyimpanan RM
medis Informasi 2. pemisahan antara
2. kurang bagian informasi
tenaga dan pendaftaran
informasi
3 Apotik 1. Pencatatan petugas apoteker Membuat usulan
/pelaporan di /asisten apoteker tenaga apoteker/
apotik maupun tidak AA atau mengganti
gudang Obat menjalankan petugas yang
tidak dilakukan tugasnya. dianggap lebih
oleh petugas, kompeten
2. Persepan obat
belum optimal,
obat habis tetapi
tidak ada resep
4 Lansia 1. kunjungan 1. Kurangnya 1. Meningkatkan
Posyandu kesadaran dan edukasi pada Lansia
Lansia masih pengetahuan tentang fungsi
kurang masyarakat Posyandu Lansia
mengenai 2. membuat inovasi
2. pasien masih posyandu Lansia
bergantung 2. Pasien Lansia
pada masih
pengobatan beranggapan
pengobatan
adalah bagian
dari posyandu
Lansia
5 PTM Kunjungan Kurangnya 1. Meningkatkan
posbindu masih kesadaran Pengetahuan
sedikit masyarakat tentang masyarakat tentang
49 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
pentingnya deteksi pentingnya
dini penyakit tidak posbindu
menular melalui 3. melaksanakan
posbindu kegiatan posbindu
pada kegiatan
kelompok sesuai
jadwal yang
disepakati bersama
masyarakat
6 TB 1. capaian penjaringan suspek 1. Pembina wilayah
skrining TB hanya diharapkan lebih
suspek masih dilakukan di aktif dalam
dibawah Puskesmas menjaring suspek
target 2. meningkatkan
2. masih ada kepedulian keluarga
pasien TB terhadap
yang tidak pengobatan
terdeteksi oleh penderita
petugas 3. menggunakan
aplikasi smart TB
4. Memaksimalkan
peran PMO
5. mengedukasi
masyarakat tentang
TB dan
penularannya
7 Gizi 1. Beberapa Kesulitan dalam 1. melibatkan LS
Kegiatan Gizi mengumpulkan terkait dalam rangka
Yang Masyarakat menyusun jadwal
berhubungan untuk kegiatan Kegiatan
Dengan LS edukasi 2. menyesuaikan
belum /penyuluhan kegiatan dengan
berjalan kegiatan masyarakat
Optimal
8 Promkes 1. Penyuluhan 1. keterbatasan 1. membuat komitmen
baru waktu petugas bersama dengan
dilaksnakan di sehingga tidak lintas program
posyandu- dapat sehingga
Posyandu, dan menjangkau penyuluhan dapat
sekolah, kelompok yang dioptimalkan
sedangkan inginya 2.melaksanakan
untuk penyuluhan kegiatan sesuai
kelompok dimalam hari. POA dan dibuat PJ
belum optimal pada kegiatan
tersebut.

50 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022
BAB VII
KESIMPULAN DAN SARAN

A. KESIMPULAN

1. Program Pokok, umumnya telah terlaksana sesuai perencanaan dan


sebagian besar mencapai target yang telah ditetapkan.
2. Beberapa program yang belum mencapai target memerlukan evaluasi
secara menyeluruh dan mencari intervensi yang tepat.
3. Untuk terlaksananya semua kegiatan secara maksimal diperlukan
optimalisasi kerjasama lintas program dan lintas sektoral.

G. SARAN

1. Pemaparan hasil kegiatan program selama Tahun 2022 dalam bentuk


Laporan Tahunan ini, diharapkan dapat menjadi bahan evaluasi, untuk
selanjutnya menjadi pedoman dalam menyusun perencanaan program
oleh pihak-pihak terkait.
2. Untuk menunjang keberhasilan kegiatan diharapkan fleksebelitas
dalam mengalokasikan anggaran untuk masing-masing program dan
kemudahan penyediaan sarana dan prasarana pendukung.
3. Diperlukan upaya pembinaan yang berkesinambungan dari pihak
Dinas Kesehatan Kabupaten melalui kegiatan sosialisasi program,
pelatihan-pelatihan untuk petugas serta monitoring dan evaluasi yang
lebih terarah.

51 | P a g e
Profil Laaporan Tahunan UPT Puskesmas Sindang Dataran 2022

BAB VIII
PENUTUP

Laporan Tahunan Sindang Dataran Tahun 2022 ini memuat analisis situasi
dan kondisi berbagai sumber daya yang dimiliki Puskesmas yang secara langsung
atau tidak langsung memberi dukungan bagi pelaksanaan kegiatan Tujuh Program
Pokok dan program pengembangan atau inovasi, sekaligus disampaikan hasil-hasil
kegiatan dan pencapaian berbagai program tersebut selama Tahun 2022. Semua
program sudah terselenggara melalui mekanisme yang diatur dalam sistem
Manajemen Puskesmas.

Penyusunan Laporan Tahunan ini merupakan bagian dari sistem manajemen


yang harus dilaksanakan Puskesmas untuk melihat sejauh mana capaian program
dengan dukungan sumber daya yang ada, sebagai bahan evaluasi terhadap berbagai
kelemahan dan kendala yang mungkin terjadi dalam pelaksanaan kegiatan dan bahan
untuk penilaian kinerja program dan petugas selama Tahun 2022. Selain itu
diharapkan juga menjadi pedoman dalam penyusunan rencana program tahun
berikutnya.

Demikian Profil Tahunan 2022 ini disusun, semoga dapat memberi manfaat
bagi semua pihak yang membutuhkan.

52 | P a g e

Anda mungkin juga menyukai